Articles
Pengembangan Majalah untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kausalitas di SMA
Ranti Pebriani;
Zafri Zafri;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 1 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing January 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (409.504 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3245331
This research aims to determine the practicality of the use and feasibility of magazines in fostering the ability to think of causality in high school students on material efforts to maintain independence from the threat of the Allies and the Netherlands. The method used in this research is R & D research (Research and Development) which aims to produce a certain product and has been tested its effectiveness. Trial-test conducted in SMA N 2 Padang. While the time of research is in May - July 2017. The development step using 4D Thiagarajan, Semmel, and Semmel (1974) model consists of define, design, development, disseminate. The subjects of the research were students of SMA N 2 Padang class XI IPA 2, amounting to 36 people. The instrument of data collection using a questionnaire in the form of a Likert Scale. This scale is structured using the positive category with the highest score of 5 to strongly agree and 1 category strongly disagrees. The data analysis technique used is descriptive quantitative. The results showed that the assessment of the material expert's validator said the magazine is very feasible to use with data analysis of 4.6. While the expert magazine's validator obtained a score of 4.1. After that, the magazine is tested to the students. After a trial-test conducted with the results of 61% of the students are in a good category. Furthermore, the results of calculating using product moment, shows r count 0.635 this figure shows the relationship of magazines and think causality is significant (high). This magazine developed to improve the ability to think the causality of learners declared feasible and can improve the ability to think causality, so that can be utilized by teachers in learning history.
Peningkatan Minat Belajar Sejarah (Pada Materi Jenis Peristiwa) Menggunakan Aplikasi “Prezi” di Kelas XI SMA
Chairul Wahyudi;
Zafri Zafri;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 1 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing January 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (391.668 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3245343
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilakukan dengan menggunakan model siklus yang terdiri dari empat langkah yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, siklus pertama terdiri dari 3 pertemuan dan siklus II sebanyak 2 pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 3 Padang semester Januari – Juli 2018 yang berjumlah 33 orang. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar obervasi yang berbentuk daftar tally yang memuat indikator minat. Hasil penelitian terhadap minat siswa dalam proses pembelajaran sejarah diolah menggunakan rumus persentase P=(F/N)X100%. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan minat belajar sejarah siswa dengan menggunakan aplikasi Prezi dalam pembelajaran sejarah yang dibuktikan dengan meningkatnya 14 (empat belas) indikator minat belajar siswa.Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media aplikasi Prezi dapat meningkatkan minat belajar sejarah siswa Kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 3 Padang.
Pengembangan Instrumen Pengukuran Kemampuan Berpikir Kausalitas Peserta Didik pada Mata Pelajaran Sejarah SMA
Auliani Auliani;
Ofianto Ofianto;
Aisiah Aisiah
Jurnal Halaqah Vol 1 No 1 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing January 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (481.313 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3245356
This research is based on the unavailability of test questions that can measure the ability to think the causality of learners in understanding the material of learning history. The objective of this research is to develop a valid and reliable test instrument to measure students' sense of causality by following the development step of the ADDIE model. The subject of the validator consists of one historical material expert and one evaluation expert, as well as one subject history teacher from SMA 1 Kubung and one from SMA 1 Bukit Sundi. The subjects of the practicality test of learners amounted to 258 students. The data collection instrument consists of an objective analysis tool of relationships between things and validated validity descriptions and a questionnaire. Data analysis techniques from questionnaires using averages to see the feasibility of products and data test results of the instrument analyzed by the quest program to see the quality of the item. The test results of test instruments according to the assessment of experts in terms of material, language and construction obtained value of 4.77 with very decent category, Validity of the instrument from the validator questionnaire pertained validly. Reliability value 0.77 with a high category. Research findings prove that the test instrument developed able to measure the ability to think the causality of learners.
Pengembangan Multimedia Pembelajaran Sejarah Berbasis Chronological Thinking untuk Siswa SMA
Yeni Puspita Sari;
Ofianto Ofianto;
Ridho Bayu Yefterson
Jurnal Halaqah Vol 1 No 1 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing January 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (383.606 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3245383
This research aims to develop a historical video based on multimedia for senior high school. The research produced a product that is a historical video based on multimedia, which is in accordance with the chronology of historical events that are feasible and practical. The type of research is development research using the 4D model, consisting of several stages, The first stages are Define, by observation in SMAN 7 Padang, Design phase by designing media and compiling validation and practicality questionnaire instruments, Develop stages by developing media using videoscribe and movie maker applications. Then, do media validation by the expert lecturer and product trials by history teachers. The test subject of this research is 32 students of grade XI MIPA 3 of SMAN 7 Padang. The result of this research produced a product such a historical video learning based on multimedia. The result of product feasibility conducted by 2 expert lecturers, whereas a product test conducted by 2 historical teachers and 32 students grade XI MIPA 3. The media declared very feasible through the assessment of media experts after being tested and implemented in learning and tested for practicality by students and teachers, the media was very practical to be used as a learning media.
Pengembangan Kamus Mnemonic sebagai Sumber Belajar Sejarah Indonesia di Sekolah Menengah Atas
Suci Ramadani;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 2 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing April 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (419.892 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3347082
Latar belakang penelitian yaitu : 1) Sumber belajar yang kurang bervariasi; 2) Kesulitan peserta didik dalam mengingat sederet fakta dan konsep yang harus diingat pada pembelajaran sejarah, dan cenderung diingat dalam waktu yang singkat, sehingga beberapa peserta didik belum belajar sampai tingkat pemahaman; 3) Sumber belajar seperti kamus belum digunakan dalam pembelajaran Sejarah Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan kamus mnemonic sebagai sumber belajar Sejarah Indonesia di Sekolah Menengah Atas yang layak, dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D), dengan menggunakan model pengembangan 4-D. Model ini terdiri dari 4 tahap pengembangan, yaitu define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan disseminate (penyebaran), penelitian ini dilakukan hanya sampai pada tahap pengembangan saja. Subjek yang diteliti adalah peserta didik kelas X IPS 2 di SMAN 7 Padang. Hasil dari penelitian ini yaitu menghasilkan produk berupa kamus mnemonic sebagai sumber belajar Sejarah Indonesia di Sekolah Menengah Atas. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kamus ini sangat layak dan sangat praktis untuk digunakan sebagai sumber belajar sejarah di Sekolah Menengah Atas, yang dibuktikan dengan skor rata-rata kelayakan dari ahli materi sebesar 3.59 dengan kriteria sangat layak, sedangkan skor rata-rata kelayakan dari ahli sumber belajar sebesar 3.50 dengan kriteria sangat layak digunakan sebagai sumber belajar di Sekolah Menengah Atas. Selanjutnya skor rata-rata kepraktisan kamus mnemonic dari guru yaitu sebesar 3.83 dengan kriteria sangat praktis, serta kepraktisan juga dilihat dari analisis jawaban angket respon yang diberikan kepada 33 orang peserta didik kelas X IPS 2 di SMAN 7 Padang. Hasil yang diperoleh sebesar 3.36 dengan kriteria sangat praktis. Maka kamus mnemonic sebagai sumber belajar Sejarah Indonesia di Sekolah Menengah Atas yang telah diuji cobakan dapat membantu peserta didik dalam mengingat baik fakta maupun konsep yang ada pada mata pelajaran Sejarah Indonesia.
Karakteristik Soal UASBN Mata Pelajaran Sejarah di SMA N 7 Padang dan SMA Pembangunan Laboratorium UNP
Nilawati Nilawati;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 3 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing July 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (430.879 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3367772
This study aims to get a clear picture of the characteristics of the National Standard School Final Examination subjects in the history of specialization in class XII in SMA N 7 Padang and SMA UNP Laboratory Development in the 2018/2019 school year in terms of the quality of the tests which include: validity, reliability, errors measurement (standard error of measurement / SEM), and in terms of the quality of items that include: Distinguishing Power, Difficulty Level and Effectiveness of Deception. The research approach used is quantitative research, where the data obtained in the form of numbers are then analyzed with the Item and Test Analysis (ITEMAN) program, then described descriptively. This type of research is quantitative descriptive research. The results of this study indicate that the quality of the analysis of items in SMA N 7 Padang is better, this is indicated in: (1) The validity of items is 26 items (65%) while in SMA Pembangunan the validity of valid items is 23 items (57.5% ), (2) Test reliability is 0.592 while in SMA Pembangunan is 0.448, (3) Measurement error / SEM is 2,960 while in SMA Pembangunan is 3,027 meaning the smaller the SEM number, the better the quality of the questions, (4) The different power of the questions as many as 18 items enough category (45%) while in SMA Pembangunan as many as 14 items (35%), (5) Effectiveness of deception as many as 18 items (45%) while in SMA Pembangunan as many as 16 items (40%).
Upaya Meningkatkan Kemampuan Collaboration Siswa pada Pembelajaran Sejarah dengan Menggunakan Model Kooperatif Tipe Teams Games Tournament di SMA
Fahmi Afia;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 3 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing July 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (441.513 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3479394
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh 1) kurangnya keaktifan siswa dalam proses pembelajaran berkelompok, 2) kurangnya penggunaan model yang bervariasi dalam pembelajaran sejarah, 3) kurangnya minat siswa kepada pembelajaran sejarah yang bersifat hafalan sehingga belum mampu mendorong kemampuan kerjasama siswa, 4) kurangnya kemampuan empat c pada pembelajaran sejarah terutama collaboration/kerjasama siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan collaboration dengan menggunakan model kooperatif tipe Teams Games Tournamnet di Kelas XI IPA 9 SMAN 1 Padang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang terdiri dari dua siklus, di mana setiap siklus akan diadakan sebanyak dua kali pertemuan yang artinya keseluruhan siklus akan berlangsung sebanyak empat kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah Kelas XI IPA 9 di SMAN 1 Padang. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis persentase dengan rumus P=(F/N)X 100. Hasil dari penelitian ini adalah model kooperatif tipe Teams Games Tournament mampu meningkatkan kemampuan collaboration siswa dengan peningkatan, yaitu dari observasi awal hanya 48,57% menjadi 64,60% pada siklus I meningkat menjadi 84.80% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka hipotesis penelitian ini telah berhasil dibuktikan.
Pengaruh Metode Pembelajaran Brainstorming terhadap Kemampuan Berpikir Kausalitas pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA
Amelia Nofrita;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 4 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing October 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (496.885 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3497342
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh temuan awal peneliti terkait kurangnya minat belajar siswa dalam mata pelajaran sejarah sehingga siswa kurang mampu berpikir kausalitas pada mata pelajaran sejarah di SMA N 4 Padang. Salah satu penyebabnya adalah metode pembelajaran yang digunakan guru yang kurang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penggunaan metode pembelajaran brainstorming terhadap kemampuan berpikir kausalitas pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 4 Padang. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain pre-test post-test control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa Kelas XI SMA Negeri 4 Padang, sampel penelitian ini adalah Kelas XI IPS 2 sebagai kelas eksperimen dan Kelas XI IPS 3 sebagai kelas kontrol, yang diambil melalui random. Pengambilan data dilakukan dengan cara pre-test dan post-test dengan menggunakan perangkat soal esai sebanyak 10 butir soal. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis (uji t). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata-tata kelas eksperimen yang menerapkan pembelajaran dengan pendekatan metode pembelajaran brainstorming adalah 86,35 dengan standar deviasi 10,91 dan rata-rata di kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran menggunakan metode diskusi adalah 71,33 dengan standar deviasi 12,58. Berdasarkan hasiluji hipotesis menggunakan uji-t (t-test) pada taraf nyata α = 0,05 diperoleh thitung = 5,33 dan ttabel = 2,000 sehingga thitung > ttabel maka hipotesis Ha pada penelitian ini diterima dan tolak Ho. Dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran brainstorming berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kausalitas di mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 4 Padang tahun ajaran 2019/2020.
Evaluasi Penilaian Autentik Kurikulum 2013 Mata Pelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 Gunung Talang
Agistya Agistya;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 3 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing July 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (364.581 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3497537
Penilaian merupakan tolak ukur keberhasilan suatu pendidikan. Salah satu penilaian dalam kurikulum 2013 adalah penilaian autentik. Mengetahui sejauh mana implementasi penilaian autentik pada kurikulum 2013 dilihat dari aspek perencanaan, proses, dan hasil penilaian yang dilakukan oleh guru kemudian dilakukan evaluasi adalah sebuah keharusan. Untuk itu, melalui penelitian dengan pendekatan deskriptif kualitatif mencoba mengevaluasi program pelaksanaan penilaian autentik dalam mata pelajaran sejarah dengan menerapkan evaluasi model CCIP (Context, Input, process, dan Product). Subjek penelitian terdiri dari 4 orang guru sejarah yang mengajar di SMA Negeri 1 Gunung Talang. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian tentang pelaksanaan penilaian autentik yang dilakukan guru sejarah di SMA Negeri 1 Gunung Talang diketahui bahwa perencanaan dan pelaksanaan penilaian yang dilakukan oleh guru sejarah cukup baik. Pada teknik penilaian pada kompetensi pengetahuan, guru tidak mengalami kendala yang cukup sulit. Untuk penilaian pada kompetensi keterampilan difokuskan pada penilaian diskusi kelompok. Penilaian pada kompetensi sikap berdasarkan kurikulum 2013 yang telah dirumuskan didalam rancangan pelaksanaan penilaian tidak semuanya dapat dilaksanakan secara berkesinambungan karena adanya kendala dalam pelaksanaannya. Kendala yang dimaksud, yaitu 1) Waktu yang terbatas, 2) Jumlah peserta didik yang banyak sehingga menyulitkan dalam melakukan pengamatan secara rinci dan personal terhadap peserta didik, 3) Prosedur penilaian yang dinilai cukup rumit.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share terhadap Keterampilan Berpikir Kronologis Peserta Didik di SMA
Achmad Edwin Sutiawan;
Ofianto Ofianto
Jurnal Halaqah Vol 1 No 4 (2019): JURNAL HALAQAH, Publishing October 2019
Publisher : RC-INSTITUT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (387.333 KB)
|
DOI: 10.5281/zenodo.3514450
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya keterampilan berpikir kronologis peserta didik. Hal ini dibuktikan dengan masih banyaknya peserta didik yang belum mampu mengidentifikasi waktu suatu peristiwa dan menyusunnya dalam bentuk garis waktu. Salah satu penyebabnya adalah model pembelajaran sejarah yang digunakan oleh guru mata pelajaran sejarah SMA Pembangunan Laboratorium UNP belum mampu mengembangkan keterampilan berpikir peserta didik. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, salah satu model alternatif yang dapat digunakan adalah model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share terhadap keterampilan berpikir kronologis peserta didik Kelas XI IIS SMA Pembangunan Laboratorium UNP. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Populasi penelitian ini adalah Kelas XI IIS SMA Pembangunan Laboraorium UNP yang terdiri dari 4 kelas. Pemilihan sampel diambil berdasarkan teknik random kelompok (cluster random sampling). Dalam penelitian ini, peneliti memilih Kelas XI IIS 3 sebagai kelas eksperimen dan Kelas XI IIS 1 sebagai kelas kontrol. Data dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif berupa uji t. Setelah dilakukan uji t dengan menggunakan program SPSS versi 23 didapatkan nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0,000 < (lebih kecil dari) 0,005. Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share terhadap keterampilan berpikir kronologis peserta didik Kelas XI IIS SMA Pembangunan Laboratorium UNP.