Claim Missing Document
Check
Articles

Analisis SWOT Implementasi Pembelajaran Humanis-Religius oleh Guru Penggerak SMPN Nagan Raya Irmayani; Akmaluddin; Rahmattullah
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 6 No. 5 (2025): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Agustus-September 2025)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v6i5.5983

Abstract

Pendidikan religius dan humanistik sangat penting dalam membantu siswa mengembangkan kepribadian yang bermoral, penuh kasih, dan sadar secara spiritual. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguraikan taktik yang digunakan oleh guru penggerak di SMP Negeri 1 dan SMP Negeri 6 di Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, untuk mengadopsi pendidikan humanis dan religius. Menggunakan metodologi studi kasus, pendekatan penelitian kualitatif diterapkan. Teknik untuk mengumpulkan data termasuk dokumentasi acara pembelajaran berbasis sekolah, wawancara mendalam dengan guru penggerak, dan observasi. Temuan studi menunjukkan bahwa para instruktur yang memotivasi menggunakan sejumlah taktik penting, termasuk menciptakan lingkungan belajar yang ramah dan menyenangkan, mengintegrasikan prinsip-prinsip agama ke dalam semua mata pelajaran, serta mengadakan acara keagamaan dan meditasi harian di sekolah. Untuk meningkatkan budaya religius dan humanistik di lingkungan sekolah, para pengajar yang memotivasi juga secara aktif bekerja sama dengan sekolah dan orang tua. Kesimpulan studi ini menunjukkan betapa pentingnya guru penggerak dalam mencapai pembelajaran yang memprioritaskan pengembangan karakter, toleransi, dan tanggung jawab siswa selain keberhasilan akademis melalui taktik yang dipikirkan dengan matang, inovatif, dan berkelanjutan. Siswa di kedua sekolah menunjukkan peningkatan kesadaran spiritual dan empati sebagai hasil dari metode tersebut.
Implementasi Kurikulum Merdeka untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan pada Sekolah Dasar di Kota Sigli Ekawati, Yulia; Akmaluddin; Syarfuni
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.405

Abstract

Tujuan penelitian ini menganalisis penyusunan KOSP oleh kepala sekolah berdasarkan PMM, pelaksanaan pembelajaran berdiferensiasi oleh guru berdasarkan PMM dan pelaksanaan P5 oleh guru berdasarkan PMM di SD Kota Sigli. Metode penelitian bersifat kualitatif dengan jenis deskripsi. Informan kepala sekolah, wakil kurikulum, guru dan guru penggerak. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyusunan KOSP oleh kepala sekolah di SD Kota Sigli sudah sesuai dengan PMM dengan berorientasi pada peserta didik dalam hal lietrasi dan P5 serta didasari dengan pertimbangan lingkungan sekitar siswa. Pelaksanaan pembelajaran berdiferensiasi oleh guru berdasarkan PMM di SD Kota Sigli dilakukan dengan pemetaan kebutuhan belajar peserta didik melalui asesmen diagnostic, merancang pembelajaran berdasarkan hasil pemetaan dengan menuliskannya pada modul ajar, menjalankan strategi diferensiasi proses serta mengevaluasi dan merefleksi pembelajaran yang sudah berlangsung serta melakukan evaluasi dengan sistem asesmen formatif dan sumatif. Pelaksanaan P5 oleh guru berdasarkan PMM terlihat kedalam enam dimensi yaitu beriman dan bertakwa, berkebinnekaan global, mandiri, bergotong royong dan bernalar kritis.
Pengaruh Kepemimpinan Transformasional dan Budaya Organisasi terhadap Kualitas Kehidupan Kerja dan Dampaknya terhadap Kinerja Pegawai Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan Sudarmadi; Syarfuni; Akmaluddin
Arus Jurnal Sosial dan Humaniora Vol 4 No 1: April (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57250/ajsh.v4i1.412

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen atau pengaruh kepemimpinan transformasional dan budaya organisasi terhadap kualitas kehidupan kerja dan dampaknya terhadap kinerja pegawai Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan yang berjumlah 549 orang. Jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 100 orang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Structural Equation Modelling (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kinerja Pegawai, Kualitas Kehidupan Kerja, Kepemimpinan Transformasional, dan Budaya Organisasi pada Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan sudah baik. Kepemimpinan Transformasional dan Budaya Organisasi berpengaruh secara langsung terhadap Kualitas Kehidupan Kerja pada Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan. Kepemimpinan Transformasional, Budaya Organisasi, dan Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh secara langsung terhadap Kinerja Pegawai pada Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan. Kualitas Kehidupan Kerja memediasi secara parsial pengaruh Kepemimpinan Transformasional dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Pegawai pada Tenaga Kependidikan Tingkat SMP di Kabupaten Aceh Selatan.
Aplikasi Data Pegawai Pada Dinas Perhubungan Di Kab. Banyuwangi Berbasis Mobile Akmaluddin; Akhlis Munazilin
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 2 No. 10 (2024): GJMI - OKTOBER
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v2i10.1007

Abstract

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuwangi sebagai salah satu instansi pemerintah yang bertanggung jawab atas urusan perhubungan, juga menghadapi tantangan dalam pengelolaan data pegawai. Dengan jumlah pegawai yang terus bertambah serta kebutuhan akan data yang akurat dan mudah diakses, pengelolaan data secara manual dirasa tidak lagi memadai. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan sebuah sistem yang mampu mengelola data pegawai dengan lebih efisien, terintegrasi, dan dapat diakses melalui perangkat mobile. Aplikasi mobile merupakan aplikasi perangkat lunak yang dirancang untuk berjalan pada perangkat mobile seperti smartphone atau tablet. Aplikasi ini biasanya dibangun menggunakan platform Android atau iOS, tergantung pada sistem operasi yang digunakan oleh perangkat. Aplikasi mobile memiliki beberapa kelebihan, antara lain mobilitas yang tinggi, kemudahan akses, serta kemampuan untuk bekerja secara offline maupun online dengan sinkronisasi data. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi berbasis mobile yang dapat mengelola data pegawai Dinas Perhubungan di Kab. Banyuwangi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif yang bertujuan untuk memahami kebutuhan dan pengalaman pengguna dalam konteks perancangan aplikasi data pegawai. Pendekatan kualitatif dipilih karena fokusnya pada eksplorasi mendalam terhadap fenomena sosial, sehingga dapat memberikan wawasan yang lebih kaya mengenai interaksi pegawai dengan sistem pengelolaan data yang ada. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem yang digunakan dalam aplikasi data pegawai pada dinas perhubungan di KAB. Banyuwangi berbasis mobile adalah waterfall. Waterfall merupakan metode pengembangan perangkat lunak yang paling sederhana dan terkadang disebut sebagai classic life cycle (siklus hidup klasisk) yang menyarankan pendekatan sistematis dan sekuensial untuk pengembangan perangkat lunak.
MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SEKOLAH DASAR NEGERI PERTIWI ACEH Safrizal; Kasmini, Lili; Akmaluddin
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i1.2295

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh supervisi akademik kepala sekolah, kepuasan kerja, dan motivasi kerja terhadap kinerja guru di Sekolah Dasar Negeri Pertiwi Aceh. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah 337 guru, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah guru sekolah Dasar Negeri Sekolah Dasar Negeri Pertiwi Aceh. Kesimpulan perencanaan kepala sekolah telah meningkatkan kinerja guru melalui mengidentifikasi masalah, merumuskan tujuan dan mengkoordinasikan dengan staf tentang program yang akan dilaksanakan. Strategi yang dilakukan melalui keterbukaan informasi, Komunikasi yang kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru yaitu memanfaatkan media sosial dan informasi yang nyata dari lingkungan sekolah dengan proses komunikasi kasi langsung dengan guru. Dan Faktor-faktor yang menghambat kemampuan kinerja guru, motivasi kerja guru, budaya sekolah, kepemimpinan yang diterapkan kepala sekolah, dan iklim sekolah.
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS CERITA RAKYAT PADA PROGRAM SEHARI BERBUDAYA ACEH PASTI (SEDATI) DI TKIT AR RAHMAH KOTA BANDA ACEH Nurdial; Rahmatullah; Akmaluddin
Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online) Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : Institut Penelitian Dan Pengambangan Mandalika Indonesia (IP2MI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jcm.v5i1.2507

Abstract

Penyelenggaraan pendidikan mempunyai peranan dalam membentuk karakter kesejahteraan peserta didik. Pendidikan karakter dilaksanakan sedemikian rupa sehingga peserta didik berencana untuk belajar dan bertindak sesuai dengan praktik dan prosedur yang ada di lingkungan setempat tanpa kehilangan pandangan dunianya. Oleh karena itu, sekolah harus mampu memahami budaya dan adat istiadat daerah setempat agar dapat menerapkan kearifan lokal yang berbeda. Karakter anak dapat diambil dari buku pelajaran saja, tetapi juga dapat diambil dari cerita rakyat yang merupakan kearifan local sebuah daerah. Cerita rakyat mempunyai tokoh-tokoh dengan karakter berbeda-beda yang dapat ditiru dan dapat mendorong siswa untuk aktif dan berperilaku baik serta memiliki semangat berjuang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan cara membangun karakter siswa melalui implementasi kearifan lokal cerita rakyat pada program sedati di TKIT AR Rahmah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu: pedoman wawancara, dan dokumentasi. Narasumber yang diwawancara dalam penelitian ini adalah guru dan siswa. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa perencanaan pendidikan karakter menggunakan cerita rakyat dalam proses pembelajaran terlaksana dengan baik dan dapat meningkatkan karakter anak di TKIT AR Rahmah. Pelaksanaan pendidikan karakter dilakukan dengan mengintegrasikan nilai-nilai karakter ke dalam cerita rakyat tokoh pahlawan Aceh. Simpulan penelitian peserta didik terinspirasi untuk menghayati nilai-nilai karakter seperti kepedulian, sopan santun, dan kejujuran untuk diaplikasikan dalam pergaulan sehari-hari.
Sosialisasi Metode Perkuatan Bangunan Tahan Gempa Dengan Ferrocement Pada Kelompok Tukang Di Desa Kekalek Jaya Mahmud, Fathmah; Merdana, I Nyoman; Anshari, Buan; Akmaluddin; Rofaida, Aryani; Rawiana, Shofia; Suparjo; Pathurahman
Portal ABDIMAS Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal PORTAL ABDIMAS
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/portalabdimas.v2i1.4876

Abstract

Di Pulau Lombok sering terjadi gempa besar akibat pergerakan Flores Back Art Thrust yang banyak menimbulkan beberapa kerusakan bangunan di sekitar Desa Kekalik Jaya. Selain itu Desa Kekalek Jaya memiliki jumlah penduduk sangat padat yaitu 14800 jiwa/km2, rumah dan bangunan yang berhimpitan, dan kurangnya tanah lapang untuk tempat penyelamatan diri jika terjadi bencana gempa. Untuk itu perlu memberikan pengetahuan tambahan kepada para tukang tentang perkuatan bangunan dengan ferrocement sehinga lebih tahan terhadap beban gempa. Pelaksanaan diawali dengan survey untuk berkoordinasi dengan pihak aparat desa, kelompol tukang serta pengumpulan data-data permasalahan yang ada dari masyarakat di Desa Kekalik Jaya. Selanjutnya dilakukan sosialisasi tentang metode perkuatan bangunan rumah sederhana dengan ferrocement. Hasil survey awal menunjukkan bahwa hanya sebagian kecil para tukang yang pernah mengetahui tentang dinding ferrocement bahkan ada beberapa tukang belum pernah mendengar sama sekali. Hasil kegiatan sosialisasi ini juga menunjukkan tingkat antusias dan respon peserta atas pertanyaan-pertanyaan tim pengabdian setelah usai pemaparan materi
Pemanfaatan Limbah Plastik dan Abu Terbang (Fly Ash) Sebagai Bahan Bata Ringan Di Desa Bonjeruk Ngudiyono; Agustawijaya, Didi S; Saadi, Yusron; Akmaluddin; Kencanawati, Ni Nyoman; Aini, Niza Husnul
Portal ABDIMAS Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal PORTAL ABDIMAS
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/m8y79z88

Abstract

Desa Bonjeruk merupakan desa wisata, dimana kunjungan wisatawan mengalami peningkatan pengunjung cukup signifikan hampir 30 hingga 40 persen per tahun. Peningkatan kunjungan wisatawan, menyebabkan jumlah sampah di beberapa tempat di Desa Bonjeruk menjadi meningkat sehingga Tempat Pembuangan Sampah 3R (TPS3R) Bonjeruk tidak cukup untuk menampung sampah-sampah tersebut. TPS 3R Bonjeruk Asri merupakan satu-satunya sentra pengelolaan sampah yang ada di Desa Bonjeruk. Salah satu sampah anorganik yang paling banyak dijumpai di masyarakat adalah limbah plastik (plastik kresek, plastik mie instan dan sejenisnya). Sementara itu limbah fly ash dari PLTU Jeranjang semakin hari terus menumpuk. Penumpukan limbah plastik dan fly ash jika tidak  dimanfaatkan secara baik akan mengganggu masyarakat, wisatawan dan lingkungan disekitarnya.Solusi yang ditawarkan untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi mitra adalah dengan memanfaatkan limbah plastik dan fly ash sebagai bahan bata ringan dengan rincian kegiatan yaitu memberikan pengetahuan kepada masyarakat mitra dalam pengelolaan sampah melalui kegiatan sosialisasi dan tranfer teknologi tepat guna (TTG) kepada masyarakat mitra berupa kegiatan pelatihan Limbah Plastik dan Abu Terbang (Fly Ash).
Peran Apresiasi Puisi Dalam Meningkatkan Kepekaan Sosial dan Emosional Siswa Yatimah, Dinda Nurul; Astariningsih, Yayuk; Umaiya, Siti Fhadila; Akmaluddin
SIMPUL: Jurnal Ilmu Politik dan Hukum Vol. 1 No. 4: SIMPUL: Jurnal Ilmu Politik dan Hukum, Desember 2025
Publisher : Gema Cendekia Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71094/simpul.v1i4.243

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran apresiasi puisi dalam meningkatkan kepekaan sosial dan emosional siswa melalui kegiatan membaca, menafsirkan, menulis, dan mendiskusikan puisi. Metode yang digunakan adalah studi kualitatif-deskriptif dengan penelaahan teori, analisis praktik pembelajaran puisi, serta telaah hasil penelitian terdahulu mengenai hubungan antara apresiasi puisi, dinamika kelas kooperatif, dan perkembangan emosional siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa apresiasi puisi mampu memperkuat empati, toleransi, kesadaran sosial, dan kemampuan mengelola emosi, sekaligus meningkatkan keberanian siswa dalam berpendapat serta kualitas interaksi sosial di kelas. Kegiatan kooperatif dalam apresiasi puisi juga terbukti mendorong komunikasi yang sehat, mengembangkan rasa percaya diri, dan menciptakan lingkungan belajar yang inklusif. Manfaat penelitian ini terletak pada kontribusinya bagi pengembangan kurikulum sastra, strategi pembelajaran kreatif, dan program literasi sosial yang mendukung kesejahteraan emosional siswa
Integrasi Latihan Mendengarkan dan Menceritakan Kembali Naskah Drama dalam Meningkatkan Penerapan Aspek Boleslavsky untuk Pembentukan Karakter Aktor Thoyyibah, Hayatun; Maryami, Bq Qonita; Yuha, Wahyu; Akmaluddin
SIMPUL: Jurnal Ilmu Politik dan Hukum Vol. 1 No. 4: SIMPUL: Jurnal Ilmu Politik dan Hukum, Desember 2025
Publisher : Gema Cendekia Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71094/simpul.v1i4.244

Abstract

Proses memainkan karakter dalam sebuah drama sering kali menghadapi masalah ketika aktor hanya fokus pada menghafal dialog tanpa didukung pemahaman psikologis dan teknik yang dalam, sehingga akting yang dihasilkan terasa datar dan kurang meyakinkan. Artikel ini bertujuan menganalisis dua tahap penting dalam membentuk karakter, yaitu kemampuan mendengarkan dan menceritakan kembali cerita drama, serta menggabungkannya dengan enam aspek kepribadian pemain berdasarkan teori Richard Boleslavsky sebagai kerangka dasar akting. Enam aspek tersebut mencakup konsentrasi, ingatan emosi, tindakan dramatis, pembentukan kepribadian, observasi, dan irama. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan mempelajari teori Boleslavsky dan penerapannya dalam latihan nyata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas mendengarkan dan menceritakan kembali cerita bukan hanya sekadar latihan menghafal, tetapi merupakan dasar untuk memahami secara menyeluruh tentang alur cerita, konflik, dan motivasi karakter. Penggabungan kedua latihan ini dengan keenam aspek Boleslavsky menciptakan pendekatan yang lebih luas, di mana konsentrasi dan observasi memperkuat proses mendengarkan, sementara emosi, karakterisasi, ritme, dan dramatisasi berkembang melalui eksplorasi dalam menceritakan kembali. Kesimpulannya, kerangka ini memberikan panduan terstruktur bagi aktor untuk berkembang dari sekedar pembaca skenario menjadi pencipta peran yang hidup dan berdimensi.
Co-Authors Abdullah Abu Bakar Afnidar Afnidar Afnidar Afriansyah Afrizal Agustawijaya, Didi S Aidi Husni Aini, Niza Husnul Akhlis Munazilin Aminan Aminan Aminan Ana Mujriyanti Andayani Anhar Apriliani, Winda Sarnia Arniati, Yuli Astariningsih, Yayuk Athira, Naura Ayu Azizah Azahra, Fatimah Basri, Basri Buan Anshari cutnovayanti ubbg Darlan Sidik Darmawati Darmawati Desmawanti, Rosa Dian Erlita Dina Nisa’ul Wahidah Ekawati, Yulia Eli Yusnita Elshandy Surya Pratama Erika Erika Ernati Ernawati Fariska, Firda Feri Yuliarman Fitriani Manurung HANDAYANI Hardi Pratomo Hartini Hasanah Nur Heri Salmita Heri Sulistiyono, Heri Husna, Holida Ziaul Ibnu Hajar Ida fazilla Il Sabandi Indrawati Indrawati Berutu Irmayani Isratunnisah, Berliana Iswatiningrum Ivan Suhendra Jonni Sitorus jonni sitorus Juli Asmida Rambe Juwita Kartika, Haliza Kaulan Kariman Kusmaniar Lili Handayani Lili Handayani, Lili Lili Kasmin Lili Kasmini Lili Syara Lilis Triana Mahmud, Fathmah Mailan Lina Manini, Ayu Mardhatillah Mardhatillah Mardhatillah, Mardhatillah Marlina Dahlan Maryami, Bq Qonita Mauladiah Maulana, Izzar Maulinas MAYANG SARI Mayang Sari Merdana, I Nyoman Mhd Syafii Mhd. Syafii Mhd. Syafii MUHAMMAD HARIS Muhammad Kaulan Karima MUHAMMAD YUSUF MuhasBaili Mukarana, Ulfa Mukhlisuddin Mukhlisuddin Mulia Putra MUNAWAR Musdiani Musdiani Ngudiyono Ni Nyoman Kencanawati Nona Nofiana Samsul Noralita Novia, Asri Nurdial Nurmiati Nurul Zikri Filina Pathurahman Pipit Agustri Rahayu Rahimah Rahmaniah Rahmaniah Rahmaniah Rahmat Fajri Rahmattullah, Rahmattullah Rahmatullah Rahmatullah Rahmatullah Rahmatullah Rawiana, Shofia Resijan Rita Novita Rofaida, Aryani Rosmala Dewi Rosmala Dewi Rosmaniar Rusmaini Rusmaini Rusmaini Safrizal Salminawati Sariakin Sariakin Savina Side Efrida silfia andriani Siti Aisyah Hanim Siti Lam'ah Nasution Siti Mayang Siti Mayang Sari Siti Mayang Sari Sri Milfayetti Sri Nastuti Sudarmadi Sudarmadi Sufriadi Sukma, Bunga Suparjo SUPRIYADI, ANID Surya Darma Bakti syarfuni Syarfuni Syarfuni Syawal Gultom Thoyyibah, Hayatun Tihazanah Totok Bintoro Umaiya, Siti Fhadila Vetta Darmi Yetti Vetta Darmi Yetti Wardani Wirda Safitri Yatimah, Dinda Nurul Yendri Farma Yuha, Wahyu Yulia Ekawati Yulidarna Yuny Jafriany Yusron Saadi Zahraini Zahraini Zulaikha