Claim Missing Document
Check
Articles

Sistem Pendukung Keputusan untuk Menentukan Jurusan Siswa Baru di SMK Negeri 1 Kragilan Menggunakan Metode Naive Bayes Budianto, Dian Tri; Irawan, Agus
ProTekInfo(Pengembangan Riset dan Observasi Teknik Informatika) Vol 1 (2014)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (534.682 KB)

Abstract

SMKN 1 Kragilan merupakan Sekolah Menengah Kejuruan yang memberikan pendidikan kepada siswa – siswinya dalam hal kemampuan khusus sesuai jurusan yang diminatinya, dan bertujuan meningkatkan kualitas siswa – siswi sebelum masuk kedalam dunia kerja. Salah satu hal penting yang dapat menentukan kualitas siswa di dalam dunia kerja yaitu dapat masuk kedalam jurusan yang sesuai dan diminati oleh siswa dan siswi tersebut. Dalam pemilihan jurusan dilakukan pada awal siswa masuk sekolah ketika mendaftarkan diri di SMKN 1 Kragilan, penjurusan didasari dengan nilai UN, yang sudah sudah ditentukan sebelumnya untuk persyaratan. Diharapkan dengan dukungan system yang dibangun ini dapat menyelesaikan permasalahan dalam pengambilan keputusan untuk menentukan jurusan siswa baru, agar siswa tidak salah dalam memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan bakatnya.
PENEGAKAN HUKUM PIDANA TERHADAP TINDAK PIDANA PERIKANAN Irawan, Agus
JURNAL YURIDIS UNAJA Vol 1 No 1 (2018): JURNAL YURIDIS UNAJA
Publisher : JURNAL YURIDIS UNAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.217 KB) | DOI: 10.5281/jyu.v1i1.102

Abstract

Tindak pidana perikanan merupakan suatu kejahatan yang berdampak pada kerusakan pada ekosistem dan sumber daya perikanan di laut atau wilayah perairan sehingga harus dilaksanakan penegakan hukum secara optimal. Permasalahan penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah penegakan hukum pidana terhadap tindak pidana perikanan? (2) Mengapa terdapat faktor-faktor penghambat penegakan hukum pidana terhadap tindak pidana perikanan? Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan: (1) Penegakan hukum pidana terhadap tindak pidana perikanan yang dilakukan oleh Direktorat Perairan Polda Lampung dilaksanakan dengan proses penyidikan yang tempuh penyidik untuk mencari serta mengumpulkan bukti tentang tindak pidana perikanan di wilayah perairan dan untuk menemukan tersangkanya. Setelah penyidikan selesai dilaksanakan maka perkara dilimpahkan ke Kejaksaan dan Pengadilan untuk proses hukum selanjutnya sesuai dengan sistem peradilan pidana. (2) Faktor-faktor yang menghambat penegakan hukum pidana terhadap tindak pidana perikanan yaitu penyidik yang berpotensi menyalahgunakan kewenangan diskresi, kurangnya kuantitas penyidik Direktorat Kepolisian Perairan. Selain itu keterbatasan sarana dan prasarana patroli yang ada di Direktorat Kepolisian Perairan Polda Lampung, sehingga penyidikan mengalami hambatan.
Optimasi e-Commerce dengan Penerapan Teknik SEO (Search Engine Optimization) Untuk Meningkatkan Penjualan Pada UKM Nida Sasirangan Pratomo, Adi; Najwaini, Effan; Irawan, Agus; Risa, Mey
Jurnal IMPACT: Implementation and Action Vol. 1 No. 1 (2018)
Publisher : Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1430.463 KB) | DOI: 10.31961/impact.v1i1.615

Abstract

Nida Sasirangan merupakan pengrajin sasirangan yang cukup besar di Banjarmasin. Penjualan Nida Sasirangan masih terbatas pada penjualan lokal di Banjarmasin. Nida Sasirangan sudah memanfaatkan sarana sosial media untuk mempromosikan produk-produk mereka melalui Instagram tetapi masih belum melakukan penjualan secara online sehingga pasar mereka hanya terbatas di wilayah Banjarmasin. Nida Sasirangan juga pernah mempunyai website tetapi belum bisa optimal meningkatkan penjualan mereka. Pada Nida Sasirangan terdapat masalah dalam meningkatkan penjualan dikarenakan tidak adanya Nida sasirangan pada halaman pertama pencarian Google, baik itu pencarian website maupun pencarian lokal (local ranking). Nida Sasirangan pernah mempunyai website tetapi sudah tidak aktif lagi sehingga tidak bisa dilakukan optimasi search engine terhadap website tersebut. Penjualan juga masih dilakukan secara offline melalui toko tidak memanfaatkan marketplace. Dari permasalahan tersebut maka dilaksanakan kegiatan “Optimasi E-Commerce dengan Penerapan Teknik SEO (Search Engine Optimization) untuk Meningkatkan Penjualan pada UKM Nida Sasirangan”. Kegiatan ini dilakukan dengan membuat ulang website Nida Sasirangan dan menerapkan teknik SEO agar memiliki hasil pencarian yang baik. Selain itu juga dilakukan optimasi terhadap hasil pencarian lokal toko Nida Sasirangan. Untuk penjualan secara online telah dibuat toko pada situs marketplace popular di Indonesia dimana tautan tokonya akan diletakan di website Nida Sasirangan. Dengan kegiatan ini diharapkan penjualan produk Nida Sasirangan dapat meningkat dan pembeli produk Nida Sasirangan tidak hanya dari kota Banjarmasin, tetapi juga dari kota lain di Indonesia, bahkan dari luar negeri.
PELAKSANAAN TUGAS DAN FUNGSI PEMERINTAH DESA DALAM PENYELENGGARAAN TUGAS PEMBANTUAN DARI PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA DITINJAU DARI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN DI INDONESIA Irawan, Agus
JURNAL YURIDIS UNAJA Vol 1 No 2 (2018): JURNAL YURIDIS UNAJA
Publisher : JURNAL YURIDIS UNAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/jyu.v1i2.429

Abstract

Sepanjang perjalanan ketatanegaraan Republik Indonesia, Desa telah berkembang dalam berbagai bentuk sehingga perlu dilindungi dan diberdayakan agar menjadi kuat, maju, mandiri, dan demokratis sehingga dapat menciptakan landasan yang kuat dalam melaksanakan pemerintahan dan pembangunan menuju masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera. Pasal 1 Ayat (1) UUD 1945 yaitu “Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik”. Desa sebagai unit pemerintahan terendah di Indonesia, kedudukan dan kewenangannya masih banyak menimbulkan pro dan kontra. Salah satu penyebabnya adalah Undang-Undang tentang Pemerintahan Daerah dan yang baru juga belum memberikan ketegasan tentang tugas dan kewenangan Kepala Desa. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif. Penyelenggaraan Pemerintahan Desa merupakan subsistem dari sistem penyelenggaraan pemerintahan, sehingga desa memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakatnya. Penyelenggaraan Pemerintahan Desa tidak terpisahkan dari penyelenggaraan otonomi daerah. Pemerintahan Desa merupakan unit terdepan dalam pelayanan kepada masyarakat serta tonggak strategis untuk keberhasilan semua program.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA SPPD DAN BIAYA AKOMODASI PADA PT (PERSERO) PLN WILAYAH KALSELTENG Irawan, Agus; Muhammad, Said
INTEKNA informasi teknik dan niaga Vol 10 No 2 (2010)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

DESAIN SISTEM HONORARIUM KARYAWAN SURAT PERJALANAN DINAS PADA KANTOR CABANG PLN DI BANJARBARU Irawan, Agus
INTEKNA informasi teknik dan niaga Vol 13 No 1 (2013)
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan Sistem Informasi Penjualan Pakaian Pada Cv Nonninth Inc Berbasis Online Irawan, Agus; Risa, Mey; Muttaqien, Muhammad Ayyasy; Shinnay, Adam Elyas
POSITIF : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Vol 3 No 2 (2017): POSITIF - Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/positif.v3i2.417

Abstract

Teknik penjualan secara online menjadi pilihan kebanyakan orang saat ini baik di kota maupun daerah. Pergeseran cara bertransaksi dipicu oleh adanya alat komunikasi digital dan IT yang terus berkembang. Disisi lain para penjual ingin memanfaatkan teknologi itu secara optimal, tentu saja harus diperkuat oleh sistem database penjualan yang mapan. Sistem Informasi penjualan yang baik tidak cukup hanyah dengan membangun sistem transaksi jual beli, akan tetapi perlu adanya penanganan subsistem stok barang dan laporan keuangan serta adanya informasi profil perusahaan sebagai daya tarik bagi calon/pelanggan. Dalam meningkatkan omset penjualan dan penataan sistem administrasi CV Nonninth memerlukan sistem yang kuat agar branded produknya lebih dikenal sekaligus memperkuat sistem database penjualan mereka. Perancangan sistem penjualan pada CV Nonninth inc dibangun berdasarkan (1) analisa pieces, (2) tahapan perancangan sistem dan (3) implementasi sistem kedalam program aplikasi berbasis online. Analisa pieces dilakukan dengan memperhatikan faktor performance, information, economic, control, efisiensi dan service secara kualitatif pada kondisi saat ini dan kedepannya. Perancangan sistem dibuat melalui tahapan Context Diagram, Flowmap, Data Flow Diagram, Normalisasi tabel, ERD, struktur database, desain input dan output serta struktur menu program. Adapun proses implementasi sistem menggunakan program berbasis online yaitu Adobe Dreamwaver dan Mysql. Diharapkan sistem ini dapat membantu CV Nonninth dalam meningkatkan kinerja perusahaan baik omset maupun sistem administrasinya.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE HANNAFIN DAN PECK Pratomo, Adi; Irawan, Agus
POSITIF : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Vol 1 No 1 (2015): POSITIF - Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dibuatnya penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis web menggunakan model Hannafin dan Peck pada mata kuliah pemrograman web. Media pembelajaran interaktif pada penelitian ini dikembangkan menggunakan flash dan php sehingga memiliki tampilan dan animasi yang lebih interaktif. Dukungan basis data menggunakan MySQL dalam media belajar ini akan memudahkan sistem dalam mengelola dan menyimpan data.Media pembelajaran interaktif berbasis web ini terdiri dari materi pembelajaran pemrograman web berbasis multimedia mulai dari awal sampai akhir yang terbagi dalam beberapa kelompok materi. Pada setiap akhir kelompok materi akan diberikan penilaian dan evaluasi, dimana hasil penilaian dan evaluasi akan tersimpan dalam basis data. Diakhir materi siswa harus mampu menghasilkan sebuah produk berbasis web sebagai hasil akhir.Metode penelitian yang dipergunakan adalah metode Research and Development yang dikolaborasikan dengan Model pembelajaran Hannafin dan Peck. Model Hannafin dan Peck merupakan model pembelajaran berorientasi produk, tahap-tahap dalam model Hannafin and Peck: tahap analisis keperluan, tahap desain, dan tahap pengembangan dan implementasi. Penilaian dan evaluasi dilaksanakan dalam setiap tahap. Tahapan pada penelitian ini menerapkan metode pengumpulan data dengan cara survei menggunakan angket yang sebelumnya diuji menggunakan teknik validitas dan realibilitas. Hasil dari pengumpulan data dipergunakan sebagai acuan untuk membangun media pembelajaran interaktif yang dikembangkan. Perancangan sistem menggunakan metode OOAD (Object Oriented Analysis and Design) dengan notasi UML (Unified Modelling Language) yang meliputi class diagram, usecase diagram, sequence diagram dan user interface Setelah pengembangan media pembelajaran dilakukan uji hipotesis berdasarkan kepuasan dari para pengguna. Proses penyimpanan dan pengolahan data menggunakan server MySQL yang didukung oleh script php sebagai penghubung antara aplikasi Flash dengan MySQL, dimana proses tersebut berjalan pada jaringan intranet.
Remastering Sistem Operasi Android Untuk Peningkatan Performa Pada Lenovo A6000 Plus Irawan, Agus; Risa, Mey; Noor, Tajuddin
POSITIF : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Vol 4 No 1 (2018): POSITIF : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/positif.v4i1.530

Abstract

Smartphone is a communication tool that is often used as a means of accessing information. Nowadays many Smartphones that can be used to record voice, take a picture and make a video with good quality. On a Smartphone, there are a wide variety of operating systems such as Symbian, Blackberry, Android, and iOS. Android is a Linux-based operating system for mobile devices that open source. Android also has many versions such as Gingerbread, ICS, Jelly Bean, KitKat, Lollipop, Marshmallow, Nougat and the latest Oreo. Not all samrtphone working optimally so harsher costum rom in order to maximize the ability of the smartphone. Remastering is a technique to change, add, delete application packages that are on an operating system. Remastering aims to make new android which has been optimized. The android operating system for multimedia can provide functionality to users especially in Lenovo A6000 PLUS in increasing ability
Kebersihan Diri Melalui Program Cuci Tangan Sebagai Bentuk Kesadaran Siswa Hidup Sehat di SDN INTI 11 Banjarmasin Irawan, Agus; Pratomo, Adi; Risa, Mey; Shintia, Novie
Jurnal IMPACT: Implementation and Action Vol. 1 No. 2 (2019)
Publisher : Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1234.202 KB) | DOI: 10.31961/impact.v1i2.616

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat PPM ini dilakukan sebagai penerapan keilmuan yang bersifat multi disipliner, yaitu kegiatan edukasi kesehatan dan kebersihan lingkungan. Adapun skema yang diusulkan yaitu skema Program Pemberdayaan Masyarakat. Kegiatan pengabdian ini bersifat problem solving, yaitu berupa edukasi dan penerapan hidup sehat dengan membiasakan siswa membudayakan cuci tangan guna meningkatkan kualitas kesehatan diri baik di sekolah, di rumah dan dilingkungan siswa berada. Kegiatan ini diarahkan berupa pembuatan instalasi kran air, penyuluhan, praktik cuci tangan yang benar, dan sosialisasi pentingnya hidup sehat dimulai dengan membiasakan cuci tangan sebelum beraktifitas di sekolah. Khalayak sasaran (mitra) adalah SDN inti 11 Banjarmasin, yaitu para siswa dari kelas 1-6. Program kegiatan ini untuk meningkatkan kapasitas s i swa a ga r belajar/membiasakan hidup sehat agar bisa menunjang prestasi akademik sekolah