Claim Missing Document
Check
Articles

Found 26 Documents
Search

INHIBIN B MENGHAMBAT EKSPRESI MOLEKUL PROTAMINE P2 DI DALAM KEPALA SPERMATOZOA TIKUS (Rattus norvegicus) a, Aulanni'am; Akmal, Muslim; Widodo, M. Aris; Sumitro, Sutiman B.; Purnomo, Basuki B.
Jurnal Kedokteran Hewan Vol 5, No 2 (2011): September
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21157/j.ked.hewan.v5i2.365

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui efek inhibin B terhadap ekspresi protamine P2 di dalam kepala spermatozoa pada kauda epididimis. Penelitian ini menggunakan 24 ekor tikus jantan berumur 4 bulan yang dikelompokkan secaraacak ke dalam 4 kelompok (KO, KI, KII, dan KIII), setiap kelompok terdiri atas 6 ekor tikus. Kelompok KO merupakan kelompok kontrol hanya diinjeksi dengan PBS. Kelompok KI, KII, dan KIII diinjeksi dengan inhibin B dengan dosis masing-masing adalah 25, 50, dan 100 pg/ekor. Tikus diinjeksi sebanyak 5 kali secara intra peritoneal dengan interval waktu pemberian 12 hari selama 48 hari. Injeksi pertama, inhibin B dicampur dengan 0,05 ml PBS dan 0,05 ml CFA. Injeksi kedua hingga kelima, inhibin B dicampur dengan 0,05 ml PBS dan 0,05 ml IFA. Pada hari ke-6 setelah injeksi inhibin B terakhir, hewan coba dikorbankan secara dislocatio cervicalis lalu jaringan kauda epididimis dikoleksi dan difiksasi dengan paraformaldehid 4%. Setelah melalui proses dehidrasi, jaringan blok di dalam parafin dipotong dengan ketebalan 6 mikron dan diwarnai secara imunohistokimia dengan menggunakan antibodi anti protamine P2. Pengamatan secara imunohistokimia menunjukkan adanya ekspresi protamine P2 di dalam kepala spermatozoa pada semua kelompok perlakuan. Akan tetapi, seiring dengan penambahan dosis inhibin B menyebabkan terjadinya penurunan tingkat ekspresi protamine P2 di dalam kepala spermatozoa pada kauda epididimis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa injeksi inhibin B dengan dosis 100 pg/ekor menurunkan secara nyata jumlah ekspresi protamine P2 di dalam kepala spermatozoa pada epididimis (P0,05) dibanding KO.
PENGARUH INDUKSI EPIDERMAL GROWTH FACTOR (EGF) TERHADAP PROTEIN Cx43 SELAMA EKSPANSI SEL KUMULUS Umi Baszary, Chomsa Dintasari; Sumitro, Sutiman Bambang; Djati, Mochammad Sasmito; Widjajanto, Edi
Jurnal Kedokteran Hewan Vol 6, No 1 (2012): March
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21157/j.ked.hewan.v6i1.350

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh induksi EGF terhadap lokalisasi Cx43 dan gap junction selama ekspansi sel kumulus. Hasilpenelitian ini menunjukkan bahwa ekspansi sel kumulus mempunyai signifikansi dengan meningkatnya konsentrasi EGF dan waktu kultur. Ekspansi sel kumulus diindikasikan dengan perubahan bentuk sel menjadi memanjang dan menyebar. Ekspresi Cx43 meningkat pada kultur jam ke-5 dan semakin meningkat pada kultur jam ke-10 dengan semakin padatnya protein pada badan sel. Pada kultur jam ke-15 terjadi penurunan ekspresi Cx43 pada badan sel. EGF berpengaruh terhadap peningkatan ekspansi sel kumulus tetapi tidak pada ekspresi Cx43 denganbertambahnya konsentrasi dan waktu kultur. Hal ini menunjukkan bahwa komunikasi antar sel kumulus menurun, karena jarak antar sel yang semakin jauh.
Students' critical thinking skills (2011-2020): A bibliometric analysis Iwan, Iwan; Sumitro, Sutiman Bambang; Ibrohim, Ibrohim; Rohman, Fatchur
Journal of Research in Instructional Vol. 3 No. 2 (2023): Journal of Research in Instructional
Publisher : Univeritas Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/jri.v3i2.226

Abstract

The purpose of this study is to identify and analyze articles that examine students' critical thinking abilities that have been published in several reputable international journals published in period 2011-2020 using bibliometric analysis. The research was conducted using a systematic mapping method in 4 stages: (1) searching articles using the Publish or Perish (PoP) application in the Scopus database, (2) classifying articles for bibliometric analysis, (3) checking and filling in article metadata and (4) conducting bibliometric analysis using the VOSviewer application. The results of the bibliometric analysis yielded 5 findings, as follows: (1) the trend of publication of critical thinking skills has fluctuated from 2011-2020; (2) the ten most contributing journals have published 46 articles up to 2020; (3) the ten most cited articles resulted in 669 citations; (4) The four highest order keywords that are most widely used in critical thinking skills articles are critical thinking abilities, thinking abilities and students; (5) There are 6 writers who research critical thinking skills the most but have not seen collaboration between the 6 writers; It can be concluded that student critical thinking abilities in the world of education are being researched even though they have fluctuated over the last 10 years.
In silico study of active compounds ADMET Profiling in Curcuma xanthorrhiza Roxb and Tamarindus indica as Tuberculosis Treatment Aristyani, Sherry; Nur, M. Irsyad; Widyarti, Sri; Sumitro, Sutiman B.
Jurnal Jamu Indonesia Vol. 3 No. 3 (2018): Jurnal Jamu Indonesia
Publisher : Tropical Biopharmaca Research Center, IPB University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29244/jji.v3i3.67

Abstract

Curcuma xanthorrhiza Roxb and Tamarindus indica L. have been used for a long time by Indonesia local societies as tuberculosis therapy. This study explores the active compounds of Curcuma xanthorrhiza Roxb and Tamarindus indica L that important for suppressing the survival of Mycobacterium tuberculosis and predicts the pharmacokinetics and toxicity of the compounds. stringApp of Cytoscape 3.6.0 was used for screening the compounds targeting mycobacteria proteins, then computational tools like SwissADME (http://swissadme.ch/) and admetSAR (http://lmmd.ecust.edu.cn/admetsar1/predict/) were applied for estimating absorption, distribution, metabolism, excretion, and toxicity (ADMET) of active compounds. The result has been shown that there were some active compounds could target proteins of Mycobacterium tuberculosis. According to the profiling result, these compounds had a various characteristic in gastrointestinal absorption, could pass the blood-brain barrier, and had drug-like properties. In toxicity term, the active compounds did not cause Ames toxicity.
Kajian Kebutuhan Bahan Ajar Mata Kuliah Biologi Sel di Universitas Lampung Maulina, Dina; Sumitro, Sutiman Bambang; Amin, Mohamad; Lestari, Sri Rarayu
Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek) 2016: Prosiding SNPBS (Seminar Nasional Pendidikan Biologi dan Saintek)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.168 KB)

Abstract

Bahan ajar sebagai salah satu media pembelajaran menjadi penting peranannya bagi dosen dan mahasiswa, salah satu bentuknya berupa buku ajar. UU No. 12 pasal 12 tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi menjelaskan bahwa dosen berkewajiban menulis buku ajar sebagai wahana sumber belajar guna pengembangan budaya akademik. Mata kuliah Biologi Sel merupakan salah satu mata kuliah dasar yang dianggap rumit bagi mahasiswa yang didalamnya memerlukan pendekatan pembelajaran secara kontekstual. Kontekstualisasi materi dari matakuliah dapat disajikan secara riil melalui buku ajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kebutuhan buku ajar pada mata kuliah Biologi Sel bagi mahasiswa di Universitas Lampung. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Biologi di Universitas Lampung yang telah menempuh mata kuliah Biologi Sel tahun akademik 2015/2016. Kebutuhan bahan ajar bagi mahasiswa diperoleh melalui observasi selama pembelajaran dengan angket dan tanggapan mahasiswa diperoleh melalui kuisioner yang selanjutnya dianalisis secara persentasedeskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosen dan mahasiswa menggunakan buku ajar Biologi Sel sebagai salah satu rujukan penunjang dalam kegiatan pembelajaran. Sebanyak 73,73% koresponden menjelaskan bahwa buku ajar dibutuhkan dalam menunjang pembelajaran dan pemahaman mahasiswa, 53,33% mahasiswa mengungkap bahwa buku ajar yang digunakan selama ini belum merepresentasikan hasil-hasil riset (penelitian) kekinian yang terkait dengan materi perkuliahan, 61,67% mahasiswa merasa kesulitan dalam memahami materi di perkuliahan Biologi sel yang berdampak pada hasil belajar mahasiswa yang rendah. Hal ini dibutuhkan solusi dalam pembelajaran untuk menyajikan materi perkuliahan yang kontekstual yang berisi materi kekinian terkait dengan kehidupan riil. Dengan demikian, diperlukan pengembangan buku ajar untuk mata kuliah Biologi Sel di Pendidikan Biologi Universitas Lampung guna mendukung kegiatan perkuliahan dan peningkatan pemahaman mahasiswa.
The Effectiveness of the Problem-Based Learning Model to Enhance Students' Critical Thinking Skills on Conservation Biology Courses Iwan; Sumitro, Sutiman Bambang; Ibrohim; Rohman, Fatchur
Jurnal Penelitian Pendidikan IPA Vol 10 No 8 (2024): August
Publisher : Postgraduate, University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppipa.v10i8.6959

Abstract

The purpose of this study is to ascertain how the problem-based learning approach affects students' critical thinking abilities in courses on conservation biology. This study design uses a non-equivalent control group in a quasi-experiment. Essay exam questions totaling 10 valid and reliable numbers served as the study's instrument. Pre-test and post-test questions were used to gather data. Descriptive statistics and inferential statistical tests, namely the covariance (ANCOVA) analysis with pretest values as variables at a significance level of 0.05%, were used to evaluate the research data. The IMB 23 SPSS program was utilized for data analysis because the data were homogeneous and regularly distributed. The findings demonstrated that, with a significance value of 0.000 < 0.05, there was a significant difference in the critical thinking abilities of students taught using the conventional model and those taught using the problem-based learning model. The conclusion is that in conservation biology classes, the problem-based learning approach helps students develop their critical thinking skills.