cover
Contact Name
Attadib
Contact Email
attadib@uika-bogor.ac.id
Phone
+628989489121
Journal Mail Official
attadib@uika-bogor.ac.id
Editorial Address
FAI Building, 1st Floor, Department of Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education, Faculty of Tarbiyah, Universitas Ibn Khaldun Bogor. K.H Sholeh Iskandar Street of Kedung Badak, Bogor City, West Java, Indonesia 16162 Phone/Fax. 0251-849529, Email: attadib@uika-bogor.ac.id
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Attadib: Journal of Elementary Education
ISSN : 26141760     EISSN : 26141752     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Attadib: Journal of Elementary Education is a peer-reviewed journal to discuss about new findings in basic education especially at primary/elementary schools. This journal is publishing original research articles and case studies focused on basic education. All papers are peer-reviewed by at least two reviewers.
Articles 235 Documents
Analisis Buku Tematik Siswa SD Muatan Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) Ditinjau dari Unsur STEAM Hasnawati, Hasnawati; Anggraini, Dwi; Yusnia, Yusnia
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 8, No 1 (2024): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v8i1.2702

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis buku Tematik siswa SD muatan Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) ditinjau dari unsur Science, Technology, Engineering, Arts and Mathematics (STEAM). Metode penelitian yang digunakan yaitu studi kepustakaan dengan pendekatan kualitatif. Subyek penelitian yaitu buku tematik siswa SD muatan SBdP Kurikulum 2013 Revisi 2018 dan obyek penelitian adalah unsur STEAM. Adapun langkah-langkah dalam penelitian kepustakaan adalah 1) Pemilihan topik, 2) Eksplorasi informasi, 3) Menentukan fokus penelitian, 4) Pengumpulan sumber data, 5) Persiapan penyajian data, 6) Penyusunan laporan. Data dianalisis dengan teknik analisis isi secara deskriptif dengan teknik persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase kemunculan unsur STEAM pada buku Tematik Muatan SBdP paling tinggi mencapai 26,89% untuk semua jenjang kelas yaitu pada unsur sains di kelas 2. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa buku Tematik Muatan SBdP belum menunjukkan kemunculan ideal unsur STEAM. 
KEMAMPUAN MUSIKALITAS PADA SISWA SEKOLAH DASAR KANAAN GLOBAL SCHOOL DI KOTA JAKARTA Monica, Monica; Respati, Resa; Nugraha, Akhmad
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 2 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i2.1364

Abstract

Salah satu tujuan pendidikan adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Kecerdasan sendiri merupakan kemampuan kognitif yang tidak terpisahkan dari aktivitas pikiran manusia, salah satu hal yang membedakan antara manusia dengan makhluk hidup lainnya adalah kecerdasan yang dimilikinya. Howard gardner mengemukakan manusia mempunyai sembilan kecerdasan, pada penelitian ini akan membahas tentang kecerdasan musikal. Penelitian ini penting dilakukan karena kemampuan musikalitas merupakan kemampuan bawaan yang melekat pada diri anak dan sudah ada sejak manusia dilahirkan. Penelitian ini menggunakan metode survei deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan alat tes musikal dengan empat indikator seperti menirukan nada, menirukan ritme, menirukan melodi dan merespon ritme. hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kemampuan musikalitas siswa terkategorikan cukup musikal (CM) sebanyak 44 siswa (31%), tingkat kemampuan musikalitas siswa terkategorikan musikal (M) sebanyak 74 siswa (53%) dan tingkat kemampuan musikalitas terkategorikan sangat musikal (SM) sebanyak 22 siswa (16%). Dengan demikiran dapat kita simpulkan bahwa sebagian besar siswa sekolah dasar Kanaan Global School di Kota Jakarta terkategorikan Musikal dengan perolehan jumlah sebanyak 74 siswa (53%) dari 140 siswa secara keseluruhan.Kata kunci: Kecerdasan, Musikalitas, Pendidikan seni musik, Pembelajaran.
KAJIAN KELESTARIAN ALAM KAMPUNG NAGA DALAM UPAYA PENDIDIKAN KARAKTER LINGKUNGAN DI SEKOLAH DASAR Ningrum, Rafika Cahya; Nadiyah, Diyah; Jamaludin, Ujang
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 3 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i3.2539

Abstract

Pendidikan lingkungan di sekolah dasar menjadi hal yang krusial dalam membentuk karakter peduli lingkungan pada anak-anak. Studi ini mengangkat inspirasi dari Kampung Naga, sebuah kampung tradisional di Jawa Barat, yang menunjukkan keberlanjutan alam dan filosofi pembelajaran yang relevan. Melalui pendekatan etnografi, penelitian ini menyoroti praktik-praktik keberlanjutan masyarakat Kampung Naga dan menerapkannya dalam pembelajaran di sekolah. Hasilnya menunjukkan bahwa pendidikan karakter peduli lingkungan dapat diintegrasikan melalui kegiatan pembiasaan rutin, spontan, keteladanan, dan pengkondisian. Upaya ini bertujuan membentuk generasi yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki kesadaran dan komitmen terhadap pelestarian lingkungan. Dengan memadukan nilai-nilai lokal, prinsip gotong royong, dan keterlibatan komunitas, diharapkan siswa dapat menjadi agen perubahan yang aktif dalam menjaga kelestarian alam. Melalui implementasi pendidikan karakter peduli lingkungan, diharapkan dapat menciptakan masyarakat yang sadar lingkungan dan berkontribusi positif terhadap pelestarian ekosistem.
PENGEMBANGAN E-MODUL PEMANASAN GLOBAL BERBASIS EDUCATION FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT UNTUK SEKOLAH DASAR Berlianti W.M., Elca; Hamdu, Ghullam; Ramadhani Putri, Agnestasia
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 8, No 1 (2024): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v8i1.2166

Abstract

His research is an development study intended to produce a product of the electronic teaching module based Education for Sustainbale Development for primary school students. Data collection techniques used by observation, interview and focus group discussion (FGD). Electronic modes have been validated by media and design experts, materials experts, and pedagogic experts and have been tested on students. Research shows the feasibility of the e-modules from the validated experts: At 3.89, 3.70 materials and pedagogists at 3.48 in excellent category. E-module worthiness assessment results based on student responses of 3.66 from Max score 4. This proves that the e-modules are worthy of being used as a self-sufficient teaching supplement to students.
PENGGUNAAN MEDIA RHYTM SECTION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MUSIKALITAS PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR Putriani, Syita Nurcahya; Respati, Resa; Merliana, Anggit
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 8, No 2 (2024): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v8i2.2048

Abstract

Masih terbatasnya penggunaan media pembelajaran seni musik yang efektif di sekolah dasar akan berakibat pula pada keterbatasan keterampilan musikal peserta didik sehingga dilakukanlah penelitian ini untuk menguji keefektifan media rhytm section untuk meningkatkan kemampuan musikalitas peserta didik kelas V B SD Negeri Mangkubumi Tasikmalaya sebagai kelas eksperimen. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian kuasi eksperimen, instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah rubrik sebagai pedoman penilaian untuk mengukur kemampuan musikalitas melalui pretest dan post-test pada kelas eksperimen dan kelas kontrol.   Analisis data penelitian menggunakan uji statistik Normalized Gain dan uji statistik pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan musikalitas peserta didik pada hasil pretest-posttest di kelas eksperimen dengan menggunakan media rhytm section. Peningkatan kemampuan musikalitas di kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol, hal tersebut dapat dibuktikan melalui hasil pretest dan posttest di masing-masing kelas. Berdasarkan hasil uji statistik juga menunjukkan bahwa media rubrik rhytm berada pada kategori efektif untuk meningkatkan kemampuan musikalitas siswa kelas V SD.
PENDIDIKAN ISLAM PADA MASA BANI UMAYYAH METODE, POLA DAN LOCUS KEILMUAN Irfani, Fahmi
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 3 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i3.2535

Abstract

Tulisan ini membahas tentang Perkembangan Pendidikan Islam pada masa Bani Umayyah dan pendidikan pada masa bani umayyah telah lebih berkembang  dibandingkan dengan zaman Khulafaur Rasyidin. Perkembangan pendidikan tersebut yang paling menonjol pada aspek kelembagaan dan ilmu yang diajarkan. Pada aspek kelembagaan  telah muncul dan berkembang lembaga pendidikan baru, yakni istana, badiah, perpustakaan dan bimaristan. Adapun ilmu yang diajarkan bukan hanya bidang Agama saja, melainkan juga ilmu-ilmu umum. Namun demikian, ilmu-ilmu Agama lebih dominan dibandingkan dengan ilmu umum. Adapun jika kita lihat dari segi sistemnya masih bersifat sederhana dan konvensional, dan belum dapat disamakan dengan system pendidikan yang sudah berkembang seperti pada saat ini. Perkembangan pendidikan yang demikian itu karena dipengaruhi oleh situasi politik, sosial dan keagamaan yang secara keseluruhan belum mendukung kegiatan pendidikan. Secara politik, masa bani Umayyah yang berlangsung kurang lebih 90 tahun terlalu banyak digunakan untuk melakukan perluasan wilayah serta meredam berbagai gejolak dan pemberontakan.
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN AKHLAK TERPUJI BERBASIS PENDEKATAN DEMOKRATIS MENUJU INDONESIA EMAS DI SDN SINDANGRAJA 1 CIANJUR Hermawan, Ganjar; Hasbiyallah, Hasbiyallah; Munawar, Fuad; Abdullah, Husen; Ishak, Encep; Purnama, Jajang
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 1 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i1.2760

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis implementasi pendidikan akhlak terpuji berbasis pendekatan demokratis menuju Indonesia Emas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus pada fakta-fakta pembelajaran di kelas enam SDN Sindangraja 1 Cianjur. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi pendidikan akhlak terpuji berbasis pendekatan demokratis menuju Indonesia Emas di SDN Sindangraja 1 Cianjur sudah terimplementasikan dengan baik melalui sistem penyelenggaraan pendidikan yang bersifat demokratis dan berkeadilan, serta tidak diskriminatif dengan menjunjung hak peserta didik, nilai keagamaan, nilai kultur dan kemajemukan bangsa, sehingga dari nilai-nilai tersebut lahirlah ketauhidan, pembiasaan beribadah, keteladanan dan pembiasaan. Rekomendasi dari penelitian ini bahwa nilai-nilai demokrasi perlu diungkapkan secara jelas pada setiap materi pelajaran terutama pelajaran agama.
Efektivitas Kurikulum Prototipe Pada Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 Rosmana, Primanita Sholihah; Iskandar, Sofyan; Mariyam, Siti; Jati, Andina Aisyah Eka; Nurauliani, Hanifah; Azzahra, Siti Rahmah
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 1 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i1.2838

Abstract

Pembelajaran dilakukan secara jarak jauh karena terjadinya masa pandemi covid-19 untuk memutuskan rantai penularan virus covid-19. Pemerintah melakukan berbagai upaya untuk mencanangkan jenis kurikulum yang akan menunjang pada proses pembelajaran jarak jauh ini. Pemerintah membuat rencana memunculkannya kurikulum 2022 atau kurikulum prototipe. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana efektivitas penerapan kurikulum prototipe pada pembelajaran di masa pandemi covid-19 melalui metode pendekatan kualitatif dan metode kajian pustaka. Teknik pengumpulan data melalui tiga cara, yaitu studi literatur, survey dan wawancara. Survey dilakukan kepada 11 orang peserta dengan sasaran latar belakang sebagai, guru/dosen, mahasiswa pendidikan dan masyarakat. Berdasarkan  dari hasil temuan bahwa kurikulum prototipe ini terbilang efektif pada masa pandemi apabila fasilitas dan prasarana, serta akses untuk diterapkan di sekolah  sudah mampu diimplementasikan dengan baik. Perbedaan kurikulum prototipe dengan kurikulum yang lain yaitu mampu menerapkan pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning/PJBL) yang bertujuan untuk mendukung perkembangan peserta didik dalam menggunakan perangkat ajar yang sesuai dengan kebutuhan dan karakter peserta didik. Adanya struktur kurikulum yang lebih fleksibel, berfokus pada materi yang esensial, memberikan keleluasaan pendidik dalam menggunakan perangkat ajar yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik peserta didik serta adanya aplikasi yang menyediakan berbagai referensi bagi pendidik.
Peran Sekolah Dalam Pencegahan Dan Penanganan Kekerasan Seksual Pada Siswa Sekolah Menengah Pertama Di Kabupaten Grobogan Wafa, Zaenul; Kusumaningtyas, Etika Dewi; Sulistiyaningsih, Eka Fanti
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 7, No 3 (2023): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v7i2.2687

Abstract

Data dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana DP3AKB Kabupaten Grobogan menyebutkan bahwa pada tahun 2021 sebanyak 11 kasus, selanjutnya pada tahun 2022 terdapat 15 kasus, sedangkan pada tahun 2023 sampai pada triwulan kedua sudah mengalami peningkatan sebanyak 4 kasus, sehingga total kasus pada bulan juni tahun 2023 sudah terdapat 19 kasus. Rata- rata kasus tersebut terjadi di luar lingkungan sekolah dengan pelaku merupakan orang terdekat korban. Kasus- kasus tersebut melibatkan anak sebagai korban dengan latar belakang masalah yang berbeda-beda. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan diskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan untuk mendeskripsikan peran sekolah dalam upaya pencegahan dan penanganan kekerasan seksual pada siswa Sekolah Menengah Pertama di Kabupaten Grobogan. Peranan sekolah dalam upaya pencegahan kekerasan seksual pada siswa belum maksimal, dikarenakan belum tersedianya peraturan khusus yang disusun. Sekolah juga belum menyediakan satgas anti kekerasan seksual beserta program kerja atau sosialisasi anti kekerasan seksual secara berkala. Selain itu, dalam upaya penanganan sekolah juga belum memiliki alur penanganan yang terstruktur. Proses penangan kasus kekerasan seksual masih dilaksnakan oleh guru BK beserta kesiswaan dan kepala sekolah. 
IMPLEMENTASI KONSEP TUJUAN HIDUP DAN MASYARAKAT SEBAGAI OBJEK KAJIAN DALAM FILSAFAT DARI PEMIKIRAN FILOSOF MUSLIM DI SDN 1 CIWALEN GARUT Hermawan, Acep Heris; Sonia, Gina Aria; Nasir, Tatang Muh; Latifah, Leti; Nuroh, Laelatul
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 8, No 1 (2024): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v8i1.2165

Abstract

Islamic Education Philosophy has an important role in shaping education in accordance with Islamic values. One of the important concepts in Islamic Education Philosophy is the purpose of life and society as the object of study. The purpose of human life in the view of Islam is to achieve perfection and happiness in his life, both in this world and in the hereafter. Meanwhile, society is also the object of study because humans are social creatures who cannot live alone. This study aims to analyze the implementation of the concept of the purpose of life and society as objects of study in the Philosophy of Islamic Education from the thoughts of Muslim philosophers as well as the conceptual implementation of the object of study in the curriculum with various philosophical approaches, namely synopsis, normative and inductive. This research uses a qualitative method with a literature study approach. The results of this study indicate that understanding and implementing the concept of the purpose of life and society according to the thoughts of Muslim philosophers in Islamic Education Philosophy can help develop a quality Islamic education curriculum that is in accordance with Islamic valuesTRANSLATE with x EnglishArabicHebrewPolishBulgarianHindiPortugueseCatalanHmong DawRomanianChinese SimplifiedHungarianRussianChinese TraditionalIndonesianSlovakCzechItalianSlovenianDanishJapaneseSpanishDutchKlingonSwedishEnglishKoreanThaiEstonianLatvianTurkishFinnishLithuanianUkrainianFrenchMalayUrduGermanMalteseVietnameseGreekNorwegianWelshHaitian CreolePersian //  TRANSLATE with COPY THE URL BELOW Back EMBED THE SNIPPET BELOW IN YOUR SITE Enable collaborative features and customize widget: Bing Webmaster PortalBack//