p-Index From 2020 - 2025
4.391
P-Index
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Implementasi dan Pengembangan Strategi Pemasaran Digital pada Usaha Mikro-Kecil Lady; Putri, Inda Meyllya; Shevia; Eviyani, Estin Rose; Putra, Edy Yulianto
Jurnal Manajemen dan Bisnis Indonesia Vol. 10 No. 2 (2024): Edisi Bulan Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jmbi.v10i2.2525

Abstract

Seiring berkembangnya media sosial di era digital, banyak UMK yang mulai peduli untuk mengembangkan bisnis melalui media sosial. Digital marketing dapat menjangkau seluruh masyarakat di manapun tanpa ada batasan geografis ataupun waktu. Platform yang sering digunakan dalam digital marketing adalah media sosial, e-mail dan platform e-commerce. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan brand awareness serta menarik pelanggan baru pada mitra UMK dengan cara mempromosikan produk melalui pemasaran digital. Penerapan strategi pemasaran digital mencakup pembuatan dan pengelolaan akun Instagram, Facebook, WhatsApp Business, website, Linktree, dan email bisnis. Sasaran pertama dalam kegiatan ini adalah mengedukasi mitra akan pentingnya penggunaan media sosial dalam mempromosikan produk. Metode penelitian kualitatif dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan menggunakan data primer. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu melalui wawancara terhadap pemilik dan pelanggan serta observasi. Secara keseluruhan, implementasi digital marketing telah berdampak positif pada operasional dan pemasaran Brother Seafood. Strategi yang digunakan memungkinkan UMK ini menjadi lebih kompetitif di pasar yang semakin digital.
ANALISA KONSUMEN DAN PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL PADA UMKM MIEWAW TERHADAP MASYARAKAT DI KOTA BATAM Fitri, Alissya Maidha; Angie, Angie; Febriani, Fatimah; Raisy, Raisy; Fahlevi, Renza; Putra, Edy Yulianto
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 1 (2023): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/abdilaksana.v4i1.28377

Abstract

Teknologi yang semakin canggih memberi kesempatan kepada UMKM baru untuk meningkatkan engagement dan merek dari UMKM itu sendiri. Tidak hanya itu, fakta bahwa adanya pandemi COVID-19 yang menyebabkan pengurangan aktivitas diluar rumah membuat seluruh masyarakat untuk melakukan seluruh aktivitas dengan memanfaatkan Internet termasuk dalam melakukan promosi dan kegiatan pemasaran. Namun, tidak semua pemilik UMKM dapat memanfaatkan teknologi untuk melakukan promosi ataupun kegiatan pemasaran lainnya. Hal ini dikarenakan faktor umur, kurangnya edukasi dan dorongan diri untuk mempelajari hal baru mengenai tren di jaman sekarang.  MieWaw adalah usaha makanan kecil yang berlokasi di Kota Batam yang memiliki kendala atau faktor yang telah disebutkan sebelumnya. Maka dari itu, dilakukan analisa konsumen dan pemanfaatan media sosial terhadap serta program pemasaran yang tersusun rapi pada UMKM MieWaw untuk meningkatkan brand awareness sekaligus profit yang ingin dicapai.Kata Kunci : UMKM, Merek, Program Pemasaran