Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesesuaian penggunaan lahan eksisting pada tahun 2023 dengan pola ruang RTRW Kabupaten Indramayu tahun 2011-2031 dan menyusun arahan perbaikan pola ruang. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini untuk penggunaan lahan menggunakan citra Google Earth tahun 2023 dan pola ruang RTRW Kabupaten Indramayu tahun 2011-2031 dan dilakukan interpretasi terhadap citra Google Earth untuk mendapatkan informasi penggunaan lahan di wilayah pesisir Kabupaten Indramayu. Kemudian dilakukan overlay peta penggunaan lahan eksisting dengan menggunakan teknik overlay untuk mendapatkan informasi kesesuaian, ketidaksesuaian dan transisi antara penggunaan lahan eksisting pada tahun 2023 dengan pola ruang RTRW yang direncanakan. Penyusunan arahan dilakukan dengan menggunakan matriks arahan pola ruang, dimana lahan yang sesuai dipertahankan, lahan transisi dapat dikembalikan sesuai pola ruang, dan lahan yang tidak sesuai dipertahankan dan dikendalikan perluasannya agar tidak terus berkembang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas penggunaan lahan di wilayah pesisir Kabupaten Indramayu (85,16%) masih sesuai dengan pola ruang yang direncanakan, penggunaan lahan tidak sesuai (11,65%) dan transisi (3,19%). Hasil arahan pola ruang untuk penggunaan lahan yang sesuai dipertahankan sesuai rencana pola ruang, lahan transisi dikembalikan lagi sesuai rencana pola ruang dan lahan yang tidak sesuai dipertahankan dan dikendalikan agar tidak terjadi perluasan lebih lanjut.