Pengasuhan anak yang optimal merupakan faktor krusial bagi tumbuh kembang anak secara menyeluruh. Berdasarkan analisis mendalam terhadap interpretasi beberapa ayat al-Qur’an dikoneksikan dengan ilmu psikologi perkembangan anak, penulis menemukan prinsip-prinsip Qur’anic dalam pengasuhan anak yang ideal dan pijakan lahirnya gagasan teori Qur'anic Parenting. Teori ini menawarkan model pola asuh dalam mendidik generasi secara holistik-integratif, mencakup aspek jasad, jiwa, dan ruh anak. Beberapa prinsip utama dari Qur'anic Parenting meliputi; penyesuaian model pengasuhan sesuai usia dan tahap perkembangan anak, pendekatan holistik dalam pendidikan anak, integrasi nilai-nilai agama dan spiritual, kolaborasi dengan ilmu pengetahuan dan teori perkembangan terkini, serta lingkungan keluarga yang mendukung. Teori ini bertujuan memberikan prinsip pengasuhan yang optimal bagi perkembangan anak secara menyeluruh (kaffah), baik dari segi fisik, intelektual, emosional, maupun spiritual. Dengan mengimplementasikan prinsip-prinsip Qur'anic Parenting, para orang tua dan pengasuh (khadimun) dapat mendidik anak-anak lebih terarah dalam perkembangannya baik fisik maupun mental.