Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Kegiatan Literasi Dasar Terhadap Minat Baca Siswa Kelas V SD Negeri 094155 Rambung Merah -Angin, Daniel Edonta Perangin; Thesalonika, Emelda; Purba, Nancy Angelia
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kegiatan Literasi Dasar Terhadap Minat Baca Siswa Kelas V SD Negeri 094155 Rambung Merah. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang bersifat kuantitatif, yaitu metode yang digunakan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu terhadap yang lain dalam kondisi yang terkendalikan. Lokasi penelitian adalah tempat sasaran kegiatan pelaksanaan penelitian. Dalam penelitian ini, peneliti mengadakan penelitian di SD Negeri 094155 Rambung Merah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 094155 Rambung Merah sebanyak 64 siswa. Laki-laki 26 siswa laki-laki dan perempuan 38 siswa. Dalam penelitian ini sampelnya menggunakan purposive sampling. Untuk menganalisis data yang diperoleh dari hasil penelitian akan digunakan analisis statistik deskriptif dan inferensial. Data yang terkumpul berupa nilai pre-angket dan nilai post-angket kemudian dibandingkan. Membandingkan kedua nilai tersebut dengan mengajukan pertanyaan apakah ada perbedaan antara nilai yang didapatkan antara nilai pre-angket dengan nilai post-angket. i. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diatas maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan literasi dasar berpengaruh terhadap minat baca siswa kelas V SD Negeri 094155 Rambung Merah. Hal ini dibuktikan dari hasil pengujian analisi regresi linear sederhana menunjukkan bahwa nilai signifikan (sig) dengan presentasi 0,564 yang menyatakan bahwa data tersebut linear dan berkontribusi positif terhadap minat baca siswa kelas V SD Negeri 094155 Rambung Merah.
Pengaruh Motivasi Pembelajaran Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas V SD Negeri 091276 Semangat Baris Tahun 2023 Purba, Selvia Dwitantri Sonaria; Purba, Nancy Angelia; Siagian, Asister Fernando
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 6 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi merupakan keseluruhan daya penggerak di dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, yang menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar serta memberikan arah pada kegiatan belajar, sehingga tujuan yang dikehendaki siswa tercapai. Motivasi yang menyebabkan siswa melakukan kegiatan belajar dapat timbul dari dirinya sendiri maupun dari luar darinya.Tujuan penelitian ini untuk melihat hasil belajar SDN 091276 Semangat Baris kelas V dari 29 peserta didik, hanya 20 peserta didik yang melampaui kkm, dan 9 peserta didik yang nilainya dibawah kkm. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Apakah ada pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi mata pelajaran matematika siswa kelas V SD Negeri 091276 Semangat Baris dan seberapa besar hubungan motivasi terhadap hasil belajar siswa mata palajaran matematika kelas V SD Negeri 091276 Semangat Baris? Adapun tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui hubungan motivasi terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran matematika untuk kelas V SD Negeri 091276 Semangat Baris.Penelitian yang penulis lakukan adalah penelitian kuantitatif dengan metode Ex Post facto, dengan sampel 29 siswa kelas V metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan korelasi Product Moment.Berdasarkan hasil uji T dapat dilihat pada kolom t dan Sig. yang mendeskripsikan bahwa t_hitung sebesar 21,251. Sedangkan t_tabel untuk df =28 pada taraf signikansi 0,05 adalah 2,048. Dari perbandingan ini dapat dilihat dan t_hitung > t_tabel yaitu 21,251 > 2,048 maka keputusan yang diambil H_0 ditolak dan H_a diterima. Dari hasil uji T ini dapat disimpulkan terdapat pengaruh motivasi pembelajaran terhadap hasil belajar Matematika siswa kelas V di SD Negeri 091276 Semangat Baris Tahun 2023.
Pengaruh Metode Jarimatika Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas I UPTD SD Negeri 125543 Jl. Farel Pasaribu Octavianti, Astri; Sitio, Hetdy; Purba, Nancy Angelia
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.21263

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode jarimatika terhadapa hasil belajar matematika siswa kelas I UPTD SD Negeri 125543 Jl. Farel Pasaribu, pada materi “Operasi Hitung”. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika, di mana hanya 21% siswa yang mencapai Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP). Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain one group pretest-posttest. Sampel penelitian berjumlah 22 siswa yang terdiri dari 9 siswa laki-laki dan 13 siswa perempuan. Instrumen penelitian berupa tes pilihan ganda yang telah diuji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda. Data dianalisis menggunakan uji N-Gain untuk melihat peningkatan hasil belajar setelah penerapan metode jarimatika. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dengan nilai rata-rata pretest 37,27 meningkat menjadi 82,27 pada posttest. Dengan nilai rata-rata N-Gain sebesar 0,72 yang dimana termasuk dalam kategori tinggi, yang menunjukkan bahwa penerapan metod jarimatika mampu meningkatkan hasil belajar matematika siswa secara signifikan. Kesimpulan penelitian ini adalah metode jarimatika berpengaruh positif terhadap hasil belajar matemtika siswa.
Pengaruh Metode Belajar Cooperative Script Terhadap Hasil Belajar IPA Kelas V SD Negeri 091609 Sinaksak Silalahi, Lavenia; Purba, Nancy Angelia; Sihombing, Partohap Saut Raja
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i1.8301

Abstract

Penelitian ini berjutuan untuk mengetahui Pengaruh Metode Beajar Cooperative Script Terhadap Hasi Beajar IPA Keas V SD Negeri 091609 Sinaksak. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode Quasy Experiment Design. Bentuk desain Quasy Experiment Design yang digunakan dalam penelitian ini adalah One Group Pretest –Posttest Design. One Group Pretest-Posttest Design adalah desain dengan hasi perlakuan dapat diketahui lebih akurat, karena dapat membandingkan dengan keadaan sebelum diberi perlakuan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di SD Negeri 091609 Sinaksak dengan jumlah 20 siswa. Pengambian sampel diakukan dengan menggunakan teknik simple random sampling. Berdasarkan hasi data yang telah dipaparkan pada bagian sebelumnya, maka penulis mengambi beberapa simpulan sebagai berikut : Bahwa hasi belajar siswa sebelum diberikan perlakuan seluruh siswa belum mencapai KKM. Namun setelah diberikan perlakuan hasi belajar siswa seluruh siswa mencapai KKM. Bahwa berdasarkan hasi uji hipotesis dengan taraf signifikansi = 0,05 dan ttabel sebesar 2,101, thitung sebesar 21,577. Dengan demikian thitung > ttabel (21,577 > 2,101), maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh dalam metode pembelajaran cooperative script terhadap hasi belajar siswa pada pelajaran IPA kelas V SD Negeri 091609 Sinaksak.
Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas III Di SD Negeri No. 122332 Pematangsiantar Barus, Milanda Astria; Siagian, Asister Fernando; Purba, Nancy Angelia
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 5 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i5.16079

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pola asuh orang tua terhadap hasil belaiar siswa kelas III SDN 122332 Pematangsiantar. Keluarga memiliki peran penting dalam hal mendidik anak karena sebelum mendapatkan pendidikan di sekolah, keluarga menjadi sumber pendidikan dan guru pertama bagi anak. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SDN 122332 Pematangsiantar berjumlah 21 orang dan sampel pada penelitian ini juga adalah seluruh siswa kelas III SDN 122332 Pematangsiantar yang berjumlah 21 orang.Pengumpulan data dilakukan dengan angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, normalitas, homogenitas, regresilinear sederhana, uji t, uji koefesien determinasi. Berdasarkan analisis tersebut disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara pola asuh orang tua dengan hasil belajar siswa dengan hasil uji koefisien determinasi 52% pola asuh orang tua berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa serta hasil uji t menunjukkan bahwa nilai t hitung >t tabel yaitu 5,77 > 1,69 sehingga Ha diterima dan Ho ditolak.
Pengaruh Model Mind Mapping Terhadap Keterampilan Menulis Karangan Narasi Siswa Kelas IV SD 122365 Pematangsiantar Sitorus, Merry Septiana; Purba, Nancy Angelia; Sijabat, Osco Parmonangan
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19188

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan dari model pembelajaran mind mapping terhadap keterampilan menulis siswa di UPTD SD Negeri 122365 JI.Adeirma Suryani Kota Pematangsiantar. Pada penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, desain penelitiannya menggunakan desain Pre Eksperimental design dengan jenis One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa siswi UPTD SD Negeri 122365 Jl.Adeirma Suryani Kota Pematangsiantar sebanyak 20 orang. Sedangkan sampelnya adalah sampling jenuh yaitu siswa siswi kelas IV yang berjumlah 20 orang, dengan jenis kelamin 11 orang siswa laki-laki dan 9 orang siswi perempuan. Pengumpulan data dilakukan dengan tes, observasi, dan dokumentasi. Data hasil penelitian ini adalah hasil dari nilai pretest dan Posttest. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis data statistik deskriptif dan analisis data statistik inferensial. Berdasarkan uji hipotesis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran mind mapping terhadap keterampilan menulis siswa kelas IV UPTD SD Negeri 122365 Jl.Adeirma Suryani Kota Pematangsiantar yaitu t-hitung 10,313 dan 1-tabel 1,729, maka diperoleh thitung atau trabel atau 10,313>1,729
Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Tehadap Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas V SD Negeri 124394 Pematangsiantar Indira Tonggo Sitorus; Purba, Nancy Angelia; Pasaribu, Eva
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.19189

Abstract

Permasalahan yang sering terjadi dalam pembelajaran adalah pengalaman belajar yang diterima siswa di kelas tidak komprehensif dan tidak berorientasi pada pencapaian standar kompetensi dan kompetensi inti. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Project Based Learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia bab 8 materi Teks Pidato di kelas V SD Negeri 124394 Pematangsiantar Tahun Pembelajaran 2025/2026. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Jenis penelitian yang digunakan adalah pre-experimental dengan menggunakan desain “One Group Design Pretest-Posttest”. Hasi uji hipotesis dengan taraf signifikansi =0,05 dan rtabel sebesar 1,694 thitung sebesar 34,474. Dengan demikian thitung>rtabel 34,474 > 1,694. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Project Based Learning terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas V SD Negeri 124394 Pematangsiantar.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Terhadap Hasil Belajar IPAS Siswa Kelas IV SD Negeri No. 104308 Sukajadi Hutasoit, Anggiat Binsar; Panjaitan, Muktar B.; Purba, Nancy Angelia
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 4 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i4.21132

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share terhadap hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) siswa kelas IV SD Negeri No. 104308 Sukajadi pada materi “Wujud Zat dan Perubahannya”. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar IPAS, di mana hanya 39% siswa yang mencapai Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP). Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain one group pretest-posttest. Sampel penelitian berjumlah 26 siswa yang terdiri dari 14 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan, dipilih dengan teknik total sampling. Instrumen penelitian berupa tes pilihan ganda yang telah diuji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda. Data dianalisis menggunakan uji N-Gain untuk melihat peningkatan hasil belajar setelah penerapan model Think Pair Share. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar dengan nilai rata-rata pretest 43,23 meningkat menjadi 84,23 pada posttest. Standar deviasi sebesar 0, 65 sedangkan Nilai N-Gain sebesar 0,72. maka peningkatan ditunjunkkan pada 0,72 > 0,65, termasuk kategori tinggi, yang menunjukkan bahwa penerapan model Think Pair Share mampu meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa secara signifikan. Kesimpulan penelitian ini adalah model pembelajaran Think Pair Share berpengaruh positif terhadap hasil belajar IPAS siswa.
Co-Authors -Angin, Daniel Edonta Perangin A. Yolanda, Stefani Rahel Ambarita, Elisbethy Amelia Simanungkalit Anita Debora Simangunsong Arta Lestari Girsang Asima Rohana Panjaitan Asister Fernando Siagian Barus, Milanda Astria Berlien, Richard Br Barus, Eka Febriani Brefman Juli Andre Siahaan Butar-Butar, Injen Pardamean Canni Loren Sianturi Cindy SanazTasya Pasaribu Damanik, Wita Sari Debora Bora Deswenda Armika Saragih Dinda Tri Ramadhani Erika . Erika Erika Esti Marlina Sirait Eva Pasaribu Eva Pratiwi Pane Febri Yanti Gayus Simarmata Gayus Simarmata, Gayus Gloria Kristin Damanik Golda Novatrasio Sauduran Hana Pasaribu Hasibuan, Asnita Hernawaty Hernawaty Hutagalung, Melinda Hutagalung, S.Lamriana Hutagalung, Sampe Roly Hutasoit, Anggiat Binsar Indah Purba Indira Tonggo Sitorus Jamaluddin Nasution Jennifer Demi Arta Simamora Johan R. Matondang Johan Saputra Situmorang Johannes Leo Boston Siallagan Joice Diva Thantri S Juli Asima Rambe Junifer Siregar Lenni Sentiana Jelita Simarmata Lubis, Rut Inriani Ruspita Lumbantobing, Minar Trisnawati Lumbantoruan, Rachel Abigael Lusiana Simamora Manalu, Nina Ruth Elin Manik, Kresna Ningsih Manik, Ropitta Anjelina Manurung, Indah Manurung, Yessi Hans Aprilia Marthin Fransisco Manihuruk Minar Trisnawati Tobing Narana Tanjung Nasution, Lonni Nur Iffah Natalina Purba Noria Willabora Samosir Octavianti, Astri Pane, Eva Pratiwi PANJAITAN, MUKTAR B Partohap S. R Sihombing, Partohap S. R Pasaribu, Eva Pasaribu, Sunggul Pretty Claudia Saragih Purba, Leony Purba, Selvia Dwitantri Sonaria Rambe, Juli Asima Restio Sidebang Rio Parsaoran Napitupulu Riris Siringo Ringo Riyani Merlina Sipayung RONAULI SIHOMBING, RONAULI Rosalinda Sidabutar Rosvita Monika Damanik Ruth Cheisa Dabukke Sabar Dumayanti Sihombing Sahat Renol HS - -, Sahat Renol HS - Sahat Taruli Siahaan Sahat Taruli Siahaan Samosir, Sahat Maringan Saragih, Marice Saragih, Vita Riahni Sauduran, Golda Novatrasio Seri Ulina Purba Sidabutar, Ropinus Sidabutar, Yanti Arasi Sidebang, Restio Sihombing, Lisbet Sihombing, Veria Tika Sijabat, Desi Sijabat, Osco Parmonangan Silalahi, Lavenia Silitonga, Immanuel D. B. Simanjuntak, Bernika Simanjuntak, Melvin.M Simanullang, Ady Frenly Simanungkalit, Amelia SIMAREMARE, JUNI AGUS Simarmata, Radode Sinaga, Hotmaida Sirait, Esti Sitanggang, Destri Rosanni Sitio, Hetdy Sitohang, Sukardo Sitorus P, Lampola Sitorus, Esther Sitorus, Merry Septiana Tannuary, Arwin Tarigan, Merry Susanty Teguh Satria Amin, Teguh Satria Thesalonika, Emelda Try Oktari Siregar Verawaty Hotmauli Sitorus Vina Merina Br Sianipar Vita Riahni Saragih Willy Raymond Silaban