Articles
Urgensi Pemenuhan Jaminan Hak Pendidikan Dan Kesehatan Sebagai Hak Asasi Manusia Terhadap Anak Didik Pemasyarakatan
Faris Abiyyu Ramadhan;
Padmono Wibowo
JOURNAL SAINS STUDENT RESEARCH Vol. 1 No. 1 (2023): Oktober: Jurnal Sains Student Research
Publisher : CV. KAMPUS AKADEMIK PUBLISING
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.61722/jssr.v1i1.192
This research employs a qualitative method to explore the urgency of fulfilling the rights to education and health as human rights for juvenile inmates. The study focuses on an in-depth analysis of the fulfillment of these rights based on prevailing legal norms. Data is obtained through literature review and in-depth interviews with relevant stakeholders. The findings highlight the high urgency of meeting the rights to education and health for juvenile inmates within the framework of human rights. Despite legal regulations addressing these rights, their implementation faces challenges such as limited study time, insufficient nutrition, and irregular health check-ups. Utilizing qualitative methods, this research contributes to a profound understanding of these issues and connects them to legal norms. The research findings aim to provide a foundation for improving policies and implementing more effective juvenile correctional programs. Additionally, it seeks to promote the human rights of children within the context of the criminal justice system
Strategi Pembinaan Keterampilan Kerja Yang Efektif Dalam Mengembalikan Kehidupan Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Bondowoso
Tri Apriliana Dewi;
Padmono Wibowo
JURNAL RISET MANAJEMEN (JURMA) Vol 1 No 4 (2023): December : Jurnal Riset Manajemen
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Semarang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54066/jurma.v1i4.1011
As a state of law, Indonesia implements a criminal justice system to prosecute perpetrators of law violators. In the criminal justice process, there is a correctional sub-system that has the role of fostering lawbreakers. This coaching process is carried out by officers from the Correctional Technical Implementation Unit, especially correctional institutions. Each technical implementing unit has a different coaching strategy, although in general the coaching process implemented is based on the Correctional Law. This study aims to explain how effective job skills development strategies are in restoring the lives of reasonable fostered citizens as good and responsible citizens in Bondowoso class II B correctional institution. In this study, researchers used a qualitative approach method with a descriptive case study type with data collection techniques through interviews, observation, and documentation. The results of this study indicate that the coaching strategy applied to class II B correctional institutions is in the form of personality and independence development. However, in its implementation there are still some obstacles. Therefore, there is a need for a review of the implementation of the coaching process carried out in order to have an effective impact on the inmates in the Bondowoso Class II B Correctional Institution
Pengaruh Dari Kepemimpinan Transformasional Terhadap Komitmen Organisasi Taruna Utama Prodi Manajemen Pemasyarakatan B
Dito Febriyolas;
Padmono Wibowo
JURNAL RISET MANAJEMEN (JURMA) Vol 1 No 4 (2023): December : Jurnal Riset Manajemen
Publisher : Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Semarang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.54066/jurma.v1i4.1035
Found that the relationship between transformational leadership and affective commitment is transmitted through perceived work impact. In this research, the population is cadets of the Correctional Science Polytechnic class 55 Correctional Management Study Program class B with a sample of 30 cadets.The method of collecting data for this study is to distribute questionnaire links or questionnaires using google form randomly which are then processed using SPSS v27 64Bit. the result is HO is rejected and there is a significant effect of variable x on y
Optimalisasi Bimbingan dan Konseling pada Anak Pelaku Tindak Pidana Pemerkosaan
Shinta, Jasuma Bakti Prima;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 11 No 1 (2022): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v11i1.10036
Penelitian ini bertujuan menganalisis pemberian bimbingan konseling pada anak pelaku tindak pidana pemerkosaan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan subjek dalam penelitian ini menggunakan data dari penelitian terdahulu dan dua orang informan . Sumber data didapatkan dari dua jenis data yakni data primer melalui observasi dan wawancara, dan data sekunder yang diambil dari buku-buku dan artikel. Penelitian ini menemukan bahwa penerapan bimbingan dan konseling terhadap anak tindak pidana pemerkosaan masih kurang dan harus benar-benar dioptimalkan demi menjaga mental dan motivasi dari anak tersebut untuk menjadi manusia yang baik, kaerna belum terdapat aturan yang mengatur tentang boleh dan adanya bimbingan dan konseling terhadap tersangka yang menjalani proses hukum pidana di tingkat penyidikan sehingga pengimplementasian bimbingan dan konseling terhadap narapidana anak tindak pidana pemerkosan ini belum sepenuhnya terlaksana.
Pandangan Anak Didik Pemasyarakatan dalam Pelayanan Keperawatan Kesehatan pada Penanganan Covid-19 oleh Petugas LPKA Klas 1 Palembang
Yusti, Muhammad Suma Amaruz;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 11 No 1 (2022): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v11i1.10163
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pelayanan apa saja yang diberikan dan bagaimana pandangan para narapidana terhadap sistem pelayanan yang dimiliki oleh LPKA Klas I Palembang pada masa pandemi Covid-19. Metode penelitian yang digunakan yaitu menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelayanan yang diberikan selama masa pandemi terhadap anak didik yaitu sangat tinggi berupa kecepatan pemberian layanan kesehatan disaat ada pasien yang sakit atau terkena virus corona. Selain itu juga terdapat sosialisasi mengenai kesehatan selama masa pandemi Covid-19 agar narapidana dapat terjaga dari virus HIV, AIDS, maupun Covid-19. Pandangan narapidana terhadap sistem pelayanan yang dimiliki lembaga pemasyarakatan bahwa kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan oleh LPKA dalam makanan lebih baik dibandingkan dalam pengecekan kesehatan. Selanjutnya pemberian obat ketika sakit lebih baik dibandingkan dengan makanan yang bergizi. Sehingga individu membutuhkan adanya pelayanan kesehatan dalam bidang kualitas makanan bergizi, pengecekan kondisi kesehatan, dan pemberian pelayanan pada saat para narapidan merasakan rasa sakit.
Pengaruh Pengungkapan Diri terhadap Resiliensi Narapidana Tindak Pidana Perlindungan Anak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto
Muslikhah, Amelia Suryatul;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v12i002.19757
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengungkapan diri (self-disclosure) terhadap resiliensi narapidana tindak pidana perlindungan anak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto. Metode penelitian yang digunakan merupakan metode penelitian kuantitatif. Data primer berasal dari kuisioner yang di isi oleh 98 narapidana tindak pidana perlindungan anak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto sebagai sampel dalam penelitian. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji normalitas, regresi linear sederhana, signifikansi, dan determinasi. Hasil analisis diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,523 yang artinya memiliki korelasi positif kuat. H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh positif pengungkapan diri (self-disclosure) terhadap resiliensi narapidana tindak pidana perlindungan anak di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto. Semakin tinggi pengungkapan diri (self-disclosure) maka semakin tinggi pula resiliensi narapidana.
Pengaruh Religiusitas terhadap Tingkat Stres Narapidana yang Mengikuti Kelas Pesantren di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tenggarong
Zamarin, Sofia;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v12i002.19760
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persepsi narapidana terhadap religiusitas, tingkat stres dan pengaruh religiusitas terhadap tingkat stres narapidana yang mengikuti kelas pesantren pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tenggarong. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan kuantitatif dengan populasi dalam penelitian diambil dengan rumus tabel krejcie dan morgan yang berjumlah 90 narapidana yang mengikuti kelas pesantren. Pada tahapan analisis data menggunakan software SPSS 26 dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa religiusitas berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat stres narapidana dengan Y= 38,468 + (-0,222X). Hasil analisis deskriptif pada religiusitas mendapat hasil cukup baik dan tingkat stres narapidana mendapat hasil cukup tinggi.
Pengaruh Keagamaan terhadap Kepercayaan Diri Narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pariaman
Alfaridzi, Salman;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v12i002.19766
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keagamaan terhadap kepercayaan diri narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pariaman. Penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik Simple Random Sampling. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 250 orang dengan sampel 152 orang. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang dilakukan yaitu melalui uji normalitas, uji regresi linier sederhana, uji signifikansi dan uji determinasi yang diolah menggunakan software IBM SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keagamaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan diri dengan hasil signifikansi. Peneliti mendapatkan nilai t hitung > t tabel (5.258 > 1,975) sehingga H0 ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat pengaruh keagamaan terhadap kepercayaan diri narapidana. Hasil determinasi diperoleh dengan nilai R square sebesar 0,350 yang menunjukkan bahwa variabel keagamaan memberikan pengaruh sebesar 35% terhadap variabel kepercayaan diri, sedangkan sisanya sebesar 65% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Dengan demikian terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara keagamaan dan kepercayaan diri di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pariaman.
Pengaruh Penyesalan (Regret) terhadap Harapan Narapidana Kasus Pencurian di Rutan Kelas I Cipinang
Fahirah, Inas Galuh;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v12i002.19767
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji terkait dengan pengaruh Penyesalan (Regret) terhadap Harapan (Hope) narapidana kasus pencurian di Rutan Kelas I Cipinang.. Metode yang digunakan pada penelitian ini ialah menggunakan kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel ialah simple random sampling. Jumlah responden yang diteliti ialah 101 narapidana kasus pencurian pasal 363 KUHP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persamaan regresi yaitu Y= 12.833 + 0.598 X yang bernilai positif, bermakna setiap penambahan 1% regret maka hope akan naik 0.598. Uji signifikansi menunjukkan sig yaitu 0,000 < 0,05 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima maka dari itu menunjukan adanya pengaruh penyesalan (regret) terhadap harapan (hope) narapidana kasus pencurian di Rutan Kelas I Cipinang sebesar 25.5 % dan 75.5 % lainnya dipengaruhi oleh variabel lain.
Pengaruh Work Engagement terhadap Kinerja Pegawai di Rutan Kelas IIB Kudus
Puspa, Elok Narulita;
Wibowo, Padmono
Intelektualita Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.19109/intelektualita.v12i002.19787
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara Keterikatan kerja dengan kinerja pegawai di Rutan Kelas IIB Kudus sehingga bisa meningkatkan tingkat kinerja Rutan Kelas IIB Kudus dalam melakukan tugas dan fungsinya. Hipotesis sementara dalam penelitian ini adalah H0: Tidak dapat pengaruh keterikatan kerja terhadap kinerja pegawai Rutan Kelas IIB Kudus. Ha: Terdapat pengaruh keterikatan kerja terhadap kinerja pegawai Rutan Kelas IIB Kudus. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan random sampling dalam pengambilan sampelnya. Jumlah sampel sebanyak 30 orang dari total populasi pegawai Rutan Kelas IIB Kudus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat pengaruh keterikatan kerja dengan kinerja pegawai di Rutan Kelas IIB Kudus. Hasil perhitungan dengan SPSS 27 menunjukkan sebesar 32,2% dan sisanya 67,8% dipengaruhi oleh variable lain.