Claim Missing Document
Check
Articles

Kinerja Organisasi Dinas Kesehatan Kabupaten Asmat, Tahun 2024 Beltri Hasudungan Sinurat; Taufik Saleh; Yosminaldi, Yosminaldi; Junengsih, Junengsih
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 3: April 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i3.8464

Abstract

Setiap orang mempunyai hak yang sama untuk memperoleh akses pelayanan kesehatan yang aman, bermutu dan terjangkau. Dinas Kesehatan Kabupaten Asmat Tahun 2023 menyusun laporan kinerja sebagai bentuk pertanggungjawaban atas pencapaian sasaran strategis dalam meningkatkan layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pelayanan kesehatan dengan menggunakan indikator utama seperti Angka Harapan Hidup (AHH), rasio peningkatan pelayanan Puskesmas, jumlah Desa Siaga Aktif, dan jumlah dokter yang bekerja sesuai operasional prosedur. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif berdasarkan data capaian indikator dari LKjIP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa capaian AHH mencapai 100% dari target, sedangkan rasio peningkatan pelayanan Puskesmas hanya mencapai 73,65%. Desa Siaga Aktif mengalami peningkatan hingga 120%, sementara jumlah dokter yang bekerja sesuai prosedur mencapai 173,93%. Meskipun terdapat peningkatan dalam beberapa aspek, masih ada tantangan dalam distribusi tenaga kesehatan dan infrastruktur layanan kesehatan. Studi ini merekomendasikan peningkatan pelatihan tenaga kesehatan dan optimalisasi sistem pelayanan.
Efektivitas Kohesivitas Dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Pada Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Utara Sasmito, Hendra; Junengsih, Junengsih; Fa’uzobihi, Fa’uzobihi
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 1 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i1.14954

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas kehesivitas kelompok dalam meningkatkan kinerja karyawan pada Penyediaan Jasa Lainya Orang Perorangan (PJLP) Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara di Bagian Umum Dan Protokol. Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas kohesivitas kelompok dalam mempengaruhi penilaian kinerja pada karyawan di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara. Dalam penelitian ini menggunakan narasumber yang terpercaya sebanyak 8 orang karyawan dan 5 orang masyarakat yang menggunakan tekhnik pengumpulan data berupa observasi, wawancara semi struktur, dan juga dokumentasi. Hasil menunjukan bahwa kohesivitas kelompok dari masing masing karyawan efektive dalam meningkatkan secara langsung terhadap penilaian kinerja karyawan dan hal ini juga berpengaruh pada penilaian kinerja dalam masing masing tim yakni tim keamanan, kebersihan luar, kebersihan dalam, taman dan juga regu ME. Kinerja karyawan di nilai dari indikator yang terkait dalam penelitian ini yang di ambil dari beberapa regu yang di sebutkan di atas . Hasil dalam penelitian ini di harapkan dapat memberikan kontribusi untuk penelitian selanjutnya.  
Peningkatan Engagement Guru BBC Melalui Kepribadian Dan Kepemimpinan Transformasional di Wilayah Jabodetabek Junengsih, Junengsih; Bayudhirgantara, Emanuel M; Endriani, Wa Ode
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 1 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i1.14964

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepribadian dan kepemimpinan transformasional terhadap engagement guru BBC di wilayah Jabodetabek. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik survei. Sampel dalam penelitian ini adalah 38 guru BBC yang diambil melalui teknik total sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda. Hasil uji parsial menunjukkan bahwa kepribadian (X1) berpengaruh signifikan terhadap engagement (Y) dengan nilai tₕitung = 3,084 dan sig. = 0,004 < 0,05. Kepemimpinan transformasional (X2) juga berpengaruh signifikan terhadap engagement dengan tₕitung = 3,154 dan sig. = 0,003 < 0,05. Secara simultan, kedua variabel berpengaruh signifikan terhadap engagement (Fₕitung = 13,711 > Fₜabel = 3,26; sig. = 0,000 < 0,05). Koefisien determinasi (R²) sebesar 0,437 menunjukkan bahwa 43,7% variasab Guru dilatih secara teratur untuk membangun sifat yang kuat, seperti disiplin, tanggung jawab, empati, dan pengendalian diri. Untuk menciptakan lingkungan kerja yang menginspirasi dan berkolaborasi, pemimpin harus dilatih dalam kepemimpinan transformasional. Ini akan meningkatkan motivasi dan keterlibatan guru dengan menerapkan sistem penghargaan dan pengakuan kinerja yang adil dan konsisten
EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL TERHADAP EFIKASI DIRI KEMANDIRIAN IBU NIFAS junengsih, Junengsih; Oktalia, Juli; Kusumastuti, Ani; Dwi Wahyuni, Elly
Jurnal Fisioterapi dan Kesehatan Indonesia Vol 5 No 01 (2025): Jurnal Fisioterapi dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Ikatan Fisioterapi Indonesia cabang kota bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59946/jfki.2025.421

Abstract

The independence of postpartum mothers can be achieved if the midwifery care activities are based on good cooperation between midwives in providing knowledge and motivation to postpartum mothers in meeting their needs. What is very much needed in postpartum care is the provision of adequate and quality postpartum care. In such situations, the role of the midwife in assisting the health of the individual is very important. The aim of the research is to determine the effectiveness of health education using audiovisual media on the knowledge, attitudes, and behaviors of postpartum mothers' independence, so that postpartum mothers remain healthy in fulfilling their role as new mothers. Additionally, postpartum mothers can continue to perform their usual activities. This research method uses a quasi-experimental design with pre- and post-tests with a control group. The data collection technique was conducted through purposive sampling. The sample size for the study uses hypothesis testing for the difference in means between two independent groups. The data collection technique was carried out by purposive sampling. The sample size of the study used a hypothesis test of the average difference in two independent groups (Lameshow, 2001) so that the number of 30 treatment respondents and 30 control respondents was obtained. Data analysis used paired t-test and Independent t-test statistical tests. The results of the study showed an increase in knowledge, attitudes and behavior in controlling postpartum maternal hypertension in the intervention group. There was a significant difference in knowledge, attitudes and behavior in postpartum mothers about postpartum maternal independence between the intervention group and the control group after the intervention (p value: 0.000). Health education using audiovisual media for postpartum mothers about postpartum maternal independence can be replicated for use in various health service settings.
DOES ORGANIZATIONAL CULTURE AND SERVANT LEADERSHIP IMPROVE HEALTH WORKERS' ENGAGEMENT IN HOSPITALS? Miawati, Tita; Junengsih, Junengsih; Yosminaldi, Yosminaldi
International Journal of Economy, Education and Entrepreneurship (IJE3) Vol. 5 No. 1 (2025): International Journal of Economy, Education and Entrepreneurship
Publisher : Yayasan Education and Social Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53067/ije3.v5i1.331

Abstract

Numerous research studies have recently found that hospital health worker engagement correlates directly with critical safety, quality, and patient experience outcomes. Therefore, it is important to understand the current States of health worker engagement and its drivers to provide reliable services to patients. This study aims to determine the effect of organizational culture and servant leadership on health worker engagement in hospitals. The study participants consisted of 193 front-line health workers who had taken random sampling techniques from health workers of three hospitals. The study used a survey method designed by questionnaires. The research found that organizational culture has a positive and significant effect on health worker engagement in hospitals. Otherwise, servant leadership has a positive but not significant effect on health worker engagement in hospitals. The findings of this study recommend creating a structured, transparent, involving everyone in the process to some degree and progressive organizational culture in hospital.
Android–Based “EDUGARLIN” Application in Increasing Knowledge and Attitudes of Postpartum Mother about Postpartum Fitness Junengsih, Junengsih; Jehanara, Jehanara; Fitriana, Shentya; Siregar, Mukhlidah Hanum
jitek Vol 11 No 1 (2023): September 2023
Publisher : Poltekkes Kemenkes Jakarta III

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32668/jitek.v11i1.1083

Abstract

Knowledge of postpartum fitness includes recognising the danger signs of childbirth, fulfilling nutrition, the physical adaptation of postpartum and breastfeeding mothers, the process of achieving the role of motherhood, adaptation to becoming parents, health promotion for healthy living behaviour, prevention of diseases and complications of puerperium, family planning and the success of exclusive breastfeeding are critical things that postpartum mothers should know. Information technology from smartphones using Android-based applications can be used to increase mothers' knowledge about postpartum fitness. This study aims to analyse the differences in knowledge and attitudes of postpartum mothers to improve postpartum fitness before and after being given the "Edugarlin" application. The research design used a quasi-experimental method with a pre-posttest and control group design. The subjects of this study were postpartum mothers who came to visit the Depok Jaya Inpatient Clinic and PMB IIS Suliystiowati Ciracas East Jakarta for postpartum visits from August to November 2022. Sampling used a purposive sampling technique with a sample counting formula, obtaining as many as 96 respondents, 48 in the treatment group (given the Edugarlin application) and 48 in the control group (paper-based). Data analysis using Wilcoxon Sign Rank Test and Maan Whitney U Test. The study found that knowledge and attitudes about postpartum fitness increased after being given the "Edugarlin" application with a significance value of <0.05. Postpartum fitness knowledge must be continuously improved using various media, one of which is the Edugarlin application.
Pengaruh Harga dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Warung Ibu Janah Di Pelabuhan Tanjung Priuk Safitri, Debby Diana; Junengsih, Junengsih; Ismuni , Mutdi
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 2 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i2.15224

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pengaruh harga dna kualitas pelayanan terhadap keouasan pelanggan di warung Bu Jannah yang berlokasi di pelabuhan Tanjung Priuk. Warung bu Jannah yang dahulunya menjadi warung satu satunya di tanjung Priuk saat ini memiliki pesaing sebanyak 3 warung yang memiliki sektor bisnis dan jenis produk yang sama. Dari tahun ke tahun warung Bu Jannah mengalami penurunan pelanggan dan apabila hal ini di biarkan akan menurunkan omset bahkan dapat menyebabkan kebangkrutan. Dikarenakan hal tersebt peneliti ingin mengambil tema ini dalam penulisan artikel ini. Penelitian yang menggunakan metode diskriptif kuantitatif ini mengambil sample sebanyak 50 orang responden yang mengisi kuisioner. Data yang telah di dapatkan oleh penulis kemudian diolah dengan menggunakan software yakni SPSS 27. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa harga dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan pada kepuasan pelanggan di warung Bu Jannah di pelabuhan Tanjung Priuk.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Trasformasional Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Alumindo Alloy Abadi Gustion, Irsyad Sefrialdi; Mulyanti, Kurniawati; Junengsih, Junengsih
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 2 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i2.15225

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan pada PT. Alumindo Alloy Abadi, sebuah perusahaan manufaktur yang beroperasi di bidang produksi aluminium alloy di Karawang. Dalam era globalisasi dan persaingan bisnis yang semakin ketat, efektivitas kinerja karyawan menjadi salah satu faktor penentu utama keberhasilan organisasi. Gaya kepemimpinan transformasional dipandang sebagai pendekatan strategis yang mampu menginspirasi dan memotivasi karyawan untuk bekerja secara optimal, berinovasi, serta mengembangkan potensi diri sehingga berkontribusi signifikan terhadap pencapaian tujuan perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei dan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebar kepada 50 responden dari departemen produksi. Analisis data dilakukan menggunakan uji validitas dan reliabilitas instrumen, uji asumsi klasik, serta analisis regresi linear sederhana dan korelasi. Hasil penelitian merefleksikan adanya hubungan positif dan signifikan antara gaya kepemimpinan transformasional dengan kinerja karyawan, dengan nilai korelasi 0,531 dan kontribusi sebesar 26,7% terhadap variasi kinerja. Temuan ini mengindikasikan bahwa kepemimpinan yang mengedepankan visi jelas, motivasi inspiratif, perhatian individual, dan stimulasi intelektual mampu menciptakan semangat kerja yang tinggi dan memperbaiki kinerja karyawan secara nyata. Selain itu, penelitian ini menunjukkan pentingnya pengembangan kompetensi kepemimpinan sebagai upaya strategis perusahaan dalam mengelola sumber daya manusia secara efektif. Studi ini juga merekomendasikan penerapan evaluasi dan monitoring berkelanjutan terhadap praktik kepemimpinan di lapangan agar dapat menyesuaikan strategi manajerial dengan kondisi nyata di tempat kerja.
Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan SPG & SPB Pada PT Tirtakencana Tatawarna Karawang Alfiah, Siti; Junengsih, Junengsih; Army, Widya Lelisa
Jurnal Minfo Polgan Vol. 14 No. 2 (2025): Artikel Penelitian
Publisher : Politeknik Ganesha Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33395/jmp.v14i2.15167

Abstract

Kinerja karyawan mengacu pada kemampuan, keterampilan dan hasil kerja yang ditunjukkan oleh seorang karyawan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Hal ini mencakup sejauh mana keberhasilan seorang karyawan dalam mencapai tujuan dan standar yang telah ditetapkan, baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Kinerja karyawan juga dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, antara lain lingkungan kerja, dan faktor pribadi lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan SPG & SPB PT.Tirtakencana Tatawarna Karawang. Penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dengan teknik pengumpulan data dan penyebaran kuisioner, dan di olah menggunakan data statistik SPSS. Dalam penelitian ini menggunakan sampling jenuh berjumlah 54 karyawan. Dengan menggunakan regresi sederhana. Nilai signifikan sebesar 0,004 dan t tabel sebesar 1,994. Sebuah koefisien korelasi sebesar 0,683. Menunjukan adanya hubungan yang cukup kuat antara kedua variabel tersebut. Hasil dari penelitian ini membuktikan terdapat pengaruh Lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan, berpengaruh signifkan dan positif kuat terhadap variabel kinerja karyawan. Hasil penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi untuk penelitian selanjutnya.
Peran Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Bengkel Sumber Jaya Motor : The Role of Service Quality and Price on Customer Satisfaction at the Sumber Jaya Motor Workshop Junengsih, Junengsih; Rasyid, Aliy; Wijaya, Adrian
Jurnal Bisnis dan Ekonomi Vol 3 No 4 (2025): Jurnal Bisnis dan Ekonomi
Publisher : OGZ Research & Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61597/jbe-ogzrp.v3i4.134

Abstract

Abstract:Objective: This study aims to analyze the influence of service quality and price on customer satisfaction at the Sumber Jaya Motor Workshop. The background of this study is based on the importance of improving service quality and setting appropriate prices to create customer satisfaction and loyalty.Methodology: The research method used was quantitative with a descriptive-verifiable approach. Data were collected through questionnaires distributed to customers of the Sumber Jaya Motor Workshop, then analyzed using bootstrapping techniques to determine the effect of the independent variables on the dependent variable.Research Results: The results showed that service quality (X1) had no effect on customer satisfaction, and price (X2) did. Both variables explained 69.2% of the variation in customer satisfaction, while other factors influenced the remaining 30.8%. This finding implies that although service quality and price are considered standard by consumers, both still play an important role in maintaining customer satisfaction. Therefore, improving service aspects and setting competitive prices are necessary to maintain customer loyalty.Keywords: Service quality, Price, Customer satisfaction, Workshop, Loyalty.