Claim Missing Document
Check
Articles

Simulasi Mitigasi Bencana Alam Gempa Bumi Di Kecamatan Pujut – Lombok Tengah Kosim; Zubaidah, Teti; Muhajirah; Sulistiyono, Heri; Muazar Habibi, MA
Jurnal Igakerta Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Inovasi Gagasan Abdimas dan Kuliah Kerja Nyata
Publisher : IGAKERTA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70234/02e2w231

Abstract

Wilayah Nusa Tenggara Barat, terutama Pulau Lombok dan bagian barat Pulau Sumbawa, sangat rentan terhadap gempa bumi, seperti yang terlihat pada gempa besar tahun 2018. Oleh karena itu, mitigasi bencana sangat penting untuk mengurangi risiko. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mitigasi bencana di Kecamatan Pujut melalui pembelajaran di kelas dan simulasi evakuasi. Evaluasi dilakukan dengan angket untuk menilai pengetahuan dan kesadaran peserta tentang gempa dan mitigasinya, yang dikategorikan menjadi sangat baik, baik, cukup, dan rendah. Hasil analisis menunjukkan 87,5% peserta memiliki kesadaran baik hingga sangat baik, dengan rincian: sangat baik (9 orang), baik (12 orang), cukup (1 orang), dan rendah (2 orang). Ini menunjukkan bahwa masyarakat Pujut, termasuk aparat desa, staf kesehatan, dan tim SAR, memiliki kesadaran tinggi terhadap mitigasi gempa, penting untuk mengurangi dampak di masa depan.
SLR: Penerapan Pembelajaran Berbasis Komunitas Untuk Meningkatkan Kompetensi Peserta Didik di Era Disrupsi Jundu Muhammad Mufakkirul Islami; Lidanatu Ilmin; Desy Nur Afny; Achmad Supriyanto; Habibi, MA Muazar
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 9 No. 4 (2024): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v9i4.2775

Abstract

Pendidikan saat ini sedang menghadapi tantangan era disrupsi, yang ditandai dengan perubahan cepat di sektor pendidikan dan dunia kerja. Penelitian ini mengidentifikasi kebutuhan mendesak akan tenaga kerja yang terampil, diperkirakan mencapai 20,2 juta pada tahun 2024, dan bagaimana hal ini mendorong sektor pendidikan untuk beradaptasi melalui pengembangan kurikulum yang relevan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas penerapan komunitas belajar dalam meningkatkan kompetensi peserta didik, khususnya soft skill yang sangat dibutuhkan di era disrupsi saat ini, serta mengidentifikasi tantangan dan faktor pendukung dalam implementasi pembelajaran berbasis komunitas. Adapun metode yang digunakan yaitu dengan pendekatan kualitatif jenis SLR, dengan prosedur: mendefinisikan kriteria kelayakan, pendefinisian sumber informasi, pemilihan literatur, pengumpulan data, pemilihan item data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan komunitas belajar dapat meningkatkan motivasi dan keterlibatan siswa, serta memperkuat kemampuan pemecahan masalah dan kerja sama tim. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa pembelajaran berbasis komunitas merupakan langkah strategis untuk menjawab tantangan pendidikan di era disrupsi dan mempersiapkan siswa menghadapi dunia kerja yang semakin kompetitif.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PLAYDOUGH TERHADAP PERKEMBANGAN KREATIVITAS ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK MAJAPAHIT Sumiyati; Habibi, M. A. Muazar; Fahruddin
Jurnal Mutiara Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2024): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jmp.v4i3.7904

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media playdough terhadap perkembangan kreativitas anak usia 4-5 tahun di TK Majapahit. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen yaitu dengan desain onegroup-pretest-posttest design. Subjek penelitian sebanyak 6 orang anak usia 4-5 tahun, teknik pengumpulan data menggunakan langkah observasi dan dokumentasi. Teknik analisi data dalam penelitian ini menggunakan metode statistic non-parametrik dan uji Wilcoxon. Berdasarkan hasil uji Wilcoxon menunjukkan bahwa perkembangan kreativitas anak usia 4-5 tahun di TK Majapahit sebelum diberikan perlakuan (treatment) menggunakan media playdough diperoleh data pretest anak dengan skor rata-rata 45.31% yaitu perkembangan kreativitas anak masih di bawah 50% atau dikatakan masih kurang berkembang. Setelah diberikan perlakuan menggunakan media playdough diperoleh skor data posttest yaitu 77% yang artinya perkembangan kreativitas anak meningkat atau berada pada skor diatas 50% sehingga dapat dikatakan cukup berkembang. Hasil Asymp.Sig. (2-tailed) adalah 0.027 yang artinya <0.05 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penggunaan media playdough terhadap perkembangan kreativitas anak usia 4-5 tahun di TK Majapahit tahun 2023.
PERAN MEDIA FLASH CARDS UNTUK PENGENALAN KEMAMPUAN BAHASA INGGRIS ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PAUD AISHA KOTA MATARAM Ulimah, Putri; Habibi, Muazar; Astini, Baik Nilawati
Widya Pustaka : Jurnal Ilmiah Pendidikan Vol 6 No 2: edisi Juli - Desember 2018
Publisher : Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine the role of flash cards media for the introduction of English language skills of children aged 5-6 years at PAUD Aisha Mataram in the 2016/2017 academic year. The study was conducted using an experimental approach, and with a comparative quantitative research method. The population in this study were all students aged 5-6 years at PAUD Aisha Mataram. The sampling technique used was saturated sampling, by making the entire population a sample so that 12 students were obtained. Data collection techniques were obtained with guided observation instruments. The instrument trial consisted of validity tests and reliability tests. The prerequisite analysis test used in this study used the Wilcoxon Match Pairs Test using a helper table of levels and hypothesis testing by comparing the calculated t price with the Wilcoxon t table. The results of this study were that the pre-test data collected obtained an average score of 31.17 after being given treatment, the post-test data obtained became 45.67. The results of the hypothesis test show the value of t count = 0.0 while t table with N = 12 at a significance level of 5% (0.05) is 14 so that t count <t table (0.0 <14), Ho is rejected. It can be concluded that there is a role of flash cards media for the introduction of English language skills for children aged 5-6 years at PAUD Aisha Mataram in the 2016/2017 academic year. The suggestion from this study, one way to optimize children's English language skills can be done by improving the quality and type of media used in learning, so that children's interest in learning English increases.
Analisis Kebijakan PTNBH dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Pendidikan dan Kemandirian Kampus pada Kampus Eks LPTK Mufakkirul Islami, Jundu Muhammad; Kirom, Firda Ashlikhatul; Habibi, MA. Muazar
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2024 - Januari 2025)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v6i1.3293

Abstract

Penelitian ini meneliti transformasi dan tantangan Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN BH), terutama pada eks Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) dalam mengimplementasikan otonomi yang diterima. Otonomi yang diberikan memungkinkan PTN BH untuk mengelola bidang akademik dan non-akademik secara mandiri dengan prinsip Good University Governance (GUG), yang mendukung efektivitas dan efisiensi pengelolaan. Menggunakan metode kualitatif deskriptif melalui studi literatur, penelitian ini menekankan pentingnya otonomi dalam peningkatan kualitas pendidikan, pengembangan sumber daya, dan kemandirian finansial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa otonomi, jika dikelola baik, dapat memperkuat kualitas akademik dan daya saing institusi, namun membutuhkan tanggung jawab tinggi dalam hal transparansi dan akuntabilitas. Eks LPTK yang berubah menjadi PTN BH juga diharapkan menjaga identitasnya sebagai institusi pencetak tenaga pendidik yang kompeten, tanpa mengurangi aksesibilitas biaya pendidikan.
Strategi Orang Tua dalam Menangani Gejala Stres pada Anak TK B Saat Pembelajaran Daring Zahroh, Fatimatun; Habibi, Muazar; Rachmayani, Ika; Suarta, I Nyoman
Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha Vol. 10 No. 1 (2022): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/paud.v10i1.42564

Abstract

Sistem pembelajaran secara daring yang berlangsung selama pandemi covid-19 menimbulkan berbagai gejala stres bagi anak terutama anak usia prasekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi orang tua dalam menangani gejala stres anak saat pembelajaran daring selama pandemi covid-19. Penelitian ini tergolong kedalam penelitian survei. Pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan ketentuan yaitu orang tua yang memiliki anak TK B yang sudah terlibat dalam pembelajaran secara daring selama pandemi covid-19. Adapun jumlah sampel dalam penelitian ini yakni 27 orang tua siswa TK B. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan menggunakan metode menggunakan metode angket, dengan instrument berupa lembar pertanyaan tertulis yang perlu diisi oleh orang tua berupa data pribadi orang tua dan anak. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan rumus persentase. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat gejala stres yang dialami anak disesuaikan dengan kemampuan orang tua dalam menangani gejala stres anak yang muncul yakni 15% anak berada pada tingkat gejala stres rendah, 81% berada pada tingkat gejala stres sedang, dan 4% pada tingkat gejala stres tinggi. Dengan gejala stres yang dialami anak peneliti menemukan bahwa para orang tua menggunakan berbagai upaya dalam menangani gejala stres belajar anak seperti 67% orang tua memberikan hadiah/ reward, 22% orang tua mengajak anaknya bermain dan rekreasi, dan 11% yang memahami dan menyesuaikan gaya belajar anak. Orang tua harus selalu peka terhadap kondisi anak sehingga tidak mengalami gejala stres saat pembelajaran daring.
Pengaruh Kebijakan Kepala Sekolah dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Guru pada Tingkat Pendidikan Menengah Islami, Jundu Muhammad Mufakkirul; Habibi, Muazar; Sumarsono, Raden Bambang
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 11 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/educatio.v11i1.12077

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kebijakan kepala sekolah dan kenyamanan lingkungan kerja terhadap kinerja guru di jenjang pendidikan menengah, khususnya pada SMP dan SMA Yayasan Lenterahati Islamic Boarding School (LHIBS). Metode penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif, menggunakan teknik sampling jenuh yang melibatkan 46 guru dari SMP dan SMA LHIBS sebagai responden. Analisis data dilakukan menggunakan teknik Partial Least Square-Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan kepala sekolah memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru. Kebijakan yang dirancang dengan perencanaan matang, implementasi yang terarah, serta inovasi yang relevan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dan pengelolaan sumber daya manusia. Selain itu, lingkungan kerja yang nyaman dan mendukung turut berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru. Lingkungan yang kondusif, hubungan interpersonal yang baik, serta adanya penghargaan dan pengembangan diri mendorong motivasi kerja guru, yang pada akhirnya berdampak pada hasil pembelajaran yang optimal. Penelitian ini menyimpulkan bahwa kombinasi antara kebijakan kepala sekolah yang efektif dan lingkungan kerja yang nyaman menjadi faktor kunci dalam meningkatkan kinerja guru. Implikasi penelitian ini memberikan panduan bagi pengelola sekolah dalam merumuskan kebijakan strategis untuk mendukung pengembangan pendidikan berkualitas di tingkat menengah.
Pengembangan Media Creativity Box untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca dan Menulis Permulaan Anak Kelompok B di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 5 Mataram Irsyana, Fadiyah; Suarta, I Nyoman; Habibi, M. A. Muazar; Fahruddin
Jurnal Mutiara Pendidikan Vol. 5 No. 1 (2025): Special Issue
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jmp.v5i1.8653

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengembangan media creativity box untuk meningkatkan kemampuan membaca dan menulis permulaan pada anak kelompok B. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian pengembangan Research and Development. Subyek penelitian berjumlah 25 anak yang ada di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 5 Mataram. Metode pengumpulan data yang digunakan metode observasi & dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis kuantitatif deskriptif. Adapun tahap dalam permainan creativity box adalah 1. Guru mengarahkan anak untuk duduk membentuk lingkaran, 2. Kemudian guru menjelaskan guru tentang media creativity, 3. Anak satu persatu menyebutkan symbol-simbol huruf, 4. Anak menyebutkan huruf awal sesuai dengan gambar yang diperlihatkan, 5. Anak menyusun nama-nama benda menggunakan kartu kata dan mengelompokkan huruf awal yang sama, 6. Anak membaca kata benda yang telah disusun, 7. Terakhir, anak menuliskan kata tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media creativity box yang dihasilkan dinyatakan layak digunakan dalam pembelajaran dengan persentase yang dihasilkan berdasarkan uji produk oleh ahli. Kemampuan membaca dan menulis permulaan anak di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 5 Mataram mengalami perkembangan dengan persentase yang dihasilkan pada tahap pengembangan I sebesar 45,5% sedangkan pada tahap pengembangan II sebesar 91,7 %. Dapat disimpulkan bahwa media creativity box yang dikembangkan ini dapat meningkatkan perkembangan kemampuan membaca dan menulis permulaan anak kelompok B di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 5 Mataram.
Science, Technology, Society, Environment Training Model to Improve Positive Attitudes of Early Childhood Teachers in the Environment Habibi, MA Muazar
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol 12 No 1 (2023): March
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.945 KB) | DOI: 10.23887/jpiundiksha.v12i1.53192

Abstract

The lack of positive attitude may be caused by the weak implementation of environment education. One of the ways to solve the problem is by preparing prospective early childhood teachers to have the ability to instill environment concern to their students as early as possible so that the students grow up becoming people who care about the environment. The purpose of this research is to develop training scenarios on environmental education using Science, Technology, Society, Environment (STSE) model integrated into scientific thematic lessons, particularly for prospective early childhood teachers. This research is kind of development research. There were three aspects assessed by these experts namely usability, accuracy, and feasibility employing quantitative and qualitative data analyses. User judgment came from the prospective teachers done through interviews, and the data from these interviews were analyzed quantitatively and qualitatively. The results involved three expert assessments in the field of early childhood, environmental education, and educational technology, although further analysis is required. Subsequent investigation conducted on the subject user group, indicating a positive value of 83.3%, in support of the product. Therefore, the efficiency test results showed the training on environmental education using the Environmental Education Training with STSE model and integrated with scientific thematic lessons, were known to enhance 32.44% of all aspects of the prospective teacher's positive attitudes on the environment.
SOSIALISASI DAN PELATIHAN PEMBUATAN MANISAN PEPAYA DI DESA SEDAU KECAMATAN NARMADA Erik Aranda; Ailsa Shevila Putri; Elsa Aprilianty; Ni Nengah Eka Pratiwi; Auliya Haris; Nouval Pramudya Farakhan; Regina Anynditha Putri Hikmawan; Wisnu Hilmantio; Bisma Ardian Putra; Marfi Muallafiatyn Savira; Tanthori Juliandri; Muazar Habibi
Jurnal Wicara Vol 1 No 4 (2023): Jurnal Wicara Desa
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/wicara.v1i4.3495

Abstract

Desa Sedau merupakan salah satu desa yang terletak di Kabupaten Lombok Barat, yang menjadi tempat KKN-PMD kami, dengan tema Desa Preneur. Disini kami harus memberdayakan masyarakat dengan membuatkan suatu produk yang kedepannya dapat membantu masyarakat dalam berwirausaha. Berdasarkan survei dan diskusi yang kami lakukan dengan Kepala Desa dan Warga Sedau, kami menemunakan bahwa buah yang cukup banyak dihasilkan di desa ini adalah buah pepaya. Oleh karena itu, kami melakukan pemberdayaan terhadap masyarakat di Desa Sedau melalui sosialisasi dan pelatihan pembuatan manisan papaya. Metode yang kami gunakan dalam pengabdian ini adalah diskusi, sosialisasi, dan pelatihan. Melalui pemberdayaan ini kami berharap akan membawa dampak baik bagi Desa Sedau, baik dari segi keterampilan masyarakat dalam berinovasi dan berusaha maupun dari segi ekonomi.
Co-Authors Abdul Kadir Abdul Kadir Jaelani Abdul Kadir Jaelani Achmad Supriyanto Ade Qory Maulina Agustiani, Gifari Ailsa Shevila Putri Ainayya Juzvini Aprilia, Dyan Putri Arfika, Baiq Ananda Dwi Arianti, Chelmi Dwi Astawa, I Made Suwasa Astini, Baik Nilawati Auliya Haris Awantari, Qotrunada Baik Nilawati Astin Baik Nilawati Astini Baiq Nada Buahana Baiq Nada Buahana Baiq Nilawati Astini Baiq Nilawati Astini Baiq Nilawati Astini Baiq Norma Ningsih Bisma Ardian Putra Cakranegara, Pandu Adi Chatarina Umbul Wahyuni Dammi, Silvi Wiryan Desy Nur Afny Dian Nazila Edy Herianto Elhefni Elhefni Elsa Aprilianty Erik Aranda Faedah, Syipa'ul Fahruddin Fahruddin Fahruddin Fahruddin Fahruddin Faisal Faiza, Meyla Fajar Arianto Fatrisia, Vina Alung Febrianti, Devi Gevi Rizkika Sari Heri Sulistiyono, Heri Hidayatussoalihah, Hidayatussoalihah I Made Suwasa Astawa I Made Suwasa Astawa I Nyoman Suarta I Nyoman Suarta I Wayan Karta Ika Rachmayani Ika Rachmayani Irsyana, Fadiyah Ishak Talibo Islami, Jundu Muhammad Mufakkirul Jannati, Jannati Jundu Muhammad Mufakkirul Islami Kirom, Firda Ashlikhatul Kosim Kresna, I Putu Dhimas Adi Lidanatu Ilmin Maesasiba, Baiq Yona Maharani, Jesika Maharani, Ni Putu Putri Mallevi Agustin Ningrum, Mallevi Agustin Mar'atul Imtihan Marfi Muallafiatyn Savira Marisa Fattahna Mawaddah, Sri Atika Mega Ariska Febrianti Mega Rosdiana Saputri Meiliy Safriani Mufakkirul Islami, Jundu Muhammad Muhajirah Mustaji Mustaji, Mustaji Ni Luh Dwi Ayu Madya, Elisabeth Ni Luh Putu Nina Sriwarthini Ni Luh Putu Nina Sriwarthini Sriwarthini Ni Nengah Eka Pratiwi Norasikin Nouval Pramudya Farakhan Nuning Wibisono Nur Fahmi Nur Samaratul Qalbi Nurfadniati Nurfani Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Nurhasanah Psych, Psych Qomariah Qomariah Rachmayani, Ika Raden Bambang Sumarsono Raden Mohamad Herdian Bhakti Rahmawati Rahmawati Ramadhan, Restu Ramadhani, Salwa Nabilah Rani Anggraini Regina Anynditha Putri Hikmawan Safira Sativa, Filsa Era Septianingsih, Inda Shofia Hikmatuzzohrah Sifani, Aulia Putri Siti Fatimatuzza'rah Sofia Puspalaya Sri Muliani Kamarudin Sri Setyowati Sukardi Sukardi Sukardi Sukardi Sulistian Sulistian Sumaiyah Sumaiyah Sumiyati Tanthori Juliandri Teti Zubaidah Tuti Rahmawati Ulimah, Putri Uswari, Indah Utari Dewi Wahab, Aulia Dwi Amalina Warthini, Ni Luh Putu Nina Sri Widayanti, Melia Dwi Widyasari, Elina Wirayudha, Arga Wisnu Hilmantio Yayu Karmita Zahrawi, Sri Latifa Zahroh, Fatimatun