Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS TINGKAT KEPADATAN LALU LINTAS DI KECAMATAN DENPASAR BARAT Vironika, Julia; Astawa, Ida Bagus Made; Citra, I Putu Ananda
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v1i2.20370

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Kota Denpasar, Kecamatan Denpasar Barat dengan tujuan untuk: (1) mengidentifikasi kondisi jalan di Kecamatan Denpasar Barat, (2) mengidentifikasi karakteristik pengguna jalan di Kecamatan Denpasar Barat dan, (3) menganalisis tingkat kepadatan lalu lintas di Kecamatan Denpasar Barat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, dengan sample yang diambil secara “Purporsive Sampling” yaitu jaringan jalan primer dua lajur dan dua arah sebanyak 4 jalan yang tersebar di Kecamatan Denpasar Barat. Pengumpulan data menggunakan metoda survai, observasi, pencatatan dokumen, yang selanjutnya dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) kondisi jalan di Kecamatan Denpasar Barat dapat dilihat dari jenis kerusakan seperti lubang pada badan jalan, retak pada badan jalan dan tambalan pada badan jalan, (2) karakteristik pengguna jalan di Kecamatan Denpasar Barat bervariasi dan dikaitkan dengan aksesbilitas yang tinggi dan kenyamanan yang disesuaikan oleh tujuan moda transportasi yang melintasi dan, (3) tingkat kepadatan lalu lintas di Kecamatan Denpasar Barat di pengaruhi faktor langsung seperti panjang jalan dan volume lalu lintas dan faktor tidak langsung seperti status jalan, bangkitan lalu lintas, simpangan bersinyal maupun tidak bersinyal dan waktu.
PROFESIONALISME GURU DALAM PENGIMPLEMENTASIAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI SMA DI KOTA SINGARAJA Noviani, Ni Komang; Astawa, Ida Bagus Made
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 7, No 2 (2019): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v7i2.20688

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis profesionalisme gurudalam pengimplementasian RPP pada mata pelajaran geografi SMA diKota Singaraja, (2) mengidentifikasi kendala yang dihadapi guru dalampengimplementasian RPP pada mata pelajaran geografi SMA di KotaSingaraja. Rancangan yang digunakan adalah penelitian deskriptif.Penelitian ini merupakan studi populasi yang dilaksanakan pada empatSMA Negeri dan dua SMA Swasta di Kota Singaraja. Fokus penelitian iniadalah profesionalisme guru dalam pengimplementasian RPP pada matapelajaran geografi SMA di Kota Singaraja. Metode pengumpulan data yangdigunakan adalah observasi, wawancara, pencatatan dokumen dandokumentasi yang selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa profesionalisme guru dalampengimplementasian RPP pada mata pelajaran geografi SMA di KotaSingaraja terkategori cukup profesional.
STUDI TENTANG KOMPONEN PEMBELAJARAN GEOGRAFI SMA/MA ANTARA WILAYAH PERKOTAAN DAN PERDESAAN DI KABUPATEN BULELENG SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA Artini, Nyoman Sri; Astawa, Ida Bagus Made
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v7i1.20677

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada SMA/MA di Kabupaten Bulelengdengan tujuan: (1) mengidentifikasi sebaran komponen pembelajarangeografi SMA/MA di wilayah perkotaan dan perdesaan KabupatenBuleleng, (2) mengidentifikasi hasil belajar geografi siswa SMA/MA diwilayah perkotaan dan perdesaan, (3) menganalisis hubunganketersediaan komponen pembelajaran geografi dengan hasil belajargeografi siswa SMA/MA di wilayah perkotaan dan perdesaanKabupaten Buleleng. Rancangan penelitian menggunakan rancangandeskriptif. Populasi dalam penelitian ini mencakup seluruh SMA/MA diKabupaten Buleleng yang memiliki nilai ujian nasional geografi tahunpelajaran 2016/2017. Data dikumpulkan menggunakan metodepencatatan dokumen yang dilengkapi dengan metode observasi dandokumentasi yang selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan: 1) Terdapat perbedaan komponenkomponenpembelajaran geografi yang dimiliki SMA/MA antara wilayahperkotaan dan perdesaan di Kabupaten Buleleng. 2) Rata-rata hasil belajar geografi siswa SMA/MA diwilayah perdesaan dan perkotaan Kabupeten Buleleng terkategori kurang. 3) Kulifikasi guru geografitidak menunjukkan hubungan yang jelas dengan hasil belajar geografi siswa.
TINJAUAN GEOGRAFI PENDUDUK TENTANG PEMANFAATAN PEKERJA WANITA PADA INDUSTRI KERAJINAN PERAK DI DESA CELUK, KECAMATAN SUKAWATI, KABUPATEN GIANYAR Yuliasari, Ida Ayu Laksmi; Astawa, Ida Bagus Made; sutarjo, sutarjo
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 3, No 3 (2015): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v3i3.20511

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar dengan tujuan untuk (1) mengidentifikasikan karakteristik pekerja wanita, (2) mengidentifikasikan faktor pendorong wanita bekerja, (3) mengidentifikasikan sumbangan para pekerja wanita terhadap pendapatan rumah tangganya. Untuk itu dirancang penelitian deskriptif dengan melibatkan yaitu sebesar 10% (52 orang) pekerja wanita di Desa Celuk sebagai sampel yang diambil secara proportional random sampling dari 517 populasi. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner, observasi dan pencatatan dokumen yang selanjutnya dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pekerja wanita pada industri kerajinan perak di Desa Celuk adalah penduduk usia produktif( 22-55 tahun), dan didominasi oleh wanita berstatus kawin, berpendidikan SMA; mencurahkan waktu kerjanya setiap hari dalam seminggu, sebagai pembungkus barang, dengan imbalan sistem upah; (2) Faktor pendorong yang mendorong wanita terlibat sebagai pekerja adalah untuk mendapatkan pendapatan dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya pada industri kerajinan perak (82,6%); (3) Dengan bekerja, pengembangan yang dapat diberikan oleh pekerja wanita pada industri kerajinan perak di Desa Celuk sekitar 43,47% dari pendapatan rumah tangganya.
EKSISTENSI MIGRAN DI DESA CANDIKUNING, KECAMATAN BATURITI, KABUPATEN TABANAN (TINJAUAN GEOGRAFI PENDUDUK) Valina, Ni Luh Yunika; Astawa, Ida Bagus Made; Suryadi, Made
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 4, No 2 (2016): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v4i2.20549

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Candikuning, dengan tujuan: (1) Mengetahui proporsi sebaran para migran di Desa Candikuning, (2) Mengetahui strategi adaptasi ekonomi migran di Desa Candikuning, (3) Mengetahui strategi adaptasi sosial migran dengan penduduk asli di Desa Candikuning, dan (4) Mengetahui sumber pengetahuan migran mengenai Desa Candikuning sebagai tujuan migrasi. Untuk itu dilakukan studi populasi pada 24 orang migran. Data dikumpulkan dengan metode wawancara yang hasilnya dianalisis dengan menggunakan pendekatan keruangan secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat variasi proporsi sebaran migran di Desa Candikuning, (2) migran mengalami perubahan pekerjaan yang sebelumnya menjadi petani beralih menjadi pedagang, untuk menjaga eksistensinya migran memberdayakan keluarganya sebagai pekerja, dan migrant mengalami peningkatan pendapatan setelah bermigrasi, (3) migran di Desa Candikuning kurang aktif dalam keikutsertaan organisasi sosial, namun untuk kegiatan gotong royong, “suka duka” dan “ngayah” migran cukup aktif walaupun tidak semua migran beragama Hindu. (4) Migran mengetahui potensi Desa Candikuning dari saudara-saudaranya yang telah terlebih dahulu bermigrasi.
PENGARUH PENERAPAN MODEL CTL (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING) BERBANTUAN MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS X DI SMA NEGERI 1 NUSA PENIDA TAPEL 2012/2013 Arta, I Kadek; Astawa, Ida Bagus Made; sutarjo, sutarjo
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 2, No 3 (2014): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v2i3.20419

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui implementasi model CTL dan pengaruh penerapan model CTL berbantuan media pembelajaran terhadap hasil belajar geografi siswa. Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 1 Nusa Penida. Variabel penelitian ini adalah model CTL berbantuan media pembelajaran sebagai variabel bebas, dan variabel terikatnya hasil belajar geografi. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini berupa data implementasi model CTL berbantuan media pembelajaran dan data hasil belajar geografi. Sampel penelitian berjumlah 70 siswa yang diambil menggunakan teknik purposive random sampling menghasilkan dua kelas sampel yakni satu kelas eksperimen dan satu kelas kontrol. Rancangan penelitian menggunakan desain Post-test Only Non Equivalen Control Group Design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) implementasi model CTL berbantuan media dalam pembelajaran geografi dari pertemuan pertama sampai keempat mengalami peningkatan dengan perolehan nilai dari 79,3 termasuk kategori baik, 85,5, 95,9 dan 98,6 kategori sangat baik, 2) hasil uji ANAVA satu jalur menunjukkan signifikansi nilai yang diperoleh lebih kecil pada taraf signifikansi 0,05 (0,03<0,05), berarti harga FHitung lebih besar daripada FTabel (4,752>0,1954). Dengan demikian, terdapat pengaruh yang signifikan penerapan model CTL (contextual teaching and learning) berbantuan media pembelajaran terhadap hasil belajar geografi siswa kelas X SMA Negeri 1 Nusa Penida.
STUDI KOMPARATIF VARIASI KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU DENGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS DI SMP NEGERI 2 SAWAN Simanjuntak, Ros Indah Mareta; Astawa, Ida Bagus Made
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 6, No 3 (2018): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v6i3.20698

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menganalisis ingkat kompetensikepribadian guru, (2) Menganalisis ingkat Motivasi belajar siswa padamata pelajaran IPS, (3) Menganalisis perbedaan variasi kompetensikepribadian guru dengan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS.Berkenaan dengan itu penelitian dirancang sebagai penelitian deskriptifdengan studi populasi 50 orang siswa kelas IX SMP Negeri 2 Sawan.Pengumpulan data menggunakan angket yang selanjutnya dianalisissecara deskriptif analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitianmenunjukan bahwa (1) Adanya tingkat kompetensi kepribadian guruyang bervariasi di SMP Negeri 2 Sawan yaitu sangat tinggi dengan nilai700, sedang 458 dan rendah 334, (2) Tingkat Motivasi belajar siswa padamata pelajaran IPS dalam kategori sedang dengan skor sebanyak 3.200(3) Tidak terdapat perbedaan variasi kompetensi kepribadian gurudengan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS di SMP Negeri 2Sawan.
ANAK-ANAK PEKERJA OFF-FARM PADA DAERAH UP LAND DI OBJEK WISATA PENELOKAN Jaya, I Ketut Putra; Astawa, Ida Bagus Made; Suryadi, Made
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v1i1.20349

Abstract

Penelitian ini dilakukan di objek wisata penelokan Desa Batur Tengah dengan tujuan: (1) mendeskripsikan karakteristik sosial ekonomi rumah tangga anak-anak pekerja off-farm, (2) menjelaskan faktor-faktor yang mendorong anak-anak di bawah umur sebagai pekerja off-farm, (3) mendeskripsikan curahan waktu kerja dari anak-anak pekerja off-farm. Untuk itu dilakukan studi populasi pada 58 orang anak-anak pekerja off-farm. Data dikumpulkan dengan metode observasi dan kuesioner yang hasilnya dianalisis menggunakan pendekatan ekologi secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik sosial ekonomi rumah tangga anak-anak pekerja off-farm yang dilihat dari tingkat pendidikan orang tua anak-anak pekerja off-farm tergolong sedang, sehingga jenis pekerjaan yang digeluti hanya sebagai petani dan pedagang. Hal tersebut menyebabkan pendapatan rumah tangga anak-anak pekerja off-farm masih tergolong sedang bahkan masih ada juga yang berpendapatan rendah. Keadaan ekonomi rumah tangga yang kurang tersebut mendorong keinginan anak-anak ikut terlibat sebagai pekerja off-farm dengan curahan waktu kerja lebih dari 3 jam perhari.
DAMPAK MINIMARKET TERHADAP EKSISTENSI WARUNG TRADISIONAL DI KOTA SINGARAJA Dewi, Ni Komang Ayu Triadi; Astawa, Ida Bagus Made; Suditha, I Nyoman
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 2, No 3 (2014): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v2i3.20426

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Kota Singaraja dengan tujuan (1) Mengetahui sebaran spasial warung tradisional di Kota Singaraja, (2) Mengetahui sebaran spasial minimarket di Kota Singaraja, (3) Mengetahui dampak minimarket terhadap eksistensi warung tradisional, (4) Mengetahui usaha-usaha yang dilakukan warung tradisional untuk bersaing dengan minimarket di Kota Singaraja. Penelitian ini dirancang sebagai penelitian deskriptif, dengan sampel yang diambil secara purposive sampling yaitu sebesar 51 pedagang warung tradisional dari keseluruhan populasi sebanyak 105 yang tersebar di 19 Kelurahan. Data dikumpulkan melalui metode observasi, kuesioner, dan pencatatan dokumen yang hasilnya dianalisis menggunakan pendekatan keruangan secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebaran spasial warung tradisional di Kota Singaraja yaitu tersebar tidak merata ( T = 0,92), sedangkan sebaran spasial minimarket di Kota Singaraja yaitu Tersebar Merata ( T = 1,52), Dampak minimarket terhadap eksistensi warung tradisional dapat dilihat dari berkurangnnya jam buka warung, menurunnya modal kerja, jumlah penjualan barang, jumlah pembeli dan pendapatan pedagang warung tradisional. Untuk mampu mempertahankan eksistensinya dari keberadaan minimarket, pedagang warung tradisional di Kota Singaraja telah melakukan perubahan pada tampilan warung, menambah modal dan menambah jenis barang yang dijual.
MIGRAN DI KOTA NEGARA DAN FAKTOR –FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (KAJIAN GEOGRAFI PENDUDUK) Aprillia, K. Yunitha; Astawa, Ida Bagus Made; Wesnawa, I Gede Astra
Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Pendidikan Geografi Undiksha
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpg.v1i2.20368

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Kota Negara Kecamatan Negara Kabupaten Jembranadengan tujuan untuk: (1) mengidentifikasi karakteristik para migran di Kota Negara, (2)mendeskripsikan penyebaran para migran di Kota Negara, (3) mengidentifikasi faktor apa saja yangmempengaruhi para migran untuk menjadikan Kota Negara sebagai daerah tujuan bermigrasi, dan (4)menganalisis kendala-kendala yang dihadapi sebagai migran di Kota Negara. Penelitian ini merupakanpenelitian deskriptif, dengan sampel yang diambil secara “Proportional Random Sampling” yaitusebesar 25% (53 orang) dari keseluruhan populasi sebanyak 215 yang tersebar di 4 Kelurahan.Pengumpulan data menggunakan metoda observasi, wawancara terstruktur dan pencatatandokumen, yang selanjutnya dianalisis dengan menggunakan metode deskriptitif kualitatif. Hasilpenelitian ini menunjukkan bahwa (1) karakteristik migran di Kota Negara dapat dilihat dari 3 hal,yaitu karakteristik demografi meliputi umur dan jenis kelamin, karakteristik sosial meliputi pendidikandan status kawin, dan karakteristik ekonomi yaitu pekerjaan dan pendapatan, (2) penyebaran migran diKota Negara umumnya menyebar pada daerah-daerah yang dinilai memiliki kefaedahan yang tinggiterutama terkait dengan aksesibilitas dan peluang kerja, di samping keamanan dan kenyamanan, (3)faktor yang mempengaruhi migran dalam bermigrasi yaitu faktor penarik dan faktor pendorongyang meliputi : pekerjaan, pendapatan, perkawinan, (4) kendala yang dihadapi para migran diKota Negara yaitu kendala sosial yang meliputi pembuatan KTP dan Tempat Tinggal dankendala ekonomi yaitu dalam bidang mencari pekerjaan.
Co-Authors ., In&#039 A Sediyo Adi Nugraha Abdi Radinal Saragih Ahzan, Sukainil Anak Agung Gede Agung Darmawan Anak Agung Gede Sugianthara Anggraeni, Nida Anna Sharah Artini, Nyoman Sri Aryani, Luh Nitra Aryati, Ni Ketut Dian Bharata, Ida Bagus Arya Yoga Budiastini, Ni Putu Desi CHRISTIANI ENDAH POERWATI . Cordia, Grassiana Misseri Darmiati, Ni Made Ayu Diah Dewa Made Atmaja Dewi, Kadek Ary Kumala Dewi, Ni Komang Ayu Triadi Dewi, Putu Siska Krisna Dharma Tari, I Dewa Ayu Eka Purba Dhea Vier Nanda Dewi Dr. Tuty Maryati,M.Pd . Drs. I Wayan Mudana,M.Si. . Dwipawati, Ni Made Gunarsih Faizatun Nisa' Gita, I Gusti Lanang Mahendra Gregorius Sebo Bito Gustama, I Wayan Hamimah, Siti Handayani, Baiq Vina Harefa, Darmawan Haribaik, Made Adelia Suryani Hawali, Rebeka Filda I Gede Algunadi I Gede Algunadi I Gede Arya Sumarabawa I Gede Arya Sumarabawa I Gede Astra Wesnawa I Gede Budiarta I Gusti Lanang Mahendra Gita I Kadek Arta I Kadek Arta I Ketut Putra Jaya I Ketut Putra Jaya i ketut suratha I Ketut Suratha I Komang Wisnu Budi Wijaya I Made Sarmita I Made Sutajaya I Made Tegeh I Made Windu Antara I Nyoman Suditha I Putu Ananda Citra I Putu Sriartha I Wayan Suarsana I Wayan Suja I Wayan Treman Ida Ayu Laksmi Yuliasari In&#039;Am Azizur Romadhon . Julia Vironika Julia Vironika K. Yunitha Aprillia K. Yunitha Aprillia Kadek Ary Kumala Dewi Kadek Ayu Astiti Kadek Ayu Astiti Komang Adi Komang Adi Kristiani, Putu Ery laxmi zahara Luh Nitra Aryani Made Adelia Suryani Haribaik Made Suryadi Made Suryadi Made Visnu Dasa Made Visnu Dasa Mahadewi, Luh Putu Putrini Mahadewi, Luh Putu Putrini Mahayani, Ni Nyoman Tri Mahsup, Mahsup Maretanta Ananda Pinasthi Maria Evanrista Roslovenia Ndoi Mujiburrahman Mujiburrahman Mujiburrahman Muslim, Suyitno Nasar, Ismail Nasar, Ismail Ni Ketut Dian Aryati Ni Komang Ayu Triadi Dewi Ni Komang Noviani Ni Komang Sinta Ratnasari Ni Luh Desy Dwi Anike Dhamayanti Ni Luh Desy Dwi Anike Dhamayanti Ni Luh Sri Novi Sumitadewi Ni Luh Yunika Valina Ni Made Ayu Diah Darmiati Ni Made Ayu Suryaningsih Ni Made Gunarsih Dwipawati Ni Nyoman Tri Mahayani Ni Putu Desi Budiastini Ni Putu Dwi Sucita Dartini Ni Putu Sri Astuti Ni Putu Sri Astuti Ni Wayan Ayu Suparmi Nida Anggraeni Nisa', Faizatun Noviani, Ni Komang Nurhalimah Nurhalimah Nurhalimah Nurhalimah Nyoman Julita Sari Nyoman Sri Artini Pahriah, Pahriah Pangga, Dwi Piscesita, Brilliantari Boeky Poerwati, Christiani Endah Putu Indra Christiawan Putu Siska Krisna Dewi Qo'idul Umam Ratnasari, Ni Komang Sinta Restu Ade Yanti Ros Indah Mareta Simanjuntak Sakinah Sakinah Sakinah Sakinah Saragih, Abdi Radinal Sharah, Anna Simanjuntak, Ros Indah Mareta Suarsana, I Wayan Suditha, I Nyoman Suja, Wayan Sukadi Sukroyanti, Baiq Azmi Suparmi, Ni Wayan Ayu Suryati Suryati Sutajaya, Made Sutarjo Sutarjo sutarjo sutarjo Syamsiar, Syamsiar Taufik Samsuri Umam, Qo'idul Uswatun Hasanah Valina, Ni Luh Yunika Wahyu Sumardeni Wisnu, I Komang Wisnu Budi Wijaya Yuliasari, Ida Ayu Laksmi