Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Transformasi Digital UMKM melalui Google My Business: Studi Pengabdian Masyarakat di Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar Luthfi, Mochtar; Mochtar, Chaerul Fadly; Canra, Roni; Reskyta, Nur Aulia; Marwan, Bintang Ali; Sarmila; Mahandian, Finarni
Journal Social Science And Technology For Community Service Vol. 6 No. 2 (2025): Volume 6, Nomor 2, September 2025
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jsstcs.v6i2.663

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran vital dalam ekonomi lokal, namun masih banyak yang menghadapi kendala dalam pemasaran, khususnya dalam pemanfaatan teknologi digital. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menjawab permasalahan rendahnya visibilitas daring UMKM di Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, dengan memberikan sosialisasi dan pelatihan penggunaan Google My Business (GMB) sebagai media pemasaran digital. Metode yang digunakan mencakup perencanaan, pelaksanaan, observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam omzet UMKM: barbershop naik 200%, bisnis hijab meningkat 400%, dan salon mobil naik 133% setelah mengadopsi GMB. Grafik perubahan pendapatan menunjukkan tren pertumbuhan positif yang konsisten pada ketiga UMKM. Adopsi GMB terbukti meningkatkan visibilitas usaha, memperluas jangkauan pasar, serta membangun kepercayaan pelanggan melalui ulasan dan informasi yang akurat. Kegiatan ini berhasil memberdayakan pelaku usaha agar lebih mandiri dalam memanfaatkan platform digital untuk pemasaran dan memberikan model pemberdayaan yang dapat direplikasi di daerah lain. Dengan demikian, intervensi ini memberikan kontribusi nyata dalam mendukung transformasi digital UMKM dan meningkatkan daya saing di era industri.
PERSEPSI GURU TERHADAP PROGRAM GURU PENGGERAK DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI SE-KOTA PALOPO Hanipa; Sumardin Raupu; Alimuddin; Sarmila; Nurfadilla
Kelola: Journal of Islamic Education Management Vol. 10 No. 2 (2025): Kelola: Journal of Islamic Education Management
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24256/kelola.v10i2.8195

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Persepsi terhadap Program Guru Penggerak di Sekolah Menengah Atas Negeri Se-Kota Palopo. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk Mengetahui persepsi guru di SMA Negeri Se-Kota Palopo dalam aspek perencanaan; (2) Untuk mengetahui persepsi guru di SMA Negeri Se-Kota Palopo dalam aspek pelaksanaan; (3) Untuk mengetahui persepsi guru di SMA Negeri Se-Kota Palopo dalam aspek evaluasi Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah guru SMA Negeri Se-Kota Palopo yang berjumlah 306 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan rumus yamane dengan jumlah sampel 173 orang guru. Data diperoleh melalui instrumen penelitian berupa kuesioner. Hasil penelitian secara analisis statistik deskriptif menunjukkan bahwa: (1) Persepsi guru dalam aspek perencanaan yang meliputi analisa peluang dan tujuan berada pada kategori sangat baik dengan persentase sebesar 87%; (2) Persepsi guru dalam aspek pelaksanaan yang meliputi profesional, transparan, akuntabel, terbuka, kolabortif dan berkelanjutan berada pada kategori sangat baik dengan memperoleh persentase sebesar 86%; (3) Persepsi guru dalam aspek evaluasi yang meliputi konteks, input, proses dan produk berada pada kategori sangat baik dengan memperoleh persentase sebesar 85%. Kata Kunci,: Persepsi Guru, Program Guru Penggerak
Co-Authors , Firman Patawari Agus Setiawan Ahid Hidayat Ahmad Suro Prayogo Alaudin Alif Norwaheid Annory Alimuddin Amal Jr, Muchlisul Annisa Fitri, Annisa Ansar, Asnaeni Arief Muttaqiin Arifin Arlin Saputra Aziz, Saddam Azzahra, Firda Baiq Mila Angriani Basrowi Bayu Irsandy Canra, Roni Chaerul Fadly Mochtar D. Kusuma , Jauhari Dhina Megayati Dina Khoirina EKA DEWINTARA Erna Widiarty Esti Agesta Nurmaida Esti Qama Eva Meizara Puspita Dewi Fadhila Noor Isnaieni Fajri Romadhan, Muhammad Farid Mudlofar Farid Mudlofar Fikri Firman Patawari Firmansyah Fitri Agustina Fitriyasari, Anis Hanipa Harida, Lisa Harlina Hamid Herlina Hylda Khairah Putri Hylda Khairah Putri, Hylda Khairah I Nengah Suardika Ikmalia Nisa Ramadhani Indriani, Sartika Insani, Mujahidah Nur Iswati Ivan Ropyandi Sanjaya Khusnul Khatima Asrul Kurniati Rahmadani La Ode Santiaji Bande La Uco Luthfi M, Mochtar M. Egi Khareza Rendra Mahandian, Finarni Marwan, Bintang Ali Masita Matande, Pebri Aqli Saputra Mihrad, Edi Syah Muh. Zubair Muhaimin Hamzah Muhamad Faizi Rahman Muhammad Iqbal Nanda Meilani Putri Nisfi Sya’bani Karima Nur isnaini syaifullah Nurazizah Amelia Nurfadilla Nurmalasari Nurmi Nurul Fikria Sagitarini Nurul Hilmi Oktavia, Rani Pranata, Emilia Prima Sari, Monica Putu Arimbawa, Putu Rada Isda Sari Rahmad Solling Hamid Reskyta, Nur Aulia Riyanti Nurdiana Rukli Sahidah Salfa Seti Sanifah, Hani Ulia Sepriadi MW Septi Dwi Putri Siti Intan Rahmawati5 Siti Nur Asmah Siti Walida Mustamin Sitti Hartina Indra Rukmana Sitti Masyita Sofyan Samsuddin Sri Eka Muliani Sri Mulyani Sri Warastuti Sri Warastuti, Sri Sumardin Raupu Sumiyati Susilawati, Susilawati Syahril Tahrim, Tasdin Tantriati Tasdin Tahrim Tegar Humam Rafii Wardi Weka Gusmiarty Abdullah, Weka Gusmiarty Winarti. A YOLANDARI Yusrialdi Yuyun Zulaikah