Claim Missing Document
Check
Articles

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA MELALUI PENDEKATAN PENGALAMAN BERBAHASA SISWA KELAS I SD Ahmad; Aiman, Ummu; Muhsam, Julhidayat
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 5 No. 2 (2018)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan peningkatan kemampuan membaca siswa kelas 1 SD setelah pengajaran membacanya didesain dengan pendekatan pengalaman berbahasa, (2) mendeskripsikan perubahan perilaku siswa kelas 1 SD. Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas yang bersiklus. Subjek penelitian adalah kemampuan membaca siswa kelas 1 SD Negeri 3 Oeba Kupang yang berjumlah 34 siswa. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan instrumen tes dan nontes. Hasil penelitian dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Dari pelaksanaan penelitian siklus I diperoleh hasil bahwa secara individu masih ada beberapa siswa yang mendapatkan nilai di bawah standart (<70) dan secara klasikal berhasil mencapai angka 74,26 atau mencapai kategori nilai baik. Angka ini mengalami peningkatan sebesar 8,24% menjadi 80,38 atau mencapai kategori nilai sangat baik pada pelaksanaan penelitian siklus II karena pada penelitian siklus II siswa cenderung aktif tanya-jawab, berkomentar kritis, memperhatikan dengan sungguh-sungguh, dan antusias dalam menceritakan kegemarannya. Hal ini menunjukkan bahwa telah terjadi perubahan perilaku siswa ke arah yang lebih baik dan positif antara penelitian siklus I dan siklus II.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP LITERASI SAINS DAN BERPIKIR KRITIS SISWA SEKOLAH DASAR Aiman, Ummu; Dantes, Nyoman; Suma, Ketut
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 6 No. 2 (2019)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap literasi sains dan berpikir kritis siswa. Jenis penelitian ini merupakan eksperimen semu (quasi experimen) dengan rancangan penelitian “Single Factor Independent Group Design”. Populasi penelitian sebanyak 110 siswa. Dari 110 siswa populasi tersebut, 50 siswa ditetapkan sebagai sampel, yang ditarik dengan teknik random sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode tes objektif. Data dianalisis dengan Multivariate Analysis of Variance (MANOVA). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan literasi sains siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran ekspositori, (2) terdapat perbedaan berpikir kritis siswa antara siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran ekspositori, (3) terdapat perbedaan secara simultan literasi sains dan berpikir kritis siswa antara siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran ekspositori.
KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SD DALAM PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERORIENTASI PROSES MENGGUNAKAN SUPLEMEN LKS Aiman, Ummu; Sunimbar
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 7 No. 1 (2020)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v7i1.68

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan keterampilan proses sains antara kelas siswa yang diajarkan menggunakan pendekatan inkuiri terbimbing dengan suplemen LKS dan kelas yang pembelajarannya menerapkan metode konvensional pada materi selalu berhemat energi kelas IV SD Negeri Oeba 3 Kota Kupang. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dan menggunakan desain post-test only control group design. Data keterampilan proses sains diperoleh melalui tes. selanjutnya dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan uji-t. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa thitung = 50,943 dan ttabel = 4,00 taraf 5%. Berati thitung > ttabel, maka diinterpretasikan terdapat perbedaan yang signifikan pada keterampilan proses antara kelas yang menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing memakai suplemen LKS dan kelas pembelajaran metode konvensional. Rerata hasil post-test keterampilan proses, berada pada kategori sangat tinggi dengan Mean 74,44 pada keompok eksperimen sedangkan kelompok kontrol di kategori sedang dimana hasilnya Mean 64,91. Disimpulkan model inkuirii terbimbing menggunakan suplemen LKS meningkatkan keterampilan proses sains siswa materi selalu berhemat energi kelas IV SD Negeri Oeba 3 Kota Kupang.
PENGARUH PEMBELAJARAN GUIDED INQUIRY BERBANTUAN LEMBAR KERJA SISWA TERHADAP PENGUASAAN LITERASI SAINS PADA SISWA SEKOLAH DASAR Aiman, Ummu; Meilani, Dian; Uslan
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 8 No. 2 (2021)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v8i2.327

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pembelajaran guided inquiry berbantuan lembar kerja siswa terhadap penguasaan literasi sains pada materi perubahan wujud benda kelas V SD MI Darul Hijrah Madani Kota Kupang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian yang digunakan yakni eksperimen dengan jenis pra eksperimen dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest design” . Populasi adalah seluruh siswa kelas V SD MI Darul Hijrah Madani Kota Kupang yang berjumlah 30 orang. Dalam pengambilan sampel penggunaan teknik purposive sampling berjumlah 30 orang. Dimana melakukan pretest tanpa adanya perlakuan, kemudian posttest diterapkan model pembelajaran guided inquiry berbantuan LKS. Data yang dikumpulkan melalui tes objektif (pilihan ganda) pada materi perubahan wujud benda. Data yang didapatkan dianalisis dengan teknis analisis statistika yaitu menggunakan uji T. Setelah dianalisis hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat perbedaan literasi sains peserta didik antara pretest dan posttest dapat dilihat dari hasil perhitungan Uji T yakni dengan df 15, nilai signifikansinya 0,000 yang berarti < 0,05 maka Ho ditolak dan H1 diterima. Disimpulkan adanya efek yang disignifikan model pembelajaran guided inquiry berbantuan LKS terhadap literasi sains peserta didik pada materi perubahan wujud benda kelas V SD MI Darul Hijrah Madani Kota Kupang.
PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN SUPLEMEN PETA PIKIRAN TERHADAP BERPIKIR KRITIS SISWA SEKOLAH DASAR Aiman, Ummu; Meilani, Dian; Suhada, Farhan; Sunimbar
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 10 No. 2 (2023)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v10i2.1184

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan berpikir kritis siswa antara kelompok pretest dan posttest yang dibelajarkan dengan model problem-based learning suplemen peta pikiran. Rancangan yang digunakan One Group Pretest-Posttest design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas III SD Inpres Roja 2 Kota Ende tahun ajaran 2022/2023. Dengan teknik sampel nonprobability sampling, yakni sampling jenuh dimana semua anggota populasi dijadikan sampel. Data berpikir kritis diperoleh melalui tes. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukan bahwa berpikir kritis siswa pada kelompok pretest dan posttest menunjukkan adanya perbedaan yakni dilihat dari mean rata-rata kelas pretest bernilai sebesar 58,7 sedangkan kelompok posttest yang diterapkan dengan model problem-based learning berbantuan peta pikiran senilai 73,8 rata-rata skor. Hasil perhitungan uji-t independent diperoleh nilai sig 0,000<0,05. Dengan demikian, model model problem based learning suplemen peta pikiran berpengaruh terhadap berpikir kritis siswa SD.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA SEKOLAH DASAR BERDASARKAN POTENSI DAERAH Aiman, Ummu; Lasmawan, I Wayan; Suastika, I Nengah
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 11 No. 1 (2024)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v11i1.2938

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) meningkatkan kreativitas siswa pada materi kegiatan ekonomi berdasarkan potensi daerah siswa sekolah dasar. Jenis penelitian pra eksperimen dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest design yang terdiri dari dua variabel yaitu variabel bebas dan variabel terikat. Dimana variabel bebas model pembelajaran project based learning sedangkan variabel terikat kreativitas siswa. Populasi dalam penelitian keseluruh siswa kelas V SD Gmit No 7 Oebufu dan sampelnya kelas V berjumlah 27 orang. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Kemudian dianalisis menggunakan SPSS Versi 23,0 For windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas siswa menggunakan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) lebih baik dari pada yang diterapkan model pembelajaran konvesional. Hal ini dapat dilihat dari hasil uji t didapatkan nilai Sig (2- tailed) 0,000 kurang dari 0,05. Maka disimpulkan bahwa H0 ditolak maka maka H1 diterima karena Sig (2-tailed) kurang dari 0,005. Maka disimpulkan bahwa model pembelajaran Project Based Learning (PjBL dapat meningkatkan kreativitas siswa pada materi kegiatan ekonomi berdasarkan potensi daerah.
EFEKTIVITAS MODEL DISCOVERY LEARNING PADA PEMBELAJARAN PKN DI SEKOLAH DASAR Aiman, Ummu; Bagus Sanjaya, Dewa; Suastika, I Nengah
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 11 No. 3 (2024)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v11i3.3830

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model discovery learning terhadap hasil belajar PKn IV pada topik pola hidup bergotong-royong di sekolah dasar MIS AL-Fitrah Oesapa Kota Kupang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pra-ekperimen, dimana hanya menggunakan 1 kelas dalam penelitian. Rancangan penelitian menggunakan one group pretest dan posttest. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IV MIS AL-Fitrah Oesapa yang berjumlah 20 siswa, menggunakan nonprobability sampling sampling jenuh sebagai teknik penarikan sampel dimana semua anggota populasi dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data yakni tes hasil belajar yang menggunakan soal pilihan ganda sebanyak 25 soal pafa materi pola hidup gotong royong. Hasil penelitian rata-rata untuk kelas pretest adalah 62,00, dan kelas posttest dengan rata-rata 72,50. Dengan berdasarkan hasil uji analisis statistik diperoleh bahwa kedua data berdistribusi normal dan homogen, sehingga pengujian hipotesisi dapat dilakukan dengan menggunakan uji independen sampel t-test. Hasil perhitungan uji-t pretest-posttest pada taraf signifikansi 0.05 dengan df 38 di peroleh nilai sig. 0.000< 0.05 sehingga dapat dikatakan bahwa H0 ditolak dan H1 di terima. Maka dapat disimpulkan bahwa adanya efektivitas model discovery learning terhadap hasil belajar PKn IV pada topik pola hidup bergotong-royong di sekolah dasar MIS AL-Fitrah Oesapa Kota Kupang.
Ketahanan Pangan, Asupan Zat Gizi dan IMT Pada Remaja Pasca Bencana Di Kota Palu Aiman, Ummu; Hartini, Diah Ayu; Ariani, Ariani; Nurulfuadi, Nurulfuadi; Rakhman, Aulia; Fitrasyah, St Ika; Pradana, Fendi; Nadila, Devi
Preventif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 12 No. 2 (2021): Volume 12 No.2 (2021)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/preventif.v12i2.284

Abstract

Bencana memiliki dampak yang dapat merugikan manusia, termasuk remaja yang merupakan masa emas dimana anak harus dibekali makanan yang cukup gizi sebagai acuan dasar untuk kelangsungan hidupnya yang akan datang tanpa mengalami gangguan yang akan mengganggu proses tumbuh kembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketahanan pangan, asupan zat gizi dan indeks masa tubuh (IMT) pada remaja pasca bencana di Kota Palu. Metode yang digunakan adalah survey deskriptif dan dilaksanakan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Palu yang dekat dengan lokasi bencana gempa bumi, tsunami dan liquifaksi dengan total sampel 96 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja dengan kategori tahan pangan lebih besar (61,46%) dibandingkan dengan kategori rawan pangan dengan kelaparan (10,42%) dan kategori rawan pangan tanpa kelaparan (28,12%). Kemudian asupan energi dengan kategori kurang lebih besar (98,96%) dibandingkan dengan kategori cukup (1,04%) dan IMT siswa sebagian besar masuk dalam kategori underweight (58,33%). Kesimpulan bahwa remaja yang terkena dampak bencana masih termasuk dalam kategori tahan pangan namun asupan gizi kurang yang mengakibatkan berat badan kurang sehingga berpengaruh pada IMT kategori underweight.
Permasalahan gizi pada anak balita pasca gempa: Studi kasus di Palu, Sigi, dan Donggala Nurulfuadi, Nurulfuadi; Ariani, Ariani; Hartini, Diah Ayu; Aiman, Ummu; Nadila, Devi; Rahman, Aulia; Husna, Sa'adatul
Preventif : Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol. 12 No. 1 (2021): Volume 12 No.1 (2021)
Publisher : Tadulako University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/preventif.v12i1.302

Abstract

Palu, Sigi, and Donggala districts experienced a 7,7 magnitude earthquake on September 28 2018. This incident was declared a national disaster. The impact of the disaster is a decrease in the nutritional status of children under five. Nutritional problems in children under five after the earthquake can be caused by paralysis of health service, lack of availability of clean water, poor environmental sanitation, infectious diseases, and lack of consumption of nutritious food. This research is a descriptive study wich to identify nutritional problems in children under five after the earthquake in Palu, Sigi, and Donggala districts. The type of data used is secondary data, including height, weight, and age. The results showed that the nutritional status of under five children based on the weight for age index were underweight 32,1% and very underweight 16,6%. Nutritional status based on the weight for height index, were malnutrition 13,7% and poor nutrition 4,9%. The nutritional status based on the height for age index were stunting 55,7%. The conclusion that the stunting is a nutritional problem with the highest prevalence after the earthquake. The health of children under five is easily influenced by food security, the environment, and the economy. The high prevalence stunting post-earthquake can be caused by job losses, damage to agricultural land and plantations, disruption of the economic system and development in the area which has an impact on low access to food for families.
The Relationship Between Sociocultural Determinants with Exclusive Breastfeeding Practices in the Working Area of Sigenti Public Health Center, Tinombo Selatan Subdistrict, Parigi Moutong Regency Riskika, Febiani; Bawiling, Sindi Anastasya; Aiman, Ummu; Rakhman, Aulia; Amin, Nur Afia; Rahmawati, Reny; Nurulfuadi, Nurulfuadi; Lukman, Try Nur Ekawati; Nadila, Devi
Journal of Global Nutrition Vol 5 No 2 (2025)
Publisher : Ikatan Sarjana Gizi Indonesia (ISAGI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53823/jgn.v5i2.144

Abstract

The coverage of exclusive breastfeeding in Indonesia has reached only 66.1%, falling short of the global target of 70% by 2030. This indicates that breastfeeding practices remain suboptimal. This study aims to analyze the relationship between maternal knowledge, educational level, family support, and food taboos with exclusive breastfeeding practices in the working area of Sigenti Public Health Center, Tinombo Selatan Subdistrict, Parigi Moutong Regency. A quantitative method with a cross-sectional approach was employed. The study population consisted of 126 mothers, from which a sample of 95 respondents was obtained using the Slovin formula and purposive sampling technique. Data were analyzed using the chi-square test with a significance level of p < 0.05. The results revealed a significant association between maternal knowledge and exclusive breastfeeding practices (p = 0.001). However, no significant relationships were found between educational level (p = 0.454), family support (p = 0.267), and food taboos (p = 0.513) with exclusive breastfeeding practices. The study concludes that low maternal knowledge is a key factor contributing to the suboptimal practice of exclusive breastfeeding. Additionally, other influencing factors such as community perceptions and the role of healthcare providers were also identified
Co-Authors Abdul Syahril Muh Agustiani, Witri Ahmad ahmad yani Ahmad, Rizqy Amelia Ramadhaniyah Ahmad, Rizqy Amelia Ramdhaniyah Ahmad, Zaqinah Akbari, Ummu Fajariah Akbari, Ummu Fajariyah Anatri Desstya Ansar Ansar Ariani Ariani Arifin Aulia Rahman Aulia Rakhman Ayuba Pantu Azzahro Hazima, Atika Bagus Putrayasa, Ida Bahja Bawiling, Sindi Anastasya Damapolii, Mujahid Dewa Bagus Sanjaya Faisal, Elvyrah Fauziah, Lia Febriani, Ulfa Fendi Pradana Fitrasyah, St Ika Fitri Rahmawati, Anisa Hartini, Diah Ayu Hasyda, Suryadin Hijra Hijra, Hijra Hijratulmarah, Hijratulmarah Husna, Sa'adatul I Made Tangkas I Nengah Suastika I Wayan Kertih I Wayan Lasmawan I Wayan Suastra Indriani, Nur Izul Haq, Agung Julhidayat Muhsam Kase, Nikson M. Ketut Suma Khasna, Fenny Tanalinal LETASADO, MUHAMAD RUSADI Linda Ayu Rizka Putri Luan, Juita Lendi M.Pd Prof. Dr. I Nyoman Sudiana . Maharani, Dhea Putri Mahruri Saputra Manek, Maria Irene Mardiani Mangun Meilani, Dian Minsih Mukhlisa, Ida Muliana, Muliana Mushaf, Muhammad Amer Nadila, Devi Nggubhu, Hasri Ramadan Nikmah Utami Dewi Nur Afia Amin Nurchotimah, Aulia Sholichah Iman Nurlailah Nurul Fuadi Nurulfuadi Nurulfuadi Nyoman Dantes Prada, Emanuel Thomas Ama Randani, Aldiza Intan Ratnasari Diah Utami Reka Julia Utama Reny Rahmawati Riansya, Ferdi Rika, Maria M. B. Riskika, Febiani Saban, Muin Safitri, Sri Aulia Sanlain, Jefrianus Sari Sitepu, Melyani Seran, Agustinus Seuk, Beatrix Shofil Fikri Siti Hadijah Batjo Siti Ika Fitrasyah Soi, Viktoria Suhada, Farhan sukmawati Sunimbar Tadzkiroh, Ummi Try Nur Ekawati Lukman Uslan Yanti K. Manoppo Yulia Maftuhah Hidayati Zulaikhah Dwi Jayanti