Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGARUH FINANCIAL DISTRESS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (2017-2022) Putri, Siska Anjeli; Pakaya, Srie Isnawaty; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 8, No 2 (2025): JIMB - VOLUME 8 NOMOR 2 SEPTEMBER 2025
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v8i2.34273

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh financial distress terhadap nilai perusahaan pada perusahaan transportasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan dengan populasi perusahaan transportasi berjumlah 37 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu sebanyak 18 perusahaan. Teknik analisis data menggunakan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial distress menggunakan metode Altman Z-Score berpengaruh terhadap nilai perusahaan pada perusahaan transportasi dengan nilai persamaan regresi Y = 7.219 - 0,572. Hasil uji t-hitung untuk variabel financial distress sebesar -17,5251,65099 dengan tingkat signifikansi 0,00 0,05, maka financial distress memiliki pengaruh terhadap nilai Perusahaan. Dan pada hasil koefisien determinasi R square sebesar 0,743 atau 74,3% artinya peningkatan atau menurunnya nilai perusahaan dipengaruhi oleh financial distress, jadi hasil financial distress mempengaruhi nilai perusahaan sebesar 74,3%. Dan sisanya sebesar 25,9% artinya ada hal atau variabel lain yang tidak diteliti yang dapat mempengaruhi financial distress.
PENGARUH KEBIJAKAN DIVIDEN DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN 2020-2022 Sayuti, Sri Novita; Selvi, Selvi; Dama, Hais
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 3 (2025): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 3 JANUARI 2025
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i3.29956

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Kebijakan Dividen dan Keputusan Investasi Terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Indistri Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2020-2022. Teknik pengambilan sampel yang diambil dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 24 perusahaan Manufaktur. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yakni data laporan keuangan yang telah dipublikasikan oleh Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia (BEI). Pengujian analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda, dengan menggunakan IBM SPSS 23.Berdasarkan hasil pengujian menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda menunjukkan bahwa secara parsial Kebijakan Deviden tidak dapat mempengaruhi Nilai Perusahaan, Keputusan Investasi dapat mempengaruhi Nilai Perusahaan. Sedangkan secara simultan, Kebijakan Deviden dan Keputusan Investasi berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Hal tersebut dapat dilihat pada hasil koefisien determinasi (Adjudsted R Square) yang berarti pada persamaan pertama variabel dependen dapat dijelaskan oleh variabel independen sebesar 57,4% sedangkan sisanya 42,6% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak dimasukkan dalam model regresi.
Evaluasi Dampak Profitabilitas dan Leverage Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan IDX Quality30 Periode 2020-2022 Utina, Uun; Monoarfa, Mohamad Agus Salim; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 1 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 1 MEI 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i1.26099

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas dan Leverage Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan IDX Quality30 Periode tahun 2020-2022. Metode penelitian yang digunakan yakni kuantitatif dan teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh dengan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 perusahaan. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yakni data laporan keuangan dan laporan tahunan yang telah dipublikasikan oleh perusahaan di Bursa Efek Indonesia (BEI). dengan populasi perusahaan IDX Quality30 yang berjumlah 30 perusahaan. Analisis data pada penelitian ini yaitu regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial profitabilitas tidak berpengaruh terhadap harga saham, dan secara parsial leverage berpengaruh terhadap harga saham. Sedangkan secara simultan profitabilitas dan leverage berpengaruh terhadap harga saham.
Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Bank BUMN Konvensional Dan Bank Syariah Di Indonesia (Periode 2018-2022) Mokoagow, Rezza; Machmud, Rizan; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 1 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 1 MEI 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i1.25118

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kinerja keuangan Bank Konvensional dan Bank Syariah menggunakan indicator nilai CAR (Capital Adequacy Ratio), NPL/NPF (Non Performing Laon/Non PerformingFinancing), ROA (Return On Asset) dan ROE (Return on Equity). Sehingga dapat menjadi rujukan investor dalam keputusan berinvestasi. Data penelitian menggunakan data sekunder yang diperoleh melalui laman resmi masing-masing bank. Pemilihan sampel dilakukan dengan Teknik Purposive Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ukuran CAR pada bank Konvensional dan bank Syariah tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan, Tingkat kredit macet atau NPL dari kedua kelompok yakni bank Konvensional dan bank Syariah tidak berbeda secara statistik, Terdapat perbedaan yang bermakna pada ROA bank Syariah dan bank konvensional dan Nilai ROE pada bank Syariah berbeda signifikan dengan ROE pada bank konvensional. Kesimpulan tersebut berdasarkan hasil uji Independent sample t test yang menguji kesamaan rata-rata antar kelompok dan membandingkan nilai t hitung terhadap t tabel. Pada bank BUMN konvensional, Bank BRI memiliki persentase ROA terbesar sebesar 3,47% pada tahun 2022. Bank BUMN konvesnional cenderung memiliki skala yang lebih besar dan cakupan layanan yang lebih luas dibandingkan dengan bank Syariah namun bank syariah memiliki potensi pertumbuhan lebih tinggi karena meningkatnya permintaan untuk layanan berbasis Syariah serta komposisi penduduk Indonesia yang meyoritas adalah muslim.
Penggunaan Financial Technology Payment Dan Lifestyle Terhadap Perilaku Keuangan Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo Mustaqima, Mustaqima; Dama, Hais; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 1 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 1 MEI 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i1.25074

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh financial technology payment dan lifestyle terhadap perilaku keuangan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 97 mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo. Alat uji analisis yang digunakan dalam menguji penelitian ini yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel financial technology payment berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku keuangan mahasiswa dan variabel lifestyle tidak berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku keuangan mahasiswa. Sedangkan, secara simultan variabel financial technology payment dan lifestyle berpengaruh positif terhadap perilaku keuangan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo. Berdasarkan perhitungan koefisien determinasi menunjukkan R2 sebesar 42,6%. Dapat disimpulkan bahwa financial technology payment dan lifestyle berpengaruh terhadap perilaku keuangan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo sedangkan sebesar 57,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Pengaruh Disiplin Kerja Dan Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Karyawan Pada Bap Studio Gorontalo Murad, Moh. Fahriezal; Yantu, Irwan; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 7, No 1 (2024): JIMB - VOLUME 7 NOMOR 1 MEI 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v7i1.25052

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Disiplin Kerja dan Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Karyawan Pada BAP Studio Gorontalo. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, kuesioner (angket), dan dokumentasi. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan sampling jenuh. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja di BAP Studio Gorontalo dengan sampel 30 responden. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, pengujian dengan regresi linear berganda dan pengujian hipotesis. Metode analisis menggunakan aplikasi SPSS versi 22. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja dan kerjasama tim memiliki pengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel disiplin kerja dan kerjasama tim berpengaruh sebesar 80,5% terhadap variabel kinerja karyawan sedangkan sisanya sebesar 19,5% dipengaruhi oleh variabel lain seperti stres kerja, beban kerja, dan motivasi kerja yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Pengaruh Sikap Keuangan Dan Locus of Control Terhadap Perilaku Pengelolaan Keuangan Mahasiswa Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo Pakaya, Naista Larasati; Machmud, Rizan; Selvi, Selvi; Pakaya, Srie Isnawaty
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 3 Januari 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i3.23743

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sikap keuangan dan of control terhadap perilaku pengelolaan keuangan pada mahasiswa jurusan manajemen fakultas ekonomi universitas negeri gorontalo. Penelitan ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 89 responden. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan teknik analisis data regresi linier berganda menggunakan SPSS versi 20. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa sikap keuangan dan locus of control berpengaruh positif terhadap perilaku pengelolaan keuangan mahasiswa jurusan manajemen fakultas ekonomi universitas negeri gorontalo, dilihat dari nilai f hitung sebesar 98,7943,11 dengan signifikansi 0,0000,05. Nilai R square adalah 0,702 yang berarti perilaku pengelolaan keuangan dapat dijelaskan oleh sikap keuangan dan locus of control sebesar 70,2% dan sisanya 29,8% dapat dijelaskan oleh variabel yang tidak disertakan dalam penelitian ini.
Pengaruh Modal Minimal Dan Pemahaman Investasi Terhadap Minat Mahasiswa Berinvestasi Saham Di Pasar Modal (Studi Kasus Mahasiswa FE Universitas Negeri Gorontalo) Wahyuningtias, Putri Ayu; Pakaya, Abdul Rahman; Selvi, Selvi
JAMBURA: Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis Vol 6, No 3 (2023): JIMB - VOLUME 6 NOMOR 3 Januari 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jimb.v6i3.23339

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh modal minimal dan pemahaman investasi terhadap minat mahasiswa berinvestasi di pasar modal. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dan pengumpulan data menggunakan metode kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo tahun 2018-2021. Teknik pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling dengan menggunakan rumus Slovin, didapat sampel sebanyak 100 mahasiswa. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi berganda dan pengujian hipotesis. Metode analisis menggunakan program aplikasi SPSS versi 20. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Variabel modal minimal berpengaruh negatif terhadap minat investasi di pasar modal dengan nilai signifikansi sebesar 0,745 0,05 dan nilai thitung sebesar -0,326 1,984. 2) Variabel pemahaman investasi berpengaruh positif terhadap minat investasi di pasar modal dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 0,05 dan nilai thitung sebesar 4,629 1,984. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah modal minimal berpengaruh negatif terhadap minat berinvestasi mahasiswa, sedangkan pemahaman investasi berpengaruh positif terhadap minat berinvestasi mahasiswa.
IMPLEMENTASI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM KURIKULUM MERDEKA Ar Rizqi, Fathir Naufal; Larasati, Suci Indah; Selvi, Selvi; Ayu, Raden Adjeng; Sahroni, Deni; Suhardi, Suhardi
PeTeKa (Jurnal Penelitian Tindakan Kelas dan Pengembangan Pembelajaran) Vol 8, No 3 (2025): PeTeKa (Jurnal Penelitian Tindakan Kelas dan Pengembangan Pembelajaran)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/ptk.v8i3.1269-1280

Abstract

The Project to Strengthen the Profile of Pancasila Students (P5) is an integral component of the Merdeka Curriculum, aiming to cultivate students with strong character, independence, and readiness to face 21st-century challenges. This study aims to explore the implementation of P5 in Indonesian educational settings, focusing on implementation strategies, teacher and student involvement, and the challenges encountered. The research method employed is a literature review of academic sources, educational policies, and field practices. Findings indicate that P5 has created more contextual and participatory learning spaces, yet several obstacles remain, including limited human resource readiness, conceptual understanding, and infrastructure support. Continuous professional development for educators, strengthened school management, and consistent policy support are essential to ensure the successful implementation of P5. This study is expected to serve as a reference for improving P5 implementation strategies across various educational levels.
Pelatihan Penggunaan Aplikasi Canva pada Siswa Kelas X dan XI UPT  SMA Negeri 19 Bulukumba Halijah, Halijah; Rijal, A. Syamsul; Selvi, Selvi; Halifat, Nusia; Arbina, Arbina
Jurnal Abdimas Nusantara Vol 2 No 02 (2025): JANU Edisi Juli
Publisher : PT Ruang Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70294/wv2s6209

Abstract

Kegiatan Program Pengabdian Masyarakat ini, metode penerapan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) yang dilakukan dalam  bentuk Pelatihan Pengenalan Desain Grafis MenggunakanAplikasi Canva untuk SiswaUPT SMAN 19 Bulukumba. Kegiatan pelatihan keterampilan ini dengan cara memberikan materi pelatihan dalam bentuk desain canva dan tentu saja praktik secara langsung di laboratorium Komputer SMAN 19 Bulukumba. Tujuan dari pelaksanaan Program Pengabdian Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan keterampilan Desain Grafis dengan menggunakan Aplikasi Canva bagi siswa/i. Dari hasil evaluasi serta temuan-temuan yang kami peroleh selama pelaksanaan kegiatan PKM ini, dapat simpulkan bahwa program PKM ini mampu memberikan manfaat yang sangat besar dan tepat sasaran bagi khalayak siswa/I peserta pelatihan yang menjadi sasaran dalam kegiatan ini. Bentuk pelatihan seperti ini merupakan bentuk yang sangat efektif untuk memberikan penyegaran dan tambahan wawasan serta pengetahuan baru di bidang desain grafisdalam proses pembelajaran di sekolah.  
Co-Authors Abd. Rahman Pakaya Abdul Rahman Pakaya Agustin, Viona Ahmad, Aisyah Noor Aisyah Aisyah Amdin, Sitti Rahmiani Amelia Amelia Andy Andy Anjas, Hesti Wahyuni Anu, Dea Angraini Aparianto, Aparianto Apriliani, Ribka Ar Rizqi, Fathir Naufal Arbina, Arbina Aritonang, Jonsfir Daus Aslam, Adrian Asma Asma Asnawi, Melan Angriani Audita Nuvriasari Aurelia, Cahaya Aurelia, Clara Awan Santoso, Awan Ayu, Raden Adjeng Boby Rantow Payu Chen Chongjie Chintaury, Elva Puja Christina Christina Derrick, Lionel Dewi Indrayani Hamin Dewi, Anita Candra Dungga, Meriyana Fransisca Emaliah, Emaliah Erdiyanti Erdiyanti, Erdiyanti Erwin Erwin Erwina Oktavianty Fadil Iskandar, Fadil Faiza Husnayeni Nahar Hais Dama Halifat, Nusia Halijah, Halijah Harming, Harming Hartini Haseng, Aldiyanto Hasni Hasni Hasriani Hasriani, Hasriani Imran, Muthi’ah Fathinah INDRA HERMAWAN Irawati Abdul Irma Irma Irmawati Irmawati Irwan Yantu Jesslyn, Jesslyn Joycelyn, Joycelyn Julyance, Zoey Kadir, Risnawaty Lanto Miriatin Amali Larasati, Suci Indah Lestari Ningrum, Lestari Lestari, Sri Indah Lim, Vincent Maesiwi, Purwastuti Maida, Siti Mendo, Andi Yuniar Mohamad Agus Salim Monoarfa Mokoagow, Rezza Muhammad Aswar Limi Muhammad Syukri Munirwan Zani, Munirwan Murad, Moh. Fahriezal Mustaqima, Mustaqima Negara, Atma Nengsih, Dora Ningsih, Nisa Kartika Norliani Norliani, Norliani Novianto, Chiko Nurfauzan, Malik oktarina, selfi Paerin, Paerin Paisal, Moh. Pakaya, Naista Larasati Purwaningtias, Agitta Sofyan Putri, Dwi Utami Putri, Ika Wahyuni Putri, Siska Anjeli Rachman Saleh Raflin Hinelo Rahmah Rahmah Rahmi, Notika Reynaldo Reynaldo, Reynaldo Riani Riani, Riani Rijal, A. Syamsul Rijal, Rijal Rijaluddin, Khalid Rinoa, Livvy Risman, Kadar Rizan Machmud Rosdiana, Dika Rose, Felicia Diana Sahroni, Deni Saiful Anwar Saleh, Rachman Salfarilla, Salsa Elsi Sanjaya, Enrico Sayuti, Sri Novita Siska Handayani Sitorus, Elisabet Solly Aryza Srie Isnawaty Pakaya Suardi Laheng, Suardi Suarti, Suarti Suhardi Suhardi Sulastri Sulastri Suparto Darudiato Syaiful B Arsyid Syarman, Muh. Iksan Tirtaningrum, Catur Wahyu Ubaidillah Ubaidillah Umin Kango Utina, Uun Vika Bregas Mariza Wahyuningtias, Putri Ayu Win, Thinzar Winarsih, Ririn Yulia Yusrin S. Hasan Zaitun Qamariah, Zaitun