Claim Missing Document
Check
Articles

Penerapan Model Discovery Learning dengan Media Konkret untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA tentang Perubahan Wujud Benda pada Siswa Kelas VB SD Negeri 5 Panjer Tahun Ajaran 2022/2023 Laela Nugraheni; Ngatman Ngatman; Muhamad Chamdani
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 1 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i1.75608

Abstract

Penerapan model dan media pembelajaran yang tepat akan membuat siswa aktif dalam kegiatan pembelajaran. Salah satunya adalah model Discovery Learning dengan media konkret. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA tentang perubahan wujud benda pada siswa kelas VB SD Negeri 5 Panjer tahun ajaran 2022/2023 melalui penerapan model Discovery Learning dengan media konkret,. Penelitian ini dilaksanakan dengan pendekatan penelitian tindakan kelas kolaboratif di SD Negeri 5 Panjer pada kelas VB dengan siswa sebanyak 24 orang. Data pada penelitian diperoleh dari hasil observasi, wawancara, dan nilai hasil belajar dengan sumber data dari siswa dan guru kelas VB serta teman sejawat. Pengumpulan data menggunakan teknik tes dan nontes. Alat pengumpulan data yaitu lembar observasi, wawancara, dan soal evaluasi. Tenik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan ada peningkatan hasil belajar IPA tentang perubahan wujud benda melalui penerapan model Discovery Learning dengan media konkret. Rata-rata persentase hasil belajar pada siklus I = 81,25%, siklus II = 89,59%, dan siklus III = 91,67%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Discovery Learning dengan media konkret dapat meningkatkan hasil belajar IPA tentang perubahan wujud benda pada siswa kelas VB SD Negeri 5 Panjer tahun ajaran 2022/2023. 
Penerapan Project Based Learning (PjBL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA tentang Perubahan Wujud Benda Akibat Kalor pada Siswa Kelas V Lu'lu' Annisa Salsabila; Ngatman Ngatman; Muhamad Chamdani
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 1 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i1.76168

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan langkah-langkah penerapan PjBL dalam pembelajaran IPA dan untuk meningkatkan hasil  belajar IPA materi perubahan wujud benda akibat kalor. Penelitian Tindakan Kelas  dengan menerapkan PjBL dilaksanakan selama tiga siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah guru kelas dan siswa kelas V SD Negeri Pagedangan yang berjumlah 32 siswa. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif, adapun teknik pengumpulan data diperoleh dari observasi, wawancara dan studi dokumen. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) langkah penerapan model PjBL dilakukan dengan memberikan pertanyaan mendasar, menyusun rencana proyek, menyampaikan petunjuk dalam menyusun percobaan, menyusun jadwal, monitoring, dan menguji hasil, (2) penerapan model PjBL dapat meningkatkan hal belajar siswa dibuktikan dengan persentase ketuntasan pada siklus=73,44%, siklus II=84,38%, dan siklus III=90,62%.
Pengembangan Buku Kerja Siswa dalam Pembelajaran Tematik di Sekolah Dasar: Sebuah Studi Pendahuluan Suhartono Suhartono; Tri Saptuti Susiani; Ngatman Ngatman; Wahyono Wahyono; Moh Salimi; Ratna Hidayah; Achmad Basari Eko Wahyudi
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 1 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i1.83119

Abstract

Buku kerja siswa merupakan komponen yang mendukung pembelajaran, membantu memastikan pengetahuan dan kemampuan siswa sejalan dengan program pengajaran. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh gambaran tentang kebutuhan buku kerja siswa dalam pembelajaran tematik di sekolah dasar. Metode penelitian adalah survey yang melibatkan guru pada tujuh sekolah dasar. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang fokus wawasan, pola pembuatan, implementasi buku kerja siswa dalam pembelajaran tematik di sekolah dasar. Hasil penelitian ini meliputi: (1) sebagian besar guru mengetahui definisi, manfaat, dan fungsi buku kerja siswa; (2) sebagian besar guru menggunakan buku kerja siswa yang disediakan oleh kemdikbud, hanya sebagian kecil yang memodifikasi dan membuat sendiri buku kerja siswa; (3) sebagian besar guru menggunakan buku kerja siswa pada proses dan penilaian pembelajaran; (4) sebagian besar guru mengarapakan pengembangan buku kerja siswa agara sesuia dengan tujuan pembeljaran dan karakteristik siswa.
Upaya Meningkatkan Kerjasama dan Hasil Belajar IPA Melalui Model Pembelajaran Children Learning in Science (CLIS) pada Siswa Kelas V Khusnul Khotimah; Kartika Chrysti Suryandari; Ngatman Ngatman
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 1 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i1.75600

Abstract

Pendidikan di era society 5.0 berkaitan erat dengan kecakapan abad ke-21 yang juga dikenal dengan istilah 4C (Creativity, Critical Thinking, Communication, dan Collaboration). Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dan hasil belajar siswa kelas V melalui penerapan model pembelajaran Children Learning In Science (CLIS) pada mata pelajaran IPA SDN 3 Kalirejo Kebumen. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Hasil penelitian menunjukkan kerjasama siswa yang meningkat berupa saling ketergantungan, komunikasi antaranggota, tanggungjawab, dan saling menghargai. Hasil belajar siswa yang diukur melalui hasil test evaluasi mengalami peningkatan. Pada siklus I, 20 siswa tuntas KKM = 57,14%, siklus II, 27 siswa tuntas KKM = 77,14%, dan siklus III, 31 tuntas KKM = 88,57%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model CLIS dapat meningkatkan kerjasama dan hasil belajar siswa.  
Penerapan Model Talking Stick Dengan Media Kartu Berwarna untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Aksara Jawa Pada Siswa Kelas III Sekolah Dasar Negeri 2 Kebadongan Tahun Ajaran 2022/2023 Rafika Puji Hapsari; Ngatman Ngatman; Suhartono Suhartono
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 2 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i2.76747

Abstract

Pendidikan merupakan salah satu instrument utama dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM), karena pendidikan merupakan sarana penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) mendeskripsikan langkah-langkah penerapan model talking stick dengan media kartu berwarna dalam peningkatan keterampilan menulis aksara Jawa pada siswa kelas III SDN 2 Kebadongan Tahun Ajaran 2022/2023; (2) meningkatkan keterampilan menulis aksara Jawa melalui penerapan model talking stick dengan media kartu berwarna pada siswa kelas III SDN 2 Kebadongan Tahun Ajaran 2022/2023; (3) mendeskripsikan kendala dan solusi penerapan model talking stick dengan media kartu berwarna dalam peningkatan keterampilan menulis aksara Jawa pada siswa kelas III SDN 2 Kebadongan Tahun Ajaran 2022/2023. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model talking stick dengan media kartu berwarna dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa, Siklus I dengan persentase ketuntasan siswa sebesar 71,43%, siklus II sebesar 78,57%, dan siklus sebesar  89,29%. Rata-rata nilai siswa siklus I pertemuan 1= 77,89 dan pertemuan 2=79,58. Siklus II pertemuan 1= 80,39 dan pertemuan 2= 83,53. Siklus III= 85,87.
Penerapan Model Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Indonesia materi Kalimat Saran pada Siswa Kelas IIIA SD Negeri Peniron Tahun Ajaran 2023/2024 Wakhid Sandi Nugroho; Muhamad Chamdani; Ngatman Ngatman
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 2 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i2.83700

Abstract

Peran guru sangat penting dalam peningkatan hasil belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan langkah penerapan model Problem Based Learning untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi kalimat saran pada siswa kelas IIIA SD Negeri Peniron tahun ajaran 2023/2024; (2) meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi kalimat saran dengan penerapan model Problem Based Learning pada siswa kelas IIIA SD Negeri Peniron tahun ajaran 2023/2024; dan (3) mendeskripsikan kendala dan solusi penerapan model Problem Based Learning untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi kalimat saran pada siswa kelas IIIA SD Negeri Peniron tahun ajaran 2023/2024. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas kolaboratif yang dilaksanakan selama tiga siklus dengan lima kali pertemuan. Subjek penelitian ialah guru dan siswa kelas IIIA SDN Peniron dengan jumlah 25 siswa. Data yang digunakan yakni kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil belajar siswa pada siklus 1 = 71,7, siklus II = 80,58 dan siklus III = 86,16. Kesimpulan penelitian ini adalah penerapan model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi kalimat saran pada siswa kelas IIIA SDN Peniron tahun ajaran 2023/2024.
Implementasi Nilai-Nilai Karakter dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di SMP Negeri 1 Sewon Hananda, Rizka; Ngatman, Ngatman; Susanto, Ermawan
Discourse of Physical Education Vol. 3 No. 2 (2024): August
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pemberdayaan Masyarakat (LITPAM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/dpe.v3i2.2447

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi nilai-nilai karakter dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) di SMP Negeri 1 Sewon, khususnya pada nilai respect dan responsibility. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan kuesioner berbasis skala Likert sebagai instrumen utama. Sampel terdiri dari 111 siswa kelas VIII yang dipilih menggunakan teknik proportional random sampling. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai rata-rata respect siswa adalah 70 (SD = 7), dengan 42% siswa berada dalam kategori "sedang", dan 30% berada dalam kategori "rendah" dan "sangat rendah". Pada aspek responsibility, nilai rata-rata adalah 43 (SD = 3,5), dengan 46% siswa dalam kategori "sedang" dan 30% dalam kategori "rendah" dan "sangat rendah". Temuan ini menunjukkan bahwa implementasi nilai karakter cukup baik, tetapi belum merata di seluruh siswa. Disarankan penerapan model Teaching Personal and Social Responsibility (TPSR) serta program mentoring untuk memperkuat nilai karakter siswa. The Implementation of Character Values in Physical Education, Sports, and Health Learning at SMP Negeri 1 Sewon Abstract This study aims to evaluate the implementation of character values in Physical Education, Sports, and Health (PJOK) learning at SMP Negeri 1 Sewon, focusing on respect and responsibility. A descriptive quantitative method was employed, using a Likert-scale questionnaire as the main instrument. The sample consisted of 111 eighth-grade students selected through proportional random sampling. The results showed an average respect score of 70 (SD = 7), with 42% in the "moderate" category and 30% in "low" and "very low" categories. For responsibility, the average score was 43 (SD = 3.5), with 46% in the "moderate" category and 30% in "low" and "very low" categories. These findings suggest that character values implementation is adequate but uneven. Recommendations include applying the Teaching Personal and Social Responsibility (TPSR) model and mentoring programs to enhance students' character values.
Peningkatan Kreativitas Siswa Sekolah Dasar melalui Penerapan Model Scientific Reading Based Project (SRBP) pada Materi Keragaman Budaya dan Kearifan Lokal Tiara Salsabilla Maheswari Wiranto; Kartika Chrysti Suryandari; Ngatman Ngatman
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 3 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i3.86321

Abstract

Kreativitas merupakan salah satu aspek yang krusial bagi kehidupan siswa, setiap siswa dikembangkan kreativitasnya sedini mungkin untuk mempersiapkan kehidupan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa kelas IV pada materi Keragaman Budaya dan Kearifan Lokal melalui penerapan model Scientific Reading Based Project (SRBP). Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas kolaboratif yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV dan guru. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan non tes. Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Scientific Reading Based Project (SRBP) dapat meningkatkan kreativitas siswa. Peningkatan kreativitas pada penelitian terlihat dari peningkatan aspek flexibility, originality, elaboration dan fluency. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai pertimbangan bagi guru dalam meningkatkan kreativitas siswa dengan menerapkan langkah-langkah model Scientific Reading Based Project (SRBP) secara tepat.
Penerapan Model Pembelajaran Dick and Carey dengan Media Puzzle untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Bahasa Indonesia Materi Berteman dalam Keragaman pada Siswa Kelas II Puji Asih; Suhartono Suhartono; Ngatman Ngatman
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 12, No 3 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v12i3.85235

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilatar belakangi motivasi belajar Bahasa Indonesia siswa kelas II SD Negeri Sitibentar yang masih rendah dan hasil belajar Bahasa Indonesia beberapa siswa yang belum mencapai KKTP (Kreteria Ketuntasan Tujuan Pembelajaran). Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar Bahasa Indonesia materi Berteman dalam Keragaman pada siswa kelas II SD Negeri Sitibentar tahun 2023/2024. Peneliti melaksanakan PTK dalam tiga siklus yang terdiri dari lima pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase motivasi belajar pada siklus I sebesar 76,28%, siklus II sebesar 82,61%, dan siklus III sebesar 91,94%. Persentase siswa tuntas pada siklus I sebesar 75%, pada siklus II sebesar 85,71%, dan pada siklus III sebesar 89,29%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Dick and Carey dengan media puzzle dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar Bahasa Indonesia materi Berteman dalam Keragaman pada siswa kelas II SD Negeri Sitibentar tahun 2023/2024.
Penerapan Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dengan Media Switch Card untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Matematika Materi Bangun Datar pada Siswa Kelas IVB SDN 2 Pejagoan Tahun Ajaran 2023/2024 Shofia Muna Adibah; Ngatman Ngatman; Dewi Indrapangastuti
Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan Vol 13, No 1 (2025): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jkc.v13i1.88054

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan langkah-langkah penerapan model Teams Games Tournament (TGT) dengan media switch card, meningkatkan keaktifan belajar matematika materi bangun datar, dan mendeskripsikan kendala dan solusi. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas kolaboratif yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IVB. Data yang digunakan berupa data kuantitatif dan kualitatif yang bersumber dari siswa, guru, teman sejawat dan dokumen. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik nontes berupa observasi dan wawancara. Validitas data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model TGT dapat meningkatkan keaktifan belajar matematika materi bangun datar, terbukti dengan peningkatan rata-rata hasil keaktifan belajar pada siklus I, yaitu 73,36%, siklus II, yaitu 85,19%, dan siklus III, yaitu 90,33%. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model TGT dengan media switch card, dapat meningkatkan keaktifan belajar matematika tentang materi bangun datar.
Co-Authors AA Sudharmawan, AA Achmad Basari Eko Wahyudi Afrida Muarifa Agus Susworo Dwi Marhaendro Agustin, Nely Rosyalina Ajiningrum Putri Ayu Dirgantari Akbar, Claudio Fadia Akhmad Wahyu Ramadhan Alda Saputri Amat Komari Anang Lufianto Anisa Nur Azizah Anisatun Chasanah Annas Hidayat Tulloh Ari Iswanto Asworowati, Meirika Tri Ayutamas, Lynuwih Azilah, Resti Nur Bakar, Zainudin Abu Bening Brilianty Pamungkas Bimby Haly Irrawan Chalista, Amalia Chika Setyorini Chotijah, Cintia Danang Pujo Broto Dennis Dwi Kurniawan Dewi Indrapangastuti Dewi, Wiwit Yuliana Diah Palupi Diah Rahma Sulistiani Dian Candra Wati Dinna Rosiana Dita Nofiyanti Dita Pratiwi Dyah Mustika Dewi Ega Listianingsih ERLYNDA AYU KUSUMAWATI Ermawan Susanto Fikriatul Munawaroh FIRDHAUS, RYANDI Fitri Kartika Sari Guntur Guntur Hananda, Rizka Hasanah, Rusydiah Nur Helga Elysia Hendra Setyawan Hermawan, Hedi Ardiyanto Hermawati, Eli Hidayah, Nurul Hikmawati, Alfiya Ikasari, Ikasari Ilham Cahyana Jati Ilham Insani Firdos Indah Novita Sari Innestasia Hastawan Ismail Gani Isnaeniatun Umifaiqoh Iswiranti, Dini Jayawarsa, A.A. Ketut Jilla Welinda Jirahayu Dwisafitri Joharman Joharman Joharman Joharman Joharman Joharman Kartika Chrysti Suryandari Kartika Tunggal Dewi Khajati, Sri Kharina Indah Rastra Siwi Kharisma Fitria Yustiani Khasanah, Wahyu Khusnul Khotimah Kristanto, Dhimas Ilham Kuni Mutmainatul Muna Kusmiati Kusmiati Kusmiati Kusmiati Laela Nugraheni Lailatul Arja Lintang, Niken Sekar Lu'lu' Annisa Salsabila Lu'luul Asviyati Lutfia Islahati Marchelina Dwi Saputri Maudhi Cinthia Larasati Maya Jayanti Mela Fitania Melli Oktaviyanti Mila Esa Andini Mita Eka Amalia Agustin Moh Salimi Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhamad Chamdani Muhammad Chamdani Muhammad Irsyad Abidin Muntafi'ah Risqi Kurniawati Murwani Dewi Wijayanti Muthiah Salma Mutiara, Laila Naelatul Izah Nafida Yusti Amalia Najah, Safinatun Nanda Aulia Adesti Nurraya Nanda Galuh Rania Ngaenu Rofiqoh Nicken Noviana Nikita 'Aina Shulha Nora Puji Evy Damayanti Novi Nurhayati Noviyanto Masruron Nur Rofiqoh Nur Ulil Absoriah Nurul Anjarwati Nurulfat Riani pamuji, ikhwan Priandita Mindiari Puji Asih Putri, Wenny Herdana Rachma Mutiara Dewi Rachma, Lhinatul Arivvia Raeza Pradeka Rahmawati Rafika Puji Hapsari Rahma Puspitarani Rahmat Ardianto Ratna Handayani Pramukti Ratna Hidayah Rezkia Widya Safitri Rida Nuriyah Phasa Rifa Alimah Rifki Anggriawan Rifqi Roni Chasbulloh Rizki Aulia Rizky Indah Tri Wahyuni Rizkyanto, Willy Ihsan Rokhmaniyah Rokhmaniyah, Rokhmaniyah Rumiati Rumiati S.Pd. M Kes I Ketut Sudiana . Sabrina Ayunani Safinatun Najah Salsa Istya Cahya Puri Sani, Early Rahma Septy Dewi Purwanti Setianingsih, Tika Setyorini, Peni Shiva Ayusa Kusumaning Rahayu Shofia Muna Adibah Siska Fitri Purbayani Siti Fatimah Siti Fatimah Siti Kamsiyatun Siti Rahmawati Siti Wahyuning Widi Pinasti Solikhatun Diniah Solly Aryza Soviana Indah Hapsari Sri Rejeki Nur Azizah Sridadi Sridadi Subandiyo Subandiyo, Subandiyo Suhartono Suhartono Suhartono, Suhartono Suryani Indah Pratiwi Syamsiar, Syamsiar Tanti Kusuma Amanningrum Tanti Oktaviani Kusuma Teguh Rahayu Tiara Salsabilla Maheswari Wiranto Tri Saptuti Susiani Triyono Triyono Triyono, Triyono TYA DWI AGUSTIN Ulfiana Ulfiana Uswatun Hasanah Wahyono Wahyono Wahyono Wahyono Wahyu Khasanah Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi Wahyudi, Wahyudi Wakhid Sandi Nugroho Willy Ihsan Rizkyanto Yoga Yuniadi Zainnuri, Hasan Zainudin Abu Bakar Zulhija Yanto