Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH TINGKAT PENGGANTIAN JAGUNG DENGAN CASSAVA TERFERMENTASI PLUS CORN GLUTEN MEAL PADA BROILER FINISHER TERHADAP NILAI EKONOMIS PAKAN Hidayat, Tony Rachmad; Wadjdi, Farid; Susilowati, Sri
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mahalnya pakan jagung menyebabkan mereka yang beternak unggas harus mencari pilihan yang lebih murah untuk disertakan dalam campuran pakan ternak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggantian jagung dengan cassava fermentasi dan corn gluten meal berdampak pada faktor ekonomi pemberian pakan ayam pedaging. Penelitian ini akan melihat biaya pakan untuk setiap kilogram berat badan yang bertambah dan pendapatan dari biaya pakan. Penelitian ini dilakukan di Murni Jaya Farm, yang berada di Desa Kaponan, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo. Kami menggunakan 100 ekor ayam pedaging yang berumur 21 hari untuk penelitian ini. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan 4 perlakuan yang berbeda yang masing-masing diulang 5 kali. Perlakuan tersebut melibatkan penggantian sebagian jagung dengan singkong fermentasi dan CGM: P0 = 100% pakan standar dengan 10% jagung, P1 = 100% pakan standar dengan 9% jagung dan 1% singkong dengan CGM, P2 = 100% pakan standar dengan 8% jagung dan 2% singkong ditambah CGM, P3 = 100% pakan standar dengan 7% jagung dan 3% singkong ditambah CGM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan singkong dan CGM sebagai pengganti jagung tidak mengubah biaya pakan per kilogram pertambahan berat badan atau pendapatan dari biaya pakan secara signifikan (P> 0,05). Rata-rata biaya pakan per kilogram pertambahan berat badan (Rp/kg PBB) adalah: P0: 15.751, P1: 15.729, P2: 15.552, P3: 15.143. Rata-rata pendapatan dari biaya pakan (Rp/ekor) adalah: P0: 6.476, P1: 6.529, P2: 6.859, P3: 7.554. Sebagai kesimpulan, penggantian jagung dengan singkong dan 3% CGM secara umum menghasilkan biaya pakan terendah untuk setiap kilogram pertambahan bobot badan dan pendapatan tertinggi dari biaya pakan. Kata Kunci : Ayam Pedaging, Cassava, Corn Gluten Meal (CGM), Biaya pakan, IOFC (Income Over Feed Cost)
ANALISA PROFITABILITAS USAHA PENGGEMUKAN PETERNAKAN DOMBA POTONG DI UD. BERKAH WANGINE WHEDUS,KEDIRI Setiawan, Bagus Wahyu; Susilowati, Sri; dinasari, irawati
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis profitabilitas usaha penggemukan domba potong pada di UD. “Berkah Wangine Whedus. Penelitian ini di Desa Bringin, Kecamatan Badas , Kabupaten Kediri, selama 1 mei – 30 mei hari. Materi yang digunakan untuk penelitian ini adalah usaha peternakan domba potong di UD Berkah Wangine Wedhus yang berada desa bringin kecamatan badas  kabupaten Kediri Provinsi Jawa Timur. Yang berjumalah 2499 ekor pada bulan Feb-Mei 2025 yang menunjang untuk analisa profitabilitas usaha. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dianalisis menggunakan Gross Profit Margin (GPM), Revenue Cost Ratio (R/C), dan Break Even Point (BEP). Hasil menunjukkan bahwa nilai GPM sebesar 30,53%, R/C ratio sebesar 1,44, BEP produksi 1.736,63 ekor, dan BEP harga Rp1.416.517,99/ekor. Produksi aktual dan harga jual di atas titik impas, sehingga usaha ini dinyatakan menguntungkan dan layak dikembangkan. Kata Kunci : Penggemukan Domba, Profitabilitas, R/C, GPM, BEP.
ANALISIS KARAKTERISTIK PETERNAK DAN POTENSI SUMBER DAYA PETERNAKAN TERHADAP PENGEMBANGAN USAHA SAPI POTONG DI KECAMATAN GONDANGLEGI KABUPATEN MALANG Maulida, Putri; Susilowati, Sri; Sumartono, Sumartono
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik peternak dan potensi sumber daya peternakan terhadap pengembangan usaha sapi potong di Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang. Penelitian dilaksanakan pada Februari–Maret 2025 menggunakan pendekatan mix methods dengan teknik pengambilan data melalui kuesioner, wawancara, dan observasi. Responden berjumlah 30 peternak dari desa-desa dengan populasi sapi tertinggi. Variabel yang diamati meliputi umur, pendidikan, pengalaman (X1), serta pakan, lahan, dan daya tampung sapi (X2), dengan jumlah sapi sebagai indikator pengembangan usaha (Y). Hasil regresi menunjukkan bahwa secara simultan X1 dan X2 berpengaruh signifikan terhadap Y (p=0,002), dengan koefisien determinasi sebesar 0,520. Namun secara parsial, hanya variabel pakan (X2) dan umur yang berpengaruh signifikan. Potensi daya tampung sapi di wilayah ini hanya 29.262 ekor/tahun, sedangkan populasi saat ini mencapai 1.401 ekor. Simpulan: karakteristik peternak memiliki hubungan lemah, sementara potensi sumber daya berpengaruh signifikan namun belum cukup kuat untuk ekspansi usaha sapi potong. Kata kunci: karakteristik peternak, potensi sumber daya, sapi potong, regresi linier
ANALISIS PROFITABILITAS USAHA PETERNAKAN AYAM PEDAGING POLA KEMITRAAN PADA JUMLAH POPULASI YANG BERBEDA DI KECAMATAN BOJONG KABUPATEN TEGAL Al Kibar, Alam Fayid; Susilowati, Sri; Dinasari, Irawati
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat profitabilitas usaha peternakan ayam pedaging dengan pola kemitraan berdasarkan jumlah populasi yang berbeda di Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 8 April – 8 Mei 2025 dengan melibatkan 8 peternak mitra yang dibagi ke dalam tiga kategori populasi: 4.000 ekor, 5.000–6.000 ekor, dan 10.000 ekor. Metode yang digunakan adalah survei dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif, serta pengumpulan data melalui kuesioner, wawancara, dan observasi lapangan. Variabel yang diamati meliputi biaya produksi, penerimaan, pendapatan, break even point (BEP), dan rasio profitabilitas (R/C Ratio). Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua skala usaha memberikan nilai profitabilitas di atas 1, yang berarti menguntungkan. Jumlah populasi 4.000 ekor memiliki nilai profitabilitas tertinggi sebesar 1,07, sementara jumlah populasi 5.000–6.000 ekor dan 10.000 ekor memiliki nilai 1,06. Meskipun terdapat perbedaan jumlah populasi, tingkat profitabilitas relatif serupa, mengindikasikan bahwa efisiensi manajerial dan operasional memainkan peran penting dalam menentukan keberhasilan usaha.Kata kunci: ayam pedaging, pola kemitraan, profitabilitas, populasi ternak
PENGARUH PENGGUNAAN PROBIOTIK HERBAL + LlSIN PADA AIR MINUM TERHADAP INCOME OVER FEED COST DAN NILAI EKONOMIS PAKAN BROILER FINISHER Hilmi, Anas; Wadjdi, Farid; Susilowati, Sri
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan kombinasi probiotik herbal dan lisin dalam air minum broiler dapat menjadi salah satu strategi efektif untuk meningkatkan efisiensi ekonomi dalam usaha peternakan. Kombinasi ini terbukti mampu meningkatkan nilai income over feed cost (IOFC), efisiensi pakan, imunitas tubuh ayam, penyerapan nutrien, serta laju pertambahan bobot badan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi dampak pemberian probiotik herbal dan lisin terhadap nilai IOFC serta efisiensi nilai ekonomi pakan pada broiler. Penelitian ini melibatkan 64 ekor ayam broiler berumur 22 hari yang dibagi ke dalam empat kelompok perlakuan, masing-masing terdiri dari empat ulangan, dan setiap ulangan berisi empat ekor ayam. Probiotik herbal dan lisin diberikan secara ad libitum melalui air minum. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimental dengan rancangan acak lengkap (RAL). Data yang terkumpul dianalisis menggunakan metode ANOVA. Jika hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan, maka dilanjutkan dengan uji BNT untuk mengidentifikasi perbedaan antar perlakuan secara lebih rinci. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotik herbal dan lisin berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap nilai IOFC. Adapun rata-rata nilai IOFC dari masing-masing perlakuan sebagai berikut: P0 = Rp5.598a, P1 = Rp6.669a, P2 = Rp7.691ab, dan P3 = Rp10.135b. Sementara itu, terhadap nilai ekonomis pakan, perlakuan juga menunjukkan pengaruh yang signifikan (P<0,05), dengan nilai rata-rata sebagai berikut: P0 = Rp15.660b, P1 = Rp14.740ab, P2 = Rp14.293ab, dan P3 = Rp13.155a. Perlakuan P3 menunjukkan hasil terbaik dalam kedua parameter tersebut. Dapat disimpulkan bahwa peningkatan dosis probiotik herbal dan lisin yang diberikan melalui air minum secara signifikan dapat meningkatkan efisiensi nilai ekonomis pakan dan IOFC selama pemeliharaan broiler fase finisher. Perlakuan paling optimal ditemukan pada pemberian campuran sebanyak 6 ml probiotik herbal dan lisin dalam air minum.Kata Kunci : Probiotik, Herbal, Lisin , Income Over Feed Cost , Nilai Ekonomis Pakan, Ayam Pedaging.
The Relationship Between Semen Production And Sexual Behavior In Madura And Bali Bulls Nisa'us Sholikah; Dewi Masyitoh; Sri Susilowati
Jurnal Ternak Vol. 16 No. 1 (2025): Juni, 2025
Publisher : UNIVERSITAS ISLAM LAMONGAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jt.v16i1.272

Abstract

The objective of this study was to examine the relationship between sexual behavior and semen production in Bali and Madura bulls. 4 Bali bulls and 4 Madura bulls were used in this observational study. Sexual behavior observation included the duration of libido, duration of ejaculation, and false mounting. Semen production variables observed were total sperm and total motile sperm. All of these observations were replicated 10 times. Results showed that there was a significant correlation (p<0.05) between duration of ejaculation and total sperm in Bali bulls with the regression equation of Y = 8874-302x and R2 = 0.12 (r = -0.34). Bali bulls also had a significant correlation (p<0.05) between duration of ejaculation and total motile sperm with the regression equation of Y = 6218-215.1x and R2 = 0.11 (r = -0.34). Madura bulls had a significant correlation (p<0.05) between duration of ejaculation and total motile sperm per ejaculate with the regression equation of Y = 1812+268x and R2 = 0.11 (r = 0.34). In conclusion, Bali bulls had undesirable correlated response for the duration of ejaculation toward total sperm and total motile sperm. While Madura bulls had desirable correlated response for the duration of ejaculation toward total motile sperm.
ANALISIS USAHA TERNAK AYAM BROILER SECARA OPEN HOUSE SYSTEM DAN CLOSED HOUSE SYSTEM DI KECAMATAN PANCENG KABUPATEN GRESIK Munajah, Ahmad Anang; Susilowati, Sri; Masyithoh, Dewi
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitiann ini sudah dilaksanakan pada tanggal 1 September 2024 – 30 November 2024 di Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dengan tujuan menganalisis kinerja usaha ayam broiler berdasarkan sistem pemeliharaannya dan membandingkan efektivitas produksi diantara open house system dengan closed house system. Data dianalisis mempergunakan pendekatan kuantitatif deskriptif, dengan fokus pada: Profil peternak, Biaya total (TC = TFC + TVC), Penerimaan (R = p × Q), Keuntungan (π = TR – TC), Break Even Point (BEP): baik BEP harga (TC/Q) maupun BEP produksi (TC/P) dan Revenue cost ratio (R/C) = R / C Prosedur wawancara mengikuti tahapan sistematis mulai dari penentuan responden hingga penyusunan laporan. Hasil analisis akan memberikan gambaran perbandingan efisiensi dan profitabilitas diantara kandanag opeen housee systemm dengan closed house system. Hasil yang didapat memperlihatkan mayoritas dari peternak yaitu laki-laki sejumlah 9 orang (90%), berusia diantara 46–55 tahun sejumlah 4 orang (40%), serta berpendidikan terakhir SMA sejumlah 5 orang (50%). Dari aspek produksi, kandang closed house system menunjukkan kinerja lebih unggul dengan rata-rata populasi lebih besar (33.240 ekor vs. 4.760 ekor), konsumsi pakan lebih tinggi, dan bobot panen lebih baik (2,6 kg vs. 2,3 kg). Secara ekonomi, kandang closed house menghasilkan: Biaya produksi lebih besar, tetapi juga diimbangi open house. Penerimaan serta keuntungan lebih tinggi, Indeks performans (IP) lebih tinggi (rata-rata 422 vs. 360), Tingkat mortalitas (deplesi) lebih rendah (6% vs. 7,23%). Meskipun R/C Ratio open house system sedikit lebih tinggi (1,05 vs. 1,04), secara keseluruhan closed house system tetap lebih menguntungkan karena skala usaha yang besar dan manajemen yang lebih efisien. Nilai BEP juga menunjukkan bahwa usaha pada closed house system berada dalam posisi aman dan layak secara ekonomi. Berdasarkan hasil penelitian bisa dinyatakan kandang closed house system memberikan indeks performans lebih tinggi dibanding open house system. Closed house memiliki BEP harga serta produksi yang lebih besar namun tetap dalam posisi menguntungkan. R/C Ratio memperlihatkan usaha ayam broiler di kedua sistem menguntungkan, dengan efisiensi yang sedikit lebih tinggi pada open house. Mortalitas ayam lebih rendah pada closed house system karena manajemen yang lebih baik. Secara umum, closed house system lebih menguntungkan dan layak dikembangkan.Kata Kunci : Ayam Broiler, Kandang Open housee, Kandang,Closed house
PENGARUH PEMBERIAN ADITIVE HERBAL TERHADAP INDEKS PERFORMA DAN NILAI EKONOMIS PAKAN BROILER Wisyaputra, Khalif Aikal; Susilowati, Sri; Yulianti, Dyah Lestari
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh pemberian additive herbal yang terdiri dari rumput laut (Ascophyllum nodosum), adas (Foeniculum vulgare mili), dan beri lima rasa (Schisandra chinensis) terhadap indeks performa dan nilai ekonomis pakan broiler. Penelitian dilakukan selama 40 hari pada 6.600 ekor broiler strain Cobb di PT Dinamika Megatama Citra, Malang, dengan dua perlakuan: kontrol tanpa aditif dan perlakuan dengan aditif herbal (1 ml/L air minum). Parameter yang diamati meliputi konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, konversi pakan, indeks performa, income over feed cost (IOFC), dan nilai ekonomis pakan. Hasil menunjukkan pemberian aditif herbal memberikan perbedaan kecil secara rataan pada semua parameter, dengan konsumsi pakan rata-rata P0=85,73 g/hari/ekor dan P1=77,05 g/hari/ekor; pertambahan bobot badan P0=68,17 g/hari/ekor dan P1=74,83 g/hari/ekor; konversi pakan P0=1,14 dan P1=1,19; indeks performa P0=368,88 dan P1=359,47; nilai ekonomis pakan P0=9.773,11 dan P1=10.767,17; serta IOFC P0=12.304,14 dan P1=11.737,28. Disimpulkan bahwa pemberian aditif herbal pada air minum broiler tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan terhadap indeks performa dan nilai ekonomis pakan dibanding tanpa herbal aditif. Kata Kunci : herbal aditif, broiler, indeks performa, nilai ekonomis pakan, IOFC.
THE INFLUENCE OF SERVICE CONVENIENCE AND PRICE FAIRNESS ON CUSTOMER LOYALTY: MEDIATING EFFECT OF CUSTOMER SATISFACTION Pinaraswati, Sandra Oktaviana; Farida, Ilya; Susilowati, Sri; Suprihati, Suprihati
International Journal of Economics, Business and Accounting Research (IJEBAR) Vol 8 No 2 (2024): IJEBAR, VOL. 08 ISSUE 02, JUNE 2024
Publisher : LPPM ITB AAS INDONESIA (d.h STIE AAS Surakarta)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/ijebar.v8i2.14097

Abstract

The development of Indonesian apartments which have not fully recovered after the Covid pandemic is the reason for the need to increase sales. To increase sales, managers need to pay attention to Customer Loyalty from Apartment residents where Customer Loyalty is influenced by Service Convenience, Price Fairness, and Customer Satisfaction. The research objective is to analyze the effect of Service Convenience and Price Fairness on Customer Loyalty mediated by Customer Satisfaction. The population of this research is the occupants of the Tamansari Prospero Apartment in Sidoarjo as many as 200 people. The determination of the sample was carried out using the Slovin formula so that a total sample of 133 people was obtained. The research data collection technique was carried out by distributing questionnaires. While the data analysis technique uses Partial Least Square analysis. The results of the study prove that Service Convenience and Price Fairness have a significant effect on Customer Satisfaction. Customer Satisfaction has a significant effect on Customer Loyalty. In addition, Customer Satisfaction can mediate the effect of Service Convenience and Price Fairness on Customer Loyalty. Keywords: Service Convenience; Price Fairness; Customer Satisfaction; Customer Loyalty.
ANALISIS PENDAPATAN MODEL PEMASARAN YANG BERBEDA PADA KARKAS AYAM PEDAGING DI USAHA PEMOTONGAN AYAM BONAFEED BERKAH BERSAMA KECAMATAN ROGOJAMPI KABUPATEN BANYUWANGI Saputra, David Eka; Susilowati, Sri; Dinasari, Irawati
Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal) Vol 8, No 2 (2025): Dinamika Rekasatwa
Publisher : Dinamika Rekasatwa: Jurnal Ilmiah (e-Journal)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari ini untuk menganalisis perbedaan pendapatan berdasarkan model pemasaran online dan offline pada karkas ayam pedaging di Rumah Potong Ayam Bonafeed Berkah Bersama yang berlokasi di Kecamatan Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini di lakukan pada bulan Mei 2025 menggunakan pendekatan studi kasus. Data yang dikumpulkan meliputi biaya produksi, penerimaan, dan pendapatan dari penjualan karkas ayam pedaging secara online dan offline. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemasaran offline menghasilkan penerimaan sebesar Rp 121.304.340 dengan pendapatan sebesar Rp 8.923.727, sedangkan pemasaran online menghasilkan penerimaan sebesar Rp 13.746.752 dengan pendapatan sebesar Rp1.130.000. Uji t independen menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan dengan statistik (p < 0,05) pada volume penjualan harian antara saluran penjualan online dan offline. Kesimpulannya, pemasaran offline lebih menguntungkan secara keseluruhan karena volume penjualan yang lebih tinggi. Disarankan kepada pelaku usaha untuk terus mengembangkan saluran penjualan online dengan menerapkan strategi efisiensi biaya dan diversifikasi produk. Kata Kunci: pemasaran ayam, pendapatan, karkas, online, offline, rumah potong ayam
Co-Authors Abdhi Firdhana, Sulthon Afif Khoirul Hidayat, Afif Khoirul Ahsanul Ikhwanda, Dian Mirza Al Kibar, Alam Fayid Alfarisi, Ahmad Daris Andika Novanto Putra Wijaya anggun claresa Aqnes Budiarti Arnoldus Alvin Aryati Rambu Nalu Aziz, Zainul Budiman, Widi Catharina Suharti Daniel Happy Putra Deas, M Rizky Ibnu Dedi Suryanto Devi Nisa Hidayati Dewi Masyitoh Dian Oktrianis Buulolo Didik Julianto Dinasari, Irawati Disa Ardelia Ilyas Dyah Lestari Yulianti Edy Meiyanto Edy Meiyanto Ekawanto, Iwan Elya Zulfa Ester Ayu Yuwidasari Falahuddin Alfahmi, Syafiq Farida, Ilya Firmansyah Firmansyah Fransiska Vita Kurniawati Hafidi, Moh. Haq, Aqamal Hastina, Sri Hidayat, Tony Rachmad Hilmi, Anas Ibrahim Arifin Iga Dewinta Putri Inggit Kentjonowaty Irawati Dinasari Jinarti Kukuk Yudiono Margaretha Putri Sariningrum Masyithoh, Dewi Maulida, Putri Maulita Cut Nuria Munajah, Ahmad Anang Murnik Asih Neni Susilaningsih Nisa'us Sholikah Nurrahman, Abidi Zaky Nurul Humaidah Oktavia Rahayu Puspitarini Olivia De Jesus Martins Pinaraswati, Sandra Oktaviana Retnaningtyas, irawati Dinasari Retno Murwanti Ririn Lispita Wulandari Salsabila, Maulida Santoso, Rahmawan Saputra, David Eka saroja saroja Serfansius Laia Setiawan, Bagus Wahyu Sri Tasminatun Suartini, Desk Ayu Sucyati Amelya Sugiyanto . Sugiyanto . Sumartono Sumartono Suprihati - Umi Kalsum USMAN ALI Veril B, Presiden Veronika Merianti Wahyu Saputra, Fany Wibawa, Surya Jaya Winarni Winarni Wisyaputra, Khalif Aikal wiwit pamuji rahayu Yambedoan, Thadius Yohana Eurensiani Kurnia Yudiono, Kukuk Yuni Fitriana yuniarti rosyidah