Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKDP) Digital Berbasis Karakter untuk Pembelajaran Bahasa Jawa Siswa Kelas 4 Sekolah Dasar Ika Rahayu Yadita; Cerianing Putri Pratiwi; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 4 (2023): Peran Pendidikan Dasar Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, 1) keadaan LKPD dan kebutuhan LKPD di sekolah dasar, dan 2) pengembangan LKPD untuk keterampilan berbasis karakter dalam pembelajaran bahasa Jawa. Model Brog and Gall digunakan dalam proses penelitian dan pengembangan (misalnya, penelitian dan pengumpulan informasi, perencanaan, pengembangan produk awal, uji lapangan awal, revisi produk utama, uji lapangan utama, revisi produk akhir, diseminasi, dan sebagainya. Model pengembangan yang digunakan peneliti mengalami perubahan di berbagai bidang seperti penelitian dan pengumpulan data, perencanaan, desain produk, penyempurnaan produk akhir, dan validasi produk. Partisipan dalam penelitian ini adalah 25 siswa kelas IV SD Negeri 02 Pandean di Kota Madiun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) media yang dikembangkan berupa LKPD digital untuk siswa kelas IV mengikuti model Brog-and-Gall, dan 2) media yang dikembangkan sangat bermanfaat.
Pengaruh Media Pembelajaran Scrapbook terhadap Pemahaman Materi Bangun Datar Kelas III di SDN 01 Manisrejo Rizky Yugiarti; Heny Kusuma Widyaningrum; Ir. M. Soeprijadi Djoko Laksana
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemahaman peserta didik mengenaimateri bangun datar dengan menggunakan media pembelajaranscrapbookdi kelas III SDN 01Manisrejo. Penelitian ini dilakukan di SDN 01 Manisrejo dengan subjek penelitian peserta didik kelasIII-A berjumlah 24 dan kelas III-B berjumlah 24 peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan dalampenelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan metodeQuasi Eksperimendengan desainyang digunakan adalahNon-Equivalent Control Group Design, hal ini dikarenakan peneliti melibatkandua kelas dalam pengambilan sampelnya. Pada design ini peneliti menerapkanpretestdanposttestpada dua kelompok tersebut baik yang dijadikan kelas kontrol maupun kelas eksperimen. Instrumenyangdigunakanberupatespilihanganda.Hasilpenelitianmenunjukkankelompokkontrolmemperoleh rata-rata skorpretest69,17 danposttest69,37 sedangkan kelompok eksperimenmemperoleh rata-rata skorpretest62,92 danposttest75. Dari data tersebut terdapat perbedaan rata-rata skor sebelum dan sesudah dilakukan pembelajaran menggunakan mediascrapbook. Selanjutnyadata diuji dengan uji normalitas yang memperoleh hasil 0,075 > 0,05 sehingga dapat disimpulanbahwa data tersebut berdistribusi normal. Hasil dari uji homogen sebesar 0,128 > 0,05. Uji hipotesismenunjukkan sig(2.tailed)0,041. Kesimpulan dari penelitian ini adalah media pembelajaranscrapbookyang digunakan berpengaruh terhadap pemahaman materi bangun datar peserta didikkelas III di SDN 01 Manisrejo
PENGARUH MEDIA INFOGRAFIS TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V PADA PEMBELAJARAN TEMATIK DI SDN 04 MADIUN LOR Yuyun Kurniawati; Suyanti Suyanti; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Agar pembelajaran menjadi efektif dan menyenangkan, maka perlu menggunakan media pembelajaran. Pembelajaran tematik di SDN 04 Madiun Lor biasanya hanya menggunakan buku  dan metode ceramah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media infografis terhadap pembelajaran tematik terhadap hasil belajar siswa kelas V SDN 04 Madiun lor. Materi yang dipilih bertemakan peristiwa setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif  quasi exsperimen – non equivalen control group . Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V yang meliputi siswa kelas VA sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VB sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan berupa lembar pretest dan posttest. Teknik analisis data menggunakan uji t untuk mengetahui hasil hipotesis yang dicari. Sebelum menguji hipotesis, perlu dilakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas dan homogenitas. Hasil posttest pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata 86 dan pada kelas kontrol nilai rata-rata 77. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan media infografis terhadap hasil belajar siswa kelas V pada mata pelajaran tematik pembelajaran menunjukkan hasil yang lebih baik dibandingkan kelas yang tidak menggunakan media infografis.
Implementasi game edukasi dalam media flipbook untuk meningkatkan hasil belajar tematik kelas 5 SD Deananda Fadilla Putri; Sri Lestari; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 4 (2023): Peran Pendidikan Dasar Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peneliti menemukan permasalahan dari aspek siswa adalah siswa sering ramai selama pembelajaran, memiliki konsentrasi yang berbeda-beda, dan sering kesulitan memahami materi atau istilah-istilah baru. Sehingga peneliti memilih jalan tengah dengan yang dapat memusatkan pehatian siswa terhadap materi. Dipadukan dengan unsur elektonik didalam Flipbook serta game edukasi yang menyenangkan sehingga fleksibilitas belajar peserta didik dapat dimaksimalkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan dan hasil dari penggunaan media permainan edukasi pada media Flipbook tematik dalam meningkatkan pembelajaran dan hasil belajar siswa terhadap materi. Penelitian ini memakai pendekatan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek yang digunakan guru kelas 5, dan siswa kelas A dan B SDN 02 Pangongangan Kota Madiun, dengan total siswa 55 anak. Metode yang digunakan untuk mengambil data adalah dari observasi, wawancara, dan tes. Dari data yang diperoleh dapat diambil kesimpulan bahwasanya pelaksanaan penggunaan media game edukasi pada Flipbook tematik dinyatakan berhasil terlaksana dengan baik. Hasil penerapan media ini adalah siswa suka dan senang serta lebih memperhatikan pembelajaran, sehingga kelas lebih kondusif, siswa lebih mudah memahami materi, menghafal istilah-istilah dalam materi sehingga meningkatkan hasil belajar siswa.
Media pembelajaran flipbook berbasis digital untuk keterampilan menulis narasi siswa kelas v sdn temenggungan 1 Destyra Niaga Maha Ayu; Heny Kusuma Widyaningrum; Dian Nur Antika Eky Hastuti
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 4 (2023): Peran Pendidikan Dasar Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk mengukur kelayakan sebuah media pembelajaran flipbook berbasis digital untuk keterampilan menulis narasi. Penelitian ini dilakukan di SDN Temenggungan 1. penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Reseach and Development). Obyek dalam penelitian ini adalah media pembelajaran flipbook berbasis digital. Tahapan pada penelitian ini meliputi (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi desain, (5) revisi desain, (6) uji coba pemakaian, dan (7) revisi produk. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan wawancara, dokumentasi, dan angket. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Temenggungan 1 Tahun Ajaran 2022-2023, dengan sampel siswa kelas V. Hasil penelitian ini adalah Media Pembelajaran flipbook berbasis digital, dengan persentase kelayakan dari (1) penilaian dari ahli materi mencapai 72,52% dengan kategori “layak”, (2) penilaian dari ahli media mencapai 66,3% dengan kategori “layak”, dan (3) penilaian dari guru mencapai 86,3% dengan kategori sangat menarik. Kesimpulan: Media Pembelajaran Flipbook berbasis digital yang telah dikembangkan ini layak dan menarik untuk digunakan dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran narasi di SDN Temenggungan 1.
Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Scientific Berbantukan Simulasi Phet Terhadap Hasil Belajar Tematik Kelas IV Indah Mustiksari; Naniek Kusumawati; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pendekatan Scientific yang Berbantukan Simulasi Phet Terhadap Hasil Belajar Tematik tema 8 subtema 1 pembelajaran 1 semester 2 Kelas IV SDN Pilangbango kota madiun. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode Quasi experimental, desain dalam penelitian ini adalah Non-Equivelent Control Desigh karena penelitian ini melibatkan dua kelas dalam sampel. Kelas kontrol menggunakan pembelajaran konvesional, sedangkan kelas eksperimen dalam pembelajaran menggunakan pendekatan scientific berbantukan simulasi phet.. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IVA dan IVB Sekolah Dasar Negeri Pilangbango. Penelitian ini menggunakan dokumentasi berupa lembar observasi, dan tes hasil sebagai instrumen pengumpulan data. Teknis analisis data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas,tingkat kesukaran, uji daya beda, uji t. 
Analisis Kemampuan Menulis Puisi Siswa Kelas IV Sekolah Dasar (Studi Kasus di SDN Kutuwetan Kabupaten Ponorogo) Royan Eka Yahya; Fauzatul Marufah Rohmanurmeta; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 5 (2024): Transformasi Pembelajaran Pada Pendidikkan Dasar Integrasi Computational Thinking
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengetahui kemampuan menulis puisi siswa kelas IV SDN Kutuwetan, (2) mengetahui kendala yang dialami siswa dalam penulisan puisi, (3) mengetahui faktor yang menyebabkan siswa kesulitan dalam menulis puisi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan studi kasus. Subjek dari penelitian ini adalah 5 siswa kelas IV SDN Kutuwetan. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data model interaktif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil dari penelitian ini yaitu (1) berdasarkan 5 subjek didapatkan hasil kemampuan menulis puisi siswa dimana 2 siswa perempuan mandapat kategori sangat baik, 1 siswa perempuan dengan kategori baik, dan 2 siswa laki-laki dengan kategori kurang baik. (2) Siswa yang mendapatkan kategori menulis kurang baik mengalami kesulitan menulis puisi dalam aspek pemilihan diksi, penyusunan kalimat imajinasi, dan penyampaian amanat. (3)Faktor yang mempengaruhi siswa mengalami kesulitan menulis puisi disebabkan karena faktor internal dan eksternal siswa.
Peningkatan Motivasi Belajar pada Anak ADHD di SDN Ngujung 2 Maospati dengan Menggunakan Strategi Pembelajaran Berbasis Permainan Purworini Purworini; Endang Sri Maruti; Heny Kusuma Widyaningrum
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 5 (2024): Transformasi Pembelajaran Pada Pendidikkan Dasar Integrasi Computational Thinking
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi strategi pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan motivasi belajar pada anak ADHD di SDN Ngujung 2 Maospati. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian kualitatif dengan desain strategi pembelajaran berbasis bermain. Subjek penelitian adalah anak ADHD di kelas 2 SDN Ngujung 2 Maospati. Teknik pengumpulan data adalah observasi partisipan, wawancara mendalam, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan motivasi belajar pada anak ADHD di sekolah dasar adalah, strategi pembelajaran yang berpusat pada siswa, strategi pembelajaran yang berorientasi pada tindakan, strategi pembelajaran yang menggunakan berbagai metode dan media pembelajaran, strategi pembelajaran yang memberikan umpan balik yang positif dan konstruktif, strategi pembelajaran yang menciptakan lingkungan belajar yang aman dan suportif. Strategi pembelajaran berbasis bermain yang dikembangkan untuk meningkatkan motivasi belajar pada anak ADHD di SDN Ngujung 2 Maospati adalah, bermain peran, bermain simulasi, bermain edukatif, bermain kooperatif. Strategi pembelajaran berbasis bermain terbukti efektif dalam meningkatkan motivasi belajar pada anak ADHD di sekolah dasar.
Upaya meningkatkan keterampilan berbicara dengan pemanfaatan media gambar pada kelas 5 di SDN 01 Winongo Deski Setyo Wuriyani; Heny Kusuma Widyaningrum; Ike Yusda
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 4 (2023): Peran Pendidikan Dasar Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Pada Era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara dengan pemanfaatan media gambar pada Kelas V di SDN 01 Winongo. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas V, yang terdiri dari 15 anak yaitu 10 anak laki dan 5 anak perempuan. Penelitian yaitu peningkatan keterampilan berbicara menggunakan media gambar. Model penelitian ini menggunakan model penelitian Kemmis dan Mc Taggart yang dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan. Metode pengumpulan information yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Teknik analisis information menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh dari upaya meningkatkan keterampilan berbicara menggunakan media gambar yang di dalamnya ada interaksi antara master dengan anak melalui kegiatan menjawab pertanyaan, menceritakan kembali isi cerita, dan bercerita tentang pengalaman pribadi yang dimiliki anak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pra tindakan, keterampilan berbicara pada kriteria baik (10.00%). Pada siklus 1 meningkat menjadi (16.67%), dan pada siklus II meningkat menjadi (36.67%). Peningkatan yang terjadi dari hasil pra tindakan sampai pada siklus I sebesar 6.67% dan pada siklus I sampai siklus II peningkatan yang terjadi sebesar 20%, jadi peningkatan yang terjadi dari hasil pra tindakan sampai pada siklus II sebesar 26.67%. Dari hasil yang diperoleh, maka keterampilan berbicara anak dapat ditingkatkan dengan menggunakan media gambar
Implementasi model picture and picture berbantuan aplikasi camtasia pada pembelajaran tematik di sekolah dasar Sena Nuel Ghilben; Heny Kusuma Widyaningrum; Suyanti Suyanti
Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar Vol 3 (2022): Peran PGSD dalam mempersiapkan kurikulum merdeka pada era 5.0
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model picture and picture berbantuan aplikasi camtasia di kelas III SDN Patalan 1 dan hambatan model picture and picture berbantuan aplikasi camtasia di kelas III SDN Patalan 1. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SDN  Patalan 1 dengan jumlah siswa 23 . Instrumen pengumpulan data diperoleh dari instrumen utama yaitu peneliti sendiri dan instrumen bantu yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dilaksanakan dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; pelaksanaan pembelajaran sudah sesuai dengan model picture and picture  berbantuan aplikasi Camtasia. Hambatan yang dihadapi oleh guru dalam mengimplementasikan model picture and picture dengan bantuan aplikasi Camtasia adalah keterbatasan alat-alat pendukung dan kondisi kelas yang kurang kondusif. Dengan demikian, penelitian ini mengungkapkan pelaksanaan implementasi model picture and picture berbantuan aplikasi camtasia.
Co-Authors Aji, Nur Hidananta Akbar Al Masjid Allisya Sendy Syahputri Anik Handayani Anik Handayani Anik Handayani Annisa Maulidina Apri Kartikasari H. S Arni Gemilang Harsanti Ayu Fitrianingsih Bambang Eko Hari Cahyono Bintang Astririana Anista Putri Cahyo Hasanudin Cahyono, Bambang Eko Hari Candra Dewi Candra Dewi Ceriang Putri Pratiwi Cerianing Putri Pratiwi Chandra, Nadia Octavia Citra Noharlin Salsabila Clarissa Diktrianisa Putri Deananda Fadilla Putri Deski Setyo Wuriyani Destyra Niaga Maha Ayu Dewi Tryanasari Dian Nur Antika Eky Hastuti Dina Arina Lutfiana Diyan Marlina Dyah Ayu Setyo Pramesti Efi Listyorini Eka Nofri Ari Yanto eka nofri ari yanto Elen Dwi Rahayu Endang Sri Maruti Falah Firdaus Fauzatul Ma'rufah Rohmanurmeta Fauzatul Ma’rufah Rohmanurmeta Fauzatun Ma’rufah Rohmanurmeta Fevina Fayi Ayu Pradani Fida Chasanatun, Fida Francisco, Apolo S. Froilan D. Mobo Hanifah, Mufti Rosyidatul Hartini Hartini Hudi Rizkianto Ida Ayu Putu Sri Widnyani Ika Rahayu Yadita Ike Yusda Indah Mustiksari Ir. M. Soeprijadi Djoko Laksana Irmawati Ayu Sudarno Ivayuni Listiani Jayendra Evaningtyas Juang Davyan Rhamandhira Kasih Septin Pangestu Kokom Komariah Kokom Komariah Lingga Nico Pradana Lusy Yuniastuti Maya Kartika Sari Moh. Dika Hermanto Muhammad Hanif Setyo Nugroho Muhammad Mukhlis Muhammad, Mukhlis Mukhlis, Muhammad Mulyono, Aditya Deo Nanda Agustiana Naniek Kusumawati Naniek Kusumawati H Ninik Indriastutik Nita Dwi Rahayu Nita Handayani Nofia Fitriyana Novi Ayuningtias Widianti Novia Ramadhanti Putri Nur Samsiyah, Nur Nurul Dian Syarifah Nurul Hidayati Parji Parji Pawestri Lintang Yuhansa Hariyadi Poppy Ditha Hannesia Pramaishella Adinda Putri Pratiwi, Ceriang Putri Prayoga, Widya Galih Purworini Purworini Rahma, Laila Retno Dwi Baryani Reva Anggun Pangesti Rizky Yugiarti Rocky Aldona Rosita Ambarwati Rossy Qoimatul Fadlila Royan Eka Yahya Saniman Saniman Sena Nuel Ghilben Shelviana Shelviana Siti Khuzaimah Siti Khuzaimah Siti Khuzaimah Sri Lestari Sri Lestari Sukoco, Baharuddin Yusuf Setyana Sumarlam Sumarlam, Sumarlam Sumarwati SURYANI, LILIK Suyanti Suyanti Suyanti Suyanti Tama Sofiyana Putri Vivi Devi Permatasari Vivi Rulviana Weninda Ayu Retnoningtyas Widyantoro, Agung Widyarini Susilo Putri Wildan Rizky Alamsyah Yurika Ayu Anggraeni Yuyun Kurniawati