Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

Peningkatan Kemampuan Motorik Kasar melalui Permainan Bolavoli As Sidiq, Ulil Albab; Sumantri, Riyan Jaya
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol 15 No 1 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i1.2542

Abstract

Kemampuan motorik kasar merupakan aspek penting dalam perkembangan anak yang dapat ditingkatkan melalui olahraga, salah satunya melalui pelaksanaan permainan bolavoli. Sedangkan diketahui pada MI Nurul Iman, hasil belajar atas kemampuan motorik kasar yang dimiliki oleh para peserta didiknya masih terbilang rendah. Hal ini kemudian membuat peneliti merumuskan penelitian yang pelaksanaannya ditujukan untuk mampu memperoleh hasil belajar motorik kasar pada peserta didik kelas 4 di MI Nurul Iman, sekaligus meningkatkannya, yang proses pelaksanaannya menggunakan pelaksanaan melalui permainan bolavoli. Dalam penelitian berikut, peneliti memanfaatkan pengamalan metode PTK (Penelitian Tindakan Kelas), yang prosesnya dilaksanakan melalui pelaksanaan dua siklus, dimana pada masing-masing siklus dilaksanakan tahapan refleksi, perencanaan, observasi, dan pelaksanaan tindakan. Proses berjalannya penelitian ini dilaksnakan melalui perlehan data-data yang telah berhasil diperoleh selama masa observasi, dimana peneliti melakukan observasi atas aktivitas belajar peserta didik serta tes aspek pengetahuan, yang kemudian peneliti melaksanakan proses analisis dan data yang diperoleh juga turut dianalisis secara merinci dan deksriptif. Melalui proses analisis tersebut, peneliti mampu memperoleh hasil dimana model pembelajaran yang berlangsung saat mata pelajaran PJOK dilaksanakan, model pembelajaran tersebut mampu memberikan pengaruh dan meningkatkan hasil belajar pada peserta didik. Jika dilihat dari aspek sikapnya pada siklus 1 dan 2, hampir seluruh peserta didik mencapai kategori ‘baik’ dan sisanya sebanyak 4 orang mencapai kategori ‘sangat baik’. Sedangkan pada aspek keterampilannya, peneliti mendapatkan hasil yang meningkat dari 60% dengan rata-rata 3 menjadi 100% dengan rata-rata 4,1. Dengan demikian, penerapan permainan bolavoli dalam pemebelajaran PJOK terbilang efektif untuk mampu memberikan pengaruh sekaligus meningkatkan hasil belajar para peserta didik kelas 4 MI Nurul Iman, pada segi kemampuan motorik kasar.
Pengaruh Permainan Tradisional Dakon Terhadap Kemampuan Motorik Halus di SD Negeri 1 Sidakangen Karomah, Alfiatun Nur; Alfiah Rizqi Azizah; Riyan jaya sumantri
Jurnal Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kramat Jati Vol 6 No 1 (2025): Jurnal Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kramat Jati
Publisher : Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kramat Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55943/jipmukjt.v6i1.434

Abstract

Perkembangan motorik halus merupakan aspek penting dalam tumbuh kembang anak usia sekolah dasar karena memengaruhi keterampilan akademik seperti menulis dan menggambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional dakon terhadap kemampuan motorik halus siswa kelas III di SD Negeri 1 Sidakangen. Metode yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain one group pretest-posttest dan teknik analisis menggunakan uji paired sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada kemampuan motorik halus siswa setelah diberikan perlakuan permainan dakon, dengan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05). Temuan ini membuktikan bahwa permainan dakon efektif sebagai media edukatif dalam meningkatkan koordinasi gerak halus, sekaligus mendukung pelestarian budaya lokal. Penelitian ini merekomendasikan integrasi permainan tradisional dalam proses pembelajaran sebagai strategi pembelajaran yang menyenangkan dan bermanfaat secara holistik.
Tingkat Kebugaran Jasmani Atlet Kick Boxing Kabupaten Kebumen dalam Persiapan Praporprov Jawa Tengah Tahun 2025 Azis, Qisnu; Wijaya, Febri; Sumantri, Riyan Jaya
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.30790

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk memberikan gambaran realita yang ada tentang survei Tingkat Kebugaran Jasmani atlet Kick Boxing kabupaten Kebumen dalam Persiapan Praporprov Jawa Tengah Tahun 2025. Penelitian yang digunakan merupakan penelitian deskriptif, semata-mata bertujuan mengetahui keadaan objek atau peristiwa untuk mengambil kesimpulan-kesimpulan yang berlaku secara umum, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei, sedangkan teknik dan pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Metode ini digunakan peneliti untuk mengetahui kualitas kebugaran jasamani. Responden dalam penelitian ini adalah seluruh atlet kick boxing yang terdaftar dan aktif berlatih di Kabupaten Kebumen. Sampel penelitian dipilih menggunakan teknik purposive sampling, terdiri dari seluruh atlet pria dan wanita berusia 17–26 tahun mulai tahun 2025. Analisis data adalah proses sistematis dalam mencari dan menyusun transkripsi wawancara, catatan lapangan, serta materi lain yang telah dikumpulkan untuk memperdalam pemahaman peneliti dan menyajikan temuannya kepada orang lain. Berdasarkan hasil analisis data, untuk komponen kekuatam rata-rata dapat mencapai kategori baik 60%-100%, sedangkan komponen kecepatan, kelincahan, dan daya tahan mayoritas dalam kategori sangat rendah 20%-40%. Dapat diketahui bahwa tingkat kebugaran jasmani atlet kick boxing kabupaten kebumen tahun 2025 masih rendah. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa dari empat komponen kondisi fisik yang diuji, yaitu kekuatan, kecepatan, kelincahan, dan daya tahan, hanya komponen kekuatan yang berada pada kategori baik. Sementara tiga komponen lainnya masih tergolong sangat kurang. Hal ini menunjukkan kebugaran jasmani atlet secara umum belum merata. Penelitian ini memiliki kekurangan yaitu keterbatasan pada jumlah subjek dan ruang lingkup, kelebihan penelitian ini yaitu memfokuskan pada 4 aspek utama kebugaran jasmani yaitu kekuatan, kecepatan, kelincahan dan daya tahan. Oleh karena itu, peneliti selanjutnya disarankan untuk menambah partisipan dan memperluas cakupan, misalnya melibatkan atlet dari berbagai daerah atau tingkat kompetisi. Sementara guru penjas dapat memodifikasi pendekatan ini dengan berbagai adaptasi instruksional.
Pengaruh Metode Tutor Sebaya untuk Meningkatkan Kemampuan Passing Atas Tim Bolavoli Putra MI Ma’arif NU Karangasem Rido, Ahmad Musalim; Azizah, Alfiah Rizqi; Sumantri, Riyan Jaya
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol 15 No 4 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i4.3297

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode tutor sebaya terhadap peningkatan kemampuan passing atas dalam permainan bolavoli pada siswa kelas V MI Ma’arif NU Karangasem, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga. Penelitian ini di latarbelakangi oleh rendahnya kemampuan passing atas yang dimiliki oleh siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen semu tipe One-Group Pretest-Posttest. Subjek penelitian terdiri dari enam siswa kelas V sebagai peserta dan enam siswa kelas VI sebagai tutor sebaya. Perlakuan diberikan selama 12 kali pertemuan dalam pembelajaran PJOK. Tes yang di gunakan untuk mengukur kemampuan passing atas bolavoli pada siswa adalah AAHPER face-wall volley test. Data dikumpulkan melalui tes praktik sebelum dan sesudah perlakuan, kemudian di analisis menggunakan Microsoft Excel. Analisis data mencakup perhitungan nilai rata-rata, gain score, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor rata-rata meningkat dari 4,08 (pretest) menjadi 6,75 (posttest), dengan gain score rata-rata sebesar 2,67 poin dan persentase peningkatan sebesar 85%. Hasil uji t menunjukkan nilai signifikansi sebesar p = 0,0246, yang menandakan bahwa pendekatan yang digunakan memberikan efek signifikan terhadap peningkatan kemampuan passing atas siswa. Kesimpulannya adalah metode tutor sebaya terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan passing atas bolavoli pada siswa di MI Ma’arif NU Karangasem.
Evaluation of SMAN Olahraga and PPLP Development in Lampung Sumantri, Riyan Jaya; Demirci, Nevzat; Widiyono, Ibnu Prasetyo; Cahyo, Anggoro Dwi
JUMORA: Jurnal Moderasi Olahraga Vol 3 No 2 (2023): JUMORA: Jurnal Moderasi Olahraga
Publisher : Universitas Ma'arif Nahdlatul Ulama Kebumen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53863/mor.v3i2.1001

Abstract

The Lampung State High School (SMAN) Olahraga and Student Education and Training Center (PPLP) recruits and develops talented Olahraga students to achieve high achievements at the national and even international levels. This research aims to analyze the context, input, process and product of SMAN Olahraga and PPLP Lampung students. Evaluation research with quantitative descriptive methods using the CIPP model design. The population of this study were 20 SMAN Olahraga students and 20 PPLP students from various high-achieving schools in Lampung. The sampling technique used a total sampling of 20 SMAN Olahraga students and 20 PPLP Lampung students. Data collection techniques use questionnaires, in-depth interviews and documentation. The results of the research show that 1) the development context of SMAN Olahraga and PPLP has a match between the vision and mission and the goals to be achieved, 2) the planning input for SMAN Olahraga and PPLP Lampung is equipped with the availability of training planning documents and training program guidelines, 3) The supervision process is carried out as a means to evaluate the implementation of SMAN Olahraga and PPLPLampung, 4) The SMAN Olahraga and PPLP Product Programs are able to improve the quality of athletes. The results of the research are useful as recommendations for SMAN Olahraga, PPLP, Education & Culture Service and Youth and Olahraga Service in Lampung to focus more on developing coaching and training programs.Keywords: Sports Development Lampung, SMAN Olahraga, PPLP Lampung
SURVEI KETERAMPILAN DASAR PADA PESERTA EKSTRAKURIKULER FUTSAL PUTRA SMK TAMTAMA KARANGANYAR Hidayat, Muchtar Aji; Sumantri, Riyan Jaya
Jurnal Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek) Vol 12 No 1 (2025)
Publisher : STKIP Melawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46368/jpjkr.v12i1.3315

Abstract

Abstract: Futsal has become one of the most popular and widely played sports in Indonesia. Both urban and rural areas. However, it is predominantly played by teenagers and adults. The fundamental skills in futsal include several key techniques such as passing, controlling, and dribbling. This study aims to evaluate the basic futsal skills of extracurricular participants at SMK Tamtama Karanganyar in 2024. This research is a quantitative descriptive study with a single variable, without making comparisons or linking it to other variables. The sample consisted of 20 extracurricular participants selected using purposive sampling. The research method employed was a survey. The results showed that 2 participants (10%) were in the “Excellent” category, 6 participants (30%) were in the “Good” category, 7 participants (35%) were in the “Fair” category, 4 participants (20%) were in the “Poor” category, and 1 participant (5%) was in the “Very Poor” category. The study concludes that most participants possess adequate basic futsal skills, although further development is needed to achieve higher proficiency.Keywords : Basic Skills, Futsal, Extracurricular, Vocational High School (SMK).  Abstrak: Futsal cabang olahraga yang populer banyak diminati masyarakat Indonesia, mencakup berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, baik di perkotaan maupun pedesaan. Meskipun begitu, futsal lebih banyak dimainkan oleh kalangan remaja dan dewasa. Keterampilan dasar futsal mencakup beberapa teknik penting, antara lain teknik passing, controll, dan dribbling, Tujuan penelitian ini mengevaluasi keterampilan dasar futsal pada peserta ekstrakurikuler SMK Tamtama Karanganyar tahun 2024. Sampel terdiri dari 20 peserta ekstrakurikuler yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Metode penelitian yang digunakan adalah survei. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 2 peserta (10%) berada dalam kategori “Baik Sekali”, 6 peserta (30%) dalam kategori “Baik”, 7 peserta (35%) dalam kategori “Cukup”, 4 peserta (20%) dalam kategori “Kurang”, dan 1 peserta (5%) dalam kategori “Kurang Sekali”. Penelitian ini menyimpulkan bahwa mayoritas peserta memiliki keterampilan dasar futsal yang cukup baik, namun masih diperlukan upaya pengembangan untuk mencapai keterampilan yang lebih tinggi.Kata kunci : Keterampilan Dasar, Futsal, Ekstrakurikuler, SMK.
Peningkatan Kemampuan Motorik Kasar melalui Permainan Bolavoli As Sidiq, Ulil Albab; Sumantri, Riyan Jaya
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 15 No. 1 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i1.2542

Abstract

Kemampuan motorik kasar merupakan aspek penting dalam perkembangan anak yang dapat ditingkatkan melalui olahraga, salah satunya melalui pelaksanaan permainan bolavoli. Sedangkan diketahui pada MI Nurul Iman, hasil belajar atas kemampuan motorik kasar yang dimiliki oleh para peserta didiknya masih terbilang rendah. Hal ini kemudian membuat peneliti merumuskan penelitian yang pelaksanaannya ditujukan untuk mampu memperoleh hasil belajar motorik kasar pada peserta didik kelas 4 di MI Nurul Iman, sekaligus meningkatkannya, yang proses pelaksanaannya menggunakan pelaksanaan melalui permainan bolavoli. Dalam penelitian berikut, peneliti memanfaatkan pengamalan metode PTK (Penelitian Tindakan Kelas), yang prosesnya dilaksanakan melalui pelaksanaan dua siklus, dimana pada masing-masing siklus dilaksanakan tahapan refleksi, perencanaan, observasi, dan pelaksanaan tindakan. Proses berjalannya penelitian ini dilaksnakan melalui perlehan data-data yang telah berhasil diperoleh selama masa observasi, dimana peneliti melakukan observasi atas aktivitas belajar peserta didik serta tes aspek pengetahuan, yang kemudian peneliti melaksanakan proses analisis dan data yang diperoleh juga turut dianalisis secara merinci dan deksriptif. Melalui proses analisis tersebut, peneliti mampu memperoleh hasil dimana model pembelajaran yang berlangsung saat mata pelajaran PJOK dilaksanakan, model pembelajaran tersebut mampu memberikan pengaruh dan meningkatkan hasil belajar pada peserta didik. Jika dilihat dari aspek sikapnya pada siklus 1 dan 2, hampir seluruh peserta didik mencapai kategori ‘baik’ dan sisanya sebanyak 4 orang mencapai kategori ‘sangat baik’. Sedangkan pada aspek keterampilannya, peneliti mendapatkan hasil yang meningkat dari 60% dengan rata-rata 3 menjadi 100% dengan rata-rata 4,1. Dengan demikian, penerapan permainan bolavoli dalam pemebelajaran PJOK terbilang efektif untuk mampu memberikan pengaruh sekaligus meningkatkan hasil belajar para peserta didik kelas 4 MI Nurul Iman, pada segi kemampuan motorik kasar.
Pengaruh Strategi Active learning dalam Meningkatkan Keterampilan Passing Atas Tim Bola Voli MI Muhammadiyah Karanganyar Fadlullah, Bagus Nur; Azizah, Alfiah Rizqi; Sumantri, Riyan Jaya
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 15 No. 3 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i3.3109

Abstract

Kemampuan passing atas merupakan teknik dasar yang sangat penting dalam permainan bola voli. Namun, hasil observasi awal menunjukkan bahwa kemampuan passing atas pada Tim Bola Voli MI Muhammadiyah Karanganyar masih belum optimal, ditandai dengan rendahnya akurasi dan konsistensi dalam pelaksanaan teknik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan metode active learning terhadap peningkatan kemampuan passing atas siswa. Metode yang digunakan adalah Nonequivalent Control Group Design dengan sampel sebanyak 18 siswa, yang dibagi ke dalam kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pengumpulan data dilakukan melalui tes praktik passing atas, dan data dianalisis menggunakan uji normalitas, homogenitas, uji F, dan uji t dengan bantuan aplikasi SPSS. Hasil uji F menunjukkan nilai sebesar 6,969 dengan signifikansi 0,018 (p < 0,05), dan uji t menghasilkan nilai -2,640 dengan signifikansi yang sama (p < 0,05), yang berarti terdapat pengaruh signifikan dari strategi active learning terhadap peningkatan kemampuan passing atas. Penerapan strategi active learning terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan passing atas pada siswa sekolah dasar. Hasil penelitian ini dapat menjadi acuan bagi guru pendidikan jasmani dalam merancang pembelajaran yang lebih interaktif dan berpusat pada siswa. Disarankan agar strategi active learning diterapkan secara lebih luas dalam pembelajaran teknik dasar olahraga, khususnya di tingkat pendidikan dasar.
Pengaruh Metode Tutor Sebaya untuk Meningkatkan Kemampuan Passing Atas Tim Bolavoli Putra MI Ma’arif NU Karangasem Rido, Ahmad Musalim; Azizah, Alfiah Rizqi; Sumantri, Riyan Jaya
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 15 No. 4 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i4.3297

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode tutor sebaya terhadap peningkatan kemampuan passing atas dalam permainan bolavoli pada siswa kelas V MI Ma’arif NU Karangasem, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga. Penelitian ini di latarbelakangi oleh rendahnya kemampuan passing atas yang dimiliki oleh siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen semu tipe One-Group Pretest-Posttest. Subjek penelitian terdiri dari enam siswa kelas V sebagai peserta dan enam siswa kelas VI sebagai tutor sebaya. Perlakuan diberikan selama 12 kali pertemuan dalam pembelajaran PJOK. Tes yang di gunakan untuk mengukur kemampuan passing atas bolavoli pada siswa adalah AAHPER face-wall volley test. Data dikumpulkan melalui tes praktik sebelum dan sesudah perlakuan, kemudian di analisis menggunakan Microsoft Excel. Analisis data mencakup perhitungan nilai rata-rata, gain score, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor rata-rata meningkat dari 4,08 (pretest) menjadi 6,75 (posttest), dengan gain score rata-rata sebesar 2,67 poin dan persentase peningkatan sebesar 85%. Hasil uji t menunjukkan nilai signifikansi sebesar p = 0,0246, yang menandakan bahwa pendekatan yang digunakan memberikan efek signifikan terhadap peningkatan kemampuan passing atas siswa. Kesimpulannya adalah metode tutor sebaya terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan passing atas bolavoli pada siswa di MI Ma’arif NU Karangasem.
Pemanfaatan Media Pembelajaran Canva untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa pada Materi Senam Lantai Kelas VII SMP Negeri 6 Natar Incik Muhammad Agung, Incik Muhammad Agung; Lungit Wicaksono; Riyan Jaya Sumantri; Joan Siswoyo
Jurnal Olahraga Indragiri Vol. 9 No. 2 (2025): JOI (Jurnal Olahraga Indragiri): Olahraga, Pendidikan , Kesehatan, Rekreasi
Publisher : FKIP Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61672/joi.v9i2.3313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh pemanfaatan media Canva dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi senam lantai di SMP Negeri 6 Natar. Senam lantai membutuhkan pemahaman visual dan praktis tentang gerakan, dan pemahaman dampak Canva sebagai media pembelajaran digital diharapkan dapat menginformasikan pengembangan metode pengajaran yang lebih efektif dan menarik. Dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan desain pra-eksperimental dalam bentuk Studi Kasus Satu-Shot, populasi penelitian terdiri dari seluruh 96 siswa kelas tujuh, yang diambil sampelnya menggunakan total sampling. Data dikumpulkan melalui observasi, kuesioner, dan dokumentasi. Hasil menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam motivasi belajar siswa melalui pembelajaran berbasis Canva pada materi senam lantai. Media Canva memberikan pengaruh yang kuat terhadap motivasi di seluruh kelas sampel, dengan peningkatan dari 24,4% menjadi 67,3% di Kelas A, 73,1% menjadi 75,8% di Kelas B, 21,8% menjadi 76% di Kelas C, dan 86% menjadi 88,1% di Kelas D. Variabel lain di luar penelitian memengaruhi sisanya. Dapat di simpulkan media Canva memiliki dampak yang kuat dan signifikan terhadap peningkatan motivasi belajar siswa senam lantai kelas tujuh di SMP Negeri 6 Natar, sebagaimana dibuktikan oleh koefisien korelasi yang kuat.