Claim Missing Document
Check
Articles

HUBUNGAN KEBIASAAN MEROKOK DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI Runturambi, Yobert N.; Kaunang, Wulan P.J.; Nelwan, Jeini Ester
KESMAS Vol 8, No 7 (2019): Volume 8, Nomor 7, NOVEMBER 2019
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit tidak menular yang menjadi masalah kesehatan sangat serius pada saat ini adalah hipertensi. Hasil Riset Kesehatan Dasar tahun 2013 di Sulawesi Utara prevalensi hipertensi sebesar 27,1%. Faktor resiko hipertensi salah satunya adalah merokok. Di dunia merokok merupakan masalah kesehatan yang terus meningkat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan kebiasaan merokok dengan kejadian hipertensi pada pasien rawat jalan di Puskesmas Tombatu Kecamatan Tombatu Utara Minahasa Tenggara. Penelitian ini merupakan penelitian dengan survei observasional analitik dengan rancangan penelitian cross sectional atau potong lintang. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Tombatu, Kecamatan Tombatu Utara, Kabupaten Minahasa Tenggara. Dengan responden penelitian sebanyak 60 responden. Pengukuran tekanan darah menggunakan alat ukur tensimeter digital dan kuesioner untuk mengukur kebiasaan merokok responden. Analisis data menggunaka uji Rank Spearman dengan tingkat kesalahan 5% (ɑ=0.05).  Hasil  analisis data menunjukan nilai p=0.038 (p<0.05). Hal ini berarti terdapat hubungan antara kebiasaan merokok dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Tombatu, Kecamatn Tombatu Utara Tahun 2019. Kebiasaan merokok dan kejadian hipertensi di Puskesmas Tombatu memiliki hubungan dengan hipertensi terbanyak didapatkan pada penderita hipertensi tingkat I. Diperlukan keseadaran diri dari masyarakat mengenai pengaruh merokok terhadap kesehatan khususnya hipertensi serta melakuikan advokasi pada pemerintah dan instasi terkait mengenai pengaruh rokok terhadap kesehatan. Kata kunci: Merokok, Hipertensi, Tombatu Minahasa Tenggara ABSTRACKA non-communicable disease become a very serious health problem at this time. One of them is High Blood Pressure (Hypertension). According to Baseline Health Research 2013 in North Sulawesi, the prevalence of hypertension is 27,1%. One of the risk factor for hypertension is smoking. Smoking is a health problem faced by people in the world and continues to grow. This research aims to find out the description of smoking habit and hypertension, and to find out the relationship between Smoking and the incidence of Hypertension. This research is using analytical survey method with cross-sectional study design. This research is conducted in Tombatu Health Center, North Tombatu, Southeast Minahasa District, and collecting data from 60 informants as the respondents. Digital sphygmomanometer (tensimeter) is used for this research as a measurement tool to measure blood pressure, and questionnaires used to measure respondents’ smoking habits. The data analysis using Rank Spearman test with an error rate of 5% (ɑ = 0.05), and the results of data analysis showed the value of p = 0.038 (p<0.05). It means that there are a relationship between smoking habits and hypertension in Tombatu Health Center, North Tombatu, in 2019. Smoking habits and the incidence of hypertension in Tombatu Health Center have a relationship, with the most hypertension is found in hypertension patients stage 1. Therefore, self-awareness of the public is needed regarding to the effect of smoking on health, especially hypertension, and advocating the government and related institution due to the effect of smoking on health. Keywords: Smoking, Hypertension, Tombatu Southeast Minahasa 
HUBUNGAN ANTARA TIPE PERILAKU DENGAN KEJADIAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RUMAH SAKIT UMUM PUSAT PROF. Dr. R. D. KANDOU MANADO Rumambi, Euginia Firsty; Nelwan, Jeini Ester; Kalesaran, Angela Fitriani Clementine
KESMAS Vol 7, No 5 (2018): Volume 7, Nomor 5, September 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Tidak Menular (PTM) merupakan masalah kesehatan global. Salah satu jenis PTM yaitu Penyakit Jantung Koroner (PJK). Terdapat dua kelompok faktor risiko yang bisa menyebabkan PJK yaitu faktor risiko yang tidak bisa dimodifikasi (umur, jenis kelamin dan riwayat keluarga) dan faktor risiko yang bisa dimodifikasi (hipertensi, obesitas, diabetes melitus (DM), dislipidemia, kurang aktifitas fisik, diet tidak sehat, stress dan tipe perilaku). Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara tipe perilaku dengan kejadian PJK di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado dengan desain studi kasus kontrol tidak berpadanan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juli-Oktober 2018. Popoulasi penelitian yaitu seluruh pasien rawat jalan yang berkunjung di instalasi Cardio Vascular and Brain Center (CVBC) dan klinik penyakit dalam RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu 114 sampel (57 responden kasus dan 57 responden kontrol). Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Instrumen penelitian ini yaitu kuesioner dan analisis dilakukan dengan menggunakan uji Khi Kuadrat (α = 0.05). Hasil dari penelitian ini mununjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki tipe perilaku A (78,9% pada kelompok kasus dan 56,1% pada kelompok kontrol).  Berdasarkan uji Khi kuadrat diperoleh nilai p =0.016 dan Odds Ratio (OR) = 2,93. Nilai ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara Tipe Perilaku dengan Kejadian PJK dimana responden yang memiliki Tipe Perilaku A berisiko 2,93 kali lebih besar untuk terkena PJK. Berdasarkan hasil penelitian ini maka dibutuhkan perubahan perilaku masyarakat. Kata Kunci : Tipe Perilaku, Penyakit Jantung Koroner, Kasus Kontrol ABSTRACTNon-communicable diseases (NCD) are a global health problem. One type of NCDs is Coronary Heart Disease (CHD). There are two groups of risk factors that can cause CHD, which are unmodifiable risk factors age, gender and family history) and modifiable risk factors (hypertension, obesity, diabetes mellitus (DM), dyslipidemia, lack of physical activity, unhealthy diet, stress and types of behavior. The purpose of this study was to determine the relationship between the type of behavior and the incidence of CHD in RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado with unmatched case control study. This research was conducted in July-October 2018. The research population, namely all outpatients who visited the Cardio Vascular and Brain Center (CVBC) and internal medicine clinics at RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. The number of research samples was 114 (57 case respondents and 57 control respondents). Sampling was done by purposive sampling method. The research instrument was a questionnaire and used the Chi Square analysis (α = 0.05). The results of this study indicated that most respondents have type A behavior (78.9% in the case group and 56.1% in the control group). Based on the Chi square test obtained the p-value = 0.016 and Odds Ratio = 2.93. This value indicates that there is a relationship between the Type of Behavior with CHD Events where respondents with A Type of Behavior risk 2.93 times greater for CHD. Based on the results of this study, changes in community behavior are needed. Keywords : Type of Behavior, Coronary Heart Disease, Case Control
HUBUNGAN ANTARA BEBAN KERJA FISIK DAN STRES KERJA DENGAN PRODUKTIVITAS PEKERJA DI PT. ADHI KARYA (PERSERO) TBK Matindas, Rygienia; Suoth, Lery Fransil; Nelwan, Jeini Ester
KESMAS Vol 7, No 5 (2018): Volume 7, Nomor 5, September 2018
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Produktivitas kerja menjadi salah satu hal yang penting dalam kelangsungan suatu perusahaan khususnya perusahaan konstruksi. Jika pekerja mengalami produktivitas yang kurang baik akan mempengaruhi hasil yang ditargetkan. Beberapa faktor yang mempengaruhi produktivitas yaitu beban kerja dan stres kerja. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara beban kerja fisik dan stres kerja dengan produktivitas pekerja di PT. Adhi Karya (Persero) Tbk. Desain penelitian ini survei analitik yang bersifat observasional dengan rancangan  penelitian studi potong lintang. Penelitian ini dilaksanakan pada September-Oktober 2018 di PT. Adhi Karya (Persero) Tbk dengan menjalankan kuesioner pada 87 pekerja. Berdasarkan hasil uji Spreaman Rank terdapat hubungan antara beban kerja fisik dengan produktivitas pekerja dengan nilai ρ value = 0,045 dengan nilai r = 0,680 berarti terdapat kekuatan hubungan kuat dengan arah korelasi positif. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara stres kerja dengan produktivitas pekerja dengan nilai ρ value = 0,000 dengan nilai r = 0,764 berarti terdapat kekuatan hubungan kuat dengan arah korelasi positif. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu terdapat hubungan antara beban kerja fisik dan stress kerja dengan produktivitas kerja dimana semakin tinggi beban dan stress kerja maka produktivitas kerja semakin tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa perlu adanya upaya menjaga beban dan stress kerja pekerja sehingga bisa meningkatkan produktivitas kerja.  Kata Kunci : produktivitas, beban kerja fisik, stres kerja ABSTRACTWork productivity is one of the important things in the continuity of a company, especially a construction company. If workers experience poor productivity, it will affect the targeted results. Therefore, it is necessary to pay attention to the work productivity of the workforce, especially to minimize the factors that affect productivity itself such as workload and work stress. The purpose of this study was to determine the relationship between physical workload and work stress with the productivity of workers at PT. Adhi Karya (Persero) Tbk. The design of this study was an analytical observational survey with a cross-sectional study design. This research was conducted from September to October 2018 at PT. Adhi Karya (Persero) Tbk by running a questionnaire on 87 workers. Based on the Spreaman Rank test results, there is a relationship between physical workload and worker productivity with a value of ρ value = 0.045 with a value of r = 0.680 which means that there is a strong relationship with the direction of positive correlation. The results of this study also indicate that there is a relationship between work stress and worker productivity with a value of ρ value = 0,000 with a value of r = 0.764 means that there is a strong strength of the relationship with the direction of positive correlation. The conclusion of this study is that it means there is a relationship between physical workload and work stress with worker productivity where high workloads and stresses are high with work productivity. Therefor, there is a need to maintain workload and stress on workers so as to increase work productivity. Keywords : Worker Productivity, Physical Workload, Job Stress 
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN PENGGUNAAN APD PADA PEKERJA DI RUMAH SAKIT: SYSTEMATIC REVIEW Wasty, Inge; Doda, Vanda; Nelwan, Jeini Ester
KESMAS Vol 10, No 2 (2021): VOLUME 10, NOMOR 2, FEBRUARI 2021
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

APD merupakan peralatan yang mempunyai kegunaan untuk melindungi seluruh  bagian tubuh manusia dari bahaya kecelakaan di fasilitas layanan Kesehatan termasuk rumah sakit. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengetahuan pekerja di rumah sakit terhadap kepatuhan penggunaan APD yang digunakan oleh pekerja di rumah sakit di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode dengan pendekatan Systematic Review. Penelitian ini dilakukan pada April-Oktober 2020. Pencarian data menggunakan dua data jenis basis data yaitu Google Scholar dan Pubmed. Kata Kunci yang digunakan yaitu Pekerja di rumah sakit, pengetahuan, Kepatuhan Penggunaan APD. Proses pencarian artikel menggunakan metode PRISMA. Artikel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 16 artikel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan dapat mempengaruhi Kepatuhan penggunaan APD pada Pekerja di rumah sakit. Kesimpulan penelitian ini yaitu pengetahuan yang baik dapat mempengaruhi penggunaan APD pada pekerja di rumah sakit. Kata Kunci: Pekerja di rumah sakit, Pengetahuan, Kepatuhan Penggunaan APD  ABSTRACTPersonal protective equipment is equipment that has is the ability to protect a person from work related accident and occupational disease hazards in health care facilities. The purpose of this study was to determine the knowledge of compliance with the use of PPE in hospital works. This research is in the form of a systematic review with data search using two databases, namely Google Schollar and Pubmed. Keywords used are hospital workers, knowledge, personal protective equipment (PPE).The results of this study using the systematic review method show that knowledge can in fluence the compliance of PPE use among hospital works. Hospital workers have a good level of knowledge about the use of personal protective equipment. This research can be concluded that good knowledge can affect the use of personal protective equipment on workers in the hospital. Keywords: hospital workers, knowledge, Compliance with the use of PPE
DIABETES MELITUS DAN PENYAKIT JANTUNG KORONER PADA PASIEN RAWAT JALAN RUMAH SAKIT Torawoba, Oktavia Ruth; Nelwan, Jeini Ester; Asrifuddin, Afnal
KESMAS Vol 10, No 4 (2021): VOLUME 10, NOMOR 4, APRIL 2021
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Jantung Koroner (PJK) merupakan gangguan fungsi jantung yang disebabkan karena terjadinya penumpukan plak sehingga dapat menyebabkan  alirah darah ke jantung terbatas. Faktor risiko yang berperan dalam perkembangan PJK merupakan multifaktorial dan salah satunya yaitu  Diabetes Melitus (DM). Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis hubungan penyakit DM dengan PJK pada pasien rawat jalan Cardio-Vascular Brain Center (CVBC) di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof. dr. R.D Kandou Kota Manado. Penelitian ini merupakan survei analitik dengan menggunakan rancangan cross sectional study. Penelitian dilaksanakan di RSUP Prof. dr. R.D Kandou kota Manado pada Bulan November 2020. Populasi penelitian ini yaitu semua pasien yang datang berobat di poliklinik rawat jalan CVBC RSUP Prof. dr. R.D Kandou Manado pada bulan Januari-Juni 2020. Jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 209 sampel. Variabel diukur berdasarkan catatan rekam medis pasien. Analisis data yang digunakan yaitu uji khi kuadrat. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan antara penyakit DM dan PJK (nilai p=0,000; p< 0,05). Nilai odd ratio (OR) sebesar 2,127 yang artinya responden dengan DM lebih berisiko 2,13 kali terkena PJK dari pada yang tidak menderita DM. Kesimpulan penelitian ini yaitu penyakit DM merupakan faktor risiko PJK dimana DM dapat meningkatkan risiko sebesar 2 kali menderita PJK.  Kata kunci: Penyakit Jantung Koroner; Diabetes Melitus ABSTRACTCoronary heart disease (CHD) is a malfunctioning of the heart caused by a buildup of plaque that can cause limited blood flow to the heart. One of the risk factors that play a role in the development of CHD is Diabetes Mellitus (DM). The aim of this study was to analyze the relationship between diabetes mellitus and coronary heart disease in Cardio-Vascular Brain Center (CVBC) outpatients in RSUP Prof. dr.R.D Kdandou Manado. This study was an analytical survey using a cross sectional study design. The research was conducted at the RSUP Prof. dr.R.D Kandou in November 2020. The population of this study were all patients who came for treatment at the outpatient clinic CVBC RSUP Prof. dr. R.D.  Kandou Manado in January-June 2020. The number of samples in this study was 209 samples. The variables was measure by looking at the patient's medical records. The data analysis used the Chi-square test. This study showed that there was a relationship between DM and CHD (p value= 0.000; p<0.05). The odd ratio (OR) value is 2.127, which means that respondents with diabetes are 2.13 times more likely to develop CHD than those who do not suffer from diabetes. The conclusion of this study is that DM is a risk factor for CHD where DM can increase the risk of suffering from CHD 2 times.  Keywords: Coronary Heart Disease, Diabetes Mellitus
HUBUNGAN KECANDUAN INTERNET DENGAN KUALITAS TIDUR PADA MAHASISWA FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT UNIVERSITAS SAM RATULANGI KOTA MANADO9 Azizah, Rina; Langi, Fima L.F.G.; Nelwan, Jeini Ester
KESMAS Vol 10, No 6 (2021): VOLUME 10, NOMOR 6, JUNI 2021
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kualitas tidur mahasiswa dipengaruhi oleh banyak faktor baik faktor internal maupun eksternal. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kualitas tidur mahasiswa dipengaruhi oleh faktor perilaku kecanduan internet. Penelitian yang melibatkan total 472 mahasiswa ini berusia 16 hingga 20 tahun yang terbagi dalam tiga tingkatan semester. Variabel kualitas tidur diukur menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index dan variabel kecanduan internet menggunakan kuesioner Internet Addiction Test. Pemodelan statistik dilakukan menggunakan uji statistik chi square. Diperoleh bahwa mahasiswa yang memiliki kecanduan internet ringan (29,2%) memiliki kualitas tidur yang buruk (70,8%), sedangkan mahasiswa dengan kecanduan internet sedang (15,1%) memiliki kualitas tidur yang buruk (84,9%) dengan nilai odds kecanduan internet ringan 0,14 dan kecanduan internet sedang 0,43 yang berarti mahasiswa dengan perilaku kecanduan internet berpeluang lebih besar untuk mendapatkan kualitas tidur yang buruk.Kata Kunci: Kecanduan Internet, Kualitas Tidur, MahasiswaABSTRACTStudents sleep quality is influenced by many factors both internal and external. The purpose of this study was to find out if students sleep quality was influenced by internet addiction behavioral factors. The study, which involved a total of 472 students aged 16 to 20, was divided into three semester levels. Sleep quality variables were measured using the Pittsburgh Sleep Quality Index questionnaire and Internet addiction variables using the Internet Addiction Test questionnaire. Statistical modeling is done using chi square statistical test. It was obtained that students who had mild internet addiction (29.2%) poor sleep quality (70.8%), while students with moderate internet addiction (15.1%) poor sleep quality (84.9%) with a mild Internet addiction odds score of 0.14 and moderate internet addiction of 0.43 which means students with internet addiction behavior are more likely to get poor sleep quality.Keywords: Internet Addiction, Sleep Quality, College Student
ASOSIASI ANTARA POSISI KERJA DENGAN KELUHAN MUSKULOSKELETAL PADA PENJAHIT DI INDONESIA: REVIEW SISTEMATIS Surotinoyo, Celline Vanessa Laurina; Wariki, Windy; Nelwan, Jeini Ester
KESMAS Vol 10, No 5 (2021): VOLUME 10, NOMOR 5, MEI 2021
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri konveksi pakaian sangatlah menjanjikan, karena di zaman sekarang semakin banyak permintaan dari konsumen dalam hal pakaian sehingga membuat banyak pengusaha ingin merintis usaha dibidang koveksi pakaian. Setiap posisi kerja mempunyai manfaat yang berbeda terhadap tubuh. Beberapa jenis pekerjaan akan memerlukan sikap dan posisi tertentu yang kadang tidak nyaman, Tujuan Penelitian: Menganalisis asosisasi posisi kerja dengan keluhan muskuloskeletal pada penjahit di Indonesia. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Sistematik Review dengan berpedoman pada Preferred Reporting Items For Systematic Review and Meta Analysis (PRISMA 2009). Hasil Penelitian: Masih banyak penjahit yang mengalami posisi kerja yang tidak baik dan juga banyak penjahit yang memiliki keluhan muskuloskeletal sehingga dapat menghambat pekerjaan dan membuat penjahit kurang produktif dalam bekerja.  Kesimpulan: Kesimpulan penelitian ini yaitu terdapat hubungan yang signifikan antara posisi kerja dengan keluhan muskuloskeletal pada penjahit. Kata Kunci: Posisi Kerja; Keluhan Muskuloskeletal; Penjahit ABSTRACT The clothing convection industry is very promising, because nowadays there are more and more demands from consumers in terms of clothing, so that many entrepreneurs want to start a business in the field of clothing covection. Each work position has different benefits for the body. Several types of work will require certain attitudes and positions that are sometimes uncomfortable. Research Objectives: To analyze the association of work positions with musculoskeletal complaints in tailors in Indonesia. Research Methods: This study uses a systematic review research type guided by Preferred Reporting Items for Systematic Review and Meta Analysis (PRISMA 2009). Results: There are still many tailors who experience poor work positions and also many tailors who have musculoskeletal complaints that can hinder work and make tailors less productive in their work. Conclusion: Based on the 6 articles obtained, the average study states that there is a significant relationship between work position and musculoskeletal complaints in tailors. Keywords: Work position; Musculoskeletal disorder; tailor
Persepsi Masyarakat Tentang Vaksinasi Coronavirus Disease 2019 Lebang, Sri Susanti Sakkung; Nelwan, Jeini Ester; Langi, Fima Lanra Fredrik G.
KESMAS Vol 11, No 2 (2022): VOLUME 11, NOMOR 2, JANUARI 2022
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Coronavirus 2019 (COVID-19) ditetapkan sebagai pandemi oleh WHO pada tanggal 11 Maret 2020. Meningkatnya kasus konfirmasi COVID-19 tiap harinya membuat pelaksanaan vaksinasi COVID-19 menjadi langkah terbaik yang dilakukan pemerintah dalam menurunkan penyebaran COVID-19. Persepsi masyarakat mengenai program vaksinasi COVID-19 merupakan suatu pemahaman yang mencakup penerimaan terhadap vaksinasi, kepercayaan, efek samping, keamanan vaksin COVID-19, kapasitas tenaga kesehatan dalam memberikan informasi mengenai vaksinasi COVID-19 dan informasi terpercaya terkait pelaksanaan vaksinasi. Tujuan penelitian untuk mengetahui persepsi masyarakat tentang vaksinasi COVID-19 di Kecamatan Malalayang Kota Manado. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Penelitian dilaksanakan pada Agustus-September 2021. Responden dalam penelitian terdiri dari 80 responden yang belum mengikuti vaksinasi dan responden yang sudah memperoleh vaksin COVID-19 dosis pertama. Metode sampling yaitu consecutive sampling. Analisis data dilakukan secara univariat. Hasil penelitian persepsi masyarakat di Kecamatan Malalayang Kota Manado tentang vaksinasi COVID-19 pada responden yang belum mengikuti vaksinasi menunjukkan bahwa paling banyak berpersepsi cukup persentase 37,9% dan persepsi masyarakat pada responden sudah memperoleh vaksin COVID-19 dosis pertama menunjukkan persepsi baik dan persepsi kurang masing-masing memiliki persentase 42,9%. Kesimpulan persepsi masyarakat tentang vaksinasi COVID-19, tidak semua masyarakat memiliki persepsi baik terhadap pelaksanaan program ini bahkan pada responden yang sudah memperoleh vaksin dosis pertama. Oleh karena itu perlu dilakukan sosialisasi dan edukasi tentang manfaat vaksin COVID-19.Kata Kunci: Persepsi Masyarakat; Vaksinasi; COVID-19ABSTRACTCoronavirus disease 2019 (COVID-19) was declared a pandemic by WHO on March 11, 2020. The increasing number of confirmed cases of COVID-19 every day has made the implementation of COVID-19 vaccination the best step taken by the government in reducing the spread of COVID-19. Public perception of the COVID-19 vaccination program is an understanding that includes acceptance of vaccination, trust, side effects, safety of the COVID-19 vaccine, capacity of health workers to provide information about COVID-19 vaccination and reliable information related to vaccination implementation. The purpose of the study was to determine public perceptions of COVID-19 vaccination in Malalayang District, Manado City. This is a descriptive research. The study was conducted in August-September 2021. The respondents in the study consisted of 80 respondents who had not taken vaccinations and respondents who had received the first dose of the COVID-19 vaccine. The sampling method is consecutive sampling. Data analysis was performed univariately. The result showed that the research on public perceptions in the Malalayang District, Manado City regarding the COVID-19 vaccination on respondents who have not participated in the vaccination show that the most perceived percentage is 37.9% and the public perception of respondents having received the first dose of COVID-19 vaccine shows a good perception and poor perception. each has a percentage of 42.9%. It can be concluded that the public perception about COVID-19 vaccination, not all people have a good perception of the implementation of this program, even for respondents who have received the first dose of vaccine. Therefore, it is necessary to carry out socialization and education about the benefits of the COVID-19 vaccine.Kata Kunci: Perception of public; Vaccinated; COVID-19
Hubungan Antara Umur Dan Jenis Kelamin Dengan Kejadian Coronavirus Disease-19 Di Kota Bitung Tahun 2020 Daud, Masyita Liana; Nelwan, Jeini Ester; Ratag, Budi Tamardy
KESMAS Vol 11, No 1 (2022): VOLUME 11, NOMOR 1, JANUARI 2022
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suatu penyakit infektif yang diakibatkan SARS-CoV-2 adalah Coronavirus Disease (COVID-19). Faktor-faktor yang dapat mendeterminasi seseorang terinfeksi COVID-19 adalah umur dan jenis kelamin. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui hubungan antara umur dan jenis kelamin dengan kejadian COVID-19 di Kota Bitung tahun 2020 dengan jenis penelitian observasional analitik dengan sifat retrospektif. Penelitian dilaksanakan di Dinas Kesehatan Kota Bitung pada bulan Juli-Oktober 2021. Hasil yang diperoleh adalah tidak adanya hubungan nyata antara umur dan jenis kelamin terhadap kejadian COVID-19 dimana nilai p-value 0,924 > 0,05. Penelitian ini mendapat kesimpulan bahwa tidak ditemukannya korelasi nyata antara umur dan jenis kelamin terhadap kejadian COVID-19 pada tahun 2020 di Kota Bitung.  Kata kunci : COVID-19; Umur; Jenis Kelamin ABSTRACTCoronavirus Disease (COVID-19) is an infectious disease caused by SARS-CoV-2. The risk factors of COVID-19 include age and gender. The purpose of this sudy is to discover the correlation between age and gender with the incidence of COVID-19 in Bitung City in 2020 using an analytical observational study within a retrospective trait. This study was being held in July-October 2021 at the Bitung City Department of Health. The results obtained explain nomor correlation between age and gender with COVID-19 incidence with a p-value of 0.924 > 0.05. This study concluded nomor actual correlation between age and gender for the COVID-19’s incidence in Bitung City in 2020. Keywords : COVID-19; Age; Gender 
Kualitas Hidup Remaja di Kotamobagu Sulawesi Utara pada Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 Irmawaty Buleno; Jeini Ester Nelwan; Joshua Runtuwene; Aaltje Ellen Manampiring; Gustaaf Ratag
HEALTH CARE : JURNAL KESEHATAN Vol 10 No 2 (2021): Health Care : Jurnal Kesehatan
Publisher : STIKes Payung Negeri Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36763/healthcare.v10i2.160

Abstract

Introduction: Quality of life is a measure to see an individual's health status comprehensively. Quality of life is assessed based on physical, psychological, social and environmental domains. Adolescents are one of the population that must be considered. The purpose of this study was to analyze the quality of life of adolescents in Kotamobagu, North Sulawesi during the Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) pandemic. Method: This is a quantitative research. This research was conducted in Kotamobagu in October-November 2021. The respondents in this study were 441 teenagers who were junior high and high school students. The factors analyzed are the general quality of life of adolescents and the quality of life based on the dimensions of physical, psychological, social and environmental health. The data obtained were analyzed univariately. Results: The results of this study indicate that the quality of life of adolescents in Kotamobagu is more than 80% in the moderate and poor categories. The results of this study also showed that the average score of the quality of life for adolescents was 56.95. When viewed based on 4 dimensions of quality of life according to WHOQoL, namely physical, psychological, social and environmental health. The average score for the physical health dimension is 50.12, the psychological dimension is 60.89, the social relationship dimension is 51.32 and the environmental dimension is 64.89. Conclusion: That can be conclude that the quality of life of adolescents in Kotamobagu is still problematic, especially in the dimensions of physical health and social relations.
Co-Authors Aaltje Ellen Manampiring Aaltje Ellen Manampiring Aaltje Ellen Manampiring Aaltje Ellen Manampiring Adam, Avelia Gustia Anastasya Adam, Jeanne d'Arc Zafera Adam, Jeanne d’arc Zafera Ameyly Kristiani Pangkey Andrytha Gicella Tamburian Anneke Tahulending Ardiansa A.T. Tucunan Azizah, Rina B H. R. Kairupan Bara’allo, Brigita Putri Bella Cloudia Chairudin Bidjuni, mustapa Bitty, Frensy Bolang, Alexander Sam Leonard Budi T Ratag Budi T. Ratag Buntaa, Jeli Noura Cicilia Pali Daud, Masyita Liana Deysi Ivoneke Juliske Pantow Diana Vanda Daturada Doda Dina Rombot Doda, Diana V.D. Edi Widjajanto Erick R.R. Manongga Esra Margaret Singal Ester Candrawati Musa Eva Marianne Mantjoro F.L. Fredrik G. Langi Fidya Lestari Putri Abubakar Fima Langi Fione, Vega Roosa G. Langi, Fima Lanra Fredrik Grace Debbie Kandou Grace Debbie Kandou Gustaaf Ratag Henry Palandeng Irmawaty Buleno Ivonny Melinda Sapulete James Komaling Jansje Vera Ticoalu Jansje Vera Ticoalu Jeana Maramis Jeanette I. Ch. Manoppo Johanes Jiro Narande Joshua Runtuwene Julio Martin Pasimanyeku Junita Maja Pertiwi Juwitly Yensy Pratasik Kalesaran, Angela Fitriani Clementine Karamoy, Youla Koch, Novarita Mariana Kuhon, Frelly Valentino Lebang, Sri Susanti Sakkung Lery Fransil Suoth Maasawet, Githa Madianung Valentine Virginia Bonochdita Makaremas, Jane Elsada Mamonto, Ayun Kusuma Mangole, Daniel Agustinus Margareth Rosalinda Sapulete Marini Podayow Matindas, Rygienia Moch Sasmito Djati Monisye Lesawengen1 Musa, Ester Candrawati Odi Roni Pinontoan Oksfriani Jufri Sumampouw Palembo, Brian Septian Pinontoan, Odi Roni Pitters, Theresia S. Ratag, Budi Tamardy Ratag, Budi Tarmady Ratuela, Jeineke E. Reanita Jesi Markus Rianna J Sumampouw Ronald Imanuel Ottay Ronald Imanuel Ottay Ronald Immanuel Ottay Rumambi, Euginia Firsty Runturambi, Yobert N. Sapulete, Ivonny Melinda Sapulete, Margaretha Rosalinda Sekeon, Sekplin A.S. Shania Nonutu Sri Andarini Starry Homenta Rampengan Suoth, Lery Fransil Supit, Nikita Surotinoyo, Celline Vanessa Laurina Suryadi Tatura Tamamilang, Christi Desi Tandi, Rut A. L. Tappi, Valerie Elma Ticoalu, Rosalin Timothy Sean Kairupan Tirsa Sheron Santi Torawoba, Oktavia Ruth Uguy, Jurgen M. Umboh, Prayli Gracia Christi Veronica Christy Elisabeth Laoh Villia Pingkan Nayoan Walewangko, Aprilia Anastasya A. Wariki, Windy M. V. Wasty, Inge Wulan P. J. Kaunang Wulan P.J. Kaunang Wulan Pingkan Julia Kaunang Wulan Pingkan Julia Kaunang Wulan Pingkan Julia Kaunang Wulan Pingkan Julia Kaunang Yuliana, Ni made