Claim Missing Document
Check
Articles

Kedudukan Gugatan Class Action dalam Penyelesaian Sengketa Lingkungan secara Perdata Erlinawati, Erlinawati; Nova Yanti Br. Boang Manalu; Cici Indah Rizki; Dahnialsyah, Dahnialsyah
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 4 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i4.1897

Abstract

Kerusakan lingkungan menjadi isu global yang serius karena berdampak luas terhadap keberlanjutan ekosistem, kesehatan publik, dan keseimbangan sosial-ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kedudukan hukum gugatan perwakilan kelompok (class action) dalam penyelesaian sengketa lingkungan secara perdata di Indonesia serta mengeksplorasi tantangan dan prospeknya sebagai instrumen perlindungan hukum kolektif. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan kajian pustaka, menganalisis Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009, Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2002, serta literatur internasional yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa class action merupakan instrumen efektif untuk memperluas akses keadilan, mendorong akuntabilitas korporasi, dan memperkuat perlindungan hak masyarakat terhadap kerusakan lingkungan. Namun, implementasinya menghadapi kendala signifikan, seperti keterbatasan pemahaman yudisial, kesulitan pembuktian kesamaan kepentingan, dan lemahnya eksekusi putusan. Temuan ini menegaskan perlunya penguatan regulasi, peningkatan literasi hukum, dan optimalisasi peran organisasi masyarakat sipil dalam mendorong efektivitas class action sebagai instrumen keadilan ekologis di Indonesia
PENERAPAN ALAT PENCETAK BRIKET LIMBAH BAGLOG JAMUR PADA UMKM KELOMPOK SEKANTI KELURAHAN TIMBANGAN OGAN ILIR Pratiwi, Indah; Erlinawati, Erlinawati; Yunanto, Isnandar; Apandi, Khairul; Mawardi, Rananda Putri; Putri, Aisyah
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 3 No. 5 (2025): Oktober
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v3i5.3110

Abstract

Abstrak Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Kelompok Budidaya Jamur Tiram Sekanti telah selesai dilaksanakan dengan tujuan utama memberdayakan masyarakat dalam mengolah limbah baglog jamur tiram menjadi biobriket sebagai sumber energi alternatif ramah lingkungan. Program ini berhasil mendukung kemandirian energi desa, mengurangi ketergantungan pada kayu bakar, serta menciptakan lingkungan yang lebih bersih melalui pengelolaan limbah organik yang tepat guna. Secara keseluruhan, kegiatan ini memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui inovasi berbasis potensi lokal sekaligus menjadi solusi atas permasalahan energi dan lingkungan. Beberapa capaian utama berhasil diwujudkan. Pertama, terlaksananya pelatihan pembuatan biobriket yang diikuti mitra secara aktif, di mana peserta memperoleh pengetahuan serta keterampilan teknis dalam mengolah limbah baglog menjadi bahan bakar alternatif. Kedua, tercapainya target pengolahan minimal 20 kg limbah baglog dengan hasil produksi 5 kg biobriket siap pakai. Ketiga, meningkatnya kapasitas mitra dalam memahami konsep energi biomassa, teknik pencetakan briket, serta penerapannya untuk proses sterilisasi baglog jamur tiram. Hasil uji coba menunjukkan adanya pengurangan penggunaan kayu bakar hingga 50%, sesuai indikator kinerja program. Pencapaian ini menegaskan bahwa pengelolaan limbah berbasis teknologi sederhana mampu menghadirkan produk alternatif yang bermanfaat bagi masyarakat. Dengan demikian, kegiatan pengabdian ini dinyatakan berhasil mencapai target yang ditetapkan, mendorong kesadaran masyarakat dalam pengelolaan limbah, serta memberikan dampak positif bagi kemandirian energi desa dan keberlanjutan lingkungan.
HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG PENGGUNAAN KINESIO TAPE DENGAN PENANGANAN CEDERA PADA ATLET SEPAK BOLA PANCA PRIMA FC DAN TIBUN FC KABUPATEN KAMPAR Riski Saputra, Abdi; Erlinawati, Erlinawati; Apriza, Apriza
Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan Vol. 3 No. 4 (2025): Volume 3, Nomer 4, Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jiik.v3i3.47859

Abstract

Sepak bola adalah olahraga yang paling populer yang dimana popularitasnya sudah tidak diragukan lagi diseluruh dunia. Cedera dapat terjadi pada awal aktivitas olahraga maupun saat olahraga berlangsung, hal tersebut dapat dikarenakan kesalahan saat melakukan pemanasan, tingkat fleksibilitas yang buruk dan bisa karena faktor kelelahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang penggunaan kinesio tape dengan penanganan cedera pada atlet sepak bola Panca Prima FC dan Tibun FC Kabupaten Kampar. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Teknik pengambilan sampel dari penelitian ini yaitu total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 60 responden. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner skala pengetahuan penggunaan kinesio tape dan skala penanganan cedera. Analisa data dilakukan menggunakan Uji Chi-Square dengan mengambil hasil signifikan Continuity Correction. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 58,3% responden memiliki pengetahuan tentang pengunaan kinesio tape kurang dan 55% responden memiliki penanganan cedera kurang baik. Hasil analisis bivariat menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan tentang penggunaan kinesio tape dengan penanganan cedera (Continuity Correction =0,025). Diharapkan kepada atlet untuk lebih meningkatkan pengetahuan tentang penggunaan kinesio tape untuk penanganan pertama ketika cedera dan bagaimana penanganan cedera menggunakan kinesio tape.
HUBUNGAN STATUS EKONOMI DAN PENERAPAN POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN GASTRITIS PADA MASYARAKAT DI DESA LUBUK SAKAT PUSKESMAS PANTAI RAJA Hestytriana, Dea; Nurman, Muhammad; Erlinawati, Erlinawati
Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan Vol. 3 No. 4 (2025): Volume 3, Nomer 4, Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jiik.v3i4.49949

Abstract

Semakin berkembangnya zaman, Gastritis menjadi salah satu penyakit yang mengalami kenaikan setiap tahunnya. dimana hal ini dipengaruhi oleh perubahan pada masyarakat seperti pola hidup, tingkat ekonomi yang menurun, mengakibatkan peningkatkan masalah penyakit tidak menular semakin tinggi. Menurut World Health Organization (WHO) memperlihatkan angka kematian yang disebabkan oleh kasus gastritis pada tahun 2010 mengalami peningkatan. Gastritis merupakan masalah saluran pencernaan yang jika dibiarkan dapat bersifat kronis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan status ekonomi dan penerapan pola makan dengan kejadian gastritis pada masyrakat di Desa Lubuk Sakat Wilayah kerja UPT Puskesmas Pantai Raja. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional yang dilakukan pada tanggal 07-14 Juli 2023 dengan jumlah sample 595 responden menggunakan metode teknik probabily sample. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner status ekonomi, pola makan. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat dengan uji chi-squre. Hasil univariat menunjukkan 65 responden (75.6%) berada pada status ekonomi tidak cukup dan sebanyak 54 responden (62.8%) berada pada pola makan tidak baik, dan sebanyak 54(62.8%) responden mengalami gastritis. Uji chi-squre menunjukan hasil ada hubungan antara penerapan pola makan dengan kejadian gastritis p-value < 0,05. Penelitian ini diharapkan masyarakat untuk dapat mengatur pola makan yang baik, mengkonsumsi makanan yang bergizi, hindari stres dan menerapkan pola hidup sehat
FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA HIPERTENSI GESTASIONAL DI RSIA HUSADA BUNDA Fitri Ramadhani, Rahmaya; Luthfi, Amir; Erlinawati, Erlinawati
Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan Vol. 3 No. 4 (2025): Volume 3, Nomer 4, Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jiik.v3i4.50691

Abstract

Hipertensi gestasional merupakan hipertensi dalam kehamilan yang terjadi setelah usia kehamilan 20 minggu tanpa protein urin di tandai dengan tekanan darah > 140/90 mmHg. Secara global 14% kematian ibu di sebabkan oleh gangguan hipertensi kehamila, di Amerika Serikat dan Karibia mencapai 25,7% sedangkan di Indonesia kasusnya mencapai 15% Hipertensi gestasional terjadi akibat kurangnya dukungan suami, buruknya kesejahteraan psikologi, dan rendahnya kondisi ekonomi. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya hipertensi gestasional pada ibu hamil di RSIA Husada Bunda tahun 2024. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada bulan April-September 2024 dengan jumlah populasi dan sampel sebanyak 89 orang menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan rekam medik. Analisa data digunakan analisa univariat dan bivariate dengan chi square. Hasil penelitian bahwa sebanyak 61 responden (68,5%) dukungan suami baik, sebanyak 45 responden (50,6%) kesejahteraan psikologi buruk, sebanyak 46 responden (51,7%) kondisi ekonomi rendah dan sebanyak 71 (79,8%) yang hipertensi gestasional ringan. Terdapat hubungan antara dukungan suami (p = 0,000), kesejahteraan psikologi (p = 0,003), kondisi ekonomi (p = 0,000) dengan kejadian hipertensi gestasional. Diharapkan bagi responden lebih memperhatikan kesehatan selama kehamilan, mengontrol stress, menjaga hidup sehat, selalu konsumsi makanan bergizi dan rutin melakukan pemeriksaan kehamilan 6 kali selama kehamilan
Edukasi Masyarakat Bebas Ascariasis yang Ditularkan melalui Perantaraan Tanah di Dusun Tengku Muda Gampong Jawa Kecamatan Kuta Raja Banda Aceh Rahmayanti, Rahmayanti; Abdurrahman, Abdurrahman; Erlinawati, Erlinawati
Jurnal Kreativitas Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Vol 8, No 10 (2025): Volume 8 No 10 (2025)
Publisher : Universitas Malahayati Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33024/jkpm.v8i10.22358

Abstract

ABSTRAK Ascariasis adalah infeksi kecacingan yang disebabkan oleh cacing Ascaris lumbricoides salah satu infeksi parasit manusia yang paling umum ditemukan di seluruh dunia. Tanah memainkan peran penting dalam siklus hidup Ascaris lumbricoides. Tinja penderita kecacingan merupakan sumber penting untuk kontaminasi tanah. Dusun Tengku Muda adalah dusun terakhir yang berada di Gampong Jawa Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh.  Dusun Tengku Muda keadaan lingkungannya masih sangat kumuh dan berada di pinggir sungai, padat penduduk, higienitas dan sanitasi yang masih buruk, fasilitas air bersih yang kurang. Di dusun ini masih ada masyarakat yang tidak mempunyai jamban, anak-anak dan juga balita masih buang air besar di halaman rumah. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk mengedukasi masyarakat agar terbebas dari infeksi ascariasis yang ditularkan melalui perantaraan tanah di dusun Tengku Muda Gampong Jawa. Metode yang digunakan adalah metode penyuluhan, dengan menggunakan alat bantu visual dan menggunakan instrumen berupa kuesioner. Khalayak sasaran yaitu ibu-ibu rumah tangga yang memiliki balita dan anak-anak usia sekolah dasar. Peserta kegiatan pengabdian masyarakat ini berjumlah 30 orang. Tahapan kegiatan diawali pre-test kemudian dilakukan pemaparan materi kegiatan. Setelah pemaparan materi, dilakukan sesi tanya jawab dengan diberikan kesempatan peserta untuk bertanya, kemudian pembagian brosur, dilanjutkan dengan post-test. Hasil analisis data, diketahui terdapat peningkatan pengetahuan masyarakat setelah edukasi, dengan 93% responden memahami pengertian penyakit ascariasis, penyebab ascariasis, gejala dan bahaya asacariasis, cara penularan ascariasis melalui media tanah, cara pencegahan ascariasis dan cara pengobatan jika sudah terinfeksi ascariasis. Dapat disimpulkan bahwa kegiatan edukasi ini berjalan lancar dan sukses dan terdapat peningkatan pengetahuan masyarakat setelah edukasi. Kata Kunci: Edukasi, Ascariasis, Gampong Jawa  ABSTRACT Ascariasis is a worm infection caused by the Ascaris lumbricoides worm, one of the most common human parasitic infections found worldwide. Soil plays a crucial role in the life cycle of Ascaris lumbricoides. The feces of people with worms are an important source of soil contamination. Tengku Muda Hamlet is the last hamlet in Gampong Jawa, Kuta Raja District, Banda Aceh City. The environment in Tengku Muda Hamlet is still very slum-like and located on the riverbank, densely populated, with poor hygiene and sanitation, and a lack of clean water facilities. In this hamlet, some people still do not have latrines, and children and toddlers still defecate in their yards. The purpose of this community service is to educate the community to be free from ascariasis infections transmitted through soil in Tengku Muda Hamlet, Gampong Jawa. The method used is an outreach method, using visual aids and using a questionnaire as an instrument. The target audience is housewives with toddlers and elementary school-aged children. The number of participants in this community service activity was 30 people. The activity stages began with a pre-test followed by a presentation of the activity material. After the presentation of the material, a question and answer session was held with participants being given the opportunity to ask questions, then brochures were distributed, followed by a post-test. The results of the data analysis showed that there was an increase in public knowledge after the education, with 93% of respondents understanding the definition of ascariasis, the causes of ascariasis, the symptoms and dangers of ascariasis, how ascariasis is transmitted through soil media, how to prevent ascariasis and how to treat if infected with ascariasis. It can be concluded that this educational activity ran smoothly and successfully and there was an increase in public knowledge after the education. Keywords: Education, Ascariasis, Gampong Jawa
Pelaksanaan Peraturan Perundang-Undangan di Indonesia Yazdi, Ahmad; Erlinawati, Erlinawati; Supenawati, Erni; Roy, M. Tahsin; Pitriadi, Selamat; Monica, Tri; Satory, Agus
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.13269

Abstract

Indonesia mempunyai peraturan hukum berupa peraturan perundang-undangan. Peraturan perundang-undangan yang baik mempunyai landasan atau landasan hukum. Jika masyarakat taat terhadap hukum, maka negara wajib menjamin rasa aman bagi warganya. Penulisan ini menggunakan metode penelitian yuridis normatif. Metode penelitian yuridis normatif mengkaji bahan dokumen hukum sebagai data “sekunder”. Kejelasan tujuan, kelembagaan yang tepat, kesesuaian antar jenis, hierarki, dan materi muatan, serta asas, dapat menjadi pedoman dalam pembentukan peraturan perundang-undangan. Ketaatan masyarakat terhadap hukum dipengaruhi oleh kejelasan, keadilan, dan transparansi dalam pembentukan peraturan perundang-undangan. Dengan kesadaran dan ketaatan terhadap hukum, bertujuan untuk memperbaiki kehidupan kita.
Pola Guru PAI dalam Implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Berbasis Kearifan Pesisir di SMP Negeri 4 Kumai Nurjanah Assyfa Rizkia, Putri; Erlinawati, Erlinawati; Hartati, Zainap
Journal of Comprehensive Science Vol. 4 No. 3 (2025): Journal of Comprehensive Science (JCS)
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jcs.v4i3.3090

Abstract

This study aims to find out the pattern of PAI teachers in the implementation of the project to strengthen the Pancasila student profile based on coastal wisdom at SMP Negeri 4 Kumai, Central Kalimantan. The method used is a descriptive qualitative approach with the type of field research. The subjects of the study are Teachers, Principals, Curriculum Administrators and Students of SMP Negeri 4 Kumai who are involved in the implementation of P5 based on coastal wisdom. The results show that P5 is implemented through project-based learning, discussion and reflection, technology utilization, and collaboration with coastal communities. Students are involved in making coastal specialties such as kerbas, which teach skills while instilling Pancasila values such as mutual cooperation and creativity. Despite facing obstacles such as time and resource limitations, the program is effective in shaping the character of learners and preserving the local culture. With the right pattern, the implementation of P5 based on coastal wisdom can be a relevant and contextual learning model. In conclusion, the implementation of P5 based on coastal wisdom requires an active role of teachers as facilitators and innovators in integrating the values of Pancasila with local culture. Through exploration, discussion, and collaboration, this program instills mutual cooperation, independence, and environmental sustainability. Support from various parties is needed so that P5 is effective in shaping the character of students while preserving coastal culture.
Toddler Growth in the Working Area of Kuok Public Health Center, Kampar Regency Erlinawati, Erlinawati; Apriza, Apriza; Parmin, Joria
JURNAL INFO KESEHATAN Vol 20 No 2 (2022): JURNAL INFO KESEHATAN
Publisher : Research and Community Service Unit, Poltekkes Kemenkes Kupang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31965/infokes.Vol20.Iss2.628

Abstract

Toddler Growth in the Working Area of Kuok Public Health Center, Kampar Regency. The first five years of a child’s life are critical for growth and development because these years assist in generating the adult they will become. Data from WHO discovered that in developing countries, almost 45% of children under five suffer from growth and development disorders. Data from Kuok Public Health Center also demonstrated that in the last three years, there was an increase in the cases of malnutrition were 27 toddlers in 2018. Meanwhile, the were 32 cases in 2019 and 44 in 2020. This study aims to examine factors associated with toddler growth in the working area of Kuok Public Health Center, Kampar Regency. It was a cross-sectional study conducted in the working area of Kuok Public Health Center, Kampar regency, Riau Province. It was performed in January 2021. The samples are 60 toddlers aged 12-60 months with a growth chart. They were selected to be the sample of the study through consecutive sampling. A Chi-square test was administered to evaluate the bivariable. Bivariable analysis displayed a relationship among nutritional status (p-value 0.003, OR 8.321), parenting (p-value 0.003, OR 7.342), exclusive breastfeeding (p-value 0.002, OR 9.201), and parental income (p-value 0.031, OR 4.486) with the growth in toddler. In conclusion, the relationship among nutritional status, parenting, exclusive breastfeeding, and parental income with toddler growth was revealed.
Synthesizing and Performance Testing of Zn Promoted Ni Catalyst With γ-Al2O3 Support in The Process of Hydrotreating Used Cooking Oil into Green Diesel Kopli, Faizal Zul; Fadel Kurnia Artha; Ismeini, Ismeini; Erlinawati, Erlinawati; Ramandani, Adityas Agung; Efendi, Dimas Amirul Mukminin Nur
Jurnal Riset Teknologi Pencegahan Pencemaran Industri Vol. 15 No. 1 (2024): May
Publisher : Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Pencegahan Pencemaran Industri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21771/jrtppi.2024.v15.no1.p41-49

Abstract

Green diesel was a mixture of straight-chain and branched-chain alkanes, typically mostly 15 to 18 carbon atoms per molecule (C15 to C18) extracted from the hydrotreating process of vegetable oils. In this study, a catalyst of Nickel (Ni) promoted Zinc (Zn) supported by Alumina (Al2O3) was used. The catalyst was made by varying the use of and without the Zn promoter in the catalyst. Catalyst tested for Scanning Electron Microscope characterization. For the 60Ni/Al2O3 catalyst, the total area was 51,575.51 m2/gr, while for the 15Ni-45Zn/Al2O3 catalyst, the total area was 20.577,55 m2/gr. Furthermore, a performance test of the catalyst was also carried out using a green diesel reactor with a temperature of 400°C and a pressure of 20 bar, the percentage yield on the 60Ni/Al2O3 catalyst was 25.73% while the 30Ni-30Zn/Al2O3 catalyst was 23.60%. The 60Ni/Al2O3 catalyst has the following properties: physical properties such as density, viscosity, flash point, cetane number, and acid number of 765.17 ± 0.249 kg/m3, 3.55 ± 0.076 mm2/s, 60.73 ± 0.170°C, 88.10 ± 0.648 CN, and 0.33 ± 0.76 mgKOH/g, respectively. The 15Ni-45Zn/Al2O3 catalyst has the following properties: physical properties such as density of 766.77 ± 0.679 kg/m3, viscosity of 66.13 ± 0.249 mm2/s, flash point of 2.92 ± 0.011°C, cetane number of 82.33 ± 0.386, and acid number of 82.33 ± 0.386 mgKOH/g.
Co-Authors Abdurahman Abdurrahman Adella Putri, Nia Aditya, Muhammad Wahyu Afiah Afiah Afrinis, Nur Agre, Wanda Agus Satory Agustina, Eni AIDA SYARIF Aisyah Putri, Aisyah Alini, Alini Anita, Rahayu Apandi, Khairul Apriyanti, Tria Apriza Apriza, Apriza Arfah, Nadhirah Asri Jumadewi AZMI, AZMI Cici Indah Rizki Cut Aja Nuraskin Dahnialsyah, Dahnialsyah Defita, Ermi Desiana Desiana, Desiana Dewi Rahna Anisa Dzakiroh, Ayu Efendi, Dimas Amirul Mukminin Nur EFENDI, DWI Effendy, Sahrul Enjelia, Wini Fadel Kurnia Artha Fadlurrahman, Muhammad Daffa Fahmi Ichwansyah Fatihaturrahmi, Fatihaturrahmi Fatria, Fatria Febriana, Ida Fira, Helena Firmansyah, Wahyudi Fitri Ramadhani, Rahmaya Halimatussakdiah Halimatussakdiah HAMIDI, M. NIZAR SYARIF Harahap, Dewi Anggriani Hardianti, Evi Haryanto Haryanto Hasanah, Riza Hastuty, Milda Hayati, Isro Hestytriana, Dea Hetty Rufaidah Siambaton, Hetty Rufaidah Ichsan, Muhammad Chaerul Indah Pratiwi Insyra, Attala Rania Irawan Rusnadi Irwana Wahab, Irwana Islamia, Aulia Ismeini, Ismeini K.A. Ridwan Khair, Nadia Tulil Khairunnisa Khairunnisa Kopli, Faizal Zul Kukuh Sinduwiatmo Laila, Nibras Sirda Lety Trisnaliani Luthfi, Amir Mawardi, Rananda Putri Miftahurrahmi, Miftahurrahmi Monica, Tri Muhammad Nurman Musafir, Musafir Musrianti, Musrianti NAZIR NAZIR, NAZIR Nova Yanti Br. Boang Manalu Nurfatihah, Yasyifa Nurhanurawati Nurhanurawati Nurjanah Assyfa Rizkia, Putri Nurman, M. Parmin, Joria Pasigar, Andi Permata Sari, Dian Pitriadi, Selamat Putra, Anggiana Putri, Nurlizawati Rahayu, Eka Sri Rahmadina, Nisa Rahmanisa, Yosi Rahmayanti Rahmayanti Rahmayanti Rahmayanti Ramandani, Adityas Agung Ridwan, KA. Riski Saputra, Abdi Rizal, M. Syahrul Rizki Rahmawati Lestari Roy, M. Tahsin Safitri, Rissa Aulia Saibatul Aslamiah, Saibatul Saputra, Reno Sari, Putri Julisma Sarmiati, Nopi Siti Hadijah Sri Hastuti Noer Sriwahyuningsih, Sriwahyuningsih Sudiarti, Putri Eka Sulpiyana, Sulpiyana Supenawati, Erni Syafiq, M Rizan Syafriani Syafriani, Syafriani Syahdatunnisa, Rahmadani Syahrinisya, Vera Syarif, M. Nizar Syukrianti Syahda Tahdid Tahdid Tasya, Almadila Ulyani, Fithria Wati Wati Wati, Rila Widiyanti, Lusi Yazdi, Ahmad Yenny Febrianty Yunanto, Isnandar Yundari, Yundari Yuniar Yuniar Zainap Hartati, Zainap Zakia, Sugitri Ayu Zamheri, Ahmad Zurohaina, Zurohaina