Claim Missing Document
Check
Articles

STRATEGI PROMOTIF DAN PREVENTIF DALAM PENCEGAHAN PERILAKU MEROKOK SEJAK DINI MELALUI PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA (STUDI KASUS PADA PEDUKUHAN GEMAWANG YOGYAKARTA) Bahar, Hartati; Muchtar, Febriana
(Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat) Vol 5, No 4 (2020): JIMKesmas (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Kesehatan Masyarakat)
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/jimkesmas.v5i4.14871

Abstract

Pada tahun 2030 diperkirakan tidak kurang dari 70 persen kematian yang disebabkan oleh rokok akan terjadi dinegara berkembang. Indonesia merupakan salah satu negara berkembang yang memiliki tingkat konsumsi rokokdan produksi rokok yang tinggi dibarengi usia mulai merokok yang semakin belia. Penelitian ini bertujuanmengetahui strategi promotif dan preventifdalam pencegahan perilaku merokok sejak dini melaluipemberdayaan ibu rumah tangga (Studi Kasus Pada Pedukuhan Gemawang Yogyakarta) Jenis penelitian yangdigunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik yang digunakan adalah FGD,wawancara mendalam (indepth interview) dan observasi dan untuk keabsahan dilakukan triangulasidata. Hasilpenelitian menunjukkan bahwadi Pedukuhan Gemawang program pemberdayaan masyarakat di PedukuhanGemawang terlihat sangat dominan dalam keberhasilan mereka menurunkan jumlah perokok aktif danmenciptakan lingkungan sehat bebas dari asap rokok. Hal ini terlihat dari aktifnya ibu-ibu sebagai penggerakutama program melindungi bahaya asap rokok pasif. Mereka bergerak dari bawah (keluarga) dan dilakukandengan penuh kesadaran dan kesabaran hingga menuai hasil yang bisa dirasakan manfaatnya oleh seluruhpenduduk setempat.Bina suasana yang terlihat dari dukungan yang diberikan tokoh masyarakat setempat,Puskesmas, dan apreasi yang besar dari PemProv DIY. Konsep pemberdayaan masyarakat dan bina suasana telahdirasakan manfaatnya pada masyarakat Pedukuhan Gemawang, hal ini terlihat dari pencapaian secarakuantitatif penurunan jumlah perokok aktif, dan secara kualitatif telah terjadi peningkatan pengetahuanmasyarakat akan pentingnya melindungi perokok pasif dari bahaya asap rokok. Kata Kunci: Strategi promotif dan preventif, pencegahan perilaku merokok dan pemberdayaan ibu rumahtangga 
HUBUNGAN ANTARA REGULASI EMOSI DENGAN STRES AKADEMIK PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HALU OLEO Kadi, Abdul Rahman; Bahar, Hartati; Sunarjo, Ida Sriwaty
Jurnal Sublimapsi Vol 1, No 2 (2020): Jurnal SUBLIMAPSI
Publisher : Jurusan Psikologi FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/sublimapsi.v1i2.12002

Abstract

ABSTRAK: Stres Akademik merupakan suatu respon yang muncul karena terlalu banyaknya tuntutan dan tugas yang harus dikerjakan oleh mahasiswa, tuntutan ini dapat memberikan dampak negatif psikologis dan juga pencapaian akademik mereka, dampak negatif yang dihasilkan tidak selalu dialami oleh mahasiswa, perbedaan ini mungkin dapat disebabkan oleh regulasi emosi pada masing-masing mahasiswa, dimana regulasi emosi dapat mengontrol dan mengekspresikan emosi yang mereka alami oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara regulasi emosi dengan stres akademik pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo. Subjek penelitian ini berjumlah 79 orang dari angkatan 2015-2018. Teknik pengambilan sampel menggunakan Stratified Random Sampling. Pengumpulan data menggunakan Difficulties in Emotional Regulation Scale (DERS) yang dimodifikasi oleh peneliti dan juga Student Academic Stres Scale (SASS). Metode analisis data menggunakan uji korelasi Product Moment Pearson. Hasil analisis data didapatkan nilai signifikansi korelasi (ρ) sebesar 0,000 dan korelasi pearson sebesar -0,723. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan negatif signifikan antara regulasi emosi dan stres akademik pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo.Kata Kunci : Regulasi Emosi, Stres Akademik, Mahasiswa Fakultas Kedokteran
Efikasi Diri dengan Strategi Coping Mahasiswa yang Sedang Menyusun Skripsi Murfika, Murfika; Kaimuddin, Sitti Mikarna; Bahar, Hartati
Jurnal Sublimapsi Vol 2, No 2 (2021): Mei
Publisher : Jurusan Psikologi FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/sublimapsi.v2i2.18063

Abstract

Strategi coping merupakan usaha-usaha yang dilakukan mahasiswa untuk menangani suatu masalah atau teakanan yang muncul selama proses penyusunan skripsi. Kesullitan yang dihadapi, biasanya berkaitan dengan kesulitan menentukan judul penelitian, kesulitan mencari referensi, keterbatasan biaya, sulit mengatur jadwal, dan kesulitan untuk bertemu dosen pembimbing. Berbagai kesulitan tersebut akan berdampak pada efikasi diri yang dimiliki mahasiswa, dimana mereka menjadi tidak yakin terhadap kemampuan yang dimilikinya untuk dapat menyelesaikan skripsinya. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara efikasi diri dengan strategi coping pada mahasiswa semester akhir yang sedang menyusun skripsi. Subjek penelitian ini berjumlah 100 orang mahasiswa Universitas Halu Oleo. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive convinience sampling, yaitu penarikan sampel berdasarkan karakteristik dan paling mudah dijumpai. Berdasarkan analisis data menggunakan teknik korelasi product moment dari pearson, diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,045 p value =0,655 >0,05 yang artinya tidak terdapat hubungan antara efikasi diri dengan strategi coping pada mahasiswa semester akhir yang sedang menyusun.
Regulasi Emosi dan Kecenderungan Post Power Syndrome Pusvitasari, Inne; Bahar, Hartati; Marhan, Citra
Jurnal Sublimapsi Vol 2, No 2 (2021): Mei
Publisher : Jurusan Psikologi FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/sublimapsi.v2i2.13588

Abstract

Setelah memasuki masa pensiun, guru akan mengalami berbagai guncangan psikologis. Hal tersebut akan mempengaruhi terjadinya kecenderungan sindrom pasca kerja. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara regulasi emosi dengan kecenderungan post power syndrome pada guru menjelang pensiun di kota Kendari. Populasi dalam penelitian ini adalah guru PNS dengan masa kerja terlama 1 tahun yang berjumlah 104 guru. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 guru. Rumus Slovin digunakan untuk teknik pengambilan sampel. Pengumpulan data menggunakan skala regulasi emosi yang disusun oleh peneliti dan skala kecenderungan post power syndrome yang merupakan skala adaptasi. Metode analisis data menggunakan uji korelasi Product Moment Pearson. Hasil analisis data didapatkan nilai signifikansi korelasi (ρ) sebesar 0,005 dan korelasi pearson yang sebesar -0,359. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan negatif signifikan antara regulasi emosi dan kecenderungan post power syndrome pada guru menjelang pensiun di kota Kendari.
EDUKASI PENCEGAHAN HIPERTENSI DAN OBESITAS SEBAGAI FAKTOR KOMORBID COVID-19 MELALUI MEDIA YOUTUBE DAN INSTAGRAM BAGI KALANGAN MILENIAL KOTA KENDARI TAHUN 2021 Bahar, Hartati; Tosepu, Ramadhan; Effendy, Devi Savitri; Ahmad, La Ode Ali Imran
Anoa : Jurnal Pengabdian Masyarakat Sosial, Politik, Budaya, Hukum, Ekonomi Vol 2, No 3 (2021): OKTOBER
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.569 KB) | DOI: 10.52423/anoa.v2i3.21477

Abstract

Hipertensi adalah komorbid Covid-19 tertinggi di dunia (50,4%), hipertensi berpeluang mengalami risiko 2,7 kali pemburukan dibandingkan pasien yang tidak hipertensi.  Begitu pula dengan obesitas diketahui dapat memperburuk keadaan penderita Covid-19, kebutuhan ventilator mekanik secara signifikan lebih tinggi pada pasien yang obesitas (81,8%) dibandingkan pasien kurus (41,9%). Gaya hidup berubah sejak memasuki pandemik Covid-19.  Belajar dengan sistem Online (Pembelajaran jarak jauh) dan Work From Home mengharuskan kita lebih banyak menghabiskan waktu depan computer atau gadget, aktifitas fisik menjadi berkurang dan pola makan menjadi tidak seimbang sehingga berisiko meningkatkan kejadian hipertensi dan obesitas.  Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan tindakan milenial dalam upaya pencegahan Covid-19 yang dilakukan selama 21 hari melalui media sosial Instagram dan Youtube sebagai dua platform yang paling banyak digunakan oleh kaum milenial. Hasil uji statistik  dengan “Paired-Samples T Test” menunjukkan signifikansi yaitu p < 0,05 sehingga disimpulkan terdapat perbedaan pengetahuan, sikap, dan tindakan sebelum dan setelah mengikuti edukasi ini. Hasil ini menunjukkan bahwa kegiatan ini efektif meningkatkan pengetahuan, sikap, dan tindakan milenial dalam upaya pencegahan hipertensi dan obesitas sebagai faktor komorbid Covid-19.
Behavior Study of The Prevention of Covid-19 Transmission with Health Protocol at Transportation Service Office Nurna Ningsih; Hartati Bahar; Fikki Prasetya
MIRACLE Journal Of Public Health Vol 4 No 1 (2021): Miracle Journal of Public Health
Publisher : Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36566/mjph/Vol4.Iss1/222

Abstract

The initial entry of Covid-19 in Muna was 8 cases with the highest number of cases in Southeast Sulawesi. This study aims to determine the behavior of preventing Covid-19 by implementing health protocols at the Transportation Service Office based on the theory of the health belief model. This study uses a qualitative design with a phenomenological approach. Data collected through in-depth interviews, observation and documentation. The results based on the Perceived suspectibility factor informants know that people who are susceptible to Covid-19 are people who are old, people who work in community services. Based on Perceived saverity, the informant said that Covid-19 is a pandemic so it is dangerous because of its transmission, and if infected with Covid-19 it can worsen the condition of people who have congenital diseases. Based on Perceived benefits, informants feel the perceived benefits of implementing health protocols in addition to preventing Covid-19 are also useful for daily life. For Perceived barriers, informants feel obstacles in implementing health protocols such as the use of masks because of the small amount of air they breathe. Meanwhile, the Threat factor, informants feel that when they do not apply the health protocol, they feel afraid or anxious. Self-efficacy informants feel confident in carrying out health protocols because they feel safe. Conclusions based on the theory of health belief model, it is concluded that perceived vulnerability factors, perceived benefits, perceived barriers, threats and self-efficacy indicate the behavior of implementing health protocols at the Transportation Service Office in preventing Covid-19.
The Role of Southeast Sulawesi PPPKMI in Strengthening Health Promotion Strategies As a Covid-19 Response Effort Rahmawati Ramadhan; Hartati bahar; Fikki Prasetya
MIRACLE Journal Of Public Health Vol 4 No 2 (2021): Miracle Journal of Public Health
Publisher : Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36566/mjph/Vol4.Iss2/259

Abstract

Covid-19 is now one world pandemic and efforts health promotion strategies have a very large role to prevent the spread of Covid-19. PPPKMI is a professional organization of health promotion workers who play an important role in strengthening health promotion strategies in Southeast Sulawesi in efforts to overcome Covid-19 . The purpose of this study was to determine the role of the Southeast Sulawesi PPPKMI professional organization in strengthening health promotion strategies as an effort to overcome Covid-19. This type of study is a qualitative study with a phenomenological approach using data collection techniques through observation and in-depth interviews, tracing documents and processed by content analysis. Research informants are PPPKMI administrators, PPPKMI partners, and health promotion workers under the PPPKMI professional organization. According to the results of the study, it was found that the empowerment activities carried out by PPPKMI consisted of self-efficacy and health literacy. Atmosphere Development, consisting of appraisal support, tangiable support, self-esteem support. Advocacy is carried out by providing recommendations to local governments with various prevention recommendations so that this pandemic does not spread further. Therefore, the conclusion of this study is PPPKMI professional organization in strengthening health promotion strategies as a Covid-19 response effort in Southeast Sulawesi in 2021 is carried out using three ways, namely empowerment activities, atmosphere building activities and advocacy activities. All activities are carried out by PPPKMI According to important tasks and goals of activity according to the established laws.
PERBEDAAN PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN DENGAN METODE CERITA DAN CERAMAH TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN SISWA SD TENTANG PENYAKIT DBD Wa Ode Analestariastuti; Hartati Bahar; Lymbran Tina
Media Kesehatan Masyarakat Indonesia Vol. 10 No. 1: MARET 2014
Publisher : Faculty of Public Health, Hasanuddin University, Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.782 KB) | DOI: 10.30597/mkmi.v10i1.471

Abstract

Anak usia SD sangat rentan terkena penyakit DBD. Berdasarkan data di Dinas Kesehatan Kota Kendari, Kecamatan Kambu tercatat sebagai kecamatan dengan jumlah kasus tertinggi di tahun 2013. Penelitian ini bertujuan mengetahui perbedaan pengaruh penyuluhan kesehatan dengan metode bercerita dan metode ceramah terhadap tingkat pengetahuan, sikap dan tindakan siswa SD tentang penyakit DBD. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimental dengan rancangannon equivalent control group design dengan sampel sebanyak 54orang yang dipilih berdasarkan proportional stratified random sampling,masing-masing 27 siswa pada SDN 10 Poasia dan SDN 15 Poasia sebagai kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, analisis yang digunakan, yakni analisis bivariat dengan uji wilcoxon signed ranks testdan uji mann-whitney. Hasil penelitian terdapat peningkatan pengetahuan, sikap, dan tindakan sebelum dan sesudah penyuluhan pada kedua kelompok dengan p yang sama berurutan (p=0,001 pengetahuan, p=0,001 sikap, dan p= 0,000 tindakan), dan terdapat perbedaan nilai selisih pengetahuan antara metode cerita dan metode ceramah (p= 0,000) serta tidak ada perbedaan selisih sikap dan tindakan antara metode ceramah dan metode cerita (p= 0,447 untuk sikap, dan p= 0,067 untuk tindakan). Ada pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap tingkat pengetahuan sikap, dan tindakan pada masing-masing kelompok perlakuan. Ada perbedaan tingkat pengetahuan antara metode cerita dan metode ceramah.
GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN TINDAKAN IBU HAMIL TENTANG PENTINGNYA PEMENUHAN GIZI SEIMBANG PADA 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN (HPK) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ABELI KOTA KENDARI TAHUN 2021 Albrina Roza Rezkillah; Hartati Bahar; Paridah Paridah
Jurnal Gizi dan Kesehatan Indonesia Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Gizi dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Program Studi Gizi FKM UHO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.7 KB) | DOI: 10.37887/jgki.v3i1.25723

Abstract

Abstrak Seribu hari pertama kehidupan terdiri dari 270 hari selama kehamilan dan 730 hari kehidupan pertama sejak bayi lahir. Seribu hari pertama kehidupan disebut juga dengan golden period karena pada masa ini, pertumbuhan dan perkembangan anak berlangsung dengan cepat dan apabila tidak dimanfaatkan, dampak yang terjadi akan sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak hingga dewasa. Data Profil Dinas Kesehatan Kota Kendari (2020) menunjukkan bahwa prevalensi gizi kurang pada balita 0-59 bulan di Puskesmas Kota Kendari adalah 0,32%. Puskesmas dengan prevalensi tertinggi gizi kurang adalah Puskesmas Abeli yaitu 1,38%. Prevalensi balita pendek atau stunting usia 0-59 bulan di Kota Kendari yaitu 0,80%. Puskesmas Abeli merupakan Puskesmas dengan persentase tertinggi yaitu 7,03%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, dan tindakan ibu hamil tentang pentingnya pemenuhan gizi seimbang pada 1000 hari pertama kehidupan di wilayah kerja Puskesmas Abeli Kota Kendari Tahun 2021. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel dalam penelitian sebanyak 59 orang dengan teknik pengambilan sampel secara proportionate stratified random sampling. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) responden memiliki pengetahuan yang cukup yaitu 30,5% dan pengetahuan kurang yaitu 69,5%; (2) Sikap positif yaitu 39,0% dan sikap negatif yaitu 61,0% (3) Tindakan baik yaitu 37,3% dan tindakan kurang yaitu 62,7%. Dapat disimpulkan bahwa responden masih memiliki pengetahuan yang kurang, sikap yang negatif, serta tindakan yang kurang dalam pemenuhan gizi seimbang pada seribu hari pertama kehidupan. Kata kunci: gizi seimbang, pengetahuan, seribu hari pertama kehidupan, sikap, tindakan Abstract  The first thousand days of life consists of 270 days during pregnancy and the first 730 days of life since the baby is born. The first thousand days of life are also called as the golden period because during this time, both the growth and development of children takes place rapidly and if not utilized, the impact that occurs will greatly affect the growth and development of children to their adulthood. Data from the Kendari City Health Office Profile (2020) showed that the prevalence of malnutrition in children aged 0-59 months at the Kendari City Public Health Center was 0,32%. Public Health Center with the highest prevalence of malnutrition was Abeli Public Health Center, which is 1,38%. The prevalence of stunted children aged 0-59 months in Kendari City was 0,80%. Abeli Public Health Center was a health center with the highest percentage of 7,03%. This research was aimed to describe the knowledge, attitudes, and actions of pregnant women about the importance of fulfilling balanced nutrition in the first 1000 days of life in the working area of Abeli Public Health Center, Kendari City in 2021. This research was a quantitative descriptive research. The sample in this research was 59 people with the sampling technique of proportionate stratified random sampling. The instrument used in this research was a questionnaire. The results of this study indicated that (1) respondents who had sufficient knowledge were 30,5% and insufficient knowledge were 69,5%; (2) Positive attitudes were 39,0% and negative attitudes were 61,0% (3) Good action was 37,3% and insufficient action was 62,7%. It can be concluded that respondents were still lack of knowledge, have negative attitudes, and actions in fulfilling balanced nutrition in the first thousand days of life. Keywords: balanced nutrition, knowledge, first thousand days of life, attitudes, actions
PERILAKU KESELAMATAN BERKENDARA PADA PELAJAR SMA NEGERI 2 KENDARI Hartati Bahar; Hariati Lestari; Febriana Muchtar
Jurnal Kesehatan dan Keselamatan Kerja Universitas Halu Oleo Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Kesehatan dan Keselamatan Kerja Universitas Halu Oleo
Publisher : FKM Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37887/jk3-uho.v3i1.26123

Abstract

Kecelakaan lalu lintas menjadi penyebab pertama kematian anak di dunia, dengan rentang usia 10 sampai dengan 24 tahun. Keselamatan berkendara dipengaruhi oleh perilaku individu di jalan raya. Human factor adalah penyebab terbesar kejadian kecelakaan lalu lintas yaitu sebesar 75-80%. Ancaman keselamatan berkendara pada pengendara muda erat kaitannya dengan minimnya pengalaman berkendara yang dimiliki. Di Kota Kendari data kefatalan kecelakaan lalu lintas masih tinggi dengan CFR mencapai 10%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perilaku berkendara pada pelajar SMAN 2 Kendari. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 orang yang diambil dengan mkenggunakan teknik simple random sampling. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah perilaku keselamatan berkendara (driving safety behaviour). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari total 60 responden, sebanyak 31 responden (51,7%) memiliki perilaku keselamatan berkendara yang buruk dan 29 responden (48,3%) memiliki perilaku keselamatan berkendara yang baik. Kata kunci: Pelajar, Perilaku Keselamatan Berkendara.
Co-Authors A.Daulat, Astrifatih Adel, Rei Restu Adelia Adiyaningsi, Riska Aftia, Nur Agnes Mersatika Hartoyo Agustin, Adelia Agustin, Gracia Indri Ainun, Nur Hikmah Aisyah, Sabrina Nurul Akib, Nurhijrianti Akifah Akifah Al Fitrah, Talitah Albar Kalza, Lade Albrina Roza Rezkillah Alfadat, Ramsia Alfina Damayanti Alfrida Alik Langgesa, Alfrida Alik Alifah , Wa Ode Najwa Alimuzhafar, Alimuzhafar Alini, Deswita Putri Cahya Amalia, Asri Nur Ambo Upe Anesta, Resqy Nongri Anggau, Angela Anastasya Anggraeni , Sartika Putri Annaba, Muh. Fitra Apriyani, Desi Aremanita, Nazhifa Nahda Ariani, Wa Ode Gusni Arnida, Fadhilah Alya Asdhar, Ahmad asriati asriati Asrul, Muh Zaki Alfiansyah Astuti, Waode Fiki ASWAR WALA Aulia K , Rahma Azzahra , Zhafira Syarlianti Cahyaning Teguh Fitria CECE SURIANI ISMAIL Cece Suriani Ismail, Cece Suriani CINDY APRILLA Darajat, Nurzakia Darmina, Darmina Daulian, Fika Defriani Delima, Nur Devi Savitri Effendy, Devi Savitri Dewi, Ariska Auliana Dian Sasmita, Dian Dinda Dinda DWYNDAWATI INTA Effendy, Lisnawati Endang Sutriani Erawan, Putu Eka ERIK ADI RAHMAT Fachlevy, Andi Faizal Fadila, Rahma Resky FARIT REZAL Farming Febriana Muchtar Fifi Nirmala Findriyanti, Findri Finna Eka Arum Sari FITRIANTI Fitriyanti Fitriyanti GISRI MAYA SARI Haliza, Nur Handayani, Listy Hariati Lestari Harleli Harleli, Harleli Hasanah, Indah Nur Helvinawati, Helvinawati Hidayanty, Healthy Hijroh, hijroh Hikmawati , Zainab Indah, Mawar Yanti Intan Eran Saputri Iratama, Idha Rezky Irwan, Ikha Zilfana Isdawati, Isdawati Isnaini, Ikhlas Ibnu Jayanti Johan, Annisa Dwi Ramadhani Jumakil, Jumakil Kadi, Abdul Rahman Kaimuddin, Sitti Mikarna Kalisi, Hadi Kamrin Kamrin Kamrin Kamrin Kamrin Karimuna, Sitti Rabbani Karisma Dewi, Febri Kasmin, Shofiyah Kemala, Dila Asti Asti Kohali, Rizki Eka Sakti Octaviani Kombong, Oselya Meidy La Doni, La Doni La Ode Ali Imran Ahmad, La Ode La Ode Ali Imran Ahmad, La Ode Ali Imran La Ode Ali Imran, La Ode Lestaria, Wa Ode Puji Liawati, Leli Linda Ayu Rizka Putri Lisnawaty Lisnawaty Lisnawaty Lisnawaty, Lisnawaty Luwiyana, Hesti Lymbran Tina Mandasari , Titin Manik, Sri Ulina Mardiati, Naufalia Marfi, Wa Ode Elsa Marhan, Citra Maulana, Mey Sri Mina Wahyuni Miswanto Miswanto Muchtar, Febriana Muhamad Yunus Ahmadi L Mulyasari, Andi Devi Murfika, Murfika Namrin, Najwa Nani Yuniar Novi Damayanti, Novi Novia Wulandari, Novia NUR AINUN AFDY Nur Faisah Nur Nashriana Jufri Nurcahyati Nurcahyati Nurdesi, Waode Sitti Nurjanna, Yustina Nurmaladewi Nurmaladewi Nurmaladewi, Nurmaladewi Nurmulya, Wa Ode Sitti Nurna Ningsih Nurwajid, Yasti Paridah Paridah Paridah Paridah Paridah Patricia, Putri Pitrah Asfian, Pitrah Powatu , Virji Andini Tri Ramadhani Prasetya, Fikki Pratiwi, Hariska Pratiwi, Rahma Ayu Priadin, Ari Puspitasari, Ferlin Dewi Pusvitasari, Inne Putri, Adinda Syakiba Marwan Putri, Amelia Putu Eka Meiyana Erawan, Putu Eka Meiyana Rachma, Lula Nur Rahman Rahman Rahman Rahman, Mishri Hidayatul Rahmaniar Rahmaniar Rahmaniar Rahmat Hidayat Rahmawati Ramadhan RAHMAYANI RAHMAYANI Ramadhan Tosepu Ramadhan, Harisman Ramadhani, Andi Rizky Ramadhani, Asmiranda Ramadhanty, Wa Ode Nurul Rasma Rasma Renni Meliahsari Renni Meliahsari Reski, Agil Reski, Rika Astrika Rezal, Farid Rezal, Farid Riski, Wa Ode Muna Rizki Eka Sakti Octaviani Rizki Eka Sakti Octaviani K Ronsumbre, Agnes Risma Rosmini Rosmini Rukmyasannah Rukmyasannah Ruslan Majid Ruslan Majid, Ruslan Sabril Munandar, Sabril Sabrin Sabrin, Sabrin Sabrina Wahyuni Meyitia Safitri, Nur Haliza Sanggi, Okti Ramadhani Sani, Nur Insan Saputra, Rois Kurnia Sari, Bulan Sartiah Yusran Sartika Sartika Sasmita, Rista Savitri Effendy , Devi Savitri Effendy, Devi Selamat, Laode Muh. Zulkifli Sella Febrina Septiani, Dea Silvia, Nadila Sisnawati, Nur Siti Marlina, Siti Siti Nurfadilah H SITI ROSMINI Sri Nina Ningsih Sri Rahmawati Suci, Winarzih SUKAENA MAS’UD Sulfiatri, Sulfiatri Sunarjo, Ida Sriwaty Syamsuddin, Syam Sinar Toaso, Andi Nur Taqfiyatul Rizka Tome, Selfi Tossepu, Ramadhan Trisazena. W, Alzagita Tuljanah, Rawia Ummah, Fadhilah Hamiatul Utami, Mufida Vebyarti, Vebyarti Wa Ode Analestariastuti Wahyuni, Mina Warsyadi, Fadhil Dwinendra Palawa WINDA PARORRONGAN Wulandari, Asse Wulandari, Iken Yani, Indra Yuli, Wa Ode Yunita Yunita Yusran, Sartiah Zahrah, Inayah Zaima, Asra Zainab Hikmawati Zamzam, Zamzam Zhafirah, Maydina