Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan

Pengaruh Media PhET dengan Model Direct Instruction (DI) Terhadap Penguasaan Konsep Peserta Didik Paramitha, Reny; Zuhdi, Muhammad; Kosim, Kosim; Hikmawati, Hikmawati
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 4 (2023): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i4.1734

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media PhET (physics education technology) Interactive Simulations dengan model direct instruction (DI) terhadap penguasaan konsep peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah quasi eksperiment dengan desain penelitian non equivalent control group design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII SMPN 1 PRAYA TIMUR dengan jumlah 137 peserta didik, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh peserta didik kelas VII2 dengan jumlah peserta didik 34 orang sebagai kelas eksperimen dengan penggunaan media PhET interactive simulations dengan model direct instruction dan kelas VII4 dengan jumlah peserta didik 34 orang sebagai kelas kontrol menggunakan model direct instruction. Sebelum diberikan perlakuan terlebih dahulu dilakukan pre-test untuk mengetahui kemampuan awal peserta didik selanjutnya baru diberi perlakuan dan diberi post-test. Instrumen tes penguasaan konsep dalam bentuk pilihan ganda. Berdasarkan hasil post-test kelas eksperimen memperoleh nilai rata-rata 74,41 dan kelas kontrol memperoleh nilai rata-rata 65,44. Hasil uji prasyarat kedua sampel homogen dan terdistribusi normal sehingga uji statistik yang digunakan adalah statistik parametrik t-test diperoleh 2,527 dengan taraf signifikan 5%. Maka, Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa perlakuan berupa penggunaan media PhET interactive simulations dengan model direct instruction (DI) berpengaruh terhadap penguasaan konsep peserta didik.
Pengaruh Model Creative Problem Solving Terhadap Peningkatan Keterampilan Berpikir Kreatif Peserta Didik Abadi, Muhammad; Wahyudi, Wahyudi; Kosim, Kosim; Doyan, Aris
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 9 No. 4 (2024): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v9i4.2803

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Creative Problem Solving (CPS) terhadap peningkatan keterampilan berpikir kreatif peserta didikpada materi pengukuran di SMAN 3 Praya, Lombok Tengah. Penelitian ini menggunakan metode kuasi-eksperimen dengan desain Nonequivalent Control Group. Sampel penelitian diambil dengan tekhnik non probability atau sampel jenuh, dimana 2 kelas digunakan sebagai sampel kelas XE5 dan XE6. Instrumen penelitian meliputi tes keterampilan berpikir kreatif yang berfokus pada empat indikator: kelancaran, fleksibilitas, orisinalitas, dan elaborasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor rata-rata pre-test kelas eksperimen adalah 27,59 dan skor post-test adalah 62,31, sedangkan kelas kontrol memiliki skor rata-rata pre-test 25,84 dan post-test 59,75. Persentase peningkatan keterampilan berpikir kreatif di kelas eksperimen untuk indikator kelancaran, fleksibilitas, orisinalitas, dan elaborasi meningkat dari 49,9% menjadi 78,5%, 25% menjadi 60,5%, 19,3% menjadi 55,5%, dan 16,3% menjadi 54,8%. Uji hipotesis menggunakan uji t sampel independen menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,003 (p < 0,05), yang menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari model CPS terhadap keterampilan berpikir kreatif peserta didik. Skor N-Gain untuk kelas eksperimen adalah 0,47, sedangkan untuk kelas kontrol 0,45, keduanya dikategorikan sebagai peningkatan sedang. Temuan ini menunjukkan bahwa model CPS efektif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif peserta didik, terutama dalam pembelajaran fisika.
Pengaruh Model Problem Based Learning Berbantuan E-Modul Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Janati, Janati; Kosim, Kosim; Nisrina, Nina; Sutrio, Sutrio
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 10 No. 2 (2025): Mei
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v10i2.3482

Abstract

Kemampuan berpikir kritis merupakan kompetensi esensial abad ke-21 yang harus dimiliki peserta didik, terutama dalam pembelajaran fisika. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model Problem Based Learning (PBL) berbantuan e-modul terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik di SMAN 2 Woha. Metode yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain pretest-posttest control group. Sampel penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas XI MIPA 2 sebagai kelas eksperimen yang menerapkan model PBL berbantuan e-modul dan kelas XI MIPA 1 kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan signifikan dalam kemampuan berpikir kritis peserta didik pada kelas eksperimen dibandingkan dengan kelas kontrol, dengan nilai rata-rata posttest masing-masing 82 dan 74. Uji hipotesis menggunakan Mann-Whitney U menunjukkan nilai signifikansi 0,001<0,05, yang berarti terdapat pengaruh positif dari penerapan model PBL berbantuan e-modul terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini menyimpulkan bahwa inovasi dalam pembelajaran fisika melalui model PBL berbantuan e-modul dapat meningkatkan keterlibatan dan kemampuan berpikir kritis peserta didik
Co-Authors 'Ardhuha, Jannatin 'Ardhuha, Jannatin A. Wahab Jufri A.A. Ketut Agung Cahyawan W Aat Sriati Abadi, Muhammad Adawiyah, Nabilah Al Adi Muhamad Muhsidi Ahmad Busyairi, Ahmad Ahmad Harjono Aliefman Hakim Alpiani, Delta Amalia, Tata Amelia, Tasya Aos Santoso Hadiwijaya, Aos Santoso Apridin, Apridin Apriliani, Annisa Ariatin, Adinda Rainah Lova Aris Doyan Arni, Kurnia Julianti Aziziyah, nurul Baratasena, Raden Radian Desy Indra Yani Devi, Via Monica Dinda, Yayi Ana Efri Widianti Erdawaty, Sri Erwanto, Muhammad Fadholi, Affan Hilmi Gunawan Gunawan Hadisyahputra, Dwita Hairunisyah Sahidu Handayani, Endang P Harliana Harliana Hasan, Nur Bilqis Haibah Mufidah hasani, riadhatul Hesti Platini Hikmawati , Hikmawati Hikmawati Hikmawati I Wayan Gunada Imaniah, Esa Indra Maulana, Indra Indrayani, Indrayani . Jamuri Jamuri, Jamuri Janati, Janati Jogo, Sukmo Banyu Johdi, Haerul Joni Rokhmat Junaenni Januarizcha Kadar Risman Khaerus Syahidi Kurniawan Arizona Kusumawati, A. Laili Rahayuwati Lala, Andi Lestari, Furri Fuzie Liana Liana Lilis Mamuroh Lovy Herayanti Mahmudah, Huraiza Makhrus, Muhamad Maria komariah Maulana, Lalu Muhammad Septian Maulana, Sidik Mediawati, Ati Surya Mohammad Ahmad Bani Amer Muh. Makhrus MUHAMMAD TAUFIK Muhammad Zuhdi Mukidin, Mukidin Musthofa, Faizal Namina, Fajaritta Sukma Ni Nyoman Sri Putu Verawati Nisrina, Nina Nita Fitria Novia Rahmawati Nur Faiz Habibah Nurhakim, Furkon Paiman Paiman Paramitha, Reny Putri, Angeli Soradin Qothrunnada, Qothrunnada Rahmatullah Rahmatullah Rifa Aksar, Fadila Riyanti, Nandita Agus Riyanto, Nur Bambang Sahidu, Haerunisyah Sandra Pebrianti Sari, Rosita Satutik Rahayu Sri Hendrawati Sudrajat, Vickry Maulanna Sukardi, Didi Sukarso, Aa Sukmawati Sukmawati Susilawati, Susilawati Syahrial Ayub, Syahrial SYAHRIAL SYAHRIAL Tetti Solehati Theresia Eriyani Toyibah, Rida Siti Ulfa, Amalia Uluwiyya, Rahma Wahyudi Wahyudi Windy Rakhmawati Wisni, Firda Witdiawati Witdiawati, Witdiawati Yulianita, Henny Yumiati Yunita, Rizki Yuyu Sudarmini Zainuri, Baiq Nabila Saufika