Articles
School Management Model to Improve Teacher Performance in Elementary Schools
Amat Zaki Mubarok;
Riswandi;
Ryzal Perdana;
Hasan Hariri
Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 8 No. 1 (2024): Maret 2024
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.23887/jipp.v8i1.73725
There is a needs analysis of low teacher performance. This research aims to analyze school management models to improve elementary school teacher performance. This research is a type of Research and Development (R&D) research, development is carried out referring to Borg & Gall's theory. The population of this research is elementary school teachers. The subjects in this research were 74 teachers. Data collection tools use valid and reliable test instruments. Data analysis techniques with quantitative and qualitative analysis. The results of the validity data analysis test show that the school management model developed is valid for use. The results of calculating data on attractiveness, convenience and usefulness obtained an average value of 88.35 with very practical criteria. The effectiveness of the management model developed can be seen from the average N-Gain score with medium criteria and the t test shows there is a significant difference in teacher performance. The research conclusion is that the school management model developed is valid and practical to use and effective in improving the performance of elementary school teachers. The implications of this research are that management models can facilitate teachers in improving performance.
The Influence of Islamic (Based) Leadership on Human Resource Management: A Literature Review
Mauludy, Muhammad Alvin;
Hariri, Hasan;
Rini, Riswanti
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 9 No 1 (2025): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Artikel ini bertujuan menemukan Pengaruh Kepemimpinan (Berbasis) Islam terhadap manajemen sumber daya manusia. Artikel ini menggunakan metode literature review yang mana proses review dilakukan dengan mencari sumber di google scholar untuk mendapatkan objek data mengenai Pengaruh Kepemimpinan (Berbasis) Islam terhadap manajemen sumber daya manusia. Hasil review Kepemimpinan merupakan unsur kunci dalam mengelola suatu organisasi, terutama dalam konteks manajemen sumber daya manusia (SDM). Penelitian tentang topik ini terbatas dan artikel ini merupakan tinjauan pustaka sehingga perlu penelitian lebih lanjut terkait dengan Kepemimpinan merupakan unsur kunci dalam mengelola suatu organisasi, terutama dalam konteks manajemen sumber daya manusia (SDM).. Manfaat teoretisnya untuk menambah pengetahuan dari Kepemimpinan merupakan unsur kunci dalam mengelola suatu organisasi, terutama dalam konteks manajemen sumber daya manusia (SDM). Kesimpulannya bahwa Kepemimpinan berbasis Islam mampu mengintegrasikan nilai-nilai agama ke dalam praktik manajemen sumber daya manusia.
Transformational Leadership: Theory and Practice in Schools (A Literature Review)
Setiawan, Eka;
Hariri, Hasan;
Rini, Riswanti
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 8 No 2 (2024): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pada era globalisasi dan perkembangan teknologi yang pesat, institusi pendidikan menghadapi tantangan kompleks yang menuntut pembaruan strategi manajemen, khususnya dalam aspek kepemimpinan. Salah satu pendekatan yang dinilai efektif adalah kepemimpinan transformasional, di mana kepala sekolah berperan sebagai agen perubahan yang mampu menginspirasi, memotivasi, serta membangun budaya kolaboratif dan inovatif di lingkungan sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam teori dan praktik kepemimpinan transformasional di sekolah melalui metode studi literatur terhadap 13 artikel jurnal nasional dan internasional yang diterbitkan antara tahun 2021 hingga 2025. Hasil kajian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional memiliki dampak signifikan terhadap peningkatan motivasi kerja guru, kinerja staf, serta mutu layanan pendidikan. Dimensi utama kepemimpinan transformasional seperti pengaruh ideal, motivasi inspirasional, stimulasi intelektual, dan perhatian individual terbukti berperan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang adaptif dan berkualitas. Kajian ini merekomendasikan pentingnya pelatihan kepemimpinan bagi kepala sekolah serta dukungan kebijakan yang mendorong implementasi kepemimpinan transformasional guna menjawab tantangan pendidikan di era modern secara berkelanjutan.
Democratic Leadership in Educational Contexts: A Literature Review
Heryanto, Erlan;
Hariri, Hasan;
Rusdiani, Atik
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 8 No 2 (2024): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33487/edumaspul.v8i2.8854
Salah satu gaya kepemimpinan yang relevan dalam konteks pendidikan adalah kepemimpinan demokratis, yang menekankan partisipasi aktif seluruh anggota sekolah dalam proses pengambilan keputusan dan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam implementasi dan dampak kepemimpinan demokratis dalam dunia pendidikan melalui metode tinjauan literatur terhadap artikel nasional dan internasional yang terbit pada tahun 2021–2025. Hasil tinjauan menunjukkan bahwa kepemimpinan demokratis berkontribusi positif terhadap peningkatan motivasi kerja, kompetensi pedagogik, disiplin, dan kinerja guru, serta menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan kolaboratif bagi siswa. Selain itu, gaya kepemimpinan ini juga mendukung implementasi Kurikulum Merdeka Belajar dan peningkatan mutu lulusan. Namun, tantangan seperti waktu pengambilan keputusan yang lebih panjang dan keterbatasan sumber daya masih menjadi hambatan dalam praktiknya. Oleh karena itu, dibutuhkan strategi implementasi yang tepat agar kepemimpinan demokratis dapat memberikan dampak yang optimal dalam meningkatkan kualitas pendidikan secara holistik.
RANCANG BANGUN ALAT BANTU HARVARD STEP TEST DENGAN MIKROKONTROLER ARDUINO
vabrian hadameon;
Hasan Hariri
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 11 No. 2 (2021): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v11i2.2462
Perkembangan teknologi juga sangat pesat didalam bidang kesehatan yang dapat membantu seorang dokter dalam pemeriksaan pasien. Salah satu pemeriksaan kesehatan adalah uji Step Test Havard. Dimana Step Test Havard untuk menguji tingkat kesegaran atau kebugaran jasmani paru dan jantung dengan naik turun pada media setinggi 50 cm selama 5 menit dengan rata-rata 30 langkah per menit. Dimana arduino akan dirancang untuk menghitung jumlah langkah dan waktu langkah yang akan ditampilkan pada LCD. pada saat ini pencatatan dilakukan konvensional atau manual. Dengan melakukan pengujian sebanyak 5 (lima) kali rangkaian dapat berkerja sesuai yang diperintahkan, sensor dapat menerima data kemudian di olah mikrokontroler lalu ditampilkan pada LCD.Pada simulasi bangku Harvard step test menggunakan solidworks didapatkan hasil upper bound axial and bending stress dengan nilai maksimal dan nilai maksimal displacement
PERANCANGAN ALAT PENGERING CENGKEH BERKAPASITAS 30 KG BERBASIS ARDUINO
Fikri Haryadi Nugroho Yanuar ahmad;
Hasan Hariri
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 11 No. 2 (2021): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v11i2.2465
Dalam perancangan ini disusun untuk membahas tentang perancangan pada alat pengering cengkeh (Sizygium Aromaticum) yang digunakan untuk subtitusi pengering konvensional dengan menjemur dibawah sinar matahari. Kelebihan yang ditawarkan dari perancangan alat ini adalah ketidaktergantungan pada cuaca panas dan berhubungan dengan tidak menentunya proses pengeringan pada musim hujan. Perancangan alat pengering cengkeh ini menggunakan metode perancangan Pahl & Beitz untuk mendapatkan konsep rancangan yang sesuai dengan kebutuhan. Untuk melakukan proses pengering dengan spesifikasi yaitu, Alat pemanas (Heater) menggunakan Tubular Heater, menggunakan sistem mikrokontroler arduino uno dan sensor suhu kelembaban menggunakan DHT22, menggunakan Blower tipe sentrifugal, menggunakan LCD 2 × 16, menggunakan profil rangka besi siku berukuran 40 × 40 [mm], dimensi alat 1000 × 800 × 1200 [mm]. Sehingga akan didapat hasil pengering yang diinginkan yakni berkadar air yang tinggal antara 12 – 14 % sesuai dengan tingkat kekeringan yang aman untuk di simpan
PERANCANGAN MESIN PENGIRIS BAWANG MERAH
Hasan Hariri;
Hanif Wicaksono
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 12 No. 1 (2022): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v12i1.3300
Tujuan dari perancangan ini untuk mendapatkan rancangan mesin pengiris bawang merah yang memiliki kapasitas 2 kg/menit. Mesin ini dirancang hanya untuk mengiris bawang merah yang telah dikupas. Perancangan menggunakan metode Karl.T.Ulrich dan Steven D Epinger. Melakukan perhitungan rancangan mesin yang meliputi daya motor, kapasitas pemesinan, pulley dan v-belt untuk menentukan spesifikasi mesin. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan untuk mencapai kapasitas pengirisan 2 kg/menit dibutuhkan kecepatan putaran pengiris sebesar 710 rpm dengan daya motor 0,5 HP dan putaran motor 1420 rpm.
Kondisi Pemotongan Optimum Proses Bubut Konvensional Berbantuan Komputer
Hasan Hariri
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 12 No. 2 (2022): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v12i2.3676
Dalam proses pemesinan, faktor ekonomis memainkan peranan penting dalam menentukan laju produksi. Jika kita memotong material pada kecepatan potong dibawah batas ketentuan, maka waktu penyelesaian operasi tersebut akan naik. Jika operasi yang sama dilakukan dengan kecepatan yang sangat tinggi, maka keausan pahat akan bertambah cepat. Operator akan lebih sering mengganti pahat, dan sebagai konsekwensinya umur pahat menjadi lebih pendek juga mesin menjadi lebih sering disetting ulang. Semua itu akan membuat biaya operasi menjadi mahal. Keuntungan maksimum merupakan alasan yang cocok untuk memilih kondisi pemesinan optimum dengan kriteria biaya minimum pada laju produksi maksimum. Kondisi pemotongan optimum menjadikan keuntungan sebagai suatu fungsi tujuan sebagaimana dikemukakan oleh para peneliti. Dari analisa biaya dan produksi untuk beberapa operasi pemesinan bila tiga fungsi tujuan diperhatikan secara terpisah, maka solusi adalah optimum untuk satu tujuan tetapi tidak optimum terhadap dua tujuan lainnya. Dalam tulisan ini dibahas cara penentuan kondisi pemesinan optimum dengan menggunakan dua fungsi tujuan, yakni biaya produski dan laju produksi.
Perancangan Alat Press Out Untuk Penuangan Ink Pada Tank Loader
Hasan Hariri;
Dadih
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 12 No. 3 (2022): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v12i3.4253
Tank loader adalah suatu alat yang ada pada proses pengema san produk tinta (printing ink), alat ini berfungsi sebagai alat pembantu untuk menuangkan atau memindahkan printingt ink dari tanki ke bak penampungan mesin canning. Tank loader ini bergerak mengankat dan menuangkan tinta (printing ink) menggunakan sistem hidrolik dengan menggunakan dua silinder hidrolik untuk mengankat tangki dengan kapasitas 1.5 ton, langkah silinder 1000 mm, dan satu silinder hidrolik untuk menekant tinta (printing ink) yang berada didalam tanki langkah silinder 1000 mm, sedangkan pada bagian rangka alat ini terbuat dari besi kanal UNP yang di rancang menyerupai bentuk tiang gawang. Dengan pembuatan rancangan alat press out bisa memudahkan dan mempercepat proses pekerjaan pada saat penuangan. Pada perancangan ini struktur digambar dan di analisa mengguankan softwere solid work, pemilihan softwere ini dilakukan karena proses menggambar dan proses analisa dapat dilakukan dalam satu aplikasi, serta hasil analisa simulasi gambar yang akurat. dan untuk memudahkan penelitian penulisan perancangan alat press out untuk penuangan ink pada tank loader menggunakan metode VDI 2221 dengan harapan penelitian dengan metode ini dapat menghasilkan data, proses perancangan, dan kesimpulkan yang sesuai diharapkan.
Analisis Kekuatan Las Pada Sambungan Bejana Tekan Decolorizer
Eko Prasetyo;
Hasan Hariri;
Rudi Hermawan;
M. Reza Anarta Putra
Teknobiz : Jurnal Ilmiah Program Studi Magister Teknik Mesin Vol. 13 No. 2 (2023): Teknobiz
Publisher : Magister Teknik Mesin Universitas Pancasila
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35814/teknobiz.v13i2.5293
Pengelasan adalah proses menggabungkan dua logam dengan kekuatan tinggi, yang merupakan bagian penting dari proses manufaktur. Studi ini menganalisis kekuatan las pada sambungan bejana tekan decolorizer. Bejana tekan decolorizer ini berisi cairan berjenis polyacrilic acid, hydrogen peroxide, dan ethylene dichloride (EDC). Cairan ini akan digunakan untuk menghilangkan warna dari material, baik yang memiliki warna alami maupun warna tambahan. Bejana tekan ini digunakan di perusahaan tekstil dan percetakan kertas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengumpulkan data tentang sifat mekanis dan fisik dari sambungan las GTAW dengan material SA 283 Grade C. Uji tarik, bending, radiografi, dan penetrant adalah metode pengujian yang digunakan. Standar pembuatan spesimen didasarkan pada standar ASME section IX sebagai validasi hasil pengujian dari material SA 283 Grade C. Dari pengujian tarik yang telah dilakukan hasil untuk spesimen T1 terjadinya titik elastisitas pada beban 110 kN dengan beban maksimum kekuatan tarik sebesar 204,36 kN dan regangan maksimum pada saat patah sepanjang 36 mm, sedangkan untuk spesimen T2 diperoleh titik elastisitas pada beban 105 kN dengan beban maksimum pada kekuatan tarik sebesar 204,76 kN dan regangan maksimum pada saat patah sepanjang 32 mm yang terlihat patahan terjadi pada zona HAZ (Heat – Affected Zone) pada base metal yang menandakan hasil lasan lebih kuat dibandingkan base metal. Hasil pengujian bending pada spesimen face bend dan root bend menunjukkan tidak ada retakan atau lubang pada daerah lasan. Berdasarkan hasil radiography dan pengujian dye pentrant test tidak terlihat adanya kecacatan baik berupa cavities maupun crack.