Claim Missing Document
Check
Articles

PELAKSANAAN MODEL PENDIDIKAN KARATER DI SEKOLAH DASAR Fatimatuzzahra, Fatimatuzzahra; Tri Samiha, Yulia; Purnamah, Lidia; Wulandari, Rini; Komala Sari, Elya; Putri, Suciani
HYPOTHESIS : Multidisciplinary Journal Of Social Sciences Vol 2 No 01 (2023): HYPOTHESIS : Multidisciplinary Journal Of Social Sciences
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62668/hypothesis.v2i01.631

Abstract

Sekolah-sekolah pada saat ini menghadapi tantangan di dalam mendidik generasi muda yang merupakan penerus bangsa, dalam hal membentuk dan mengembangkan karakter. Pendidikan karakter merupakan sebuah proses pendidikan untuk membentuk dan membangun karakter peserta didik. Tujuan dari pendidikan karakter yaitu agar peserta didik memiliki karakter yang sesuai dengan nilai dan norma yang ada di negara kita, serta agar bisa menghadapi era globalisasi tanpa terbawa arus negatif dari era globalisasi tersebut. Metode yang digunakan adalah metode pendekatan kualitatif yaitu secara literatur atau kepustakaan. Teknik pengumpulan data yang diterapkan dalam pembahasan ini adalah mengkaji buku, jurnal penelitian, literatur, maupun dokumen lain yang dianggap relevan dengan masalah penelitian. Temuan-temuan dalam proses pengumpulan data, didokumentasikan untuk kemudian di analisis dan disajikan secara deskriptif. Hasil kajian ini yaitu bahwa pendidikan karakter sangat penting untuk dilaksanakan dalam setiap pendidikan dan penerapannya bisa dilakukan dengan menerapkan pendidikan karakter dalam setiap pembelajaran dan dengan keteladanan melalui pembiasaan-pembiasaan di lingkungan sekolah.
Manajemen Program Pendidikan Inklusif Rizki, Nikentari; Amilda, Amilda; Tri Samiha, Yulia
Jambura Journal of Educational Management Volume 5 Nomor 2, September 2024
Publisher : JURUSAN MANAJEMEN PENDIDIKAN FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/jjem.v5i2.3822

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana perencanaan, pengorganisasian pelaksanaan dan pengawasan dari manajemen penyelenggaraan program inklusif di SD Negeri 30 Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui tahapan pengumpulan data, penyajian data, verifikasi serta penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data melalui triangulasi, yakni triangulasi waktu, metode dan waktu. Subjek dalam penelitian ini meliputi kepala sekolah, tenaga pendidik, tenaga kependidikan, peserta didik dan orang tua siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses penyelenggaraan program inklusif dimulai dari proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan yang sudah berjalan dengan baik. hal tersebut sejalan dengan dukungan dari kepala sekolah dan Kerjasama antar guru, tenaga kependidikan, dan semua warga yang ada di sekolah. ada beberapa hal yang masih menjadi perhatian yaitu sarana prasana dan penyediaan guru pendamping khusus. namun hal tersebut tidak terlalu menganggu proses pembelajaran dikarenakan anak berkebutuhan khusus sudah dibimbing sepenuhnya oleh guru kelas yang telah mengikuti berbagai pelatihan khusus pada program pendidikan inklusif.
Studi Pustaka tentang Integrasi Nilai Budaya Lokal dalam Materi IPS Sekolah Dasar Yulia Tri Samiha; Langit Aksara
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i2.414

Abstract

Penelitian ini merupakan kajian pustaka yang mengangkat topik integrasi nilai-nilai budaya lokal ke dalam pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) di sekolah. Latar belakang kajian ini didasarkan pada kebutuhan untuk melestarikan budaya lokal di tengah derasnya arus globalisasi, serta pentingnya peran pendidikan dalam menanamkan nilai-nilai budaya kepada generasi muda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengulas konsep, strategi, dan tantangan dalam penerapan nilai budaya lokal dalam pembelajaran IPS. Metode yang digunakan adalah telaah literatur terhadap berbagai sumber, termasuk artikel ilmiah dan hasil penelitian sebelumnya yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa pengintegrasian nilai budaya lokal dalam materi IPS dapat memperkuat pemahaman siswa terhadap identitas budaya, menumbuhkan karakter kebangsaan, serta menanamkan sikap toleransi dan cinta tanah air. Beberapa strategi yang dapat diterapkan antara lain pengembangan materi ajar yang berbasis kearifan lokal, penggunaan pendekatan pembelajaran kontekstual, serta keterlibatan masyarakat dan tokoh adat dalam proses pembelajaran. Meski demikian, terdapat sejumlah kendala seperti keterbatasan bahan ajar, minimnya pelatihan bagi guru, dan adanya resistensi terhadap perubahan kurikulum. Oleh karena itu, kajian ini merekomendasikan adanya kerja sama antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat dalam menyusun kurikulum IPS yang lebih responsif terhadap nilai-nilai budaya lokal. Dengan langkah tersebut, diharapkan integrasi budaya lokal dalam pembelajaran IPS tidak hanya memperkaya wawasan siswa, tetapi juga turut menjaga keberlangsungan budaya bangsa di tengah tantangan globalisasi.
Kajian Literatur Pengaruh Penggunaan Media Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa Sekolah Dasar Yulia Tri Samiha; Pegita Delapani
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i2.468

Abstract

Kemajuan teknologi digital telah menghadirkan perubahan signifikan dalam praktik pembelajaran di tingkat sekolah dasar, khususnya dalam aspek media pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara sistematis temuan-temuan literatur ilmiah terkait pengaruh penggunaan media digital terhadap motivasi belajar siswa sekolah dasar. Metode yang digunakan adalah studi literatur sistematik dengan pendekatan integratif, mencakup 10 artikel dari jurnal bereputasi nasional dan internasional yang terbit dalam kurun waktu 2020-2025. Hasil analisis menunjukkan bahwa penggunaan media digital, baik berbasis aplikasi interaktif, video edukatif, maupun platform e-learning, secara umum memiliki korelasi positif terhadap peningkatan dimensi motivasi intrinsik dan ekstrinsik siswa. Faktor-faktor yang memediasi pengaruh tersebut antara lain adalah desain antarmuka yang menarik, konten yang kontekstual dengan kehidupan sehari-hari anak, serta interaktivitas yang memungkinkan umpan balik instan. Di sisi lain, tantangan seperti keterbatasan infrastruktur, literasi digital guru, dan ketimpangan akses teknologi menjadi hambatan dalam optimalisasi pemanfaatan media digital. Studi ini menyimpulkan bahwa media digital dapat menjadi instrumen strategis dalam meningkatkan motivasi belajar di sekolah dasar apabila didukung oleh kebijakan pendidikan yang inklusif, pelatihan guru yang berkelanjutan, dan desain media yang berbasis kebutuhan siswa. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi pengembang kurikulum, pembuat kebijakan, dan praktisi pendidikan dasar dalam merancang pembelajaran yang adaptif di era digital.
PGMI Students' Perceptions of the Implementation of Artificial Intelligence (AI) Technology in Learning in Madrasah Ibtidaiyah Samiha, Yulia Tri; Aksara, Langit
Journal of Educational Sciences Vol. 9 No. 3 (2025): Journal of Educational Sciences
Publisher : FKIP - Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jes.9.3.p.1055-1065

Abstract

The development of Artificial Intelligence (AI) technology in the era of the Industrial Revolution 4.0 has a significant impact on the world of education, including in Madrasah Ibtidaiyah (MI). This transformation demands the readiness of teachers, especially prospective madrasah teachers, to adopt the technology without ignoring Islamic values. This study aims to explore the perceptions of Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education (PGMI) Study Program students towards the implementation of AI technology in learning in MI. The study used a descriptive qualitative approach with the participation of 40 PGMI students of UIN Raden Fatah Palembang. Data were collected through an open-ended questionnaire and analyzed using thematic analysis method with the help of NVivo 14 software. The results showed that students have a fairly good understanding of AI as an intelligent technology that supports personalized and interactive learning. The main challenges in implementing AI in MI include limited infrastructure, funding, digital literacy, and resistance to change. Students emphasized the importance of mastering technology skills as a core competency of prospective MI teachers. This study recommends the integration of AI-based technology training in the PGMI curriculum to prepare adaptive and competent educators in the digital era.
Madrasah Ibtidaiyah Teacher Candidates' Strategies in Fostering Student Discipline in the Digital Age Samiha, Yulia Tri; Fauzi, Muhammad
Journal of Educational Sciences Vol. 9 No. 3 (2025): Journal of Educational Sciences
Publisher : FKIP - Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jes.9.3.p.1326-1333

Abstract

The development of technology in the digital era brings its own challenges in the world of education, especially in maintaining and fostering student discipline. Madrasah Ibtidaiyah (MI) as an Islamic-based basic education institution needs to have adaptive strategies that are in accordance with the characteristics of the times and still uphold moral values. This study aims to examine the strategies used by MI teacher candidates in fostering student discipline in the digital era. The method used is descriptive qualitative research with a thematic analysis approach. The research subjects consisted of 40 final students of the PGMI Study Program at UIN Raden Fatah Palembang who had taken teaching practice. Data were collected through an open-ended questionnaire and analyzed using NVivo 14 software. The results showed that prospective teachers' understanding of discipline focuses on compliance with rules as a form of responsibility and self-control. The strategies identified include communicative approaches, giving rewards, and applying consequences for violations. The authoritative approach is the dominant strategy, as it combines the firmness of rules with emotional support. The best practice in instilling discipline is the teacher's exemplary behavior that is consistently displayed, making the teacher a role model in shaping students' character. This study concludes that the strategy of MI teacher candidates in building student discipline must combine technological aspects, humanist approaches, and Islamic character values to answer the challenges of education in the digital era.
Sociobiological Literacy in Global Citizenship Education: A Conceptual Review of 21st Century Social Challenges Triangtadua, Pebio; Samiha, Yulia Tri
Journal of Educational Sciences Vol. 9 No. 4 (2025): Journal of Educational Sciences
Publisher : FKIP - Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/jes.9.4.p.2219-2227

Abstract

This study aims to examine the development of sociobiological literacy as an interdisciplinary approach that integrates biological-evolutionary and social science perspectives to strengthen global citizenship education in facing contemporary social issues. The method used is a literature study with qualitative-descriptive analysis of selected national and international scientific literature from 2021 to 2025, focusing on the contribution of sociobiological literacy in shaping critical awareness, empathy, and social responsibility of students. The results of the study show that the development of sociobiological literacy has succeeded in increasing students' understanding of the relationship between biological factors and social dynamics, enabling them to analyze issues such as climate change, identity conflict, digital disinformation, and ethical dilemmas of biotechnology more holistically and critically. This approach also strengthens students' character and commitment to universal values such as justice, peace, and sustainability, and encourages proactive action in responding to global challenges. The success of sociobiological literacy integration is greatly influenced by the role of adaptive teachers, contextual learning strategies, and responsive curriculum support. Thus, sociobiological literacy is not only a complement, but a transformative educational strategy that is urgently needed to be implemented in the education system in order to form adaptive, empathetic, and responsible 21st century global citizens.
ANALISIS HASIL PENGGUNAAN MEDIA PEMBELELAJARAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI SEKOLAH DASAR Shawmi, Ayu Nur; Samiha, Yulia Tri; Raihan Alfarizi, Muhammad; Liza, Trisna; Sapitri, Wira; Miliyarta Lestari, Utami; Lauren Liza, Lauren Liza
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 2 No 01 (2023): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62668/jimr.v2i01.618

Abstract

Penelitian ini berjudul Analisis Hasil Penggunaan Media Pembelelajaran Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Di Sekolah Dasar. Penelitian bertujuan mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana hasil penggunaan media pembelajaran disekolah dasar dalam rangka meningkatkan minat belajar siswa dikelas.Media pembelajaran alat  menjadi sebuah alat yang relavan digunakan dalam menyajikan bahan ajar pada dunia pendidikan.Namun perlu diketahui dampak apa saja yang terjadi dari penggunaan media pembelajaran ini terhadap minat belajar siswa.Data dalam penelitian ini berupa kata dan kalimat yang diambil dari beberapa artikel pendidikan dengan melakukan analisis hasil. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui 3 tahap yaitu pertama,reduksi data seperti menyeleksi,meringkas dan mengklasifikasi. Kedua menyajikan data dengan klasifikasi fokus pada penelitian dan ketiga membuat kesimpulan berdasarkan data yang telah dikumpulkan berdasarkan penelitian. Seiring dengan berkembangnya terknologi serta ilmu pengetahuan, maka berkembang pula berbagai macam media pembelajaran. Oleh karena itu,pendidikan harus selalu tanggap terhadap perubahan.Jadi,para pendidik diharapkan dapat berkreasi serta berinovasi dalam merancang dan mengembangkan proses pembelajaran yang PAIKEM GEMBROT. Guru juga perlu untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan serta keterampilan keterampilannya sehingga benar benar menjadi guru yang profesional.Sehingga bisa dikatakan penggunaan media pembelajaran sangat efektif untuk meningkatkan minat siswa sekolah dasar dalam belajar.
PENERAPAN KONSEP DASAR BAHASA INDONESIA DI SEKOLAH DASAR DALAM KURIKULUM MERDEKA Panca putri, shabira; Nabilla Zakiyah, Andi; Anisah, Nia; Riyani, Roja; Arbaina Juliana, Siti; Tri Samiha, Yulia
JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research Vol 2 No 01 (2023): JIMR : Journal Of International Multidisciplinary Research
Publisher : Pusat Studi Ekonomi Publikasi Ilmiah dan Pengembangan SDM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62668/jimr.v2i01.634

Abstract

Bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran yang dipelajari pada setiap jenjang pendidikan. Walaupun adanya perubahan kurikulum, kedudukan mata pelajaran ini tidak dapat digeser apalagi dihilangkan karena merupakan muatan wajib dalam sistem kurikulum Indonesia. Inovasi Pembelajaran Bahasa Indonesia melalui dalam kurikulum merdeka belajar untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila, ini masih banyak guru yang menggunakan teknik pembelajaran secara teoretis dan hafalan, sehingga kegiatanpembelajaran cenderung berlangsung kaku, monoton, dan membosankan. Terkhusus pada pelajaran bahasa Indonesia, materi yang disampaikan nyatanya masih belum mampu melekat pada diri siswa sebagai sesuatu yang rasional, kognitif, dan afektif. Penggunaan metode pembelajaran yang masih konvensional itulah yang berimbas pada tingkat penguasaan materi pelajaran Bahasa Indonesia siswa yang masih rendah. Lebih jauh, kondisi pembelajaran semacam ini merupakan bentuk kegagalan siswa dalam mengembangkan pengetahuan dan keterampilan kebahasaan, serta sikap positif terhadap penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Kondisi seperti ini dapat diatasi dengan menerapkan inovasi pembelajaran yangdapat digunakan oleh guru dalam melaksanakan pembelajaran bahasa Indonesia melalui berbagai pendekatan, yang tertuang ke dalam empat aspek keterampilan berbahasa Indonesia, yakni keterampilan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis.
Pengaruh Model Pembelajaran Course Review Horay terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Biologi Di MA Sabilulhasanah Yulia Tri Samiha; Syarifah; Puput Maryati
Edubiotik : Jurnal Pendidikan, Biologi dan Terapan Vol. 4 No. 01 (2019): Edubiotik : Jurnal Pendidikan, Biologi dan Terapan
Publisher : Biology Education Department, Universitas Insan Budi Utomo, Malang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah yang perlu kita selesaikan di dunia pendidikan kita adalah lemahnya proses belajar. Proses pembelajaran di kelas masih diarahkan pada kemampuan anak untuk menghafal informasi. Sementara biologi membutuhkan pembelajaran yang logis dan masuk akal untuk dapat diterima dan diserap oleh otak sehingga bisa bertahan lama. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajran course review kursus horay terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi pelajaran sel di MA Sabilul Hasanah Kecamatan Sembawa Kabupaten Banyuasin. Metode penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif penelitian pretest-posttest control group design. Sampel diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel adalah kelas XI MIA 2 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA 1 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes untuk mengukur pembelajaran kognitif siswa tentang kategori kognitif C1- C4. Analisis data menggunakan uji-t, data pada perbedaan perhitungan rata-rata posttest kedua kelompok memperoleh nilai uji-t sebanyak 4,806 sedangkan nilai ttabel dengan taraf signifikan 5% dengan derajat kebebasan (dk) 42 sama dengan 1,684, dapat dikatakan bahwa uji-t > t-tabel berarti hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (H0) ditolak. Dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan pembelajran course review kursus horay terhadap hasil belajar kognitif siswa pada materi pelajaran sel di MA Sabilul Hasanah.
Co-Authors 'Aini, Kurratul Abdullah Idi Aditya Halim Perdana Kusuma Putra Putra Agung Wijaya, Agung Ahmad Syarifuddin Ahmad Zainuri Aisyah, Neng Akbar Hilmi, Muhamad Aksara, Langit Amanah Fatiha, Keysha Alea Amilda Amilda Amir Rusdi Anak Agung Istri Sri Wiadnyani Andi Candra Andi Candra Jaya, Andi Candra Anggun, Diah Putri Anisah, Nia Apit Fathurohman Arbaina Juliana, Siti Arya, Wely Julita Asri Arumsari AYU NUR SHAWMI, AYU NUR Azizi, Nurul Dedi Arianto Dewi, Meyana DJOKO ROHADI WIBOWO, DJOKO ROHADI Dwi Astria Elmiana Eni Elyati Eni Elyati Erie Agusta, Erie Faisal Faizatul Mabruroh Fatimatuzzahra Fatimatuzzahra Gestri Rolahnoviza Gunawan Bata Ilyas Ike Apriani, Ike Indarissyifa, Lisa Puspita Isyara, Larissa Putri Karlina Yulista Khoirunnisa, Nabila Komala Sari, Elya Langit Aksara Lauren Liza, Lauren Liza Lauren Liza, Levi Lestarika Lestarika, Lestarika Liza, Trisna Maharani, Nabila Maimunah Maimunah Mardeli Mardeli Marzudin, Ahmad Rizaldi Mayang Sari, Tri Adha Meli Yani Middya Boty, Middya Miliyarta Lestari, Utami Mudalfy Etyanna Nurazri Muh Misdar Muhammad Fauzi Muhammad Komarudin Nabilla Zakiyah, Andi Niswah, Rodiatun Nurani Nurani Nurlaeli Oktalena, Dela Dwi Panca Putri, Shabira Pegita Delapani Puput Maryati Puput Maryati Purnamah, Lidia Putri, Suciani Raihan Alfarizi, Muhammad Rini Anngraini Rini Wulandari Riri Novita Sunarti Riswanda, Jhon Riyani, Roja Rizki, Nikentari Romadhan, Muhammad Fauzi Romadhon Romadhon Sapitri, Wira Setyani Dwi Lestari Siska Wulandari Siti Rohimah Sri Dewi Sartika Sri Maryati Sri Maryati Syarifah Syarifah Syarifah Syarifah Syarifah Triangtadua, Pebio Tutut Handayani Ummi Hiras Habisukan WIJAYA WIJAYA, WIJAYA Wulandari, Cherrysa Ariesty Yuni Nopita Sari Zainal Berlian Zakiyatur Rosyidah Zazali, Munawir