Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH NISBAH STYRENE ACRYLIC DAN LATEKS DALAM BINDER TERHADAP KARAKTERISTIK CAT WATERPROOF nadimisia, tiara dwisca; Afrilianti, Azyarah; Bahruddin, Bahruddin; Wiranata, Arya; Zahrina, Ida; herman, syamsu; jahrizal, jahrizal
Jurnal Teknologi Kimia Unimal Vol 13, No 2 (2024): Jurnal Teknologi Kimia Unimal - Nopember 2024
Publisher : Chemical Engineering Universitas Malikussaleh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29103/jtku.v13i2.19500

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi potensi penggunaan lateks karet alam dan polimer styrene acrylic sebagai bahan baku pembuatan cat waterproof ramah lingkungan. Tujuan penelitian adalah mengkaji pengaruh nisbah campuran lateks karet alam dan styrene acrylic terhadap karakteristik cat waterproof. Pengaruh yang ingin dikaji meliputi daya tutup, daya cuci, waktu kering sentuh, total kandungan padatan, dan ketahanan air. Lateks karet alam dengan Dry Rubber Content (DRC) 58% digunakan sebagai bahan dasar, sementara binder diproduksi menggunakan metode blending dengan polimer styrene acrylic dan sodium lauryl sulfate (SLS) sebagai bahan tambahan. Variasi nisbah styrene acrylic dan lateks karet alam yaitu (0:100);(10:90);(30:70);(50:50);dan (100:0) (%wt).  Binder tersebut dicampur ke dalam cat dengan kadar 70%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin besar nisbah styrene dalam binder maka nilai washability dan total padatan semakin meningkat sehingga waktu kering sentuh semakin cepat dan cat yang dihasilkan akan lebih tahan lama terhadap rembesan air. Semua sampel uji tersebut memperlihatkan karakteristik cat yang memenuhi standar, baik SNI maupun ASTM. Karakteristik tersebut meliputi washability resistance 1200 siklus, total padatan 45%, waktu kering sentuh 60 menit, dan ketahanan terhadap air berkisar 8-10 hari. 
IMPLEMENTASI TEKNOLOGI SLOW-RELEASE FERTILIZER PADA USAHATANI TEMBAKAU KELOMPOK TANI MAMMINASA DECENG DI KABUPATEN SOPPENG Sukmawati, Sukmawati; Bahruddin, Bahruddin; Suherman, Suherman; Rahim, Iradhatullah; Hapsa, Nur; Qadri, Sri Nur; Zamzam, Syamsiar; Irmayani, Irmayani; Munir, Munir; Semaun, Rahmawati; Kurniawan, Edi; Rahim, Abd.; Ramlayani, Ramlayani; Sukardi, Sukardi; Abdullah, Abdullah; Sarina, Sarina
Jurnal Dinamika Pengabdian Vol. 10 No. 2 (2025): JURNAL DINAMIKA PENGABDIAN VOL. 10 NO. 2 JANUARI 2025
Publisher : Departemen Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian UNHAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20956/jdp.v10i2.39673

Abstract

Peningkatan retensi nitrogen pada lahan tembakau merupakan strategi penting peningkatan mutu dan produksi tembakau. Pupuk slow release dari biochar sumber nitrogen dari pupuk kimia, urin sapi dan bakteri diyakini mampu meningkatkan retensi nitrogen dan efisien serapan hara. Oleh karena itu kegiatan ini bertujuan untuk mengimplementasikan penggunaan pupuk slow release pada budidaya tembakau. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi: 1) penyuluhan penggunaan bahan pembenah tanah; 2) pendampingan produksi pupuk slow release; 3) pendampingan pembibitan tembakau standar SNI; 4) demplot penerapan GAP pada budidaya tembakau; dan 5) pemantauan aplikasi pupuk slow release dan pertumbuhan tanaman. Hasil kegiatan menunjukkan partisipasi aktif petani dari 2 kelompok tani yakni Mamminasa Deceng dan Alemarajae serta perwakilan dari GAPOKTAN Ujung Rilau, dimana berhasil diproduksi pupuk slow release sebanyak tiga formula, yakni 1) Biochar + SP36; 2) Biochar + SP36 + urin sapi; dan 3) Biochar + SP36 + urin sapi + Azotobacter. Keempat formulasi pupuk telah distandarisasi oleh lembaga sertifikasi karbon internasional Biochar Life, sehingga dapat direkomendasikan untuk diterapkan di lahan pertanian khususnya lahan tembakau. Kata kunci: Bina desa, retensi nitrogen, efisiensi serapan hara, produktivitas. ABSTRACT Increasing nitrogen retention in tobacco fields is an important strategy to improve tobacco quality and production. Slow-release fertilizer from biochar, a source of nitrogen from chemical fertilizers, cow urine and bacteria, is believed to be able to increase nitrogen retention and efficient nutrient absorption. Therefore, this activity aims to implement the use of slow-release fertilizer in tobacco cultivation. The implementation methods of the activity include: 1) counseling on the use of soil conditioners; 2) assistance in the production of slow-release fertilizers; 3) assistance in the production of SNI standard tobacco; 4) demonstration plots for the application of GAP in tobacco cultivation and; 5) monitoring the application of slow-release fertilizers and plant growth. The results of the activity showed the active participation of farmers from 2 farmer groups, namely Mamminsa Deceng and Alemarajae, and representatives from GAPOKTAN Ujung Rilau, where three formulas of slow-release fertilizers were successfully produced, namely 1) Biochar + SP36; 2) Biochar + SP36 + Cow urine; and 3) Biochar + SP36 + Cow urine + Azotobacter. The four fertilizer formulations have been standardized by the international carbon certification body Biochar Life so that they can be recommended for application on agricultural land, especially tobacco land. Keywords: Village development, nitrogen retention, nutrient uptake efficiency, productivity.
DAMPAK INVESTASI PT. TELKOM MAKASSAR DALAM PENGEMBANGAN INDUSTRI TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI DIWILAYAH MAKASSAR ST. Nur Halisa; Bahruddin, Bahruddin; Fitriani, Fitriani
Cateris Paribus Journal Vol. 4 No. 2 (2024): Cateris Paribus Journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v4i2.3208

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak investasi yang dilakukan oleh PT. Telkom Makassar terhadap pengembangan industri Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di wilayah Makassar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan metode studi kasus, yang memungkinkan eksplorasi mendalam mengenai kontribusi investasi perusahaan dalam sektor TIK. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk perwakilan PT. Telkom Makassar, pelaku industri TIK, akademisi, serta pengguna layanan telekomunikasi. Selain itu, observasi langsung terhadap infrastruktur yang dikembangkan serta analisis dokumen terkait turut dilakukan guna memperoleh pemahaman yang lebih komprehensif. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa investasi PT. Telkom Makassar berkontribusi secara signifikan dalam memperkuat infrastruktur TIK, meningkatkan aksesibilitas layanan telekomunikasi, serta mendorong pertumbuhan ekonomi digital di wilayah Makassar. Pengembangan infrastruktur, seperti peningkatan jaringan fiber optik dan perluasan layanan internet berkecepatan tinggi, telah membuka peluang bagi berbagai sektor industri untuk beradaptasi dengan transformasi digital. Selain itu, investasi ini juga berperan dalam meningkatkan inklusi digital, memungkinkan masyarakat dan pelaku usaha kecil menengah (UKM) untuk lebih mudah mengakses teknologi komunikasi dan informasi. Namun, penelitian ini juga mengidentifikasi sejumlah tantangan yang perlu diatasi agar dampak investasi dapat lebih optimal. Tantangan tersebut mencakup tingginya tingkat persaingan dalam industri telekomunikasi, perubahan dinamika kebutuhan pelanggan yang semakin kompleks, serta regulasi pemerintah yang sering kali menjadi hambatan dalam percepatan pengembangan infrastruktur TIK. Selain itu, kesiapan sumber daya manusia dalam mengadopsi perkembangan teknologi juga menjadi faktor yang berpengaruh terhadap efektivitas investasi yang dilakukan.
STRATEGI PENGEMBANGAN PERIKANAN TAMBAK SEBAGAI SUB SEKTOR PENDAPATAN DAERAH DI KECAMATAN SUPPA Wahdaniyah, Wahdaniyah; Ruslang T; Bahruddin, Bahruddin
Cateris Paribus Journal Vol. 5 No. 1 (2025): Cateris Paribus Journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v5i1.3650

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi strategi yang tepat dalam mengembangkan potensi perikanan tambak di Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi wawancara, observasi, dokumentasi, dan kuesioner, guna memperoleh informasi yang komprehensif terkait kondisi dan prospek sektor perikanan tambak. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 61 responden yang terlibat langsung dalam kegiatan perikanan tambak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perikanan tambak di Kecamatan Suppa memiliki potensi besar untuk terus dibudidayakan dan dikembangkan sebagai salah satu sektor unggulan dalam meningkatkan pendapatan masyarakat. Potensi ini didukung oleh berbagai faktor, termasuk ketersediaan lahan tambak yang luas, kondisi lingkungan yang mendukung, serta pengalaman dan keterampilan para pembudidaya dalam mengelola usaha perikanan. Selain itu, peluang pengembangan perikanan tambak semakin terbuka dengan adanya permintaan pasar yang tinggi, baik di tingkat lokal maupun regional. Namun, penelitian ini juga mengidentifikasi beberapa tantangan yang perlu diatasi untuk mengoptimalkan pengelolaan perikanan tambak. Tantangan tersebut meliputi keterbatasan akses terhadap modal usaha, ketergantungan pada pakan impor yang berbiaya tinggi, serta fluktuasi harga jual hasil tambak yang dipengaruhi oleh kondisi pasar. Selain itu, faktor eksternal seperti perubahan iklim dan risiko serangan penyakit pada ikan dan udang juga menjadi kendala yang dapat mempengaruhi produktivitas perikanan tambak. Oleh karena itu, penelitian ini merekomendasikan beberapa strategi pengembangan, antara lain peningkatan akses pembiayaan bagi para pembudidaya melalui kemitraan dengan lembaga keuangan, penguatan kapasitas sumber daya manusia melalui pelatihan dan pendampingan teknis, serta diversifikasi usaha untuk mengurangi risiko ekonomi. Selain itu, perlu adanya dukungan dari pemerintah dalam bentuk regulasi yang mendukung keberlanjutan perikanan tambak.
ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMSI RUMAH TANGGA PELAKU USAHA PANDAI BESI DI KELURAHAN MASSEPE KABUPATEN SIDENRENG RAPPANG Bahruddin, Bahruddin; Agusriani, Uci
Cateris Paribus Journal Vol. 1 No. 1 (2021): Cateris Paribus Journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v1i1.641

Abstract

The issue raised in this study is whether income factors, and the number of family dependents have a significant effect on the consumption of blacksmith households in Massepe Village of Sidenreng Rappang Regency. The variables observed in this study are household consumption (Y), income (X1), number of family dependents (X2). The type of research used is a type of quantitative research. Where the data used in the form of primary data will be obtained through questionnaires and in analysis with linear regression analysis techniques multiple with spss application program tools version 24 to analyze factors that affect the consumption of blacksmith households in Massepe Village in Sidenreng Rappang Regency. The results of this study showed that income, and the number of family dependents had apositive and significant effect on the consumption of blacksmith households in Massepe village di Sidenreng Rappang Regency.
KONTRIBUSI SUB SEKTOR PERHOTELAN TERHADAP PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO KABUPATEN PINRANG TAHUN 2013-2017 T, Ruslang; Bahruddin, Bahruddin; Mica, Mica
Cateris Paribus Journal Vol. 1 No. 2 (2021): Cateris Paribus journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v1i2.1480

Abstract

Tourism development programmed by both the government and the private sector will be directed at efforts to increase the number of tourist visits because it is a significant source of income. This study aims to determine the contribution of the hospitality sub-sector to the Gross Regional Domestic Product of Pinrang Regency in 2013-2017. Data collection techniques used in this study are interviews, observation, documentation. The sample in this study was 19 (nineteen) hotels in Pinrang Regency. The data analysis technique in this study used a quantitative descriptive method. With the results of the research, namely the Hospitality Sub-Sector in Pinrang Regency, providing a positive value in supporting the Gross Regional Domestic Product of Pinrang Regency, with the results in 2013 the Hospitality Sub-Sector contributed 0.87% in 2014 Revenue the Hospitality Sub-Sector Contribution increased by 0.89% In 2015 Revenue contribution from the Hospitality Sector decreased by 0.86% in 2016 Revenue from the Hospitality Sector increased by 0.88% and in 2017 Syb Revenue contribution from the Hospitality Sector increased by 0.89%.
PERAN BUMDES DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DI DAERAH PEDESAAN (STUDI KASUS DESA SIPODECENG KECAMATAN BARANTI KABUPATEN SIDENRENG RAPPANG) Bahruddin, Bahruddin; Syukri, Fitriyani; Abbas, Nur Asrah
Cateris Paribus Journal Vol. 2 No. 1 (2022): Cateris Paribus journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v2i1.1577

Abstract

National development intends to create a just and prosperous society in accordance with the mandate of Pancasila and the Constitution of the Republic of Indonesia. This research aims to find out the role and problem of BUMDes Padaidi in improving the economy of sipodeceng village community. The data collection techniques used in this study are interviews, observations and documentation. Data analysis techniques in this research use qualitative descriptive analysis. The results showed that the role of BUMDes Padaidi in Sipodeceng Village has not had an impact on the overall economy of the community, which only includes BUMDes members. This is because human resources are still low and there is no socialization of Bumdes and existing business units.
ANALISIS POTENSI PERTUMBUHAN EKONOMI DAN PERGESERAN STRUKTUR PEREKONOMIAN DI KABUPATEN PANGKEP Bahruddin, Bahruddin; Ladung, Fajar; Asrindah, Asrindah
Cateris Paribus Journal Vol. 2 No. 2 (2022): Cateris Paribus journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v2i2.2599

Abstract

Each region in Indonesia has different characteristics or characters, it is influenced by the competitive advantage and economic potential of each region. The purpose of this study is to identify the basic sector and potential sectors that have competitive advantages to be developed in Pangkep Regency, as well as suggestions or information in the consideration of economic development planning in Pangkep Regency. This study uses secondary data, in the form of time series from the GRDP of Pangkep Regency and GRDP of South Sulawesi Province for the 2015-2019 period. The data analysis techniques used in this research are Location Quentient (LQ), Shift Share, and Klassen Typology. The results of the Location Quentient (LQ) analysis show that there are two basic sectors in Pangkep Regency. From the results of the Shift Share analysis, it is known that there are eight economic sectors that are classified as advanced, growing rapidly, and competitively. Meanwhile, from the Klassen Typology analysis, it is known that in Pangkep Regency there is one economic sector classified as Quadrant I, there is one sector belonging to Quadrant II, then there are eleven sectors belonging to Quadrant III, and there are four sectors belonging to Quadrant IV.
ANALISIS TINGKAT PARTISIPASI ANGKATAN KERJA DI KOTA PAREPARE Sanjaya, Andi Arjuna; Darmawan, Darmawan; Bahruddin, Bahruddin
Cateris Paribus Journal Vol. 3 No. 1 (2023): Cateris Paribus Journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v3i1.3153

Abstract

Angkatan kerja yang tidak terserap oleh lapangan kerja akan berdampak negatif pada suatubangsa. Pada penelitian ini penulis menggunakan beberapa teknik pengumpulan data secaraefektif dan efisisen untuk mengumpulkan suatu informasi, yaitu: Observasi, Wawancara danDokumentasi. Analisis data merupakan tahapan penting dalam penelitian kualitatif Teknikanalisis data kualitatif yang dipakai oleh peneliti adalah teknik analisis data model Miles andHuberman yang dijelaskan seperti dibawah ini : Data Reduction (Reduksi Data), Data Display(Penyajian Data) dan Conclusion Drawing/Verification (Penarikan Kesimpulan dan Verifikasi).Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Pemerintah daerah Kota Parepare dalam rangkameningkatkan penyerapan ketenagakerjaan serta mutu tenaga kerja yaitu dengan caramemberikan pelatihan-pelatihan bagi tenaga kerja. Pelatihankerjadi selenggarakan dandiarahkan untuk membekali, meningkatkan, serta mengembangkan kemampuan danproduktivitas tenaga kerja dan mengoptimalkan informasi pemberitahuan lowongan kerjakepada pencari kerja melalui pasar kerja. 2)Terjadinya peningkatan jumlah tenaga kerja yangada di Kota Parepare dari tahun 2017 sampai pada tahun 2020 dikarenakan perluasankesempatan kerja yang dilakukanoleh pemerintah melalui pemberdayaan tenaga kerja mandiriserta meningkatkan kompetensi dan produktifitas tenaga kerja melalui pelatihan kerja.
PERAN BHAYANGKARA PEMBINA KEAMANAN KETERTIBAN MASYARAKAT (BHABINKAMTIBMAS) TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI MIKRO MASYARAKAT DI KEL. BARAYA KEC. BONTOALA KOTA MAKASSSAR 2021 Ajib, Andi Muhammad; Bahruddin, Bahruddin; Ladung, Fajar
Cateris Paribus Journal Vol. 3 No. 1 (2023): Cateris Paribus Journal
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31850/cpj.v3i1.3156

Abstract

Pertumbuhan ekonomi (economic growth) memiliki hubungan yang sangat erat dengan pembangunan nasional bidang ekonomi dan keamanan, Polri sebagai aparat penegak hukum, pemelihara keamananan dan ketertiban masyarakat sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat Manfaat Penelitian : Mengatahui Bagaimanakah pengaruh Bhabinkamtibmas terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat di kec. bontoala kota makasssar jenis dan metode penelitian : jenis penelitian menggunakan penelitian kulitatif, dengan pendekatan fenomenologi (observasi, wawancara langsungdengan metode deskriptif, Teknik Analisis Data : analisis kualitatif memiliki empat tahap yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan langkah terakhir adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi, Hasil Dan Kesimpulan: bhabinkamtibmas dapat mendorong pertumbuhan ekonomi mikro serta pengaruh Bhabinkamtibmas memberikan ide dan kegiatan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi mikro secara merata dan adil .
Co-Authors - Martutik Abbas, Nur Asrah Abd. Rahim Abdullah Abdullah Ade Rahayu Putri Adrianto Ahmad Afrianti, Dwi Afrilianti, Azyarah Afrilla, Nurul Agusriani, Uci Ahmad Fadli Ajib, Andi Muhammad Akbar, Anif Aulia Ali, Moh Rizal Alia fitri Alirman, Pidiya Ambtenarie Jessica Sihombing, Ambtenarie Jessica Aminuyati Amraini, Said Jul Amun Amri Anisa, Sufitri Arfah, Rudy Artha, Ulfa Dwi Asrindah, Asrindah Damayanti, Elok Darmawan Darmawan Deliana, Putri Dwifirman, Widya Edi Kurniawan Ekawati, Lestari Fadli, A fatimah Fatimah Fatmawati Fatmawati Fatmawati, Fatmawati Fauzi, Subehan Febye Alfia Azzahra Firmansyah Firmansyah Fitriani Fitriani Hamnah, Hamnah Hapsa, Nur Hara Novarisa Nanda Harsani, Harsani hasdiana, hasdiana Hendri, Zwilla Oktoriana HS, Irdoni. Ida Zahrina Imam Agus Basuki Iradhatullah Rahim Irdoni HS Irdoni Irdoni Irfan Maulana, Irfan Irmayani Irmayani Irwiadi, Irfan Israwati Israwati, Israwati Jahrizal Khairat, Khairat Khofifah Indar Ladung, Fajar Lubis, Apriadi Mahenra, Yusri Mayasari Yamin, Mayasari Mica, Mica MS, Frasucia Aquaviva Muhammad Hatta Muhammad Reza Muhammad Rivai Munir Munir, Munir Musdalifah Musdalifah Nadimisia, Tiara Dwisca Nisa, Fariq Fahrun Nopi Andri Musfa, Nopi Andri Novriyani, Vivi Nufus, Izatun Nurazisah, Nurazisah Nurazizah Nurazizah, Nurazizah Oktaviani, Cindy R Firmansyah Rahmawati Semaun Rahmawati, Rahmawati Ramlayani, Ramlayani Renaldi Renaldi Rismawati Rismawati Romfis, Dio Rubia, Rubia Ruslang T Ruslang T Russita Martani S, Sukri Sampara, Nirwana Sanjaya, Andi Arjuna Sarina Sarina Sa’diyah, Maemunah Septian, Septian Septiana Veronika s, Septiana Veronika Shaleh, Idries Hamidi Sri Nur Qadri Sri Rezeki Muria ST. Nur Halisa Suhardi, Dayu Suhari Suhari Suherman, Suherman Sukardi Sukardi Sukmawati Sukmawati Sumadi, Eko SUSANTO, RENO Syamsiar Zamzam Syamsu Herman Syarfi Daud Syarfi, Syarfi Syarfie, Syarfie Syelvia Putri Utami Syukri, Fitriyani T, Ruslang Tahir, Heriati Umar Umar Untung Suwardoyo W, Ririen Wahdaniyah Wahdaniyah, Wahdaniyah Wardhani, Wardhani Wiranata, Arya Yelmida Azis Yolanda, Putri Gusti Yulia, Indri Yulianto, Farikhatul Akhlis Fahruddin Yunus, Aulia Zuchra Helwani, Zuchra Zuliarti, Indah Zultiniar, Zultiniar