Claim Missing Document
Check
Articles

Peran Aktif Perempuan Dalam Membantu Pendapatan ( Studi Kasus Buruh Tani Perempuan di Kampung Legok Haur) Rohmah, Siti; Soetrisna, Denny; Widiansyah, Subhan
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.2132

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran aktif perempuan untuk membantu suami dalam melakukan kegiatan ekonomi dengan menjadi buruh tani, faktor penyebab perempuan bekerja sebagai buruh tani serta dampaknya terhadap keluarga. Penelitian ini dilakukan di Kampung Legok Haur, desa Majau, kecamatan Saketi, kabupaten Pandeglang, Banten. Dengan metode kualitatif deskriptif yang mana para peneliti berusaha untuk menggali informasi terkait buruh tani perempuan ini secara mendalam. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan melakukan observasi terlebih dahulu ke tempat pengamatan, wawancara dengan informan yang dituju serta dokumentasi dan pengumpulan sumber yang relefan dengan penelitian yaitu dengan mencari referensi artikel serta skripsi orang lain yang sesuai dengan penelitian. Hasil penelitian yang dilakukan di kampung Legok Haur menunjukan bahwa perempuan bisa bekerja dalam dua ranah, yaitu ranah domestik atau yang dapat disebut dengan pekerja rumah dan ranah publik atau disebut dengan bekerja di luar yang mana yaitu dengan menjadi buruh tani. Faktor penyebab seorang perempuan menjadi buruh tani karena ada dua faktor yaitu faktor internal (ekonomi, jumlah tanggungan, rendahnya pendidikan serta tidak mau berdiam diri), dan faktor eksternal (lingkungan dan budaya). Serta dampak peran ganda buruh tani ada dua dampak yaitu positif (meningkatkan pendapatan keluarga) serta negatif kurang terurusnya anak.
Peranan Komunitas Rumah Dunia Dalam Penguatan Literasi Masyarakat Kota Serang Munawaroh, Iis; Lindawati, Yustika Irfani; Widiansyah, Subhan
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.2133

Abstract

Era keterbukaan informasi digital memungkinkan semua orang untuk saling terhubung satu dengan yang lainnya dengan menghilangkan batasan berupa ruang dan waktu. Seseorang terhubung dengan pihak lain yang cenderung mengalami kemudahan menciptakan berbagai terbosan baru, baik dalam hal sosial, budaya, bahkan sampai dengan ranah komunikasi. Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa Rumah Dunia dalam penguatan literasi telah melaksanakan peran semangat sosial dengan mengajak dan memotivasi masyarakat untuk ikut aktif di dalam kegiatan yang dilaksanakan Rumah Dunia. Selain itu peran dukungan dan fasilitator juga dilakukan dengan turut andil dalam setiap kegiatan, dan menyediakan fasilitas yang dapat menunjang kegiatan literasi.
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FILM DOKUMENTER DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI PADA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI DI SMA NEGERI 3 CILEGON Yullianty Indah Permata Sari; Subhan Widiansyah; Dema Tesniyadi
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 9 No. 04 (2023): Volume 09 No. 04 September 2023
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v9i04.1842

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai efektivitas penggunaan media pembelajaran berbasis film dokumenter dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas XI pada mata pelajaran sosiologi di SMA Negeri 3 Cilegon. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan desain penelitian praeksperimental (Pre-Eksperimental) dengan jenis One Group Pretest – Posttest Design. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu menggunakan angket. Populasi dalam penelitian ini yaitu 137 siswa dengan sampel penelitian yaitu 34 siswa, sampel tersebut ditentukan menggunakan teknik purposive sampling. Uji prasyarat analisis dengan menggunakan uji normalitas yang menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal. Hasil penelitian ini dibantu analisis datanya dengan SPSS versi 29 yaitu menggunakan teknik uji Paired Samples t-Test. Hasilnya diperoleh nilai sig one side p (0,001) dan two side p (0,001) < 0,05. Maka hasilnya media pembelajaran berbasis film dokumenter efektif dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas XI pada mata pelajaran sosiologi di SMA Negeri 3 Cilegon. Sebelumnya hasil skor angket pretest 3718 dan skor posttest 4012, keduanya memiliki perselisihan yang cukup jauh berbeda.
PERAN SEKOLAH DALAM MENANGGULANGI PERILAKU KENAKALAN REMAJA DI SMK TERPADU BISMILLAH KECAMATAN PADARINCANG KABUPATEN SERANG Polelah; Subhan Widiansyah; Dema Tesniyadi
Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang Vol. 9 No. 5 (2023): Volume 09 No. 05 Desember 2023
Publisher : STKIP Subang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36989/didaktik.v9i5.2144

Abstract

This study describes the role of schools in dealing with juvenile delinquency behavior at Bismillah Integrated Vocational School, Padarincang District, Serang Regency. The purpose of this research was to find out and analyze the forms of juvenile delinquency carried out by students at school, factors that can cause juvenile delinquency or violations at school, school constraints and efforts or school actions in tackling juvenile delinquency behavior that occurs at Bismillah Integrated Vocational School This. In this case the forms of juvenile delinquency that occur at the Bismillah Integrated Vocational School are such as truancy, making class noise, smoking, arriving late, excessive dating, online game addiction, disrespectful attitude towards teachers and fellow friends and several other disciplinary delinquencies. Furthermore, namely the causative factors or factors for the emergence of juvenile delinquency that occurred at Bismillah Integrated Vocational School, Padarincang District, Serang Regency, there are two kinds, namely internal factors and external factors. In addition, it is also hoped that this research can provide benefits for schools to help overcome juvenile delinquency behavior in schools by seeking countermeasures, namely preventive, repressive and curative efforts.
PERAN KURIKULUM MERDEKA DALAM MEMBENTUK KARAKTER DAN KETERAMPILAM SISWA DI ERA DIGITAL Subhan Widiansyah; Mitha Aura Rengganis; Nabila Anggita Sari; Keysha Nabih Qurrotun’ain; Ahmad, Ahmad
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 3 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i3.7896

Abstract

Kurikulum Merdeka hadir sebagai inovasi pendidikan di Indonesia untuk menjawab tantangan era digital dan Society 5.0. Transformasi digital telah membawa tantangan dan peluang baru dalam dunia pendidikan, menuntut sistem pembelajaran yang adaptif dan relevan. Kurikulum ini bertujuan meningkatkan kualitas pembelajaran dengan pendekatan yang fleksibel, berpusat pada siswa, dan berorientasi pada pembentukan karakter serta pengembangan keterampilan Abad Ke-21, seperti berpikir kritis, kreativitas, kolaborasi, dan komunikasi. Integrasi teknologi menjadi elemen utama dalam mendukung pembelajaran aktif dan relevan, sementara Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) mendorong internalisasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan siswa. Penelitian ini mengeksplorasi integrasi teknologi dalam Kurikulum Merdeka dan dampaknya terhadap motivasi belajar siswa, pembentukan karakter, serta pengembangan keterampilan. Selain itu, penelitian ini mengidentifikasi kendala implementasi, termasuk kesiapan guru, kesenjangan akses terhadap teknologi di daerah terpencil, dan tantangan dalam pelaksanaan metode pembelajaran berbasis proyek. Studi ini juga membandingkan efektivitas Kurikulum Merdeka dengan Kurikulum 2013 (K13) dalam membangun proses pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan zaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kurikulum Merdeka mampu menciptakan pembelajaran yang lebih aktif dan relevan melalui penggunaan teknologi dan pendekatan diskusi. Namun, kurangnya pelatihan guru, keterbatasan infrastruktur, dan kesenjangan digital menjadi tantangan utama. Dengan kolaborasi antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat, Kurikulum Merdeka diharapkan mampu menciptakan generasi yang kompeten secara akademis, kuat dalam karakter dan siap menghadapi tantangan global.
PENGARUH KURIKULUM MERDEKA TERHADAP TRANSFORMASI PENDIDIKAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD KE-21 Subhan Widiansyah; Nada Nafisah; Kristina Oktavia Injilika; Khoirunita Zahwa Septiassani; Daffa Al-Farid Syaepi Putra
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 4 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i4.8091

Abstract

Penilaian pengaruh penerapan Kurikulum Merdeka terhadap prestasi belajar siswa di sekolah dan pendidikan memegang peranan yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat, dan di Indonesia, setiap individu berhak mendapatkan pendidikan yang berkualitas. Kurikulum Merdeka, Diperkenalkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia, Kurikulum Merdeka bertujuan untuk meningkatkan mutu pembelajaran serta hasil belajar siswa melalui pendekatan yang lebih adaptif dan berfokus pada kebutuhan serta potensi individu peserta didik. Penelitian mengenai penerapan Kurikulum Merdeka untuk menilai dampaknya terhadap prestasi belajar siswa menunjukkan bahwa kurikulum ini memberikan pengaruh positif, terutama dalam hal peningkatan keterlibatan dan motivasi siswa selama proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan menganalisis berbagai data dari sumber terpercaya yang telah dipublikasikan sebelumnya untuk memahami topik secara lebih mendalam dan komprehensif. Hasilnya menunjukkan bahwa Kurikulum Merdeka dapat mendorong siswa untuk lebih aktif dan mandiri dalam belajar, serta memberikan ruang bagi mereka untuk mengeksplorasi minat dan bakatnya. Namun, implementasi kurikulum ini tidak tanpa tantangan. Beberapa kendala yang ditemukan antara lain adalah kesiapan guru dalam mengadaptasi metode pengajaran yang lebih berbasis pada pembelajaran aktif, serta keterbatasan akses terhadap sumber daya pendidikan yang memadai. Kurikulum Merdeka menerapkan berpotensi meningkatkan prestasi belajar siswa, tetapi hal ini memerlukan dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk pelatihan bagi guru dan peningkatan fasilitas pendidikan. Untuk memastikan efektivitas kurikulum, kolaborasi antara guru, sekolah, dan pemerintah sangat diperlukan agar tercipta lingkungan belajar yang optimal bagi siswa.
PENGEMBANGAN KURIKULUM MERDEKA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SISWA DI ABAD 21 Subhan Widiansyah; Lilis Khairunisa; Sabrina Kusuma Dwi; Sunita Hamzah; Syarifah Alya
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 5 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i5.8199

Abstract

Pendidikan abad ke-21 memerlukan pendekatan pembelajaran yang mampu mengintegrasikan keterampilan berpikir kritis, kolaborasi, kreativitas, literasi digital, dan pemecahan masalah. Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi Kurikulum Merdeka di sekolah dasar Indonesia dalam mendukung pengembangan keterampilan tersebut. Pendekatan kualitatif dengan analisis literatur diterapkan untuk mengumpulkan data dari buku, jurnal ilmiah, laporan resmi, dan praktik terbaik di beberapa sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kurikulum Merdeka mendorong fleksibilitas dalam proses pembelajaran melalui pendekatan berbasis proyek dan pembelajaran kontekstual. Model seperti pembelajaran berbasis masalah (problem-based learning) serta flipped classroom terbukti meningkatkan keterlibatan siswa dan memperkuat keterampilan berpikir kritis, komunikasi, dan inovasi.Namun, tantangan utama dalam implementasi kurikulum ini mencakup kurangnya pelatihan guru, keterbatasan teknologi di daerah terpencil, serta kesenjangan pemahaman antara pemangku kepentingan, termasuk sekolah, orang tua, dan masyarakat. Infrastruktur pendidikan yang belum merata memperburuk hambatan dalam memaksimalkan potensi Kurikulum Merdeka. Untuk mengatasi kendala ini, diperlukan pelatihan intensif bagi guru tentang metode pembelajaran abad ke-21, peningkatan investasi pada fasilitas pendidikan, serta sosialisasi yang menyeluruh untuk meningkatkan pemahaman dan dukungan masyarakat terhadap pendekatan baru ini.Kesimpulannya, Kurikulum Merdeka menawarkan potensi besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia dengan menyiapkan generasi siswa yang adaptif, inovatif, dan kompetitif dalam menghadapi tantangan global. Rekomendasi untuk penelitian lanjutan mencakup pengkajian efektivitas jangka panjang kurikulum ini dan penyempurnaan strategi implementasi yang lebih inklusif dan merata di seluruh daerah.
PENGGUNAAN TEKNOLOGI DALAM KURIKULUM: EFEKTIVITAS DAN HAMBATANNYA Subhan Widiansyah; Farandi Anggada Putra Atmojo; Indah Sastia Putri; Delvina Raissa; Ardian Baldan Kurniawan; Suryadi Agusti
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 5 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i5.8237

Abstract

Kurikulum memiliki peran penting sebagai panduan utama dalam proses pendidikan, mencerminkan visi, misi, dan tujuan dari suatu lembaga pendidikan. Kurikulum Merdeka dirancang untuk memberikan fleksibilitas dalam pembelajaran, memfasilitasi siswa untuk mendalami konsep dan menguasai keterampilan melalui dukungan teknologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran teknologi dalam mendukung pelaksanaan kurikulum merdeka, khususnya dalam meningkatkan akses, personalisasi, interaktivitas pembelajaran, serta mengidentifikasi hambatan dalam implementasinya. Metode penelitian menggunakan studi literatur berbasis analisis kualitatif terhadap artikel jurnal relevan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi mempermudah siswa dalam mengakses sumber belajar, mendukung pembelajaran, serta mendukung guru dalam melakukan perencanaan dan evaluasi. Namun, penerapan teknologi dihadapkan pada tantangan, seperti akses yang tidak merata, keterbatasan infrastruktur, dan kurangnya keterampilan dalam menggunakan digital. Penelitian ini menyimpulkan bahwa integrasi teknologi dalam pendidikan sangat berperan penting untuk mendukung keberlangsungan kurikulum merdeka, sekaligus menghadirkan saran untuk meningkatkan pelatihan digital bagi guru dan siswa serta investasi dalam infrastruktur teknologi.
Pengaruh PBL (Project Based Learning) Terhadap Daya Minat Siswa dalam Pembelajaran Sosiologi di Era Kurikulum Merdeka Widiansyah, Subhan; Ulina Siregar, Bintang; Putri Fadhilah, Zahra; Tri Susanti, Yeni; Bazliah, Sharfina; Hidayat, Agung
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 10 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i10.8576

Abstract

Pendidikan merupakan wadah yang sengaja diciptakan dan dipersiapkan untuk membentuk generasi emas yang siap menghadapi tantangan abad 21. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Project Based Learning (PBL) terhadap minat belajar sosiologi siswa di era Kurikulum Merdeka. Penelitian ini menggunakan tahapan studi pustaka yang terdiri dari empat tahap, yaitu menyiapkan bahan pustaka kerja, menyiapkan peralatan yang diperlukan, manajemen waktu, serta membaca dan mencatat bahan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran berbasis proyek dapat membuat siswa bersemangat dalam mengerjakan tugas proyek karena siswa dibagi dalam beberapa kelompok dan berkesempatan untuk bekerja sama serta berbagi tugas. Selain itu, terdapat simpulan kedua yang menunjukkan bahwa model Project Based Learning membantu siswa membuat laporan pembelajaran, tugas, dan proyek lebih baik daripada model pembelajaran non-PBL. Diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan kesiapan siswa dalam menghadapi tantangan di masa mendatang.
PERAN KECERDASAN BUATAN SEBAGAI FASILITATOR PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK DALAM KONTEKS KURIKULUM MERDEKA Ilyas, Chandra; Nariyah Nur Anggraeni, Regita; Sri Oktaviani, Dea; Musyarofah, Nida; Aas Astria, Riri; Widiansyah, Subhan
Sindoro: Cendikia Pendidikan Vol. 9 No. 10 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9644/sindoro.v9i10.8577

Abstract

Perkembangan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) membawa dampak signifikan dalam dunia pendidikan, khususnya dalam mendukung pendekatan pembelajaran berbasis proyek yang diusung Kurikulum Merdeka. Artikel ini membahas peran kecerdasan buatan (AI) sebagai fasilitator dalam pembelajaran berbasis proyek dalam konteks Kurikulum Merdeka di Indonesia. Penelitian dilakukan menggunakan metode Narrative Literature Review, menganalisis sembilan jurnal ilmiah yang relevan. penelitian ini mengidentifikasi strategi implementasi AI yang dapat mendukung prinsip-prinsip Kurikulum Merdeka, serta menyoroti pentingnya pelatihan dan pemahaman etika dalam penggunaan teknologi ini.Temuan menunjukkan bahwa AI dapat membantu mengurangi beban kerja administratif guru, memberikan peluang untuk personalisasi pembelajaran dan efisiensi dalam proses pengajaran. Meskipun terdapat tantangan terkait kemampuan berpikir kritis siswa, keterbatasan kompetensi digital dan kesenjangan infrastruktur. artikel ini juga menawarkan panduan praktis bagi guru dan pemangku kepentingan untuk mengintegrasikan AI secara efektif dalam pendidikan Indonesia. Dengan pendekatan yang tepat, AI dapat menjadi katalis dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang inklusif, relevan, dan adaptif.
Co-Authors Aas Astria, Riri Adelia Raya Ainurizka Salsabilla Afiyah, Afiyah Afrizal, Stevany Afsari, Husniya Agung Hidayat, Agung Ahmad Ahmad Ahmad Fauzi Ahmad Sopian, Ahmad Akmal Ataya Nakhlah Aliefa Ramadhanty, Zahra Alwan, Musfiq Amalia, Syifa Amaral, Rendra Anajatu Anam Annisa Fauziah, Dede Annisa Fitriyani, Annisa Anten Fhabella Apriani, Reni Aqiilah, Daffa Ardian Baldan Kurniawan Arif Permana Putra, Arif Permana Askandar, Maulana Auli, Cikal Tazkia Bazliah, Sharfina Dadan Darmawan Dadan Darmawan, Dadan Daffa Al-Farid Syaepi Putra Dalfah Aulia Nisa Defita, Defita Delvina Raissa Dema Tesniyadi Denny Soetrisnaadisendjaja Desma Yuliadi Saputra diah, diah Dini Septiani Dita Ramadanti Diva Hamnia Putri Dzakiyyah, Jihan Elvanisa Maemun Farandi Anggada Putra Atmojo Farid Ibnu Wahid Fathan, Mochamad Fathan Fatimah, Empat Siti Fauriza Akbar Fadillah Feby Miftah Azmi Khairo Fildzah, Maulidya Firnanda, Ayu Fitria Juliana Fitria Wulandari Gigih Adhi Pambudi Halimatusadiyah Hamsah Hamsah Haryono Haryono Hasan, Fanita Hayat, Nurul Herlina Siregar, Herlina Ida Dwi Lestari Br Purba Ilyas, Chandra Indah Sastia Putri Insam, Verosita Insani, Vivi Intan Nuraini Jelita Yulia Rensa Wardana Kamelia Kamelia Keysha Nabih Qurrotun’ain Khoiri, Nisaul Khoiri Khoirunita Zahwa Septiassani Khumayroh, Ana Kristina Oktavia Injilika KUNTARI, SEPTI Lailatu Ro’ihah Larasati Larasati Lilis Khairunisa Lindawati, Yustika Irfani Madini, Deandra Khoiro Maelawati, Intan Khoeroni Mahardika, Chandra Mahmudah Mahmudah Martendi, Dito Anugrah Maysha Octavia Melati, Meysi Meliana, Dina MIFTAHUL JANNAH Mitha Aura Rengganis Mochamad Fathan Fathan Mochamad Naim Mochamad Naim Mochamad Teguh Prayudhi Muhammad Agus Hardiansyah Muhammad Agus Hardianysah Muhammad Farhan Muhammad Ghufron Al-Fatah Muhammad Tio Dzikri Munawaroh, Iis Munthe, Monica Musyarofah, Nida Nabila Anggita Sari Nada Nafisah Naim, Mohammad Nariyah Nur Anggraeni, Regita Nawang Sari Novita Sari Nur Adilah, Khansa Nur Alia, Siti Nur Anisa Nur Khulaiyah Putri Efendi Nurul Hayat Nurul Hayat Pambudi, Gigih Adhi Pita, Anupita larasayu Polelah Pratama, Arel Rizky Putra, Teguh Pratama Putri Fadhilah, Zahra Putri, Karla Ryanda Rafi Putra Hartono Rahayu, Qorin Mailani Rahma Azzahra Rani Masni Ratiah, Ratiah Reva Ade Jaya Reva Juliana Rikza Fauzan, Rikza Rojak, Abd S, Denny Sabrina Kusuma Dwi Safhira Azzahra Saparudin, Endin Sari, Nawang Sauqi Ichsan Kamil Selviana Putri Rahayu Serly Putri Hidayat Setiawan, Rizki Shelvi Marlina Silvia Rizqy Maulidia Siti Fera Utami Siti Habibah Siti Rahmah Indriyani Siti Rohmah Soetrisna, Denny Soetrisnaadisendjaja, Denny Sri Oktaviani, Dea Sunita Hamzah Suryadi Agusti Syarifah Alya Teguh Pratama Putra Tesniyadi, Dema Tia Astuti Tri Ambarwati Tri Ambarwati Tri Susanti, Yeni Trisnawati, Opy Ulina Siregar, Bintang Usy Rahmawati Vhia Aulia Salsabilla Vini, Dwi Yuniar Yullianty Indah Permata Sari Yustika Irfani Lindawati Yustika Irfani Lindawati Zahra, Syafira Dwi Zahrah Salsabila