Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Avatara

PERGESERAN FUNGSI RITUAL MANTEN KUCING DI DESA PELEM KECAMATAN CAMPURDARAT KABUPATEN TULUNGAGUNG TAHUN 2001-2013 ASIYAH, NUR
Avatara Vol 5, No 1 (2017): Vol 5 Nomer 1 (Maret 2017)
Publisher : Jur. Pendidikan Sejarah FIS UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ritual manten kucing merupakan ritual unik yang ada di Desa Pelem Kecamatan Campurdarat Kabupaten Tulungagung. Ritual ini pada awalnya merupakan ritual yang bertujuan sebagai upacara untuk menurunkan hujan tetapi pada perkembangannya ritual ini mengalami pergeseran fungsi menjadi sebuah seni pertunjukan. Perubahan fungsi ritual manten kucing dapat dilihat antara tahun 2001-2013, ritual manten kucing merupakan ritual sakral untuk meminta hujan mengalami pergeseran fungsi menjadi seni pertunjukan. Hal ini disebabkan oleh majunya tingkat pendidikan serta adanya perubahan pola berpikir masyarakat menjadi lebih modern. Meskipun ada perubahan fungsi ini masyarakat berharap ritual manten kucing tetap ada sebagai salah satu kekayaan budaya yang perlu untuk dilestarikan. Kata kunci : Ritual manten kucing, pergeseran fungsi, Desa Pelem