p-Index From 2020 - 2025
10.024
P-Index
Claim Missing Document
Check
Articles

Literature Review : Karakter Sikap Peduli Sosial Aini, Nur; Kurniawan, Arizal Dwi; Andriani, Anisa; Susanti, Marlina; Widowati, Atri
Jurnal Basicedu Vol. 7 No. 6 (2023)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v7i6.6456

Abstract

Karakter merupakan suatu cara berpikir dan berperilaku seseorang sedangkan karakter peduli sosial merupakan sikap dan tidakan yang mana menunjukkan upya untuk memberikan bantuan baik secara moril maupun materil terhadap orang lain yang membutuhkan. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk membahas karakter peduli sosial, baik pengertian, aspek-aspek dan ciri-ciri. Pada penelitian ini menggunakan metode yang literature review atau kajian kepustakaan yang mana merupakan sebuah artikel yang disusun berdasarkan pencarian literatur baik nasional maupun internasional, Kepedulian sosial yaitu sebuah sikap keterhubungan dengan kemanusiaan pada umumnya, sebuah empati bagi setiap anggota komunitas manusia. Hasil dari penelitian ini dimana di peroleh bahwasanya setiap individu memiliki karakter peduli sosial yang berbeda-beda. Penanaman karakter peduli sosial perlu dilakukan dari lingkungan keluarga dan didukung dengan lingkungan sekolah. Maka dari itu penting adanya hubungan yang baik antara sekolah dan keluarga dalam melihat karakter peduli sosial pada anak.
Literature Review : Semakin Kaburnya Moral Baik dan Buruk Aini, Nur; Kurniawan, Arizal Dwi; Andriani, Anisa; Susanti, Marlina; Widowati, Atri
Jurnal Basicedu Vol. 7 No. 6 (2023)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v7i6.6458

Abstract

Perkembangan zaman yang terjadi dalam kehidupan sepeti teknologi, informasi dan komunikasi sangat memberikan pengaruh terhadap kehidupan masyarakat. Akan tetapi adanya perkembangan zaman ini memberikan dampak positif maupun negative pada moral remaja. Hal tersebut ditandai dengan adanya beberapa fenomena yang terjadi pada lingkungan masyarakat, maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk membahas moral remaja pada saat ini. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah literature review atau kajian kepustakaan yang mana merupakan sebuah artikel yang disusun berdasarkan pencarian literatur baik nasional maupun internasional, degradasi moral Anak-anak disebabkan oleh berbagai faktor, seperti pergaulan bebas, proses sosialisasi yang kurang sempurna, pengaruh budaya barat, kurangnya pengawasan dan perhatian orang tua, dan tingkat pendidikan yang rendah. Degradasi moral Anak-anak merupakan suatu keprihatinan yang sangat mendalam bagi suatu bangsa. Dimana tulang punggung bangsa rapuh karena termakan oleh hancurnya moral. Sedangkan moral bagi seseorang ialah cerminan hidup bagi penegak bangsa. Pemuda adalah harapan bangsa, di pundak merekalah masa depan bangsa dipertaruhkan. Jika pemudanya hancur, maka hancurlah bangsa tersebut. Sehingga pada saat ini dengan adanya perkembangan zaman moral remaja sangat dipengaruhi dari bagaimana pola asuh, lingkungan dan diri remaja itu sendiri, maka dari itu perlu adanya monitoring dari orang tua dan guru.
Peran Pendidikan Karakter sebagai Upaya Preventif dari Perilaku yang Menyimpang pada Kalangan Remaja Widayati, Tri Utami; Aisah, Siti; Alamha, Alamha; Nurzahara, Jihan; Widowati, Atri
Jurnal Basicedu Vol. 7 No. 6 (2023)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v7i6.6634

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena adanya banyak perilaku menyimpang yang dilakukan oleh kalangan remaja yang belum berhasil ditangani. Peneliti bertujuan untuk menjelaskan tentang faktor dan dampak negatif dari perilaku menyimpang serta menyadarkan pembaca akan pentingnya peran pendidikan karakter yang diberikan di sekolah, di rumah oleh keluarga, maupun di lingkungan sosial untuk menanggulangi perilaku menyimpang pada kalangan remaja. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode studi pustaka atau studi literatur yang menggunakan berbagai sumber dari jurnal ilmiah dan buku untuk memperkuat hasil analisis. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan dekriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada banyak perilaku menyimpang yang disebabkan oleh berbagai faktor. Faktor - faktor yang mempengaruhi perilaku menyimpang pada kalangan remaja ada dua yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor - faktor inilah yang menyebabkan timbulnya perilaku menyimpang pada kalangan remaja dan menimbulkan dampak negatif. Dampak negatif dari perilaku menyimpang pada kalangan remaja selain dapat merugikan diri pribadi juga mampu merugikan orang yang ada dilingkungan sekitarnya. Adapun cara untuk menanggulangi perilaku menyimpang pada kalangan remaja yaitu dengan pendidikan karakter di sekolah, di rumah oleh keluarganya dan lingkungan dimana remaja berinteraksi bebas secara sosial. Pendidikan karakter dapat menjadi solusi preventif untuk para remaja dari berbagai ancaman perilaku menyimpang
Pembinaan Manajemen Prestasi untuk Sekolah Sepakbola Jumarin, M. Al Buraida; Alfarisyi, M. Qodri; Widowati, Atri; Hadinata, Reza
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol 14 No 4 (2024): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v14i4.1666

Abstract

Kebugaran tubuh merupakan komponen vital bagi mahasiswa Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi yang rutin terlibat dalam aktivitas fisik intensif. Sport massage, sebagai metode pemulihan dan peningkatan kebugaran, telah menarik perhatian dalam bidang ilmu olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara komprehensif pengaruh sport massage terhadap kebugaran tubuh mahasiswa. Menggunakan desain eksperimental, penelitian ini melibatkan 60 mahasiswa yang dibagi secara acak menjadi kelompok perlakuan (n=30) dan kelompok kontrol (n=30). Kelompok perlakuan menerima intervensi sport massage selama 8 minggu dengan frekuensi 2 kali seminggu, sementara kelompok kontrol menjalani rutinitas normal tanpa intervensi khusus. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan (p<0,05) dalam berbagai komponen kebugaran tubuh pada kelompok perlakuan setelah mendapatkan intervensi sport massage. Peningkatan ini mencakup daya tahan kardiorespiratori, kekuatan otot, fleksibilitas, dan komposisi tubuh. Analisis lebih lanjut mengungkapkan bahwa sport massage berkontribusi pada peningkatan aliran darah, pengurangan kelelahan otot, dan percepatan proses pemulihan setelah aktivitas fisik intens. Temuan ini memberikan bukti empiris mengenai efektivitas sport massage dalam meningkatkan kebugaran tubuh secara holistik. Implikasi praktis dari penelitian ini mencakup rekomendasi untuk mengintegrasikan sport massage ke dalam program kebugaran mahasiswa Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi. Selain itu, hasil penelitian ini dapat menjadi landasan bagi pengembangan protokol pemulihan yang lebih efektif dan strategi peningkatan performa dalam konteks pendidikan jasmani dan olahraga prestasi. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengeksplorasi mekanisme fisiologis yang mendasari efek positif sport massage terhadap kebugaran tubuh, serta untuk mengevaluasi dampak jangka panjang dari penerapan sport massage secara rutin dalam program kebugaran mahasiswa.
PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN LARI GAWANG DENGAN MENGGUNAKAN ALAT YANG DIMODIFIKASI UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR Sini Sea, Nine; Atri Widowati; Akhmad Habibi
Jurnal Ilmu Manajemen Terapan Vol. 3 No. 4 (2022): Jurnal Ilmu Manajemen Terapan (Maret 2022)
Publisher : Dinasti Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31933/jimt.v3i4.959

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk : (1) mengetahui performa dari pengembangan video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi untuk siswa sekolah dasar, (2) mengetahui keefektifan video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi untuk siswa sekolah dasar. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE (Analysis-Desain-Development-Implementation-Evaluation). Model ini terdiri dari lima tahap, yaitu: tahap analisis, tahap desain, tahap pengembangan, tahap implementasi dan tahap evaluasi. Hasil penelitian pengembangan ini menunjukkan bahwa: (1) proses pengembangan video pembelajaran lari gawang dengan mengunakan alat yang dimodifikasi dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu: 1) hasil validasi ahli materi dari validasi tahap I diperoleh hasil persentase sebesar 64,6% dengan kriteria cukup layak, kemudian dilakukan perbaikan sesuai dengan saran ahli materi dan dilakukan validasi tahap II diperoleh hasil persentase 92,3% dengan kriteria sangat layak, 2) hasil validasi ahli media dari validasi tahap I di peroleh hasil persentase sebesar 66,3 % dengan kriteria cukup layak, kemudian dilakukan perbaikan sesuai dengan saran ahli media dan dilakukan validasi tahap II diperoleh hasil persentase 71,6% dengan kriteria layak; (2) keefektifan video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi berdasarkan hasil uji coba lapangan, meliputi uji coba guru PJOK diperoleh 93% dengan kriteria sangat layak, (3) penggunaan video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi berdasarkan uji coba lapangan, meliputi:1) uji coba kelompok kecil yaitu 10 siswa diperoleh hasil 82,8% dengan kriteria layak, 2) uji coba kelompok besar dengan 25 siswa kelas IV di SD Negeri 205/IV Kota Jambi, diperoleh hasil 87,7% dengan kriteria layak. Pengembangan ini telah membuktikan bahwa video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi untuk siswa sekolah dasar layak, efektif dan baik. Berdasarkan hal tersebut, pengembang menyarankan kepada berbagai pihak terutama guru PJOK pada tingkat SD/Mi kelas IV agar menggunakan video pembelajaran lari gawang dengan menggunakan alat yang dimodifikasi sebagai media pembelajaran.
Meningkatkan Karakter Disiplin dan Tanggung Jawab Menggunakan Reward Sticker Bergambar pada Siswa Sekolah Dasar Hadda, Hadda; Widowati, Atri
Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Pendidikan Tematik Dikdas
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Dasar Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jptd.v9i1.24895

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi strategi dalam membangun kedisiplinan dan menumbuhkan tanggung jawab siswa terhadap diri sendiri dan lingkungan dengan fokus pada penggunaan reward sebagai metode motivasi. Reward, dalam konteks ini, diartikan sebagai penghargaan atau imbalan yang diberikan kepada siswa untuk mendorong peningkatan prestasi dan kedisiplinan. Pentingnya konsistensi dan objektivitas dalam pemberian reward juga menjadi perhatian. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan metode kualitatif dan kuantitatif, dilaksanakan dalam dua siklus yang mencakup perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi selama semester genap tahun ajaran 2022/2023. Subjek penelitian adalah 32 siswa kelas 5B SD Negeri 207/IV Kota Jambi, terdiri dari 14 siswa laki-laki dan 18 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data meliputi observasi dengan skala penilaian (Rating Scale) dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Reward Sticker secara signifikan meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab siswa, dengan skor rata-rata kedisiplinan dan tanggung jawab yang meningkat dari pra siklus hingga siklus II. Kesimpulannya, reward efektif dalam meningkatkan karakter disiplin dan tanggung jawab siswa kelas 5B SD Negeri 207/IV Kota Jambi.. Kata Kunci: Reward sticker bergambar; Disiplin dan tanggung jawab.
Efektivitas Bidang Miring Pada Mata Pelajaran Senam Lantai Gerakan Rol Depan Siswa SDN 93 Kota Jambi Secara Blended Learning Yulio Syahdan Siregar, Aldo; Widowati, Atri
Jurnal Ilmu Olahraga dan Kepelatihan Indonesia Vol 4 No 1 (2022): Indonesian Journal of Sport Science and Coaching
Publisher : Jurusan Pendidikan Olah Raga dan Kepelatihan FKIP Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/ijssc.v4i1.19209

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk membantu permasalahan dan memotivasi siswa kelas 3 SDN 93 Kota Jambi dalam melakukan gerakan Rol Depan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu, dalam penelitian ini terdapat satu kelompok eksperimen yang sengaja diberi perlakuan. Penelitian ini menggunakan One Group Pretest-Posttest Design yaitu satu kelompok yang diberi perlakuan, tetapi sebelum perlakuan diberikan terlebih dahulu tes awal (pretest), kemudian diakhiri perlakuan tes akhir (posttest). Berdasarkan hasil analisis data nilai L hitung untuk data tes awal dan tes akhir secara berurutan 0.0795 < Ltabel 0,1265; 0.0681 < Ltabel 0,1265. Maka berdasarkan analisis data ini dapat disimpulkan data tes awal  dan tes akhir berdistribusi normal. Pada taraf signifikansi α = 0,05 maka diperoleh F tabel = 3,23.   Maka Fhitung (1,77) <  Ftabel (3,23) maka varian homogeny. Perbandingan harga antara t hitung dengan nilai presentil pada tabel distribusi – t, untuk taraf nyata α = 0,05 diperoleh t hitung (25,81) > t tabel (1,6772). Dari hasil penelitian ini terdapat efektivitas bidang miring pada mata pelajaran senam lantai gerakan rol depan siswa SDN 93 Kota Jambi secara blanded learning dengan t Hitung > t Tabel.
Pengembangan Video Senam Pernafasan Untuk Lansia Suhartini, Sugih; Ananda, Novri; Widowati, Atri
Jurnal Ilmu Olahraga dan Kepelatihan Indonesia Vol 6 No 1 (2024): Indonesian Journal of Sport Science and Coaching
Publisher : Jurusan Pendidikan Olah Raga dan Kepelatihan FKIP Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/ijssc.v6i1.27240

Abstract

Penelitian ini bertujuan menghasilkan produk berupa video Pengembangan senam pernafasan untuk lansia. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini ada model Pengembangan ADDIE. Validasi dilakukan oleh validator materi dan validator media. Subjek Penelitian adalah Anggota lansia panti sosial tresna werda budi luhur jambi dengan jumlah 10 orang subjek uji coba kelompok kecil dan 14 orang uji coba kelompok besar. Data hasil validasi dan tanggapan subjek uji coba dianalisis secara deskriptif kualitatif. Validator media dan validator materi menyatakan video pengembangan sangat baik dengan skor 90% dan 96%. Adapun hasil implement adalah subjek uji coba skala kecil dan kelompok besar menyatakan video pengembangan baik dan sangat baik dengan skor 98% dan 98%. Tahapan evaluate menghasilkan video pengembangan yang baik. Berdasarkan hasil semua tahapan ADDIE tersebut maka disimpulkan bahwa video pengembangan sangat baik. Video pengembangan senam pernafasan dapat digunakan oleh masyarakat. Video Pengembangan Senam pernafasan untuk lansia menarik, mudah di ikuti dan membantu dalam meningkatkan masyarakat untuk berolahraga dan meningkatkan minat masyarakat
PENGEMBANGAN ALAT SERVIS ATAS BOLA GANTUNG PADA SEPAK TAKRAW Doni Mariadi; Ilham Ilham; Atri Widowati
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 2 No. 1 (2020): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Desember 2020 - Mei 2021)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v2i1.580

Abstract

Dalam meningkatkan kemampuan servis atas dalam sepak takraw memerlukan pengembangan alat latihan yang efektif dan efisien . dengan pengembangan alat latihan pelatih bisa menerapkan kepada atletnya cara latihan servis atas yang benar, dan mampu meningkatkan prestasi yang lebih baik. Mengingat dalam sepak takraw pentingnya ketepatan sepakan terutama servis. Penelitian model pengembangan alat servis atas sepak takraw ini menggunakan model penelitian dan pengembangan R&D (Research and Developmenn) dari Borg and Gall yang terdiri dari 10 langkah penelitian yakni potensi dan maslah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, ujicoba pemakaina, revisi produk, ujicoba produk, revisi desain, revisi produk, produksi masal. Berdasarkan hasil perhitungan analisis angket respon siswa pada uji coba kelompok kecil didapat total skor 130 dengan rata-rata 3.82 dan jika di konversikan kedalam presentase menjadi sebesar 95% pada ketegori sangat baik. Berdasarkan hasil perhitungan analisis angket respon siswa pada uji coba kelompok besar didapat total skor 650 dengan rata-rata 3.85 dan jika di konversikan kedalam presentase menjadi sebesar 96% pada ketegori sangat baik.
PENGEMBANGAN ALAT LATIHAN MOTORIK KASAR PADA ANAK AUTISME Bima Sakti Bagaswara Prabowo; M. Ilham; Atri Widowati
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2021 - November 2021)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v2i2.650

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengembangkan alat Latihan Lari, Lompat, Lempar Motorik Kasar Pada Anak Autisme. Serta dapat melihat peningkatan motorik kasar pada anak autisme, 2) memproduksi alat latihan motorik kasar yang layak di gunakan untuk semua anak autisme. 3) Untuk mengetahui perkembangan tentang olahraga anak autisme serta gerak motorik kasar secara individu pada anak autisme. Metode pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini digunakan Langkah-langkah penggunaan Metode Research and Development (R & D). Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Luar Biasa (SLB) Harapan Mulia Kota Jambi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kuantitatif yaitu dengan menganalisis data kuantitatif yang di peroleh dari angket uji ahli dan uji lapangan. Data kuantitatif yang berupa angka hasil pengukuran di proses dengan cara dijumlahkan yang diharapkan diperoleh persentase kelayakan. Hasil Penelitian ini dapat dilihat dari validasi ahli materi yang dilakukan oleh Dosen Megister Teknologi Pendidikan pada alat latihan lari dari 6 pertanyaan sebesar 34,38%, kemudian untuk motorik kasar lompat dari 7 pertanyaan sebesar 37,5%, selanjutnya motorik kasar lempar dari 5 pertanyaan sebesar 28,13% dari penilaian ini ahli materi memberikan saran alat yang di produksi ini baik digunakan anak autisme. Kemudian penilaian ahli media dari 13 pertanyaan yang di ajukan melali kuisioner ahle media memberikan nilai sebesar 71 dengan memberikan saran Alat Latihan Lari, Lompat, dan Lempar Motorik Kasar pada Anak Autis SLB yang dikembangkan sudah baik dan dapat digunakan dilapangan. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa menurut ahli materi dan ahli media bahwa pengembangan alat latihan lari, lompat, lempar motorik kasar pada anak autisme sudah “layak” di produksi dan digunakan oleh anak autisme.
Co-Authors Ade Setiowati ADHE SAPUTRA, ADHE AHMAD MUZAFFAR Aini , Nur Akhmad Habibi Alamha, Alamha Alfarisyi, M. Qodri Ananda, Novri Andriani, Anisa Anggrawan Janur Putra Anjanika, Yonifia Arisyi, Muhammad Fathan Ariyani Ariyani, Ariyani Asrial Aulia Sanova Aziza Aziza Bangkit Yudho Prabowo Bima Sakti Bagaswara Prabowo Boy Indrayana Charles Darwin decheline, Grafitte decheline Destrinelli Destrinelli Destrinelli, Destrinelli Dewi, Tiara Puspa Deya Pratama Yahya Diana, Fitri Doni Mariadi Eddy Haryanto Ely Yuliawan Endang Juliana Erni Sipayung Fauziyanti, Septiya Febrianti, Nur Intan Febriza, Nabil Afiqra Fitri Diana Fitri Diana Fitri Khairunnisa Fitria Febriani Fitromel, Decky grafite dechline Grafitte Decheline, Grafitte Grafittie Decheline Hadda, Hadda Hadinata, Reza Hadiyanto Hadiyanto Hardi Yanto, Anggel Hary Soedarto Haryanto Haryanto Haryanto Haryanto Hasibuan, Mhd Usni Zamzami Hendra, Toni Hendriani, Hendriani Hidayah, Krisvoniawati Hidayah, Mutia Ayu Hopipah, Ria Ika Widayanti Ilham Arya Susanto Ilham Ilham Imam Kurniawan Indah Permata Sari Indriyani Indriyani Indriyani Intan Intan Jumarin, M. Al Buraida Jumesli Purba Karlina Karlina Kurniawan, Arizal Dwi Lestari, Olivia Indah Lubis, Herudi M. Dwi Wiwik Ernawati M. Farhan Wahbi M. Ilham M. Pauzan M. Satria Budi Marlina Susanti Maysarah Maysarah, Maysarah Mualifatul Hakimah Muazza Muazza MUHAMMAD ALI Munar, Hendri Nazurty Nazurty Ness Thiah Maryani S Nur Aini Nuraini, Tryna Nurzahara, Jihan OKTADINATA, ALEK Pahmi, Sahrul Parman, Agus Poniah Nenengsih Priyatno, Hendri Putri Ayu Lestari Qory Jumrotul ‘Aqobah Rafika Siregar Rita Gusrianti Rosmawati, Eka Saputri, Ditami Ayu Sari, Irma Maya Setiowati, Ade Sini Sea, Nine Siregar, Muhammad Suhron Siti Aisah SOEGIYANTO Sri Murniati Sri Murniati, Sri Suhartini, Sugih Sukendro Surya Hadi Prabowo Susanti, Marlina Kiran Syahrial Syahrial Syahrial, Syahrial Tarigan, Bintangta Tiki Aqsha Tjetjep Rohendi, Tjetjep Trinando, Jeffry trisna Turino Adi Irawan Ugi Nugraha Verdiansyah, yuda Wawan Junresti Daya Widayati, Tri Utami Wulandari, Bunga Ayu Wulandari, Reftiani Yanto, Anggel Hardi Yonifia Anjanika Yoral Zaputra Yudiani, Walam Yulio Syahdan Siregar, Aldo Yulita, Heni Yulizha, Annisa Firda Yusra Dinafi Zahroh, Lailatuz