Claim Missing Document
Check
Articles

STRATEGI PENANGULANGAN BENCANA BANJIR BERDASARKAN PERSEPSI MASYARAKAT DI KECAMATAN BARABAI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH Pahrul Razikin; Rosalinna Kumalawati; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 4, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v4i1.3026

Abstract

Penelitian berjudul “Strategi Penanggulangan Bencana Banjir Berdasarkan Persepsi Masyarakat di Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah”. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui Strategi Penanggulangan Bencana Banjir Berdasarkan Persepsi Masyarakat di Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah.Penelitian menggunakan metode deskriftif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Populasi dalam penelitian ini adalah kepala keluarga yang terkena bencana banjir di Kecamatan BarabaiKabupaten Hulu Sungai Tengah. Data primer diperoleh melalui observasi lapangan, penyebaran kuesioner (angket), dan dokumentasi, sedangkan data sekunder diperoleh dari studi dokumen dan studi pustaka.Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi penanggulangan banjir berdasarkan persepsi masyarakat didaerah bencana banjir di Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah berada pada kategori “sedang yang mana persiapan dan bantuan di dapatkan masyarakat pada saat bencana.Kata Kunci : Penaggulangan, Banjir, Masyarakat
PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN VISUAL DENGAN AUDIOVISUAL KELAS X SMA PGRI 2 BANJARMASIN TAHUN AJARAN 2014/2015 Hafiza Tiffanullah; Karunia Puji Hastuti; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 6 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v2i6.1441

Abstract

The title of this research is “Perbedaan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Media Pembelajaran Visual dan Audiovisual Kelas X SMA PGRI 2 Banjarmasin Tahun Ajaran 2014/2015”. The objective of this research is for examining the differences of students’ learning result between visual learning media with audiovisual learning media. The population in this research is an class X of SMA PGRI 2 Banjarmasin total students 164 people, the samples of this research are students of  X 1 as experimental class of visual learning media and students of X 2 as experimental class of audiovisual learning media, so there are 42 students as samples for this research. The method used in experiment with quantitative approach. Kind of data that used are primer data that found from the test of learning result and secunder data that found from observation and document study. This research is analysed by using Uji T technique, which is by using T test formula.The result of counting that can be found from the students taught by using visual learning media is > or 9,54 > 2,02 and from the students taught by using audiovisual learning media is > or 6,78 > 2,04. It means , there is a significance difference between pre-test result and post-test result. Because there is an increasing number from the mean of learning result , about 9,54 from visual learning media and 6,78 from audiovisual learning media. Because it bigger than, it means the differences of students’ learning result between visual learning media with audiovisual learning media is significance in table 0,05 and 0,01 so the hypothesis is can be accepted. Furthermore, geographic teachers can use visual learning median and audiovisual learning media in teaching and learning process as an effort for improving students’ learning result .Keywords: Differences Learning Result, Visual Learning Media, Audiovisual Learning Media.
MINAT NELAYAN TERHADAP BUDIDAYA RUMPUT LAUT DI DESA SARANG TIUNG KECAMATAN PULAU LAUT UTARA KABUPATEN KOTABARU Andy Sanjaya; Sidharta Adyatma; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v3i3.1501

Abstract

Penelitian ini berjudul “Minat Nelayan Terhadap Budidaya Rumput Laut di Desa Sarang Tiung Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peminatan nelayan terhadap budidaya rumput laut yang ada di Desa Sarang Tiung.Populasi dari penelitian ini adalah seluruh masyarakat yang ada di Desa Sarang Tiung yang berjumlah 3.056 jiwa. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh nelayan di Desa Sarang Tiung yang belum melakukan pembudidayaan rumput laut, yaitu sebanyak 208 orang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer dalam penelitian ini menggunakan teknik kuesioner, sedangkan data sekunder menggunakan teknik studi dokumen. Analisis data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik persentase untuk mengetahui besarnya persentase dari tiap pertanyaan yang diajukan dalam kuisioner.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nelayan di Desa Sarang Tiung Kacamatan Pulau Laut Kabupaten Kotabaru mempunyai minat yang tinggi terhadap budidaya rumput laut, hal tersebut dapat dilihat dari kebutuhan hidup keluarga yang terdiri dari kebutuhan jasmani dan kebutuhan rohani harus terus dipenuhi sehingga mendorongnya keinginan untuk mencari peluang usaha yang lain, serta ada pengaruh dari lingkungan sekitar seperti sudah adanya keluarga yang membudidayakan rumput laut. Kata Kunci: minat, nelayan, budidaya rumput laut.
POTENSI DAN UPAYA PENGEMBANGAN OBYEK WISATA GOA BATU HAPU DI KECAMATAN HATUNGUN KABUPATEN TAPIN KALIMANTAN SELATAN Ade Saputra; Deasy Arisanty; Ellyn Normelani
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 5, No 3 (2018)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (255.874 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v5i3.6220

Abstract

Tujuan Penelitian adalah mengetahui potensi internal dan eksternal Goa Batu Hapu sebagai objek wisata alam, serta mengetahui upaya pengembangan objek wisata alam Goa Batu Hapu di masa yang akan datang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilaksanakan di obyek wisata alam Goa Batu Hapu Kecamatan Hatungun Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan. Teknik penentuan sampel dalam penelitian ini adalah Accidental sampling dengan teknik sampel jenuh, yaitu seluruh jumlah populasi akan dijadikan sampel penelitian. Metode pengambilan data yaitu observasi, angket (kuesioner) dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan analisis SWOT.Kekuatan faktor internal dari obyek wisata alam Goa Batu Hapu adalah kelebihan dari daya tarik utama obyek wisata, pemandangan alam, kondisi goa, keunikan goa, dan potensi obyek wisata. Kelemahannya adalah keragaman flora dan fauna, kegiatan wisata, dan kebersihan lingkungan goa. Peluang eksternal adalah perencanaan pengembangan wisata, promosi tujuan wisata, waktu tempuh, prasarana jalan menuju goa, tempat ibadah, lahan parkir, penunjuk arah menuju goa, dan toilet. Tantangannya adalah tujuan paket perjalanan wisata, promosi skala regional, sarana angkutan pengunjung, fasilitas penginapan, fasilitas kuliner, dan cendera mata, fasilitas informasi, denah lokasi, dan penerangan goa. Berdasarkan analisis SWOT, potensi pengembangan objek wisata alam Goa Batu Hapu adalah pada kuadran 1, yaitu strategi Growth Oriented Strategy. Upaya pengembangan objek wisata alam Goa Batu Hapu adalah peningkatan promosi tentang obyek wisata alam Goa Batu Hapu, faktor aksebilitas menuju obyek wisata, pengelolaan kawasan Goa Batu Hapu, mengedepankan keunggulan dan daya saing, peningkatan sumber daya manusia dalam pengelolaan kawasan wisata, dan kampanye program nasional tentang wisata.
PERSEPSI NASABAH TERHADAP BANK SAMPAH GERAKAN PEDULI SAMPAH FKIP UNLAM BANJARMASIN Fahruddin A S; Deasy Arisanty; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 1, No 2 (2014)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (596.551 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v1i2.1403

Abstract

Penelitian ini berjudul ”Persepsi Nasabah Terhadap  Bank Sampah Gerakan Peduli Sampah (BSGPS) FKIP UNLAM Banjarmasin”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi dan mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi nasabah terhadap BSGPS FKIP UNLAM Banjarmasin.Populasi dari penelitian ini adalah seluruh nasabah BSGPS FKIP UNLAM Banjarmasin. Sampel yang dijadikan responden adalah sampel penuh yaitu seluruh nasabah BSGPS yang terdaftar. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer dalam penelitian ini menggunakan metode observasi dan metode angket (kuesioner) sedangkan data sekunder menggunakan metode studi pustaka dan dokumen. Analisis data penelitian ini adalah analisis data statistik deskriptif menggunakan teknik distribusi frekuensi untuk mengetahui persepsi dan faktor apa saja yang mempengaruhi persepsi nasabah terhadap BSGPS FKIP UNLAM Banjarmasin berdasarkan jawaban responden.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada beberapa faktor yang mempengaruhi persepsi nasabah terhadap BSGPS FKIP UNLAM. Faktor-faktor tersebut yaitu kemudahan dalam mengumpulkan, menyimpan dan menabung sampah, jenis sampah yang mudah dikumpulkan dan ditabung, kepentingan yang menjadi motivasi dalam menabung sampah, pengalaman yang didapatkan sebelum dan setelah mengenal bank sampah dan harapan yang diinginkan dari BSGPS.Persepsi nasabah terhadap BSGPS adalah bahwa nasabah merespon baik terhadap keberadaan bank sampah di lingkungan satuan pendidikan yaitu FKIP UNLAM. Bukti dari respon baik tersebut terlihat dari beberapa faktor meliputi dari faktor sikap, motif, kepentingan, pengalaman dan pengharapan yang ada pada diri nasabah. Kata kunci: persepsi, nasabah bank sampah, Bank Sampah Gerakan Peduli Sampah, faktor yang mempengaruhi persepsi.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PEREMPUAN BERSTATUS MENIKAH UNTUK BEKERJA (STUDI KASUS DI KELURAHAN PEMURUS DALAM KECAMATAN BANJARMASIN SELATAN KOTA BANJARMASIN) Safariah Safariah; Ellyn Normelani; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 5, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.821 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v5i2.5273

Abstract

Faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan perempuan berstatus menikah untuk bekerja adalah umur, tingkat pendidikan, tingkat pendapatan suami, dan jumlah tanggungan keluarga di Wilayah Kelurahan Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin. Tujuan penelitian untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan perempuan berstatus menikah untuk bekerja di Wilayah Kelurahan Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah perempuan yang bersatus menikah dan bekerja yang terdapat di RT.48 dan RW.04 sebesar 133 orang dari populasi 340 orang. Pengambilan data dalam penelitian ini adalah pengamatan langsung, kuesioner, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Analisis data yang digunakan adalah uji instrumen yang meliputi uji validitas dan uji reliabilitas, uji prasyarat data adalah uji normalitas, analisis deskriftif persentase, dan analisis crosstabs dengan uji chi-square. Hasil penelitian yang diperoleh menggunakan analisis crosstabs dengan uji chi-square adalah terdapat pengaruh anatar tingkat pendidikan (X2) dengan keputusan perempuan berstatus menikah untuk bekerja (Y), tingkat pendapatan suami (X3) dengan keputusan perempuan berstatus menikah untuk bekerja (Y), dan jumlah tanggungan keluarga (X4) dengan keputusan perempuan berstatus menikah untuk bekerja (Y) di Wilayah Kelurahan Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin.
KEBISINGAN LALU LINTAS KENDARAAN BERMOTOR PADA RUAS JALAN DI KECAMATAN BANJARMASIN TENGAH Khairina Khairina; Deasy Arisanty; Sidharta Adyatma
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 1, No 1 (2014)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (617.498 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v1i1.1392

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Kebisingan Lalu Lintas Kendaraan Bermotor pada Ruas Jalan di Kecamatan Banjarmasin Tengah”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui  jumlah kendaraan bermotor, skala intensitas tingkat kebisingan dan hubungan jumlah kendaraan  dengan tingkat kebisingan pada ruas jalan di Kecamatan Banjarmasin Tengah.Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah kendaraan bermotor. Sampel dalam penelitian ini adalah semua kendaraan bermotor yang melintas pada ruas jalan di Kecamatan Banjarmasin Tengah. Teknik pengumpulan data berdasarkan data primer dan data sekunder. Pengolahan data dengan cara editing dan tabulating. Analisis data menggunakan rumus interval, persentase dan analisis regresi linear: satu prediktor.Hasil dari penelitian tentang Kebisingan Lalu Lintas Kendaraan Bermotor pada Ruas Jalan di Kecamatan Banjarmasin Tengah bahwa rerata tingkat jumlah kendaraan bermotor/menit yang melintas saat jam sibuk pada waktu pagi (07.00-08.30 WITA) adalah agak banyak berjumlah 89 unit dengan persentase 41%, siang (12.30-14.00 WITA) adalah agak banyak berjumlah 68 unit dengan persentase 33%, dan sore (16.30-18.00 WITA) adalah sangat sedikit berjumlah 72 unit dengan persentase 33%. Rerata skala intensitas tingkat kebisingan saat jam sibuk pada waktu pagi (07.00-08.30 WITA) adalah keras, rerata tingkat kebisingan/menit 76,6 dB A dengan persentase 67%, siang (12.30-14.00 WITA) adalah keras yaitu 74,7 dB A dengan persentase 92%, dan sore (16.30-18.00 WITA) adalah keras yaitu 76,7 dB A dengan persentase 75%. Ada hubungan jumlah kendaraan bermotor dengan tingkat kebisingan pada ruas di Kecamatan Banjarmasin Tengah, hal ini disebabkan jalan di Kecamatan Banjarmasin Tengah adalah jalan utama sehingga banyak kendaraan bermotor yang melintas, sehingga menyebabkan tingkat kebisingan tinggi.Kata Kunci: Kendaraan Bermotor, Lalu Lintas dan  Kebisingan
STUDI EFEKTIFITAS BANK SAMPAH SEBAGAI SALAH SATU PENDEKATAN DALAM PENGELOLAAN SAMPAH TINGKAT SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DI BANJARMASIN Norrina Aprida Ulfah; Ellyn Normelani; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 3, No 5 (2016)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (785.654 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v3i5.2298

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini berjudul ”Studi Efektifitas Bank Sampah Sebagai Salah Satu Pendekatan Dalam Pengelolaan Sampah Tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) Di Banjarmasin”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui menganalisis efektivitas bank sampah dapat dijadikan sebagai salah satu pendekatan dalam pengelolaan sampah  tingkat sekolah menengah atas (SMA) di Banjarmasin.Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI yang menjadi nasabah Bank Sampah Sekolah di tingkat SMA Di Banjarmasin. Sampel yang dijadikan responden adalah siswa-siswi kelas X dan XI yang menjadi nasabah Bank Sampah Sekolah di tingkat SMA Kota Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kuantitatif. Analisis data penelitian ini adalah analisis data statistik deskriptif menggunakan teknik distribusi frekuensi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya didirikan bank sampah sebagai salah satu pendekatan dalam pengelolaan sampah di sekolah masing-masing SMA termasuk kategori efektif. dari tujuan bank sampah sekolah dalam pengelolaan dan pemilahan sampah organik dan anorganik, nasabah mampu memanfaatkan sampah sesuai dengan jenisnya, sering mengumpulkan sampah di sekolah dan menabung sesuai jadwal penimbangan yang biasanya dilakukan secara teratur paling tidak satu minggu sekali, mengetahui bahwa bank sampah sekolah memiliki buku pencatatan untuk penimbangan sampah, penjualan sampah dan pencatatan sampah itu sendiri yang dicatat oleh petugas, sekolah memiliki tempat khusus untuk penimbangan sampah dan menyediakan tempat untuk mengumpulkan sampah yang telah selesai ditimbang kemudian dijual, serta memiliki timbangan, dan mengetahui konsep dasar bank sampah ada 5M, yaitu Mengurangi sampah, Memilah sampah, Memanfaatkan sampah, Mendaur ulang sampah, dan Menabung sampah, serta mengetahui bahwa Dinas BLHD (Badan Lingkungan Hidup Daerah) Kota Banjarmasin sebagai lembaga pengawas dalam pengendalian bank sampah dan juga yayasan LKB (Lembaga Kompas Borneo) bekerja sama dengan bank sampah sekolah dalam pengelolaan sampah.
PEMETAAN JALUR EVAKUASI DAN PENGUNGSIAN DI KECAMATAN BATI-BATI KABUPATEN TANAH LAUT Faisal Akhmadi; Rosalina Kumalawati; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 4, No 5 (2017)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v4i5.3963

Abstract

Bencana yang terjadi membawa sebuah konsekuensi untuk mempengaruhi manusia dan lingkungannya, Indonesia adalah salah satu negara berkembang yang rentan akibat berbagai bencana alam, terutama banjir. Banjir sudah biasa melanda Indonesia, terutama pada musim hujan. Kabupaten Tanah Laut memiliki 11 Kecamatan. Salah satu Kecamatan yang ada di Kabupaten Tanah Laut yang parah terkena dampak banjir adalah Kecamatan Bati-Bati, dan Desa yang Paling Tinggi Tingkat Rawan Banjir adalah Desa Benua Raya Dan Desa Bati-bati.Banjir di Kecamatan Bati-bati Kabupaten Tanah Laut Terjadi di Daerah dengan kepadatan penduduk yang tinggi yaitu Desa Benua Raya dan Desa Bati-bati. Berdasarkan latar belakang tersebut bahwa daerah banjir yang terdapat di Desa Benua Raya dan Desa Bati-bati mempuinyai tingkat risiko yang tinggi. Peta rawan banjir, peta ketinggian tempat dan peta jaringan jalan kemudian di overlay menggunakan Arcview. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Deskriptif Kuantitatif.Penelitian ini menghasilkan pemetaan jalur evakuasi dan pengungsian di dua Desa yang terdapat di Kecamatan Bati-bati. Desa Benua Raya memiliki 4 jalur evakuasi dan 4 titik lokasi pengungsian, Desa Bati-bati memiliki 2 jalur evakuasi dan 3 titik lokasi pengungsian. Pemilihan Peta jalur evakuasi dan pengungsian dilakukan dengan cara menjauhi lokasi banjir dan menuju ketempat yang lebih tinggi.Kata kunci: Pemetaan, Jalur Evakuasi, Pengungsian, Kepadatan Penduduk
IMPLEMENTASI TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI (TIK) GURU SMA NEGERI DI KECAMATAN BANJARMASIN UTARA Rina Puspita; Sidharta Adyatma; Deasy Arisanty
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (99.324 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v6i1.7032

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK) guru SMA Negeri di Kecamatan Banjarmasin Utara. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri yang berada di Kecamatan Banjarmasin Utara yaitu SMA Negeri 5 Banjarmasin, SMA Negeri 8 Banjarmasin, SMA Negeri 11 Banjarmasin, dan SMA Negeri 12 Banjarmasin. Populasi dalam penelitian ini adalah guru bersertifikasi di SMA Negeri Kecamatan Banjarmasin Utara. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan sampel penuh yang berjumlah 123 orang. Hasil dari penelitian ini yaitu guru telah mengimplementasi TIK dalam pembelajaran termasuk kategori tinggi yaitu 84,4%. TIK dalam pembelajaran antara lain mulai dari persiapan rancangan pembelajaran, media, model pembelajaran, evaluasi pembelajaran sampai pengisian raport. Implementasi TIK dalam aspek komunikasi yaitu guru berkomunikasi dengan siswa, orang tua siswa, sesama guru, komite sekolah dan warga sekitar lingkungan sekolah termasuk kategori rendah yaitu 62,5% . Penyebab hal tersebut adalah guru yang jarang bersosialisasis dengan komite sekolah, lingkungan sekolah, siswa dan orang tua siswa.Kata Kunci: Implementasi, Teknologi Infomasi dan Komunikasi (TIK)
Co-Authors Abdul Basit Ade Saputra Aienna Aienna Akhmad Munaya Rahman Akhmad Zainal Alfi Syah Amitasari, Noor Ananda, Ruli Andy Sanjaya Arif Rahman Nugroho Arifin Anis, Moh Zaenal Armelia Utami Aswin Nur Saputra Aswin Nur Saputra Ayurizky, Nona Bambang Subiyakto Bambang Subyakto Bayu Andana Budi Suryadi, Budi Christiana Donna Damayanti, Elok Datwya Wangbang Sandhubuddhi Dedi Rosadi Desi Amelia Dewicca Fatma Nadilla, Dewicca Fatma Dimas Prasetiyo Dina Agustina, Dina Dina Purnama Sari Djati Mardiatno Eddy Rahman Ellisa, Ellisa Ellyn Normelani Ellyn Normlenai Erma Ariyani Ernilawati Ernilawati Ersis Warmansyah Abbas Eva Alviawati Eva Alviawati, Eva Eva Alviawaty Fahruddin A S Faisal Akhmadi Faisal Arif Setiawan Faisal Arif Setiawan Faisal Arif Setiawan Fathul Jannah, Fathul Feminin Dwi Ayuning Tyas Gama Gazali Yusuf Ghalib, Saladin Gusti Thamrin Ihsan Hadi, Rizali Hadnandi Hadnandi Hafiz Maulana Hafiza Tiffanullah Helmi Akmal Hendra Hendra Herni Novita Herry Porda Nugroho Putro Hidayat, Rahmi Ibnu Setiawan Ihwati Nur Cahyani Indra Indra Indra Maulana Jamulya Jamulya Julita Safitri Jumainia Nur Saidah Jumriani Jumriani Jumriani, Jumriani Jum’atus Saniah Juwairiyah Juwairiyah Juwita Risanty Kamariah Kamariah Karunia Puji Hastuti, Karunia Puji Kaspul Kaspul Khairil Anwar Khairina Khairina Lista Karlina M Nur Taufiqurrahman M. Zainal Arifin Anis Maimun, Julia Amelia Mardiani, Fitri Masitah Masitah May Dwi Cahyaningtias Menik Susilowati Mirza Noviani Moh Zaenal Arifin Anis Moh Zaenal Arifin Anis Moh. Zaenal Arifin Anis Mohamad Zaenal Arifin Anis Mohammad Zainal Arifin Anis Muayyad, Ahmad Muhaimin Muhaimin Muhammad Ainul Haris Muhammad Ariq Rifki Muhammad Azizirrahman Muhammad Frido Saputra Muhammad Galih Asyari Muhammad Lukman Iqbal Muhammad Malta Noorhidayat Muhammad Muhaimin Muhammad Muhaimin Muhammad Musleh Muhammad Rezky Noor Handy Muhammad Ridha Ilhami Muhammad Riswan Muhammad Riza Saputra Muhammad Roby Muhammad Syamsu Rizal Muhammad Wahyudinoor Fitriadi Munawati Munawati Munthomimmah, Siti Mutiani Mutiani Nachnor Rizky Nana Elidasari Nefy Farista Nevy Farista Aristin Nevy Farista Aristin, Nevy Farista Norfaida, Norfaida Norrina Aprida Ulfah Noval Pandani Novi Rahmawati Novitriyani, Rahmadana Ade Nugroho Putro, Herry Porda Nugroho, Agung Nur Kholipah Nur Saputra, Aswin Nurfiqria Hikmah Nurwahidiah, Anisya Nuryadin, Muhamad Rusmin Pahrul Razikin Parida Angriani Parida Angriani Pra Dwi Ramadhani Prayoga Prayoga Putri Mayang Sari Rabul Alamin Rahayu, Kisworo Rahmia, Sovia Husni Raudhatul Jannah Firdaus Regina Arisandi Reni Yunida Rifenti Herlinda Wandina Riko Setiawan Rina Puspita Rosadi Abdi Rosalina Kumalawati Rosalinna Kumalawati Rusmaniah, Rusmaniah Safariah Safariah Safitri, Gina Saifullah Saifullah Sari, Raihanah Sarifah Nur Isra Jairina, Sarifah Nur Isra Sasmita, Ghina Naufal Atikah Setia Budhi Setiawan, Faisal Arif Sidharta Adyatma Siti Salasiah Siti Zakaria Lestari Sophia, Nurhaliza Sri Noviana Subiyakto, Bambang Sukma Ayu Kharismawati Syaharuddin Syahril Chaniago, Syahril Syahril Syahril Syahruddin Syahruddin Syarifuddin Syarifuddin Syarifuddin Syarifuddin Syarifuddin1, Syarifuddin1 Triyono, Sigit Ulfa Fauzia Umi Baroroh Lili Utami Uun Wantri Veithzal Rivai Zainal Viandra, Danti Alma Wahyu Wahyu Wahyu Wahyu Wardhani, Dyah Febria Wilda Muslimah Yanuardi, Arendra Yohanes Asmardin Halawa Yohanes Asmardin Halawa Yulisa Mulyani Yunita Adilla