Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas pelayanan sistem informasi pada Bank Syariah KCP Kolaka. Penelitian ini penting dilakukan mengingat peran sistem informasi yang semakin vital dalam operasional perbankan, khususnya dalam meningkatkan kepuasan nasabah. Metode penelitian yang digunakan adalah wawancara. Data dikumpulkan melalui capaian pembelajaran. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa Bank Muamalat KCP Kolaka memastikan pelayanan kepada nasabah melalui formulir pengaduan yang dapat mereka lihat dalam websitenya. Hal ini juga menjadi salah satu indikator bagi pihak bank untuk mengetahui tingkat kepuasan nasabahnya. Nasabah dapat melakukan pengaduan melalui website ataupu aplikasi muamalat DIN. Dalam melakukan inovasinya pink bank melakukan pelatihan setiap bulan dan setiap ada produk baru. Karyawan akan dilatiha di berbagai item mulai dari pelayanan, produk dan lainnya. Sehingga penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan sistem informasi perbankan syariah di Indonesia, khususnya di wilayah Kolaka.