Claim Missing Document
Check
Articles

Hubungan antara Empati dengan Perilaku Prososial Putra, Aidul; Sukmawati, Indah
Current Issues in Counseling Vol 4, No 1 (2024): Current Issues in Counseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/01020cic

Abstract

Perilaku prososial didefinisikan sebagai tindakan sukarela yang dimaksudkan untuk membantu atau memberi keuntungan pada individu atau sekelompok individu. Perilaku prososial penting dimiliki pada kalangan remaja agar dapat berinteraksi dan diterima dalam lingkungan sosial, akan tetapi pada kenyataannya masih banyak siswa yang kurang mencerminkan perilaku prososial di lingkungan sekolah seperti kurang mau membantu teman. Salah satu faktor diduga mempengaruhi perilaku prososial yaitu kurang mampu ber empati. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan empati siswa, mendeskripsikan bagaimana perilaku prososial siswa, dan menguji signifikan antara empati dengan perilaku prososial siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif korelasional. Sampel penelitian berjumlah 270 orang siswa MAN 1 Pasaman dengan menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan model Skala Likert. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif dan Pearson Product Moment untuk mengetahui hubungan empati dengan prososial siswa. Hasil penelitian bahwa empati yang dimiliki siswa MAN 1 Pasaman berada pada kategori sedang, (2) kecenderungan perilaku prososial dimiliki siswa berada pada kategori sedang, (3) terdapat hubungan posistif signifikan antara empati dengan perilaku prososial siswa dengan indeks 0,498.
Efektivitas Layanan Informasi dengan Pendekatan Problem Based Learning untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa tentang Dampak Cyberbullying Ramadhani, Syukri; Sukmawati, Indah
Current Issues in Counseling Vol 2, No 1 (2022): Current Issues in Counseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/0972cic

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya peserta didik di SMAN 3 Lubuk Basung yang belum paham tentang dampak cyberbullying. Salah satu penyebabnya karena belum pernah diberikan informasi terkait hal tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemahaman siswa tentang dampak cyberbullying sebelum dan sesudah diberikan layanan informasi dengan pendekatan problem based learning serta untuk menguji efektivitas layanan informasi dengan pendekatan problem based learning dalam meningkatkan pemahaman siswa tentang dampak cyberbullying. Jenis penelitian yang digunakan adalah pre-experimen design (one group pretest-posttest design). Teknik analisis data menggunakan wilcoxon singed rank test.  Hasil penelitian mengungkapkan terjadi peningkatan pemahaman peserta didik mengenai dampak cyberbullying serta layanan informasi dengan pendekatan problem based learning efektif meningkatkan pemahaman siswa tentang dampak cyberbullying. Hal ini diperkuat dari hasil uji wilcoxon signed rank test dimana asymp.sig (2-tailed) pada kelompok eksperimen lebih kecil dari 0,05. Maka disimpulkan layanan informasi dengan pendekatan problem based learning efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa tentang dampak cyberbullying
Gambaran Body Dissatisfaction pada Remaja Triana, Melani Putri; Sukmawati, Indah
Current Issues in Counseling Vol 1, No 2 (2021): Current Issues in Counseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/0932cic

Abstract

Fenomena body dissatisfaction atau biasa dikenal dengan ketidakpuasan bentuk tubuh sudah banyak terjadi di kalangan remaja saat ini, karena masa remaja merupakan masa pubertas. Pada masa ini, remaja akan lebih memperhatikan penampilan tubuhnya. Ketika penampilan tubuhnya tidak sesuai dengan yang diinginkan maka akan menjadikan keresahan bagi remaja itu sendiri yang dapat mengakibatkan ketidakpercayaan diri, harga diri rendah, gangguan makan, bahkan sampai melakukan diet ketat yang akan menimbulkan anoreksia dan bulimia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan gambaran body dissatisfaction pada remaja secara umum, dan mendeskripsikan gambaran body dissatisfaction pada remaja ditinjau dari aspek-aspek body dissatisfaction yaitu appearance evaluation, appearance orientation, body areas satisfaction, self classifield weight, dan overweight preoccupation. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, populasi penelitian siswa kelas X, XI dan XII SMA Adabiah 2 Padang dengan sampel 279 orang siswa, instrumen yang digunakan yaitu angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Gambaran body dissatisfaction pada remaja di SMA Adabiah 2 Padang secara umum berada pada kategori sedang, (2) Gambaran body dissatisfaction pada remaja ditinjau dari aspek appearance evaluation berada pada kategori sedang, (3) Pada aspek appearance orientation, body dissatisfaction remaja berada pada kategori sedang, (4) Pada aspek body areas satisfaction, body dissatisfaction remaja berada pada kategori sedang, (5) Pada aspek self classifield weight, body dissatisfaction remaja berada pada kategori sedang, (6) dan pada aspek overweight preoccupation, body dissatisfaction remaja berada pada kategori sedang. Keywords: Body Dissatisfaction, Remaja. 
Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik yang Membolos Di SMP Rati, Gustina Pelita; Sukmawati, Indah
Current Issues in Counseling Vol 4, No 1 (2024): Current Issues in Counseling
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/0998cic

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya peserta didik yang membolos di SMPN 8 Solok Selatan. Salah satu faktor yang menyebabkan peserta didik membolos adalah kurangnya motivasi belajar pada diri peserta didik. Layanan yang diberikan dalam penelitian ini yaitu dengan layanan bimbingan kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran motivasi belajar peserta didik yang membolos sebelum dan sesudah serta untuk menguji efektivitas layanan  bimbingan kelompok  dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperiment design (one group pretest-posttest design). Teknik analisis data menggunakan uji t. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terjadi peningkatan motivasi belajar pada peserta didik serta layanan bimbingan kelompok efektif dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik yang membolos. Hal ini diperkuat dari hasil uji t dimana taraf signifikansinya pada kelompok eksperimen lebih kecil dari 0,05. Maka dapat disimpulkan layanan bimbingan kelompok efektif dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik yang membolos.
The reproductive health understanding: an analysis for the prevention of children sexual harassment Sukmawati, Indah; Engku Kamarudin, Engku Mardiah; Afdal, Afdal; Fikri, Miftahul; Zikra, Zikra; Iswari, Mega; Hariko, Rezki
International Journal of Public Health Science (IJPHS) Vol 13, No 1: March 2024
Publisher : Intelektual Pustaka Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.11591/ijphs.v13i1.23190

Abstract

Understanding reproductive health is an important issue for students with special needs as their specificity does not prevent the acquisition and comprehension including efforts to prevent sexual harassment. Descriptive cross-sectional design was used. The samples selected were 86 students in Indonesia which were 29 males and 57 females, consisting of 36% deaf (n=31), 50% mentally retarded (n=43), and 13.9% autistic (n=12). Data were collected with a questionnaire of 34 items which measured the understanding of reproductive processes, functions, and systems, as well as sexually transmitted diseases, attitudes about reproductive health, media and social influence on sexual activity and ability to communicate. The data were analyzed descriptively and different multivariate tests were carried out based on the type of student's impairment. Consequently, their understanding of reproductive health was discovered to be low, especially in terms of sexually transmitted diseases (STDs), attitudes, and communication skills. The results also showed that there was no significant difference in the understanding of reproductive health in students with special needs concerning the type of disability suffered. These can be used by teachers, counselors, and the subjects plus their parents as initial information on developing an understanding of reproductive health in the future.
Perbedaan Konsep Diri Siswa SMK Ditinjau Berdasarkan Keutuhan Keluarga dan Jenis Kelamin Ilham, Farah Putri; Sukmawati, Indah
Jurnal Aplikasi IPTEK Indonesia Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4.111136

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi pada siswa yang tidak mampu memandang diri sendiri secara positif. Pembentukan konsep diri siswa dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya orang tua dan jenis kelamin. Kehadiran orang tua mengajarkan bagaimana menilai diri sendiri serta kerangka dasar untuk membentuk konsep diri. Sama halnya perbedaan jenis kelamin mampu memberi pengaruh pada konsep diri siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menguji perbedaan konsep diri siswa ditinjau dari keutuhan keluarga dan jenis kelamin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitian deskriptif komparatif dengan desain model faktorial. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik Analysis of Variance (ANOVA). Pengambilan data secara sampling dengan jumlah sampel 260 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Secara keseluruhan konsep diri siswa ditinjau dari keutuhan keluarga dan jenis kelamin berada pada kategori sedang (45,4%). (2) Terdapat perbedaan yang signifikan antara konsep diri siswa berdasarkan keutuhan keluarga. (3) Terdapat perbedaan yang signifikan antara konsep diri siswa berdasarkan jenis kelamin. (4) Tidak terdapat interaksi antara keutuhan keluarga dan jenis kelamin dalam menjelaskan konsep diri siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini, konselor atau guru BK dapat menyediakan sarana untuk mengadakan pertemuan dengan orang tua siswa atau wali murid guna bekerja sama dalam mendukung pengembangan konsep diri siswa.
Perbedaan Self-Esteem Remaja Panti Asuhan ditinjau Berdasarkan Jenis Kelamin Afifisma, Wahdinni Gota; Sukmawati, Indah
Jurnal Aplikasi IPTEK Indonesia Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4.111138

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi pada remaja panti asuhan yang belum mampu mengenali diri sendiri, tidak menerima diri apa adanya, dan memandang diri sendiri tidak berharga. Salah satu faktor yang mempengaruhi self-esteem adalah jenis kelamin. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan self-esteem remaja laki-laki; (2) mendeskripsikan self-esteem remaja perempuan; dan (3) menguji apakah terdapat perbedaan self-esteem remaja ditinjau berdasarkan jenis kelamin. Penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif komparatif. Responden penelitian adalah remaja Panti Asuhan Muhammadiyah Padang dan Panti Asuhan Aisyiyah Padang sebanyak 67 remaja yang dipilih dengan teknik total sampling. Data penelitian dikumpulkan menggunakan skala self-esteem yang disusun berpedoman pada model Skala Likert. Data yang terkumpul diolah dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan analisis uji beda (T-test) dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) self-esteem remaja laki-laki tinggi (57,58%); (2) self-esteem remaja perempuan sedang (52,94%); dan (3) terdapat perbedaan yang signifikan tingkat self-esteem antara remaja laki-laki dan perempuan dengan sig. (2-tailed) 0,002 < 0,05, yaitu tingkat self-esteem remaja laki-laki lebih tinggi dibandingkan remaja perempuan. Pembahasan fokus kepada aspek-aspek self-esteem dan impilkasi terhadap layanan Bimbingan dan Konseling.
Gambaran Komunikasi Interpersonal Anak Broken Home Zikra, Afdhal; Sukmawati, Indah
Jurnal Aplikasi IPTEK Indonesia Vol 8, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/4.111137

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena siswa broken home keterampilan komunikasi interpersonalnya masih belum efektif. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan komunikasi interpersonal ditinjau dari aspek keterbukaan, empati, sikap mendukung, sikap positif dan kesetaraan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi penelitian yaitu kelas X dan XI dengan jumlah 618 siswa. Sampel penelitian ini adalah 41 siswa broken home yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan dengan memberikan instrumen penelitian berupa kuesioner komunikasi interpersonal anak broken home yang sudah uji validitas dengan rumus pearson correlation (0.361) dan uji reliabilitas dengan rumus cronbach’s alfa (0.954), kemudian diolah menggunakan metode statistik deskriptif. Hasilnya menunjukkan komunikasi interpersonal siswa broken home umumnya rendah (50,9%), dengan aspek keterbukaan (49,8%), sikap positif (43,8%), dan kesetaraan (43,6%) rendah, sementara empati (51,1%) dan sikap mendukung (53,9%) berada di kategori sedang. Konselor atau Guru BK disarankan memberikan layanan informasi, bimbingan kelompok, dan konseling kelompok
Hubungan Manajemen Waktu dengan Prokrastinasi Akademik Peserta Didik SMAN 1 Merangin Parastika, Suci; Sukmawati, Indah
Counseling and Humanities Review Vol 4, No 2 (2024): Counseling and Humanities Review
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/0001130chr2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya peserta didik yang sering menunda-nunda dan terlambat dalam mengerjakan tugas, penundaan ini disebut sebagai prokrastinasi akademik. Salah satu faktor yang mempengaruhi prokrastinasi akademik yaitu manajemen waktu. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan manajemen waktu peserta didik SMAN 1 Merangin. (2) mendeskripsikan prokrastinasi akademik peserta didik SMAN 1 Merangin. (3) menguji hubungan signifikansi antara manajemen waktu dengan prokrastinasi akademik peserta didik SMAN 1 Merangin. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif korelasional. Sampel penelitian berjumlah 257 peserta didik SMAN 1 Merangin yang dipilih dengan menggunakan teknik Stratified Random Sampling. Instrumen yang digunakan berupa skala manajemen waktu dan skala prokrastinasi akademik. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif dan Pearson Product Moment untuk mengetahui hubungan manajemen waktu dengan prokrastinasi akademik peserta didik SMAN 1 Merangin. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) manajemen waktu berada pada kategori sedang, (2) prokrastinasi akademik berada pada kategori sedang (3) terdapat hubungan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik yang negatif signifikan.  
Hubungan antara regulasi emosi dengan kecenderungan perilaku cyberbullying pada siswa sekolah menengah atas Mharchelya, Mharchelya; Sukmawati, Indah
Counseling and Humanities Review Vol 3, No 2 (2023): Counseling and Humanities Review
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/000745chr2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi banyaknya remaja yang memiliki kecenderungan menjadi korban maupun pelaku cyberbullying di lingkungan sekolah. Salah satu faktor diduga mempengaruhi perilaku cyberbullying yaitu kurang mampu meregulasi emosi. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan regulasi emosi remaja, (2) mendeskripsikan kecenderungan perilaku cyberbullying remaja, (3) menguji signifikansi antara regulasi emosi dengan kecenderungan perilaku cyberbullying siswa di SMA Negeri 10 Padang. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif korelasional. Sampel penelitian berjumlah 290 orang siswa SMAN 10 Padang dengan menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Instrumen yang digunakan model Skala Likert. Data dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif dan Pearson Product Moment untuk mengetahui hubungan regulasi emosi dengan kecenderungan perilaku cyberbullying siswa. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (1) regulasi emosi yang dimiliki siswa SMAN 10 Padang berada pada kategori sedang, (2) kecenderungan perilaku cyberbullying yang dimiliki siswa SMAN 10 Padang berada pada kategori tinggi, (3) terdapat hubungan negatif signifikan antara regulasi emosi dengan kecenderungan perilaku cyberbullying siswa di SMAN 10 Padang dengan r = -0,658.
Co-Authors A. Muri Yusuf Abdullah, Muhammad Iqbal Adelya, Bunga Adzkia, Naufal Afdal Afdal Afdal Afdal, Afdal Afidati, Fariha Afifisma, Wahdinni Gota Afla Khairani Alizamar Alizamar Amanda Lucya Marneta Ananda, Arrivalona Rahma Anita Agustina, Anita Arafani, Adnan Ariani Ariani Astri Tanjung Mutia Azrul Said Daharnis Daharnis Deprina Fajaria Engku Kamarudin, Engku Mardiah Febriani, Rahmi Dwi Febrina . Sanderi Fikri, Miftahul Firman Firman Frischa Meivilona Yendi Guslinda, Guslinda Hakim, Firdha Ainil Hariko, Rezki Hendriani, Yuliza Herman Nirwana hestyana aziza Ifdil Ifdil Ilham, Farah Putri Irda Yani Br Purba Irna Farikhah Irni Rahmayani Johan Joko Siswanto Kamil Pardomuan Hts Khairani Khairani Khairani Syafitri Kharina Viola Marjohan Marjohan Mega Iswari Mega Novita Sari Meivilona Yendi, Frischa Melisa Adriani Mharchelya, Mharchelya Miftahul Fikri Netrawati, Netrawati Neviyarni Neviyarni Niken Debora Nilma Zola Nofriani, Nur Azilla Nurfarhanah Nurfarhanah Nurhastuti Nurhastuti Parastika, Suci Puji Gusri Handayani Purba, Irda Yani Putra, Ade Herdian Putra, Aidul Putra, Febri Wandha Putri Melinda, Putri Putri, Anisa Dwi Putri, Mutiara Eka Putri, Yeli Dwi Putriani, Lisa Rahmi , Annisa Azkia Rahmi, Yola Zaitul Ramadhan, Fatia Wina Ramadhani, Syukri Ranisa Putri Kemala Rati, Gustina Pelita Rezki Hariko Purba Rina Suryani Rizka Srinadila Ronella, Tiara Saputra, Randa Mahda Savira, Meri Devi Devi Sentika, Hake Ramalia Sofia, Siti Srinadila, Rizka Suryanef Suryanef Sutaryono Taufik Taufik Taufik Taufik Tjeriawan, Chenrika Arabella Tjung Hauw Sin, Tjung Hauw Triana, Melani Putri TRIAVE NUZILA ZAHRI Ulfa Sari Neli Ulfa Ulfa Undriani, Yulia Vrida Apriliani Wandha Putra, Febri Wetnawati Wetnawati Winda Permata Sari Winda, Rahma Yeni Karneli Yoanda Novenaida, Suci Yusri Yusri Yusri Yusri Zadrian Ardi Zharfa, Amalia Ratu Zikra Zikra Zikra Zikra Zikra, Afdhal