Claim Missing Document
Check
Articles

Perilaku Bullying Di SMA Negeri 1 Maros (Studi Kasus Pada Siswa Pindahan) Muzdalifah Mashuddin; M. Ridwan Said Ahmad; Zainal Arifin
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 2, Nomor 1, Maret 2022
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (596.374 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Alasan perilaku bullying yang terjadi pada siswa pindahan di SMA Negeri 1 Maros, 2) Dampak perilaku bullying yang terjadi pada siswa pindahan di SMA Negeri 1 Maros. Pendekatan dan jenis penelitian ini merupakan pendekatan studi kasus dengan jenis penelitian kualitatif. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 10 orang yang ditentukan melalui teknik snowball sampling dengan kriteria informan yang telah ditentukan sebelumnya sehingga menjadi besar. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data yaitu dengan menggunakan member check . Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Alasan perilaku bullying terjadi pada siswa pindahan di SMA Negeri 1 Maros yaitu sikap temperamen, tradisi senioritas, rasa percaya diri, bullying verbal, dan bullying mental. 2) Dampak perilaku bullying yang terjadi pada siswa pindahan di SMA Negeri 1 Maros yaitu gangguan psikologis dan konsep diri sosial.                                                                   
KENDALA FULL DAY SCHOOL DI SMAN 16 MAKASSAR Juliayu Razak; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 1, Nomor 3, November 2021
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (575.737 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Kendala guru dalam pelaksanaan sistem full day school di SMAN 16 Makassar dan 2) Upaya yang dilakukan guru dalam menghadapi kendala full day school. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik dalam menentukan informan menggunakan teknik purposive sampling. Jumlah informan yaitu sebanyak 7 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data yaitu member check. Teknik analisis data yaitu menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kendala yang dihadapi guru dalam pelaksanaan full day school di SMAN 16 Makassar yaitu; a) kurangnya waktu untuk beristirahat bagi guru, b) proses belajar mengajar tidak kondusif, dan c) media pembelajaran kurang memadai. 2) Upaya yang dilakukan guru dalam menghadapi kendala full day school di SMAN 16 Makassar yaitu; a) menjaga daya tahan tubuh, b) menerapkan model pembelajaran yang kreatif, dan c) memanfaatkan sumber belajar lain.
PENERAPAN PEMBELAJARAN HOMESCHOOLING KOMUNITAS PADA ANAK DI PRIMAGAMA MAKASSAR Nuraeni Mansur; M. Ridwan Said Ahmad; Supriadi Torro
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 1, Nomor 1 Maret 2021
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (179.912 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1) Alasan orangtua dan anak memilih homeschooling di Primagama Makassar, dan 2) Penerapan pembelajaran anak pada homeschooling di Primagama Makassar. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Teknik dalam menentukan informan menggunakan snowball sampling, dengan informan yaitu siswa homeschooling Primagama Makassar. Jumlah informan sebanyak 4 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan member check. Teknik analisis data melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa; 1) Alasan orangtua dan anak memilih homeschooling di Primagama Makassar adalah: a) Bullying  (perundungan atau cemoohan) (b) Tindakan kekerasan di sekolah. (c) Bakat dan minat tidak dikembangkan di sekolah formal. (d)  Lingkungan sekolah kurang kondusif. 2) Penerapan pembelajaran anak pada homeschooling di Primagama Makassar adalah: a) Kurikulum dan materi, berupa kurikulum 2013 seperti yang dipakai pada sekolah formal. b) Model belajar yaitu school at home dan classical approach dan c) Evaluasi pembelajaran berupa pelaksanaan ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir semester maupun ujian nasional.
Aplikasi E-Panrita dalam Meningkatkan Disiplin Guru di SMA Negeri 8 Makassar Hasril Hasril; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 2, Nomor 2, Juli 2022
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.902 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1) Dampak aplikasi e-Panritadalam meningkatkan disiplin guru di SMA Negeri 8 Makassar. 2). Kendala yang dihadapi guru dalam memanfaatkan aplikasi e-Panrita di SMA Negeri 8 Makassar. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Teknik dalam menentukan informan menggunakan purposive sampling, dengan kriteria yaitu guru dan kepala sekolah. Jumlah informan sebanyak 11 orang yang terdiri dari 10 guru dan seoramg kepala sekolah. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data kualitatif tipe deskriptif melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) Dampak aplikasi e-Panrita dalam meningkatkan disiplin guru di SMA Negeri 8 Makassar adalah ketepatan waktu, menggunakan peralatan kantor dengan baik, tanggung jawab yang tinggi, dan ketaatan terhadap aturan kantor. 2) Kendala yang dihadapi guru dalam memanfaatkan aplikasi e-Panrita di SMA Negeri 8 Makassar adalah jaringan internet yang tidak stabil, aplikasi e-Panrita kurang responsif, sosialisasi fitur yang belum optimal, dan evaluasi penerapan e-Panrita belum maksimal.
DAMPAK DAKWAH DI MEDIA SOSIAL (STUDI PADA PERILAKU KEAGAMAAN MAHASISWA KOMUNITAS AL-FURQON FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR) Faizah Safitri; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 1, Nomor 1 Maret 2021
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.533 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dakwah di media sosial pada perilaku  keagamaan mahasiswa komunitas Al-Furqon. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 8 orang yang ditentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria informan yaitu mahasiswa komunitas Al-Furqon UNM, mahasiswa komunitas Al-Furqon (pengurus dan demisioner), mahasiswa komunitas Al-Furqon angkatan 2016-2017, mahasiswa komunitas Al-Furqon yang memiliki media sosial (Whatshapp, facebook, instagram), mahasiswa komunitas Al-Furqon yang aktif pada media sosial (whatshapp, facebook, instagram). Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan member check. Teknik analisis data yang digunakan yaitu kondensasi data, model data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1.) Dampak positif dakwah di media sosial pada perilaku keagamaan mahasiswa komunitas Al-furqon  yakni: a.) perilaku terhadap diri sendiri. Sebagai nasehat, sebagai pengingat diri, semangat dalam beribadah, menjadikan nalar kritis menerima ilmu agama. b.) perilaku terhadap sesama. Menghormati dan menghargai orang lain, menjawab salam dan memberikan salam ketika bertemu, santun dalam berbicara, berhati-hati dalam bertutur kata agar tidak menyakiti perasaan orang lain. 2). Dampak negatif dakwah di media sosial pada perilaku keagamaan mahasiswa komunitas Al-Furqon yaitu: a) perilaku terhadap diri sendiri. Sukar mendalami ilmu agama. b) perilaku terhadap sesama. Berupa, bersifat individualis.
Internalisasi Nilai-Nilai Pendidikan Dalam Tradisi Upacara Rambu Solo Di Desa Benteng Alla Kecamatan Baroko Kabupaten Enrekang Nurul Qalbi Syamsul A; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 2, Nomor 2, Juli 2022
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.78 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Alasan tradisi rambu solo di Desa Benteng Alla Utara Kecamatan Baroko Kabupaten Enrekang masih tetap dipertahankan sampai sekarang 2) Nilai-nilai pendidikan yang terkandung di dalam tradisi upacara rambu solo di Desa Benteng Alla Utara Kabupaten Enrekang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jumlah informan dalam penelitian ini adalah 10 orang yang ditentukan melalui teknik purpose sampling dengan kriteria informan Pemangku Adat di Desa tersebut, Masyarakat yang masih aktif menjalankan tradisi rambu solo di Desa Benteng Alla Utara. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan member check. Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) alasan masyarakat di Desa Benteng Alla Utara masih mempertahankan tradisi upacara rambu solo adalah a) warisan budaya leluhur. b) memiliki manfaat bagi orang yang meninggal dan keluarga yang mengadakannya karena ini menjadi penyambung dan mempererat tali silahtuhrahmi, persaudaraan antara keluarga dan masyarakat satu dengan yang lainnya, dan c) bentuk kecintaan terhadap keluarga yang meninggal. 2) Nilai-nilai pendidikan yang terkandung di dalam tradisi upacara rambu solo antara lain: a) nilai pendidikan ketuhanan atau religus, b) nilai pendidikan kemasyarakatan, c) nilai pendidikan moral dan, d) nilai pendidikan budi pekerti.
Eksistensi Budaya Malaqbiq Untuk Meingkatkan Moralitas Peserta Didik SMAN 01 Tinambung Kabupaten Polewali Mandar Nurlinda Nurlinda; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 2, Nomor 1, Maret 2022
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (580.004 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1.Upaya guru dalam penerapan budaya malaqbiq untuk meningkatkan moralitas peserta didik SMAN 01 Tinambung dan 2. Faktor pendorong penerapan budaya malaqbiq dalam meningkatkan moralitas peserta didik SMAN 01 Tinambung. Jenis penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan deskriptif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 16 orang yang ditentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria informan yaitu tenaga pendidik SMAN 01 Tinambung wali kelas 1, 2, 3 IPA dan IPS, dan guru BK. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1.Upaya guru dalam penerapan budaya malaqbiq untuk meningkatkan moralitas peserta didik SMAN 01 Tinambung, yaitu: a. Mengajarkan malaqbiq pau, malaqbiq qauq, dan malaqbiq kedo dalam lingkungan sekolah, b.Membina akhlak siswa pada saat pembelajaran. 2. Faktor pendorong penerapan budaya malaqbiq dalam meningkatkan moralitas peserta didik SMAN 01 Tinambung yaitu: a. Domisili siswa, b. Guru kepribadian. 
DAMPAK DAKWAH DI MEDIA SOSIAL STUDI PADA PERILAKU KEAGAMAAN MAHASISWA KOMUNITAS AL-FURQON FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR Faizah Zahra Safitri; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 1, Nomor 3, November 2021
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (575.983 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dakwah di media sosial pada perilaku keagamaan mahasiswa komunitas Al-Furqon. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 8 orang yang ditentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria informan yaitu mahasiswa komunitas Al-Furqon UNM, mahasiswa komunitas Al-Furqon (pengurus dan demisioner), mahasiswa komunitas Al-Furqon angkatan 2016-2017, mahasiswa komunitas Al-Furqon yang memiliki media sosial (Whatshapp, facebook, instagram), mahasiswa komunitas Al-Furqon yang aktif pada media sosial (whatshapp, facebook, instagram). Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan member check. Teknik analisis data yang digunakan yaitu kondensasi data, model data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Dampak positif dakwah dimedia sosial pada perilaku keagamaan mahasiswa komunitas Al-furqon yaitu: a) perilaku terhadap tuhan. Dalam hal ini lebih disiplin dalam beribadah dan konsisten dalam beribadah, b) Perilaku terhadap diri sendiri yakni intens berdakwah dan bersosialisasi c) perilaku terhadap sesama manusia. Dalam hal ini semakin kurang penyimpangan bersosialisasi. Dampak negatif dakwah di media sosial pada perilaku keagamaan mahasiswa komunitas Al-Furqon yaitu: a) perilaku terhadap tuhan. Media sosial tidak memiliki seleksi atau filter kepada informan. b) perilaku terhadap diri sendiri. berupa keterbatasan informasi atau ilmu. c) perilaku terhadap sesama berupa, bersifat ekslusif.
Perilaku Remaja Dengan Adanya Objek Wisata Pantai Cemara Di Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi Sukmala Dewi Zain; M. Ridwan Said Ahmad
Pinisi Journal of Sociology Education Review Volume 2, Nomor 1, Maret 2022
Publisher : Pinisi Journal of Sociology Education Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (589.734 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Perilaku remaja yang berkunjung di suatu obyek wisata Pantai Cemara dan 2) Dampak yang ditimbulkan dengan adanya obyek wisata Pantai Cemara terhadap remaja di Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik dalam menentukan informan yaitu menggunakan teknik purposive sampling, dengan kriteria informan yaitu pengunjung remaja yang berusia 12 tahun sampai dengan 24 tahun, pengelola obyek wisata Pantai Cemara, serta warga sekitar obyek wisata Pantai Cemara. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 10 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan teknik member check. Teknik analisis data melalui tiga tahap yakni reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Perilaku remaja yang mengunjungi obyek wisata Pantai Cemara di Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi adalah; a) minum-minuman keras, b) berfoto atau berswafoto, c) menyelam, dan d) membuang sampah sembarangan. 2) Dampak yang ditimbulkan oleh adanya obyek wisata terhadap remaja di Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi adalah; a) melanggar aturan agama, b) memberi ruang remaja untuk menghasilkan uang, c) memotivasi remaja untuk belajar bahasa Inggris, dan d) menghilangkan stres.  
Diskriminasi Pendidikan ( Studi Kasus Pada Anak Berkebutuhan Khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar) Andi Fahrul; M. Ridwan Said Ahmad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 10, Nomor 1 Maret 2023
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/sosialisasi.v1i1.44538

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui:1). Bentuk diskriminasi pendidikan pada anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar serta 2). Dampak diskriminasi pendidikan pada anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Informan penelitian sebanyak 7 orang yang dipilih melalui teknik purposive sampling dengan kriteria informan yaitu : a) Minimal berusia 17 tahun, b). Dekat dengan Anak Berkebutuhan Khusus, c). Keluarga dari anak berkebutuhan khusus. Teknik pengumpulan data di lakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik kebasahan data menggunakan member check. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, analisis data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Bentuk diskriminasi pendidikan pada anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar yaitu : (a) Di Tolak di sekolah Negeri atau Reguler, (b). Fasilitas sekolah yang tidak memadai, (c).Akses pendidikan yang sulit, (d) Keluarga tidak memberikan fasilitas Anak Berkebutuhan Khusus untuk sekolah 2). Dampak diskriminasi pendidikan pada anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar yaitu; (1) Adanya Dampak Sosial yaitu Anak berkebutuhan khusus akan semakin sulit berinteraksi, (2) Dampak Psikologis yaitu Akan mempengaruhi mental anak berkebutuhan khusus, (3). Dampak Ekonomi Yaitu Anak Berkebutuhan Khusus akan terus menerus bergantung dengan keluarga.
Co-Authors A. Aco Agus A. Dody May Putra Agustang A. Octamaya Tenri Awaru Abd. Hafid Agussalim Agussalim Agustang, Andi Aksayanti, Aksayanti Alda Khairunnisa Amalia, Sri Wahyuni Reski Amirullah -, Amirullah Amnan, Idar Wahyuni Anak Agung Gede Sugianthara Andi Akbar Andi Dody May Putra Agustang Andi Fahrul Andi Sadriani Anita Anita Ardianti, Nurul Ashari Ismail Asmita Asmita Asniar Asniar Ayu Septian Ayu Yunita sari Azzahra, Aisyah Zakiah Dyan Paramitha Darmayanti Ermiati Ermiati Evi Susanti Fahriana Syamsuddin Faizah Safitri Faizah Zahra Safitri Fatwa, Muh. Nur Fhath, Muhammad Gersiani Matana Haerul Qadri Hanafie, Nurharsya Khaer Hasan Baharuddni Hasril Hasril Hidayatullah, Amin I Wayan Ariana Ibrahim Arifin Ibrahim Arifin Idrus, Idham Irwansyah Ihda, Hijriani Ikhsan J, Muh Imam, Khaerul Indah Indah Indriyani, Nur Muhgni Iratantika, A. Islamiah dewi Syamrah Ismail . Ismail, Nurwahidah JS, Nur Alfiah JT, Aulya Ramadhani Juliayu Razak Jumiati Jumiati Lita Sasmita Mahesti, Ivoni Mario Pratama, S.Si., M.Si. Marwati Marwati Mawarni, Iga Sakinah Muh Falak Cahyadi Muhammad Watif Massuanna Musdalifah, Andi Mustahar AM, Muh. Abid Muzdalifah Mashuddin Natalia, Devitri Nicky Astria Sarbianty Nur Aiza Basri Nuraeni Mansur Nuralfiah JS Nurhasya Khaer Hanafie Nurhidayah Nurhidayah Nurikhsan, Muh. Nurlinda Nurlinda Nurul Qalbi Syamsul A Pangera, Andi Muh. Fadhal Hiqh. T. Pratama, Arif Puspita, Nurfadila Putri khusnul Amriani Putri, Indah Raodatul Jannah Reski Atmanegara Rijal, Muh. Riskawati M Ropu, Muh. Homsur Homang Rusadi, Andi Syahreza Nugrawan Sabaria Sabaria Sadriani, Andi Safitri, Nur Afia Saharia Saharia Salsabila, Unik Hanifah Saputra, Ilham Sari, Rara Noviana Sasmita, Fila Sitti Karmila H Sitti Rahma Muthalib Sofiana, Melfin Dwi Sri Rahmi Rahmi Sugianto Sugianto Sukmala Dewi Zain Sulaiman, Ramlah Sulasti Na'ran Surman Jahidin Syarifah Aini Syarifah Aini Aini Torro, Supriadi Tri Hartini Vira, Vira Wati, Irma Watif Massuanna Massuanna Wita Dwi Fany Syahputri Yuni Sarah Yusril, Muh Zainal Arifin Zainal Arifin Zulkifli Arifin Zulqarnain, A Muhammad Iman