Claim Missing Document
Check
Articles

Found 39 Documents
Search

Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) Berbantukan Program Adobe Flash Terhadap Kemampuan Siswa Memecahkan Masalah Materi Getaran Dan Gelombang Riswanto Riswanto; Sri Fatmawati
Jurnal Penelitian Sains dan Pendidikan (JPSP) Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23971/jpsp.v1i1.2831

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan siswa dalam memecahkan masalah, hasil belajar siswa, dan aktivitas siswa setelah dilaksanakan model Problem Based Learning  (PBL) berbantukan Program Adobe flash pada Materi Pokok getaran dan gelombang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan memecahkan masalah, tes hasil belajar kognitif siswa, lembar pengamatan aktivitas siswa.  Populasi penelitian adalah kelas VIII semester 2 MTs Islamiyah  Palangka Raya, sampel penelitian adalah kelas VIII-D berjumlah 21 orang. Berdasarkan analisis hasil tes kemampuan siswa dalam memecahkan masalah didapatkan nilai rata-rata pretest 18,42 dan nilai rata-rata posttest sebesar 53,79.  Berdasarkan analisis gain dan N-gain menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam memecahkan masalah mengalami peningkatan setelah dilaksanakan model Problem Based Learning  (PBL) berbantukan Program Adobe flash didapatkan nilai sebesar 0,43 dengan kategori sedang. Berdasarkan analisis tes hasil belajar kognitif siswa  didapatkan nilai rata-rata pretest 39,12 dan nilai rata-rata posttest sebesar 78,57. Berdasarkan analisis menggunakan rumus ketuntasan belajar secara individual dan klasikal didapatkan ketuntasan siswa secara individual sebesar 76% tuntas dan 24% tidak tuntas dan secara klasikal dikatakan tuntas, berdasarkan analisis gain dan N-gain menunjukkan bahwa hasil belajar kognitif siswa mengalami peningkatan setelah di  dilaksanakan model Problem Based Learning  (PBL) berbantukan Program Adobe flash termasuk dalam kategori sedang dengan nilai sebesar 0,65. Aktivitas siswa pada pembelajaran fisika secara keseluruhan dengan model Problem Based Learning  (PBL) berbantukan Program Adobe flash termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase nilai rata-rata sebesar 85,73 % .
Dampak Pembelajaran Fisika Dengan Model Discovery Learning Menggunakan Metode One Minute Paper Terhadap Hasil Belajar Dan Keterampilan Proses Sains Lia Yulianti; Sri Fatmawati; Hadma Yuliani
Jurnal Penelitian Sains dan Pendidikan (JPSP) Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23971/jpsp.v1i2.2920

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak penerapan model pembelajaran discovery learning menggunakan metode one minute paper terhadap hasil belajar pada aspek afektif, kognitif, psikomotorik, dan keterampilan proses sains peserta didik pada pembelajaran fisika yaitu pokok bahasan momentum dan impuls. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan model one-group pretest-posttest design dengan pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh, sampel yang dipilih yaitu kelas X IPA. Penelitian ini dilaksanakan di MA Muslimat NU Palangka Raya pada bulan April sampai dengan Mei 2017. Instrumen yang digunakan adalah tes berupa essay dan lembar pengamatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar kognitif ; psikomotorik sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls, (2) hasil belajar afektif menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls, pertemuan I mendapaatkan nilai rata-rata 65,00, pertemuan II mendapatkan nilai rata-rata 78,75 dan pertemuan III mendapatkan nilai 83,13, (3) terdapat perbedaan yang signifikan keterampilan proses sains sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls (4) terdapat hubungan yang signifikan keterampilan proses sains terhadap hasil belajar kognitif sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning dengan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls
Arang Aktif Gambut sebagai Filter Logam Berat Mercury (Hg) Sri Fatmawati; Nur Inayah Syar; Suhartono Suhartono; Dara Maulina; Ridwan Ariyadi
JURNAL ILMIAH SAINS Volume 21 Nomor 1, April 2021
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (589.019 KB) | DOI: 10.35799/jis.21.1.2021.32908

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji filter arang aktif gambut dalam menyerap logam berat mercury (Hg) pada air sungai Kahayan yang tercemar. Proses pembuatan arang aktif melalui beberapa tahap yaitu: tahap karbonisasi, tahap penghalusan, dan tahap pengaktifan secara fisika. Mutu arang aktif mengacu pada persyaratan SNI 06-3730-1995 meliputi kadar air dan kadar abu. Hasil uji mercury analyzer menunjukkan bahwa arang aktif gambut mampu menyerap logam berat mercury (Hg) dalam air. Kadar logam berat mercury (Hg) berkurang setelah dilakukan proses adsorbsi yaitu sebagai berikut: ukuran serbuk gambut 40 mesh mampu menyerap logam berat mercury (Hg) sebesar 50 % ; ukuran serbuk gambut 60 mesh d mampu menyerap logam berat mercury (Hg) sebesar 75%.Kata kunci: arang aktif; gambut; logam berat; mercuryPeat Activated Charcoal as a Heavy Metal Mercury (Hg) Filter ABSTRACTThis study aims to test the activated peat charcoal filter to absorb heavy metal mercury (Hg) in polluted Kahayan river water. The process of making activated charcoal goes through several stages, namely: the carbonization stage, the refining stage, and the physical activation stage. The quality of activated charcoal refers to the requirements of SNI 06-3730-1995 including moisture content and ash content. The results of the mercury analyzer test showed that peat-activated charcoal was able to absorb heavy metal mercury (Hg) in water. The heavy metal mercury (Hg) content was reduced after the adsorption process was carried out, namely as follows: the size of 40 mesh peat powder can absorb heavy metal mercury (Hg) by 50%; Peat powder size of 60 mesh can absorb 75% of the heavy metal mercury (Hg).Keywords: activated carbon; peat; heavy metals; mercury
Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian Produk Fashion Di Shopee Fatmawati, Sri; Feranita, Nungky Viana
Majalah Ilmiah "CAHAYA ILMU" Vol 5, No 2 (2023): MAJALAH ILMIAH CAHAYA ILMU
Publisher : STIA Pembangunan Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37849/mici.v5i2.375

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan konsumen. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa STIA Pembangunan Jember angkatan tahun 2020-2022. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan tehnik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 177 mahasiswa. Metode analisis adalah analisis regresi sederhanaa dengan menggunakan software IBM SPSS 22. Secara keseluruhan dari dua hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini. Hasil pengujian menunjukkam bahwa harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikansi 0,000. Sehingga memiliki arti bahwa harga memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian
Diseminasi Kumbung Jamur Tiram dan Alat Pengontrol Kelembapan Otomatis pada Kelompok Tani Jempolan Surabaya Purnomo, Adi Setyo; Nurhadi, Hendro; Hakim, Muhammad Lukman; Putro, Herdayanto Sulistyo; Putra, Surya Rosa; Fatmawati, Sri; Rohmah, Alya Awinatul; Pratama, Silvia Abdi; Khoiriyah, Nur; Widhayanti, Nur Ari; Octaviani, Wulan Nur; Wiyono, Suryo; Pratiwi, Tasya Resa; Halimah, Adedila; Iman, Muhammad Ilham Nur; Indrapaksi, Tengku Ikhwan Alfajri; Fazad, M. Haikhal; Mufidah, Iftin Farekana
Sewagati Vol 8 No 2 (2024)
Publisher : Pusat Publikasi ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j26139960.v8i2.902

Abstract

Jamur tiram (Pleorotus ostreatus) merupakan jenis jamur yang banyak dikonsumsi dan permintaannya sedang meningkat. Kelompok Tani Jempolan yang berada di Kel. Lontar, Sambikerep, Surabaya sudah sejak lama memproduksi jamur tiram. Dalam pertumbuhannya, jamur ini memerlukan perawatan yang khusus, dimana media dan lingkungannya harus ideal supaya pertumbuhan jamur maksimal. Penyediaan kumbung sebagai media pertumbuhan jamur merupakan faktor yang penting. Akan tetapi, kumbung jamur kelompok tani jamur Jempolan sendiri masih dinilai belum memenuhi standar, dimana kondisi kumbung menggunakan rangka kayu dan bambu sudah mulai rapuh dan tidak layak. Selain itu juga muncul kesulitan para petani jamur untuk menghitung kelembaban kumbung jamur. Hal tersebut menyebabkan keadaan kumbung jamur yang seharusnya memiliki kelembaban konstan menjadi tidak teratur kelembabannya yang berdampak pada terkontaminasinya baglog oleh bakteri lain dan mengakibatkan kegagalan panen. Tim Abmas ITS telah membuat diseminasi kumbung jamur dan alat pengontrol kelembaban sehingga mampu menontrol kelembaban kumbung dengan baik. Alat tersebut telah menggunakan prinsip autosensor yang mampu menyemprotkan air sesuai kondisi kelembaban kumbung jamur secara efektif dan efisien. Tim telah melakukan serah terima kumbung jamur dan alat pengontrol kelembaban kepada mitra yang dapat memberikan dampak optimasi yang signifikan terhadap peningkatan kualitas dan kuantitas produksi jamur tiram. Kegiatan ini diharap dapat menyempurnakan budidaya jamur tiram mitra.
RANCANG BANGUN PROGRAM APLIKASI SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT TANAMAN RAMBUTAN MENGGUNAKAN METODE BAYES Ginting, Budi Serasi; Fatmawati, Sri
Jurnal Sistem Informasi Kaputama (JSIK) Vol. 1 No. 1 (2017): Volume 1, Nomor 1, Januari 2017
Publisher : STMIK KAPUTAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59697/jsik.v1i1.739

Abstract

Banyak permasalahan yang menyebabkan menurunnya kualitas tanaman buah rambutan juga sering terserang penyakit yang menyebabkan bunga atau buahnya rontok bahkan tanaman tersebut mati, buah menjadi tidak berkualitas, walaupun rasa buah tetap manis tetapi penampilan buah kurang mendukung bagi yang mengutamakan rasa hal tersebut tidak masalah, tetapi jika dihidangkan atau dipajangkan menjadi kurang menarik dengan buah lainnya. Sehingga mengakibatkan kerugian bagi petani, yang berdampak komoditi buah rambutan yang menjadi andalan kota Binjai disektor hortikultura dan pertanian menjadi terhambat. Dalam rangka rangka untuk meningkatkan ketersediaan buah rambutan yang berkualitas standard agar dapat memenuhi kebutuhan konsumen dipasar domestic maupun internasional dan meningkatkan pendapatan petani, Untuk membantu petani dalam pengambilan keputusan lebih dini dan cepat, perlu adanya sistem pakar yang mudah digunakan dan mudah dipahami. Salah satu teknologi yang berkembang saat ini untuk pengambilan keputusan tersebut adalah memanfaatkan Aplikasi Sistem Pakar dengan menerapkan metode Bayes untuk mencari ketidakpastian dari inputan berupa gejala dan kemungkinan jenis penyakit yang ada pada tanaman rambutan. Metode Bayes diharapkan dapat memberi hasil diagnosa yang lebih tepat dan mempunyai nilai kepastian yang lebih akurat.. Perancangan dan pengembangan sistem pakar belum ada yang menyediakan menu konsultasi seperti sistem pakar untuk menangani masalah penyakit tanaman rambutan, petani buah rambutan juga mengalami kesulitan mengidentifikasi penyakit karena tidak mengenali gejala-gejalanya, sehingga tidak jarang petani mengalami kerugian akibat penurunan kualitas buah. Seiring perkembangana teknologi, tugas pakar pertanian dapat dibantu oleh sebuah aplikasi komputer yaitu sistem pakar yang dapat mempermudah memberi penyuluhan pertanian, namun kemampuan diagnosa sistem pakar mungkin belum 100% sama dengan seorang pakar, karena masih menyebabkan keraguan hasil diagnosa. Maka diperlukan perhitungan dalam penelitian ini menggunakan metode Bayes.
Efforts To Protect The Rights Of Suspects Through The Pre-Trial Process In Examinations At The Investigative Level Muhidin, Muhidin; Puji Rahayu, Anjani; Fatmawati, Ina; Putri, Machelinda; Rifa'atul Lailiah, Melly; Fatmawati, Sri
JURNAL RUANG HUKUM Vol. 1 No. 1 (2022): Januari-Juni
Publisher : Gayaku Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58222/juruh.v1i1.243

Abstract

Coercive action by the competent authorities in investigations and prosecutions can be controlled by the courts. The purpose of establishing this facility is so that the rights of suspects can be protected, especially in relation to illegal arrests and detentions as well as termination of investigations and prosecutions. Even though the facility is regulated positively (Article 82 paragraph (1) letter d), in practice there are still deficiencies in its preparation and application in court, so that the human rights of suspects are not protected. This study discusses how pretrial authority protects the rights of suspects in Decision 99/Pid.Pra/2022/PN JKT.SEL and pretrial objectives at the investigative level, what is the role of pretrial as an effort to protect the rights of suspects and pretrial objectives at the investigative level. Therefore the purpose of this study is to determine pretrial authority in an effort to protect the rights of suspects for pretrial purposes at the level of investigation. The purpose of this study is to answer through the application of legal-philosophical methods and library research through theoretical research with legal theory and its relation to law enforcement prosecution in the judiciary. The results of the research prove that power and other powers continue to influence the institutional legal system whose independence is guaranteed by law and justice, especially the influence of pretrial authority on efforts to protect suspects' rights at the pretrial level and objectives at the investigative level. Also the role of the court as a procedural authority is therefore not completely independent. The main task of the judiciary remains to promote peace and justice. Therefore, to instill a sense of peace among justice seekers, it is necessary to strengthen the legal system, which is the last haven for justice seekers.
ANALISIS UNDANG-UNDANG PERLINDUNGAN ANAK TERHADAP KORBAN (STUDI KASUS PUTUSAN NOMOR: 36/PID.SUS/2023/PN. LBB) Putri, Machelinda; Muhidin; Sri Fatmawati
JURNAL RUANG HUKUM Vol. 3 No. 1 (2024): Januari-Juni
Publisher : Gayaku Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58222/juruh.v3i1.768

Abstract

Undang-undang perlindungan anak berfungsi sebagai representasi fisik dari perlindungan terhadap anak. Idealnya, perlindungan ini tidak hanya sekedar membantu anak-anak yang menjadi korban kejahatan atau memberikan mereka kesempatan untuk menerima pendidikan. Ia juga menawarkan keamanan dan dukungan hukum kepada anak-anak yang bermasalah dengan hukum atau yang melakukan kejahatan. Sebagaimana diatur dalam Pasal 59, perlindungan terhadap kekerasan fisik, psikis, dan seksual dicapai melalui penerapan pembatasan peraturan perundang-undangan, upaya sosialisasi, serta pemantauan, pelaporan, dan pemberian sanksi terkait tindak pidana hukum. Seperti pada kasus Putusan Nomor:36/PID.SUS/PN.LBB yang pelakunya tidak lain adalah ayah kandung dari anak tersebut menjadi ramai dibicarakan, lantaran sang ibu dari korban melakukan protes lewat video yang diunggah di sosial media. Protes tersebut dilakukan lantaran ibu korban tidak terima dengan putusan hakim kepada mantan suaminya tersebut. Pelaku atau ayah korban diberikan putusan bebas oleh hakim dalam persidangan di PN Lubuk Basung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Undang-undang Perlindungan Anak Terhadap Korban (Studi Kasus Putusan Nomor: 36/PID.SUS/2023/PN. LBB). Dimana dalam kasus ini adanya suatu yang sangat janggal dalam putusan hakim tersebut dan sesuatu hal yang mencoreng nama keadilan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode hukum normatif yang dimana Penelitian dilakukan dengan menganalisis hukum melalui studi dokumen, yakni menggunakan sumber bahan hukum yang berupa peraturan perundang-undangan, keputusan/ketetapan pengadilan, kontrak/perjanjian/akad, teori hukum, dan pendapat para sarjana. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa Undang-undang Perlindungan Anak Terhadap Korban. Terdapat kelebihan dan kekurangan dalam sistem peradilan, dan fakta lapangan. Terutama dalam Pembuktian Hukum, pembuktian merupakan salah satu komponen hukum acara pidana yang mengatur tentang macam-macam alat bukti yang sah, sistem yang digunakan untuk mengumpulkan alat bukti, syarat-syarat dan proses pengajuannya, serta kewenangan hakim untuk menerima, menolak, dan mempertimbangkannya. Dalam kasus PUTUSAN NOMOR: 36/PID.SUS/2023/PN. LBB. hakim membebaskan TERDAKWA, karena kesaksian ANAK KORBAN dan Saksi-saksi yang lainya sangat bertentangan antara satu dengan yang lainya.
Aktivitas Antioksidan Kombinasi Herbal Sebagai Terapi Ibu Pascapersalinan di Madura Putri, Devi Anggraini; Efi Mawli, Rizka; Solihah, Riyadatus; Firdaus, Nailufar; Denny Fitriana, Wiwit; Fatmawati, Sri
JURNAL ILMIAH OBSGIN : Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan & Kandungan P-ISSN : 1979-3340 e-ISSN : 2685-7987 Vol 16 No 1 (2024): MARET
Publisher : NHM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36089/job.v16i1.1994

Abstract

Kombinasi herbal pascapersalinan atau yang biasa dikenal sebagai jamu bersalin merupakan salah satu jamu yang dipercaya sebagai perawatan Ibu pascapersalinan di Madura. Jamu ini terdiri dari beberapa kombinasi tanaman herbal yang memiliki bioaktivitas dan efek farmakologis yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aktivitas antioksidan empat kombinasi herbal pascapersalinan dengan metode DPPH. Hasil penelitian menunjukkan keempat kombinasi herbal memiliki aktivitas antioksidan yang baik. Kombinasi B menunjukkan aktivitas penghambatan paling tinggi mencapai 95,93%±0,005 dengan asam galat sebagai standard. Dengan demikian, kombinasi herbal tersebut direkomendasikan sebagai terapi Ibu pascapersalinan.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING DENGAN MEDIA LABORATORIUM VIRTUAL (PhET) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR, KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN ELASTISITAS Azizaturredha, Mitha; Fatmawati, Sri; Yuliani, Hadma
EduFisika: Jurnal Pendidikan Fisika Vol 4 No 01 (2019): Edufisika: Jurnal Pendidikan Fisika Volume 04 Nomor 01, Juni 2019
Publisher : Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.63 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan media laboratorium virtual (PhET) untuk meningkatkan hasil belajar, keterampilan proses sains dan minat belajar siswa pada pokok bahasan elastisitas. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan pra-eksperimental design yaitu one group pretest-posttest design. Populasi penelitian adalah siswa kelas XI MIPA MAN Kota Palangka Raya tahun Ajaran 2018/2019. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling yang terdiri atas satu kelas yaitu XI MIPA 2. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji n-gain. Hasil penelitian yang diperoleh penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan media laboratorium virtual (PhET) dapat meningkatkan hasil belajar, keterampilan proses sains dan minat belajar siswa pada pokok bahasan elastisitas
Co-Authors AA Sudharmawan, AA Abadi, Dendy Surya Adhari, Desi Adi Niko Munandar Adi Oksifa Rahma Harti Adi Setyo Purnomo Algifari Ana Fergina Anita Hakim Nasution Ariyadi, Ridwan Arman Hakim Nasution Asie, Yeprina Prihatini Azizah, Nadia Azizaturredha, Mitha Dara Maulina Dendy Surya Abadi Dewi Mayangsari Dwi Aprilia Anggraini Ernie Maduratna Setiawati, Ernie Maduratna Fahmi, Norma Farizah Fatmawati, Ina Fazad, M. Haikhal Febrianti, Tiara Jill Carissa Firdaus, Nailufar Fitri Diana Wulansari Fitri Diana Wulansari Fitria Rahmitasari Ginting, Budi Serasi Hadma Yuliani Halimah, Adedila Hendro Nurhadi Hermeksi Rahayu Ida Ayu Putu Sri Widnyani Iman, Muhammad Ilham Nur Indrapaksi, Tengku Ikhwan Alfajri Iwan Supardi Lia Yulianti Lia Yulianti Lusi Zafriana Machfudz Fauzi Marsaulina Demiaty Marwan Asri Suryawijaya Marwanto Marwanto, Marwanto Maulina, Dara Men Aaf Falahudin Mufidah, Iftin Farekana Muhammad Lukman Hakim, Muhammad Lukman Mujahidah, Sa'adah Muryono, Mukhammad Nasir, Muhammad Nisa, Nur Harini Khoirun Nizar, M. Samsul Nungky Viana Feranita Nur Khoiriyah Octaviani, Wulan Nur Oktavia, Rianur Pratama, Silvia Abdi Pratiwi, Tasya Resa Puji Rahayu, Anjani Putri, Devi Anggraini Putri, Machelinda Putri, Vindya Meinda Putro, Herdayanto Sulistyo Rahmat Hidayat Rahmat Rudianto Rakhmia Nalibratawati Ramadhania, Nurina Rizka Ridwan Ariyadi Rifa'atul Lailiah, Melly Riswanto Riswanto riswanto riswanto Rizka Efi Mawli Rohmah, Alya Awinatul Rohmatika, Ria Rudianto, Rahmat Saiful Aziz Saiful Aziz Santiani Santiani Setiawan, Grace Caroline Shinta, Silvia Silvia Shinta Solihah, Riyadatus Suhartono Suhartono Suhartono Sularsih, S Surif Surif Surif Surif, Surif Surya Rosa Putra, Surya Rosa Suryo Wiyono Syar, Nur Inayah Tri Kuat, Tri Tuty, Libria Wahidiyah, Wahidiyah Wahyuning, Baiq Nadia Risna Widhayanti, Nur Ari Widyasri Prananingrum Wiwit Denny Fitriana