Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian pada Minimarket Alfamart Sahid Sudirman, Jakarta Pusat Azzah, Aini; Ety Nurhayaty
Jurnal Inovasi Bisnis Manajemen dan Akuntansi Vol. 3 No. 2 (2025): JIBMA : Jurnal Inovasi Bisnis Manajemen dan Akuntansi
Publisher : PT. Karya Inovatif Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.65255/jibma.v3i2.161

Abstract

Competition in the retail business in Indonesia is getting tougher. To stay competitive, retail businesses must ensure that they always provide good service to remain the choice of consumers. This study aims to analyze whether service quality and promotion have an influence on consumer purchasing decisions at Minimarket Alfamart Sahid Sudirman. This research uses quantitative methods. The population in this study were consumers of Alfamart Sahid Sudirman, the research sample consisted of 100 respondents selected using random sampling technique. Data collection was carried out using a questionnaire, while data analysis was carried out using multiple linear regression methods assisted by SPSS version 26.Based on the results of this study that service quality partially has a positive and significant effect on purchasing decisions, promotion partially has a positive and significant effect on purchasing decisions. Service quality and promotion simultaneously influence purchasing decisions at Alfamart Sahid Sudirman Minimarket, Central Jakarta. Thus, it can be concluded that service quality and promotion have a significant influence, both partially and simultaneously on consumer purchasing decisions at Minimarket Alfamart Sahid Sudriman, Central Jakarta
Pengaruh Brand Image Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Wardah Cosmetics Di Jakarta Pusat Sakinah, Dea; Nurhayaty, Ety
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri kosmetik di Indonesia telah menunjukan perkembangan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir sehingga konsumen dihadapkan dengan banyak pilihan produk dan menimbulkan tantangan dalam menentukan keputusan pembelian. Dalam menentukan keputusan pembelian, dua faktor penting yang sering menjadi pertimbangan utama adalah Brand Image dan Harga. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand image (X1) dan harga (X2) terhadap keputusan pembelian (Y) Wardah Cosmetics di Jakarta Pusat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 384 konsumen Wardah Cosmetics berjenis kelamin perempuan di Jakarta Pusat. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel independent terhadap variabel dependen. Hasil uji t menunjukkan bahwa brand image (X1) dan harga (X2) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y), dibuktikan dengan nilai t-hitung > t-tabel dan signifikansi < 0,05. Secara simultan, hasil uji F juga menunjukkan pengaruh positif dan signifikan dari kedua variabel independen terhadap keputusan pembelian, dengan Fhitung > Ftabel dan signifikansi < 0,05. Penelitian ini menyimpulkan bahwa brand image dan harga memiliki peran penting dalam mendorong konsumen untuk mengambil keputusan pembelian.
Pengaruh Lingkungan Kerja dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Wahana Makmur Sejati Alfarizi, Muhammad Rifki; Nurhayaty, Ety
Benefit: Journal of Bussiness, Economics, and Finance Vol. 3 No. 2 (2025): BENEFIT: Journal Of Business, Economics, and Finance
Publisher : Lembaga Penelitian Dan Publikasi Ilmiah (lppi) Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70437/benefit.v3i2.1314

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada PT Wahana Makmur Sejati. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif asosiatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 40 responden. Analisis data dilakukan menggunakan SPSS versi 25 dengan uji validitas, reliabilitas, regresi linier berganda, serta uji T dan F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan. Lingkungan kerja memberikan kontribusi sebesar 48%, dan disiplin kerja sebesar 43% terhadap kinerja karyawan, dengan nilai koefisien determinasi simultan sebesar 91,2%. Temuan ini mengindikasikan pentingnya pengelolaan lingkungan kerja dan kedisiplinan dalam meningkatkan produktivitas karyawan.
Pengaruh Harga Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasaan Pelanggan Ekspedisi J&T Cargo Di Jakarta Ibadurahman, Mas Daffa; Nurhayaty, Ety
Benefit: Journal of Bussiness, Economics, and Finance Vol. 3 No. 2 (2025): BENEFIT: Journal Of Business, Economics, and Finance
Publisher : Lembaga Penelitian Dan Publikasi Ilmiah (lppi) Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70437/benefit.v3i2.1334

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada jasa ekspedisi J&T Cargo di Jakarta. Pendekatan yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan desain penelitian asosiatif kausal. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada 100 responden dan dianalisis menggunakan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan sebesar 22,1% dan kualitas pelayanan sebesar 24,8%. Secara simultan, keduanya memberikan kontribusi sebesar 48,3% terhadap kepuasan pelanggan. Temuan ini mengindikasikan bahwa strategi harga dan pelayanan yang tepat dapat meningkatkan kepuasan pelanggan secara signifikan pada layanan pengiriman.
Pengaruh Pengembangan Karir dan Worklife balance terhadap Kepuasan Kerja Pada Karyawan Produksi Departemen Speaker PT X Sari Cipta Ningrum; Ety Nurhayaty
Jurnal Visi Manajemen Vol. 11 No. 3 (2025): September : Jurnal Visi Manajemen
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata Indonesia Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56910/jvm.v11i3.769

Abstract

Job satisfaction is a crucial indicator in achieving optimal employee performance. Satisfied employees tend to be more productive and perform better in their roles. Various factors affect job satisfaction, including career development and work-life balance. Career development provides direction and motivation for employees to reach higher career levels, enhancing their sense of achievement and attachment to their work. Meanwhile, work-life balance plays an essential role in maintaining a balance between work responsibilities and personal life. A good balance helps prevent stress, burnout, and improves overall employee well-being. This study aims to examine the impact of career development and work-life balance on job satisfaction among production employees in the Speaker Department at PT X. The research used a quantitative method with a causal associative approach. Total sampling was applied, involving 71 respondents from the department. Data were collected through direct observation and questionnaires focusing on employees' perceptions of career development and their work-life balance. The collected data were analyzed using SPSS version 23 with various statistical tests, including validity, reliability, classical assumption tests, multiple linear regression, t-tests, f-tests, and the coefficient of determination. The results showed that both career development and work-life balance positively and significantly influence job satisfaction, both partially and simultaneously. These two factors collectively impact the job satisfaction levels of employees in the company. These findings offer strategic insights for human resource management, which can be used to design better policies that support employee satisfaction and performance.
Pengaruh Brand Ambassador dan Fear of Missing Out (FOMO) terhadap Pembelian Impulsif Produk Neogen di Kalangan Gen Z. Amelia, Restu Kartika; Nurhayaty, Ety
ProBisnis : Jurnal Manajemen Vol. 16 No. 4 (2025): August: Management Science
Publisher : Lembaga Riset, Publikasi dan Konsultasi JONHARIONO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi dan media sosial telah membawa perubahan besar terhadap pola konsumsi masyarakat, khususnya generasi Z. Salah satu tren yang semakin marak adalah meningkatnya pembelian impulsif terhadap produk kecantikan, termasuk skincare Neogen. Strategi pemasaran menggunakan Brand Ambassador dan munculnya fenomena Fear of Missing Out (FOMO) dinilai berperan dalam mendorong perilaku konsumtif Gen Z. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Brand Ambassador dan FOMO terhadap pembelian impulsif produk Neogen. Metode yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner secara online menggunakan teknik purposive sampling pada 100 responden. Analisis data dilakukan dengan SPSS versi 27 melalui uji validitas, reliabilitas, regresi linier berganda, uji t, uji F, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Brand Ambassador berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,401, nilai thitung 4,214 > ttabel 1,98472, serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. FOMO juga berpengaruh positif dan signifikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,328, nilai thitung 3,831 > ttabel 1,98472, serta nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Secara simultan, kedua variabel berpengaruh positif dan signifikan dengan Fhitung 72,716 > Ftabel 3,09. Nilai R² sebesar 0,600 menunjukkan bahwa 60% pembelian impulsif dijelaskan oleh kedua variabel tersebut, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Pengaruh Brand Image dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Berrybenkan secara Online pada Konsumen Gen Z Arumi, Hanania; Nurhayaty, Ety
ProBisnis : Jurnal Manajemen Vol. 16 No. 4 (2025): August: Management Science
Publisher : Lembaga Riset, Publikasi dan Konsultasi JONHARIONO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan industri fashion berbasis digital di Indonesia semakin meningkat, salah satunya ditunjukkan oleh kehadiran merek lokal seperti Berrybenka. Di tengah persaingan yang ketat, perusahaan dituntut untuk membangun citra merek yang kuat serta menjaga kualitas produk guna memengaruhi keputusan pembelian konsumen, khususnya Generasi Z yang menjadi target utama pasar saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh brand image dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian konsumen Berrybenka. Metode yang digunakan kuantitaif asosiatif dengan pengumpulan data kuesioner secara online menggunakan teknik Purposive Sampling pada 100 responden. Data diolah menggunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Brand Image berpengaruh positif signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikan (0,000<0,05) dengan nilai Thitung>Ttabel (5,701>1,984). Kualitas Produk berpengaruh positif signifikan secara parsial dengan nilai signifikan (0,001<0,05) dan nilai Thitung>Ttabel (3,537>1,984). Secara simultan, variabel Brand Image dan Kualitas Produk berpengaruh positif signifikan dengan nilai Fhitung> Ftabel (60,779>3,090) dan nilai signifikan (0,000<0,05). Nilai R2 sebesar 55,6% mampu menjelaskan total variasi dari keputusan pembelian, sementara sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.
Pengaruh Self Efficacy Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Asia Toserba Plaza Tasikmalaya Risma, Abelia; Nurhayaty, Ety
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i3.3713

Abstract

Pentingnya kinerja karyawan dalam mencapai organisasi, khususnya pada sektor ritel yang menuntut produktivitas dan layanan optimal. Self efficacy dan lingkungan kerja menjadi dua faktor penting yang diduga berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh self efficacy dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan, baik secara parsial maupun simultan, pada bagian kasir Asia Toserba Plaza Tasikmalaya. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan kausal komparatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada 65 responden menggunakan metode sensus sampling. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 27, disertai uji validitas, reliabilitas, uji t, uji f, dan koefisien determinasi (R2). Hasil uji t menunjukkan bahwa self efficacy berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Lingkungan kerja juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara simultan, kedua variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini memberikan kontribusi teoritis bagi pengembangan SDM serta kontribusi praktis bagi perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang mendukung serta meningkatkan keyakinan diri karyawan.
Pengaruh Kualitas Produk Dan Cita Rasa Kopi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Jung Coffe Bonser Jakarta Timur Affifah, Zahratul; Nurhayaty, Ety
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i3.3726

Abstract

Persaingan yang semakin ketat dalam bisnis coffe shop, dimana kualitas produk dan cita rasa menjadi faktor penting dalam menarik minat konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk dan cita rasa kopi terhadap keputusan pembelian pada Jung coffe Bonser Jakarta Timur. Metode pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif asosiatif kausal, dengan teknik purposive sampling pada konsumen yang telah melakukan pembelian khususnya pada produk kopi di Jung coffe bonser dengan responden sebanyak 187. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner, dan diolah menggunakan IBM SPSS versi 29. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji t, uji f, dan uji koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (nilai signifikansi 0,00 < 0,05), sementara cita rasa kopi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian (nilai signifikansi 0,001 < 0,05). Nilai R-Square sebesar 46,8% menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan cita rasa kopi berpengaruh secara simultan atau bersama-sama terhadap keputusan pembelian Pada Jung coffe Bonser Jakarta Timur.
Pengaruh Kualitas Produk dan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada Smartphone Vivo di Jakarta Syarifah Hidayatul Zahra; Ety Nurhayaty
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i3.3991

Abstract

Persaingan yang ketat di pasar smartphone membuat konsumen semakin selektif dalam menentukan keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian smartphone Vivo di Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif, dengan teknik purposive sampling kepada 100 responden pengguna smartphone Vivo. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan diolah menggunakan IBM SPSS versi 26 dengan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji t, uji f, dan uji koefisien determinasi parsial maupun simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian (nilai signifikansi 0,000 < 0,05), sedangkan harga tidak berpengaruh signifikan (nilai signifikansi 0,468 > 0,05). Namun, secara simultan kualitas produk dan harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Nilai Adjusted R-Square sebesar 43,9% menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan harga dapat menjelaskan keputusan pembelian, sementara sisanya dipengaruhi faktor lain di luar penelitian ini.