Claim Missing Document
Check
Articles

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) dengan Media Konkret untuk Meningkatkan Pembelajaran Matematika Materi Pecahan pada Siswa Kelas III SD Negeri I Klapasawit Tahun Ajaran 2023/2024 Diah Rahma Sulistiani; Ngatman Ngatman; Rokhmaniyah Rokhmaniyah
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 3 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i3.86200

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah penerapan model NHT dengan media konkret dan meningkatkan pembelajaran Matematika materi pecahan. Jenis penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian terdiri dari guru, peserta didik kelas III SDN 1 Klapasawit. Data yang digunakan yaitu data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan tes. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian penerapan model NHT dengan media konkret untuk meningkatkan pembelajaran Matematika materi pecahan melalui langkah-langkah (1) penyampaian tujuan dan menyiapkan peserta didik; (2) menyampaikan materi pembelajaran; (3) pemberian kuis individu; (4) pembuatan kelompok dan penomoran; (5) pengajuan pertayaan; (6) berpikir bersama (head together); (7) pemberian jawaban; (8) kesimpulan. Persentase rata-rata hasil belajar siklus I = 82,8%, siklus II = 88,4%, siklus III = 96,2%. Berdasarkan hasil penelitian, penerapan model NHT dengan media konkret dapat meningkatkan pembelajaran Matematika materi pecahan.
Penerapan Model Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division (STAD) dengan Media Papan Waktu untuk Meningkatkan Kerja Sama dan Hasil Belajar Matematika Materi Satuan Waktu pada Siswa Kelas III SD Negeri Tulusrejo Tahun Ajaran 2023/2024 Lailatul Arja; Ngatman Ngatman; Suhartono Suhartono
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 3 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i3.86039

Abstract

Tujuan penelitian: (1) mendeskripsikan langkah-langkah penerapan model STAD dengan media papan waktu; (2) meningkatkan kerja sama siswa kelas III SD Negeri Tulusrejo; (3) meningkatkan hasil belajar Matematika materi satuan waktu; (4) mendeskripsikan kendala dan solusi penerapan model STAD dengan media papan waktu. Subjek penelitian yaitu guru dan siswa kelas III SD Negeri Tulusrejo yang terdiri atas 3 siswa perempuan dan 7 siswa laki-laki. Data yang digunakan berupa data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data berupa reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Langkah-langkah penerapan model STAD dengan media papan waktu yaitu penjelasan materi dengan media papan waktu, pembagian kelompok, pemberian tugas, pemberian kuis, evaluasi belajar, kesimpulan, pemberian reward. Persentase observasi kerja sama siswa siklus I = 73,75%, siklus II = 84,04%, siklus III = 88,85%. Ketuntasan hasil belajar siswa siklus I = 55%, siklus II = 75%, siklus III = 90%. Kedala dan solusi penerapan model STAD dengan media papan waktu yaitu siswa kurang aktif saat diminta menanggapi presentasi kelompok lain dan siswa tidak memperhatikan ketika guru memberi petunjuk cara mengerjakan kuis. Adapun solusi dari kendala tersebut yaitu guru memberi semangat dan apresiasi berupa tepuk salut dan membuat kesepakatan bahwa penjelasan kuis hanya satu kali. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model STAD dengan media papan waktu dapat meningkatkan kerja sama dan hasil belajar Matematika materi satuan waktu pada siswa kelas III SD Negeri Tulusrejo tahun ajaran 2023/2024. 
Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Chips untuk Meningkatkan Keterampilan Komunikasi dan Hasil Belajar IPAS tentang Kebutuhan Manusia pada Siswa Kelas IVB SD Negeri Roworejo Tahun Ajaran 2023/2024 Kuni Mutmainatul Muna; Ngatman Ngatman; Moh Salimi
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 13, No 1 (2025): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v13i1.87067

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu (1) mendeskripsikan langkah-langkah model kooperatif Talking Chips, (2) meningkatkan keterampilan komunikasi, dan (3) meningkatkan hasil belajar IPAS. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus dengan lima pertemuan. Subjek penelitian yang digunakan adalah guru dan siswa kelasIV. Data yang digunakan berupa data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penerapan model kooperatif tipe talking Chips dapat meningkatkan keterampilan komunikasi dan hasil belajar IPAS dengan menerapkan langkah-langkah berikut: (1) membentuk siswa menjadi kelompok kecil, (2) membagikan benda kecil berupa kancing, (3) proses belajar dan diskusi kelompok, (4) presentasi kelompok, (5) evaluasi. Rata-rata hasil observasi keterampilan komunikasi setiap siklusnya yaitu hasil observasi siklus I sebesar 74,35%, siklus II sebesar 83,61%, siklus III sebesar 91,66%. Ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 65 %, siklus II sebesar 85%, dan siklus III sebesar 95%. Dapat disimpulkan bahwa penerapan model Kooperatif tipe Talking Chips dapat meningkatkan keterampilan komunikasi dan hasil belajar pada siswa kelas IVB SD IVB SD Negeri Roworejo tahun ajaran 2023/ 2024. 
Penerapan Model Discovery Learning dengan Multimedia untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAS pada Siswa Kelas IV SD Negeri 1 Wonosari Tahun Ajaran 2023/2024 Tanti Kusuma Amanningrum; Ngatman Ngatman; Muhamad Chamdani
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 13, No 1 (2025): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v13i1.88610

Abstract

Tujuan penelitian ini, yaitu: (1) mendeskripsikan langkah-langkah penerapan model Discovery Learning dengan multimedia; (2) meningkatkan hasil belajar IPAS melalui penerapan model Discovery Learning dengan multimedia; (3) mendeskripsikan kendala dan solusi penerapan model Discovery Learning dengan multimedia. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan selama tiga siklus. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas IV SD Negeri 1 Wonosari. Data yang digunakan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi, wawancara, dan dokumen. Uji validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) penerapan model Discovery Learning dengan multimedia dilaksanakan dengan enam langkah, yaitu: (a) stimulation, (b) problem statement, (c) data collection, (d) data processing, (e) verification, dan (f) generalization; (2) penerapan model Discovery Learning dengan multimedia dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada siklus I = 79,13%, siklus II = 84,38%, dan siklus III = 93,75%; (c) kendala yang ditemukan yaitu siswa belum aktif menanggapi atau bertanya pada kelompok yang sedang presentasi . Solusinya yaitu guru memberikan motivasi kepada siswa aktif menanggapi atau bertanya. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model Discovery Learning dengan multimedia dapat meningkatkan hasil belajar IPAS pada siswa kelas IV SD Negeri 1 Wonosari tahun ajaran 2023/2024.
Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) dengan Multimedia untuk Meningkatkan Kerja Sama dan Hasil Belajar pada Siswa Kelas III Naelatul Izah; Moh Salimi; Ngatman Ngatman
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 13, No 1 (2025): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v13i1.88855

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu (1) mendeskripsikan langkah-langkah penerapan model PBL dengan multimedia, (2) meningkatkan kerja sama, (3) meningkatkan hasil belajar, (4) mendeskripsikan kendala dan solusi yang ditemukan dalam penerapan model PBL dengan multimedia. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam tiga siklus. Subjek penelitian guru dan siswa kelas III SDN 1 Gemeksekti. Data yang digunakan data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data teknik nontes yaitu observasi dan wawancara, teknik tes berupa tes tertulis. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: (1) penerapan model PBL dengan langkah-langkah yaitu (a) orientasi masalah dengan multimedia, (b) pengorganisasian siswa dengan multimedia,(c) membimbing siswa melakukan penyelidikan, (d) mengembangkan dan menyajikan hasil diskusi dengan multimedia, (e) analisis dan evaluasi dengan multimedia, (2) kerja sama siswa meningkat. Rata-rata hasil observasi siklus I = 76,56%, siklus II = 82,29% dan siklus III = 89,58%, (3) hasil belajar mengalami peningkatan. Rata-rata hasil belajar siklus I = 48,21%, siklus II= 75%, siklus III= 92,86%, 4) Kendala dan solusi dalam penelitian yaitu siswa kurang aktif mengikuti pembelajaran, solusi yang diberikan yaitu guru memotivasi siswa agar aktif dan mengapresiasi siswa. Kesimpulan penelitian ini yaitu penerapan model PBL menggunakan multimedia dapat meningkatkan kerja sama dan hasil belajar tentang cuaca pada siswa kelas III SDN 1 Gemeksekti tahun ajaran 2023/2024.
Penerapan Pendekatan Saintifik dengan Media Puzzle untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar IPAS tentang Indonesia Kaya Budaya pada Siswa Kelas IVA SDN Jemur Tahun Ajaran 2023/2024 Kharisma Fitria Yustiani; Ngatman Ngatman; Suhartono Suhartono
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 3 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i3.85409

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan langkah-langkah pendekatan saintifik dengan media puzzle; meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan hasil belajar IPAS; serta mendeskripsikan kendala dan solusi yang ditemukan dalam pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif. Subjeknya adalah guru dan siswa kelas IVA SDN Jemur tahun ajaran 2023/2024. Data yang digunakan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan tes. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini: (1) langkah-langkah penerapan pendekatan saintifik dengan media puzzle yaitu: (a) mengamati media puzzle, (b) menanya terkait materi IPAS, (c) mencoba menyusun media puzzle, (d) menalar berbantuan media puzzle, (e) mengomunikasikan hasil diskusi tentang materi IPAS; (2) peningkatan keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran IPAS dibuktikan dengan persentase hasil observasi pada siklus I = 71,6%, siklus II = 78,5%, dan siklus III = 86,0% serta hasil tes tertulis pada siklus I = 75,3%, siklus II = 82,7%, dan siklus III = 87,1%; (3) peningkatan hasil belajar IPAS, dibuktikan dengan rata-rata persentase ketuntasan hasil belajar pada siklus I = 73%, siklus II = 78%, dan siklus III = 85%; dan (4) kendala pada penelitian ini yaitu siswa kurang percaya diri dalam menanggapi presentasi kelompok lain, sedangkan solusi yang diberikan guru yaitu guru memotivasi dan memberi reward kepada siswa agar percaya diri dalam menanggapi presentasi kelompok lain. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan saintifik dengan media puzzle dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan hasil belajar IPAS tentang Indonesia Kaya Budaya pada siswa kelas IVA SDN Jemur tahun ajaran 2023/2024.
Evaluation of the Implementation of the Independent Curriculum in PJOK at Public Junior High Schools in Depok Sub-district, Sleman Regency Subandiyo, Subandiyo; Ngatman, Ngatman; Akbar, Claudio Fadia
Indonesian Journal of Sport Management Vol. 5 No. 2 (2025): Indonesian Journal of Sport Management
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/ijsm.v5i2.13872

Abstract

Background: The curriculum is everything that includes the learning experience that students go through and affects the development of their personality which is obtained not only from the school environment but also from the family and community environment. Purpose: This study aims to evaluate the implementation of Merdeka Curriculum in PJOK learning using the CIPP (Context, Input, Process, and Product) model in State Junior High Schools in Depok District, Sleman. Methods: The research method used is the CIPP (Context, Input, Process, and Product) model. The research population involved PJOK Teachers, Principals and supervisors who served in State Junior High Schools in Depok District, Sleman and students from five schools. Data were collected using observation guidelines, interview guidelines, questionnaires, and documentation. Data analysis techniques in this study are quantitative and qualitative descriptive analysis techniques in accordance with the evaluation model. Results: The results showed that the evaluation of the context of implementing the Merdeka Curriculum was 3.22 (good). The input evaluation of the implementation of the PJOK Merdeka Curriculum is 3.23 (good). Evaluation of the process of implementing the PJOK Independent Curriculum is 2.92 (good). Product evaluation of the implementation of the PJOK Merdeka Curriculum is 3.23 (good). Evaluation of the implementation of the Independent Curriculum in PJOK learning is 3.15 (good). Conclusion: Thus, it can be concluded that the evaluation of the implementation of the Merdeka Curriculum in PJOK learning at SMP N in Depok sub-district has gone well.  Implications and Recommendation: After evaluating the context, input, process, product, it can be decided that the implementation of Merdeka Curriculum in learning PJOK in Depok sub-district needs some improvements to achieve more optimal results.
The Relationship Between Body Mass Index, Physical Activity, Nutritional Intake With Physical Fitness Of KKO Students In Bantul Regency Ilham Cahyana Jati; Hermawan, Hedi Ardiyanto; Ngatman, Ngatman
Indonesian Journal of Sport Management Vol. 5 No. 2 (2025): Indonesian Journal of Sport Management
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/ijsm.v5i2.13896

Abstract

Background: Write down the background/context of the research along with the research gaps. Write down the background/context of the research along with the research gaps. Purpose: This study aims to determine the relationship between body mass index, physical activity, nutritional intake with the level of physical fitness of special sports class students in Bantul Regency. Methods: The type of research used is correlation research with bivariate correlation research design. Population and research samples of special sports class students in Bantul Regency with a total of 110 students. The sampling technique used total sampling technique. Results: The results showed that the Body Mass Index of students of special sports classes in Bantul Regency was in the normal category with an average of 19.95. The results of the analysis of the relationship between physical activity and physical fitness obtained the price of Tcount = 0, 166 with Ttable = 0, 451, thus there is no significant relationship between physical activity and the level of physical fitness of students of special sports classes in Bantul Regency. The results of the analysis of the relationship between nutritional status and physical fitness level obtained the price of Tacount = 0.144 with Table = 0.451. Conclusion Thus it can be concluded that there is a relationship between BMI and the level of physical fitness = rcount 0.300 and rtable (df 55; 0.05) 0.260 with a Sig value. 0.023 <0.05, then H0 is rejected and Ha is accepted, which means that if there is a relationship then the relationship is significant between the independent variable and the dependent variable, with a low correlation relationship, there is no significant relationship between nutritional status and the level of physical fitness of students of special sports classes in Bantul Regency. Implications and Recommendation: These results indicate that physical activity and nutritional status have no effect on physical fitness, because the pandemic transition causes physical activity and nutritional status with fitness there is no relationship. maintain a eating pattern and balanced with frequent daily activities in order to create normal body shape and good physical fitness.
Kualitas lulusan magister pendidikan jasmani FIKK UNY: kepuasan pengguna lulusan Gani, Ismail; Ngatman, Ngatman; Komari, Amat; Sridadi, Sridadi; Rizkyanto, Willy Ihsan
Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia Vol. 20 No. 1 (2024)
Publisher : Departement of Sports Education, Faculty of Sport Sciences Yogyakarta State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpji.v20i1.73465

Abstract

Kompetensi sebagai wujud kualitas lulusan menjadi penting bagi Program Studi Magister Pendidikan Jasmani FIKK UNY. Lulusan atau alumni dari program studi harus memiliki kompetensi dalam mempersiapkan dalam memasuki dunia kerja dan siap bersaing dengan alumni atau lulusan dari universtas lain. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui kualitas lulusan Program Studi Magister Pendidikan Jasmani FIKK UNY UNY dari perspektif pengguna lulusan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan angket tertutup terdiri dari 13 pernyataan dari indikator kepuasan pengguna lulusan. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 17 pengguna lulusan atau sebesar 32% dari total pupolasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data dari angket kuisioner dalam penelitian ini merupakan data kuantitatif yang akan peneliti analisis secara deskriptif persentase denga kriteria sebagai berikut; 1-25% dengan kriteria sangat rendah, 26-50% dengan kriteria sedang, 51-75% dengan kriteria Baik, dan 76-100% dengan kriteria sangat baik. Hasil dan pembahasan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kompetensi lulusan prodi Magister Pendidikan Jasmani FIKK UNY memiliki nilai rerata sebesar 47.06, persentase sebesar 90.50 % dengan kriteria sangat baik. Sejumlah 13 indikator kepuasaan masuk dalam kriteria sangat baik. Indikator kemampuan bahasa asing merupakan indikator dengan nilai terendah dibanding indikator yang lain. Hasil ini dapat dijadikan bahan evaluasi pihak terkait untuk merencanakan program peningkatan kompetensi lulusan. Abstract: Competency as a form of graduate quality is important for the FIKK UNY Physical Education Master's Study Program. Graduates or alumni from study programs must have competence in preparing to enter the world of work and be ready to compete with alumni or graduates from other universities. This research aims to determine the quality of graduates of the Master of Physical Education Study Program FIKK UNY from the perspective of graduate users. This research is quantitative descriptive. The method used in this research is a survey method. The data collection technique used in this research used a closed questionnaire consisting of 13 statements from indicators of graduate user satisfaction. The sample in this study was 17 graduate users or 32% of the total population. The data analysis technique used in this research is quantitative descriptive. The data from the questionnaire in this research is quantitative data which researchers will analyze descriptively in percentages using the following criteria; 1-25% with very low criteria, 26-50% with medium criteria, 51-75% with good criteria, and 76-100% with very good criteria. The results and discussion in this research can be concluded that the competency of graduates of the Master of Physical Education study program FIKK UNY has an average score of 47.06, a percentage of 90.50% with very good criteria. A total of 13 satisfaction indicators fall into very good criteria. The foreign language ability indicator is the indicator with the lowest value compared to other indicators. These results can be used as evaluation material for related parties to plan graduate competency improvement programs
Pengaruh latihan metode drill terhadap peningkatan keterampilan shooting 2 point Rizkyanto, Willy Ihsan; Ngatman, Ngatman; Komari, Amat; Gani, Ismail
Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia Vol. 19 No. 2 (2023)
Publisher : Departement of Sports Education, Faculty of Sport Sciences Yogyakarta State University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpji.v19i2.73467

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan metode drill terhadap peningkatan keterampilan shooting 2 point pada peserta ekstrakurikuler bola basket  SMK Koperasi Kota Yogyakarta. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen one grup pretest post test dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta ekstrakurikuler bolabasket SMK Koperasi Kota Yogyakarta yang berjumlah 15 peserta. Yang terdiri dari 7 peserta ekstrakurikuler putra dan 8 peserta ekstrakurikuler putri. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes dari Johnson&Aahper. (1986). Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan Uji Paired sample dengan signifikansi p <0,005. Hasil dari penelitian ini menunjukan kemampuan shooting 2 point meningkat setelah dilakukan latihan dengan metode drill, ada pengaruh yang signifikan latihan dengan metode drill terhadap kemampuan shooting 2 point dalam teknik dasar bola basket. Hal ini dibuktikan dengan hasil analisis uji paired sample yang menunjukkan bahwa didapatkan dengan skor standar deviasi 1,43 dengan rata-rata 3,06. Dengan signifikansi 0, 00 atau p<0,05. Adapun perbandingan hasil rata-rata skor antara pre-test dan post-test adalah 4 point. Abstract: This study aims to determine the effect of drill method training on improving 2-point shooting skills in extracurricular basketball participants of SMK Koperasi Kota Yogyakarta. This research is a type of experimental research one group pretest post test with a quantitative approach. The population in this study were extracurricular basketball participants of SMK Koperasi Kota Yogyakarta, totaling 15 participants. Which consisted of 7 male extracurricular participants and 8 female extracurricular participants. The data collection technique in this study used tests from Johnson & Aahper. (1986). The data analysis technique in this study used the Paired sample test with a significance of p <0.005. The results of this study show that the ability to shoot 2 points increases after training with the drill method, there is a significant effect of training with the drill method on the ability to shoot 2 points in basic basketball techniques. This is evidenced by the results of the paired sample test analysis which shows that it is obtained with a standard deviation score of 1.43 with an average of 3.06. With a significance of 0, 00 or p <0.05. The comparison of the average score between the pre-test and post-test is 4 points.
Co-Authors AA Sudharmawan, AA Achmad Basari Eko Wahyudi Afrida Muarifa Agus Susworo Dwi Marhaendro Agustin, Nely Rosyalina Ajiningrum Putri Ayu Dirgantari Akbar, Claudio Fadia Akhmad Wahyu Ramadhan Alda Saputri Amat Komari Anang Lufianto Anisa Nur Azizah Anisatun Chasanah Annas Hidayat Tulloh Ari Iswanto Asworowati, Meirika Tri Ayutamas, Lynuwih Azilah, Resti Nur Bakar, Zainudin Abu Bening Brilianty Pamungkas Bimby Haly Irrawan Chalista, Amalia Chika Setyorini Chotijah, Cintia Danang Pujo Broto Dennis Dwi Kurniawan Dewi Indrapangastuti Dewi, Wiwit Yuliana Diah Palupi Diah Rahma Sulistiani Dian Candra Wati Dinna Rosiana Dita Nofiyanti Dita Pratiwi Dyah Mustika Dewi Ega Listianingsih ERLYNDA AYU KUSUMAWATI Ermawan Susanto Fikriatul Munawaroh FIRDHAUS, RYANDI Fitri Kartika Sari Guntur Guntur Hananda, Rizka Hasanah, Rusydiah Nur Helga Elysia Hendra Setyawan Hermawan, Hedi Ardiyanto Hermawati, Eli Hidayah, Nurul Hikmawati, Alfiya Ikasari, Ikasari Ilham Cahyana Jati Ilham Insani Firdos Indah Novita Sari Innestasia Hastawan Ismail Gani Isnaeniatun Umifaiqoh Iswiranti, Dini Jayawarsa, A.A. Ketut Jilla Welinda Jirahayu Dwisafitri Joharman Joharman Joharman Joharman Joharman Joharman Kartika Chrysti Suryandari Kartika Tunggal Dewi Khajati, Sri Kharina Indah Rastra Siwi Kharisma Fitria Yustiani Khasanah, Wahyu Khusnul Khotimah Kristanto, Dhimas Ilham Kuni Mutmainatul Muna Kusmiati Kusmiati Kusmiati Kusmiati Laela Nugraheni Lailatul Arja Lintang, Niken Sekar Lu&#039;lu&#039; Annisa Salsabila Lu&#039;luul Asviyati Lutfia Islahati Marchelina Dwi Saputri Maudhi Cinthia Larasati Maya Jayanti Mela Fitania Melli Oktaviyanti Mila Esa Andini Mita Eka Amalia Agustin Moh Salimi Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhammad Chamdani Muhammad Irsyad Abidin Muntafi&#039;ah Risqi Kurniawati Murwani Dewi Wijayanti Muthiah Salma Mutiara, Laila Naelatul Izah Nafida Yusti Amalia Najah, Safinatun Nanda Aulia Adesti Nurraya Nanda Galuh Rania Ngaenu Rofiqoh Nicken Noviana Nikita &#039;Aina Shulha Nora Puji Evy Damayanti Novi Nurhayati Noviyanto Masruron Nur Rofiqoh Nur Ulil Absoriah Nurul Anjarwati Nurulfat Riani pamuji, ikhwan Priandita Mindiari Puji Asih Putri, Wenny Herdana Rachma Mutiara Dewi Rachma, Lhinatul Arivvia Raeza Pradeka Rahmawati Rafika Puji Hapsari Rahma Puspitarani Rahmat Ardianto Ratna Handayani Pramukti Ratna Hidayah Rezkia Widya Safitri Rida Nuriyah Phasa Rifa Alimah Rifki Anggriawan Rifqi Roni Chasbulloh Rizki Aulia Rizky Indah Tri Wahyuni Rizkyanto, Willy Ihsan Rokhmaniyah Rokhmaniyah, Rokhmaniyah Rumiati Rumiati S.Pd. M Kes I Ketut Sudiana . Sabrina Ayunani Safinatun Najah Salsa Istya Cahya Puri Sani, Early Rahma Septy Dewi Purwanti Setianingsih, Tika Setyorini, Peni Shiva Ayusa Kusumaning Rahayu Shofia Muna Adibah Siska Fitri Purbayani Siti Fatimah Siti Fatimah Siti Kamsiyatun Siti Rahmawati Siti Wahyuning Widi Pinasti Slamet Riyanto Solikhatun Diniah Solly Aryza Soviana Indah Hapsari Sri Rejeki Nur Azizah Sridadi Sridadi Subandiyo Subandiyo, Subandiyo Suhartono Suhartono Suhartono, Suhartono Suryani Indah Pratiwi Tanti Kusuma Amanningrum Tanti Oktaviani Kusuma Teguh Rahayu Tiara Salsabilla Maheswari Wiranto Tri Saptuti Susiani Triyono Triyono Triyono, Triyono TYA DWI AGUSTIN Ulfiana Ulfiana Uswatun Hasanah Wahyono Wahyono Wahyono Wahyono Wahyu Khasanah Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi, Wahyudi Wakhid Sandi Nugroho Willy Ihsan Rizkyanto Yoga Yuniadi Zainnuri, Hasan Zainudin Abu Bakar Zulhija Yanto