Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS KESIAPAN GURU DALAM MENYUSUN PEMBELAJARAN JARAK JAUH (PJJ) DI MASA PANDEMI COVID-19 Marselinus Jheni Jacob; Imanuel Sairo Awang; Munawar Thoharudin
JURNAL PENDIDIKAN DASAR PERKHASA: Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Dasar Perkhasa: Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/jpdp.v7i1.1148

Abstract

This study aims to analyze the readiness of primary school teachers in Compiling Distance Learning (PJJ) during the Covid-19 Pandemic. This study is motivated by the importance of the readiness of primary school teachers in facing the Covid-19 pandemic, namely by implementing Distance Learning (PJJ) in the learning process. This study involved primary school teacher respondents and the principal of SD Negeri 17 Mungguk. Data in the form of teacher opinions and statements were collected using questionnaires and interviews and completed with documentation. Furthermore, the collected data were analyzed descriptively. The results showed that theoretically, the teacher already had an understanding of Distance Learning, but it was still lacking in implementation. The motivation of teachers in implementing learning innovations is very high, this is supported by facilities, facilities and infrastructure. School readiness in implementing Distance Learning is included in the high category, elementary school teachers have high expectations regarding their task of implementing Distance Learning during the Covod-19 Pandemic, because this will have a positive impact on the quality of learning.
Pengaruh Praktik Kerja Industri Terhadap Kesiapan Kerja Siswa Kelas XII SMK Kartini Sintang Lidya dau; Munawar Thoharudin; Dessy Triana Relita
Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 2, No 1 (2019): Eklektik
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.918 KB) | DOI: 10.24014/ekl.v2i1.7560

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh praktik kerja industri terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII SMK Kartini Sintang Tahun Pelajaran 2017/2018. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dan bentuk penelitian yang digunakan adalah eksplanasi survei. Berdasarkan hasil penelitian terhadap 40 responden yang diteliti, diperoleh nilai praktik kerja industri diperoleh rata-rata hitung (Mean) 86,88, median (Me) 86,50, modus (Mode) 85 dan Standart Deviasi 4,127, praktik kerja industri termasuk kategori sangat baik. Berdasarkan Angket variabel kesiapan kerja, diperoleh hasil rata-rata hitung (Mean) 186, median (Me) 188, modus (Mode) 188 dan Standart Deviasi 6,8, kesiapan kerja termasuk kategori Baik. Hasil uji t, diperoleh thitung yaitu sebesar 3,242 dan nilai ttabel dk = n-2=38 dengan nilai signifikan sebesar 0,05 alpha maka ttabel 2,024, diketahui 3,242> ttabel 2,024, maka hipotesis nol ditolak. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara praktik kerja industri terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII SMK Kartini Sintang Tahun Pelajaran 2017/2018
MANAJEMEN KOPERASI SEKOLAH DI SMP NEGERI 2 SILAT HILIR Munawar Thoharudin; Dwi Kurniasih; Emilia Dewiwati Pelipa
Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi dan Kewirausahaan Vol 3, No 1 (2020): Eklektik
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (239.243 KB) | DOI: 10.24014/ekl.v3i1.10100

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen koperasi sekolah di SMP Negeri 2 Silat Hilir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan bentuk penelitian studi kasus. Sumber informasi dari penelitian ini adalah pengawas, pengurus, anggota dan karyawan koperasi sekolah. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan alat pengumpulan data menggunakan lembar observasi, lembar wawancara, dan lembar dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi data. Data dianalisis dengan tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Manajemen koperasi sekolah di SMP Negeri 2 Silat Hilir berlangsung dengan cukup baik, 2) manajemen yang diterapkan di dalam koperasi sekolah mampu mengantarkan koperasi sekolah dalam mencapai visi dan misi yang diharapkan.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SMPN 1 KETUNGAU HILIR Munawar Thoharudin
Jurnal Pendidikan Ekonomi (JURKAMI) Vol 1, No 1 (2016): JURKAMI
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.682 KB) | DOI: 10.31932/jpe.v1i1.202

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation terhadap hasil belajar siswa pada materi Ketenagakerjaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, sedangkan bentuk penelitian yang digunakan penelitian Quasy Experimental Design dengan rancangan penelitian pretest dan posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh jumlah siswa kelas VIII SMPN 1 Ketungau Hilir. Sampel penelitian adalah kelas VIIIB sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VIIIA sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi, teknik pengukuran dan teknik dokumentasi, sedangkan alat pengumpul data berupa lembar observasi, lembar tes dan lembar dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan; (1) Proses pelaksanaan pembelajaran dengan penerapan model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation berlangsung dengan sangat baik; (2) Terdapat pengaruh yang signifikan atas penerapan pembelajaran kooperatif tipe group investigation terhadap hasil belajar siswa. Signifikasi ditunjukan dengan nilai Zhitung> Ztabel yaitu 24,55 > 1,96 sehingga Ha diterima dan H0 ditolakKata kunci : Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation, Hasil Belajar
ANALISIS SIKAP BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU SMP NEGERI 02 TEMPUNAK Masardi Duat Umpang; Munawar Thoharudin
Jurnal Pendidikan Ekonomi (JURKAMI) Vol 3, No 1 (2018): JURKAMI
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.032 KB) | DOI: 10.31932/jpe.v3i1.161

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi bagaimana dan  faktor apa yang mempengaruhi Sikap Belajar Siswa di Kelas VIII SMP Negeri 02 Tempunak. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 4 orang dari 77 siswa kelas VIII SMP Negeri 02, guru bidang studi dan orang tua siswa. Teknik pengumpulan yang digunakan meliputi observasi, wawancara. Alat pengumpulan data berupa lembar observasi guru dan siswa, lembar wawancara siswa, guru, dan orang tua siswa. Teknik analisis data:1) Reduksi data, 2) Penyajian data, 3) Penarikan Kesimpulan. Hasil analisis data yang diperoleh:1) sikap belajar siswa , 2) Faktor sikap belajar siswa, faktor interen, adanya kesadaran dari dalam diri untuk lebih rajin lagi belajar, faktor ekstern, adanya dukukungan dari orang tua berupa motivasi, bimbingan, dan menyediakan fasilitas senyaman mungkin untuk siswa belajar; 3) Upaya guru dalam meningkatkan perstasi belajar siswa, membuat suasana kelas terasa nyaman, memotivasi, dan membimbing siswaKata Kunci: Sikap Belajar Siswa, IPS Terpadu 
PENGARUH METODE ACTIVE LEARNING TIPE TEAM QUIZ TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SMPN 6 NANGA PINOH Yayan Kristiani; Dessy Triana Relita; Munawar Thoharudin
Jurnal Pendidikan Ekonomi (JURKAMI) Vol 3, No 1 (2018): JURKAMI
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.388 KB) | DOI: 10.31932/jpe.v3i1.153

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode Aktif Learning Tipe Team Quiz terhadap hasil belajar siswa materi interaksi sebagai proses sosial. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan desain nonequivalent control group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian eksperimen berjumlah 23 orang dan kelas control 25 orang. Data yang diambil adalah hasil belajar siswa pretest dan postest yang di dapat dari tes uji berbentuk esay. Analisis data menggunakan uji-t, Hasil dari uji hipotesis diperoleh hasil posttest diketahui bahwa nilai thitung adalah 3,16 sedangkan nilai ttabel pada α = 5% dengan db = n1 + n2 – 2 = 23 + 25 - 2 = 46, adalah 2,021. Hal ini berarti nilai thitung> ttabel yaitu 3,20> 2,021 maka Ha diterima artinya terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa antara kelas eksperimen yang menggunakan Active Learning Tipe Team Quiz dengan kelas kontrol yang menggunakan metode pembelajaran konvensional pada interaksi sebagai proses sosialKata kunci: Active Learning Tipe Team Quiz , Hasil Belajar
PENGARUH KONDISI SOSIAL EKONOMI ORANG TUA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN SE-KOTA SINTANG Fatkhan Amirul Huda; Munawar Thoharuddin; Avelius Dominggus Sore
VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol 10, No 1 (2019): APRIL
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.382 KB) | DOI: 10.31932/ve.v10i1.326

Abstract

Era persaingan global ditandai dengan persaingan mutu. Upaya mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas ditempuh dengan proses pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mengkaji tentang pengaruh kondisi sosial ekonomi orang tua terhadap kesiapan kerja siswa smk keahlian teknik komputer dan jaringan se-kota sintang. Metode penelitian yang digunakan yaitu pendekatan deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian seluruh SMK yang memiliki program keahlian teknik komputer dan jaringan di kota Sintang yang berjumlah 5 Sekolah. jumlah sampel yang digunakan berjumlah 99 siswa. Instrumen yang digunakan adalah angket. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi sederhana. Terdapat pengaruh signifikan antara variabel kondisi sosial ekonomi orang tua terhadap variabel kesiapan kerja. Nilai t hitung negatif hal ini dapat diartikan bahwa dapat diartikan bahwa jika konsisi sosial ekonomi orang tua baik atau berpenghasilan diatas rata-rata orang tua cenderung menginginkan anaknya untuk melanjutkan studi ke jenjang selanjutnya atau kuliah.
PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI SMA NEGERI 1 KAYAN HULU Susimardola Susimardola; Emilia Dewiwati Pelipa; Munawar Thoharudin
Jurnal Pendidikan Ekonomi (JURKAMI) Vol 7, No 1 (2022): JURKAMI
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/jpe.v7i1.1883

Abstract

The success of a student's learning is not absolute only in the form of grades, but will be in the form of change, reasoning, discipline, skills and so on that lead to positive change. In this study, the factors related to the learning outcomes studied were study habits and student learning environment. The purpose of this study is to describe the influence of study habits and learning environment on learning outcomes of class X economics at SMA Negeri 1 Kayan Hulu. The research approach used is quantitative research with the form of research is correlation research. The population in the study was 104 students of SMA Negeri 1 Kayan Hulu with a sample of 82 students. The sampling technique was simple random sampling. The data collection technique used is a questionnaire. Analysis of the data used in this study is multiple linear regression. Based on the research that has been done, it shows that there is a partial and simultaneous influence of study habits and learning environment on the learning outcomes of class X economics at SMA Negeri 1 Kayan Hulu
IDENTIFIKASI FAKTOR PEMBENTUK LITERASI EKONOMI PADA MASYARAKAT NELAYAN DESA PULAU LEMUKUTAN Okiana Okiana; Munawar Thoharudin; Tedi Suryadi
Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora Vol. 11 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jish.v11i3.45525

Abstract

Dengan literasi ekonomi yang baik, nelayan dapat secara bijak mengelola keuangan keluarga ditengah ketidakpastian pendapatan yang diperoleh nelayan dari tangkapannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Perubahan pola pikir masyarakat nelayan di desa Pulau Lemukutan, 2) Mengetahui faktor-faktor perubahan pola pikir dengan literasi ekonomi.  Penelitian ini didasari oleh berbagai hasil penelitian terdahulu yang relevan bahwa literasi ekonomi yang umumnya diperoleh dari proses pembelajaran formal memberikan peran positif terhadap perilaku ekonomi seseorang. Adapun dasar empiris adalah hasil riset peneliti pada tahun sebelumnya yang menyatakan bahwa tingkat literasi masyarakat Desa Pulau Lemukutan berada pada kategori sedang (stuff literacy). Fenomena pada masyarakat nelayan di Desa Pulau Lemukutan umumnya hanya memiliki tingkat pendidikan dasar dan menengah dengan pekerjaan utama sebagai nelayan. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mandala, observasi dan dokumentasi. Alat pengumpul data berupa pedoman wawancara. Responden penelitian dipilih menggunakan purposive sampling. Teknik analisa data yang digunakan yakni reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dapat diidentifikasi bahwa perubahan pola pikir masyarakat di desa Pulau Lemukutan dengan literasi ekonomi, bahwa dengan tingkat pendidikan dasar dan menengah, masyarakat di desa Pulau Lemukutan mampu bersaing dengan desa lain serta dapat meningkatkan taraf hidup. Sedangkan faktor-faktor perubahan pola pikir masyarakat di desa Pulau Lemukutan dengan literasi ekonomi, yaitu: faktor pendidikan; faktor sosial ekonomi; faktor budaya dan faktor perkembangan sosial.
PERAN KOPERASI UNIT DESA HARAPAN JAYA DALAM MEMBANTU PEREKONOMIAN ANGGOTA Fibby Krizia; Yulia Suriyanti; Munawar Thoharudin
Jurnal Pendidikan Ekonomi (JURKAMI) Vol 7, No 3 (2022): JURKAMI
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/jpe.v7i3.1713

Abstract

The role of the Village Unit Cooperative (KUD) in improving the welfare of members is not only by distributing credit assistance or loans to members with low interest but can also be in the form of assistance in buying and selling products, assistance in plant care and procurement of seeds. This study aims to narrate and describe the role of the Harapan Jaya Village Unit Cooperative in Dak Jaya Village and the factors that influence this role. Qualitative descriptive research method. Data collection techniques used in this study were interviews, observation and documentation. The results of the study concluded that the role of the Harapan Jaya Village Unit Cooperative in Dak Jaya Village in helping to improve the economy of its members was quite organized, systematized and fair which was stated in the agreement decided at the Annual Member Meeting (RAT) of the cooperative members. Technically the assistance is tailored to the needs of members, namely, marketing the harvest and providing business capital (performing assistance or training and conducting evaluations)