Claim Missing Document
Check
Articles

Perencanaan Kebutuhan Tenaga Pendidik dan Kependidikan Fauzi, Fikri Irpan; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.12568

Abstract

Perencanaan kebutuhan tenaga pendidik dan kependidikan adalah proses penting dalam memastikan sistem pendidikan dapat memenuhi tuntutan masa depan dan mempersiapkan generasi yang kompeten. Kebutuhan tenaga pendidik dan kependidikan sangat penting dalam memajukan suatu negara dan masyarakat. Kedua aspek ini saling berkaitan dan berperan dalam pembentukan generasi yang kompeten dan berdaya saing. Dalam penelitian ini, kami menggunakan studi literatur, yaitu strategi penelitian yang mengacu pada bahan pustaka untuk pengumpulan dan analisis datanya. Berdasarkan temuan penelitian ini, jelas bahwa remunerasi mencakup segala bentuk pembayaran yang dilakukan kepada karyawan, baik secara rutin maupun sebagai respons terhadap peristiwa atau tingkat kinerja tertentu, dengan maksud memberikan motivasi dalam rangka meningkatkan kinerja dan produktivitas.
Konsep Pelatihan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia yang Efektif di Lembaga Pendidikan Zuanda, Sary; Syuhada, Syuhada; Saputra, Ramli; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.12849

Abstract

Pengembangan sumber daya manusia merupakan komponen penting dalam meningkatkan efisiensi sumber daya manusia, sangat penting untuk mencapai tujuan tertentu dalam pengembangan organisasi bisnis dan pelayanan sosial. Pengembangan sumber daya manusia dapat dicapai melalui pelatihan, yang biasanya diberikan oleh penyedia layanan sosial dengan tujuan meningkatkan kinerja sumber daya manusia. Menurut Kettner, ada lima fungsi manajemen: perencanaan, pengorganisasian, pengembangan SDM, pembiayaan, dan sistem informasi. Fokus pelatihan ini adalah manajemen pengembangan SDM. Pekerja sosial dan konsultan ketenagakerjaan harus memahami konsep ini. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan deskriptif. Hasilnya menggambarkan bagaimana tujuan pelatihan ditetapkan, dilaksanakan, dan menghasilkan hasilnya. Diharapkan temuan penelitian ini akan bermanfaat untuk evaluasi.
Implementasi Kurikulum Merdeka dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SD IT Humairoh Shihabuddin, Ahmad; Hafis, Gustianto Nur; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan implementasi kurikulum merdeka dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD IT Humairoh. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan studi kasus dan yang menjadi Sumber- sumber data penelitian ini adalah kepala sekolah, PKS Kurikulum dan guru-guru di lingkungan SD IT Humairoh Pekanbaru. Hasil penelitian ini SDIT Humairoh Pusat telah membuat perencanaan pembelajaran kurikulum merdeka berupa perangkat pembelajaran sesuai dengan panduan pembuatan perangkat pembelajaran kurikulum merdeka yaitu menganalisis capaian pembelajaran (CP), SDIT Humairoh Pusat telah mengimplementasikan kurikulum merdeka yang diawali dengan pelaksanaan asesmen diagnostik, melaksanakan pembelajaran sesuai modul ajar yang berbasis projek baik projek jangka pendek maupun projek jangka panjang, pembelajaran di kelas sesuai karakteristik peserta didik, serta pelaksanaan asesmen formatif dan sumatif, SDIT Humairoh Pusat telah melaksanakan penilaian atau evaluasi pembelajaran implementasi kurikulum merdeka diantaranya melaksanaan asesmen diagnostik, melaksanakan dan mengolah asesmen formatif dan sumatif serta melaporkan hasil belajar.
Eksistensi Teknologi dalam Pembelajaran Abad 21 Muti'ah, Siti; Fadel, Mohammad; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i2.16588

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin pesat berdampak dalam dunia Pendidikan yang menuntun dalam penggunaan teknologi tersebut, ditambah dengan pembelajaran abad 21 yang dalam implementasinya harus diiringi dengan perkembangan teknologi, sehingga penulis akan membahas eksistensi teknologi dalam pembelajaran abad 21 ini, dengan menggunakan metode penelitian studi literatur, studi literatur merupakan data yang dikaji tidak secara langsung, yang mana data yang sudah ada di analisis dan dikaji. Pada zaman sekarang komunitas global menuntut masyarakatnya untuk mempunyai kemampuan abad 21 seperti berpikir kritis dalam menyelesaikan masalah, komunikasi, kolaborasi, dan kretaif serta inovatif. Tentunya dalam mewujudkan hal tersebut harus dimulai dari dunia Pendidikan dalam proses pembelajarannya dengan ditambah kontribusi teknologi sebagai fasilitas yang efektif dan efisien sehingga melahirkan generasi yang mempunyai kemampuan tersebut dan mempunyai dalam daya saing untuk terjun ke Masyarakat nantinya.
Urgensi On The Job Training dalam Pengembangan Karir Nurhafizah, Nurhafizah; Putri, Salsabillah; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan merupakan usaha untuk meningkatkan kemampuan berbagai bidang dalam berkerja. Karyawan akan mampu bekerja dengan baik jika karyawan diberikan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan dan pengembangan karir seorang karyawan. Adapun salah satu pelatihan yang sering dilakukan yakni pelatihan on the job sering dilakukan dalam suatu perusahaan karena memiliki kelebihan dalam penerapannya. Dengan biaya pelatihan yang lebih hemat dan arahan langsung dari pelatihnya dan pengalaman langsung dilapangan kerja. Pelatihan on the job menerapkan pelatihan ditempat kerja secara langsung. Hasil dari pelatihan ini akan berdapkan positif bagi karyawan. Karir seorang karyawan akan berkembang jika meningkatnya keterampilan kerja karyawan dengan berbagai pelatihan yang dilakukan pasti akan membentuk pengembang karir yang baik.
Urgensi Kunci Sukses Pelatihan: Konsep Dasar dan Desain yang Efektif Menurut Raymond A.Noe Aflizah, Nur; Hidayat, Rizki; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan adalah proses yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan, dan keterampilan karyawan dalam suatu organisasi. Pelatihan yang dirancang secara sistematis membantu meningkatkan kinerja karyawan, mengembangkan kompetensi, dan memastikan kesesuaian dengan tuntutan pasar yang terus berubah. Penelitian ini bertujuan agar mengetahui bahwa pelatihan memerlukan proses agar dapat meningkatkan kemampuan, pengetahuan, dan keterampilan karyawan dalam suatu organisasi. Tujuan pelatihan adalah untuk meningkatkan kinerja, mengembangkan kompetensi, dan memastikan kesesuaian dengan tuntutan pasar yang terus berubah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan ditulis menggunakan beberapa bahan Pustaka. Selanjutnya, hasil dari penelitian ini adalah mengetahui tata cara alur pelatihan efektif yang didukung oleh Raymond A.Noe didalam bukunya serta apa saja bentuk proses keberhasilan pelatihan beserta faktor-faktornya.
Konseptualisasi Model Pembelajaran Orang Dewasa pada Era Literasi Digital Putra, M. Rezi Muda; Rahayu, Sri; Firdaus, Firdaus; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas pentingnya pendidikan bagi orang dewasa dalam era digital, dengan fokus pada konsep andragogi dan literasi digital. Andragogi, sebagai pendekatan pembelajaran khusus untuk orang dewasa, menekankan pada pembelajaran yang berpusat pada kebutuhan individu, pengalaman hidup, dan pengembangan identitas diri. Selain itu, literasi digital menjadi keterampilan penting dalam menghadapi era informasi saat ini, di mana kemampuan untuk mengakses, menilai, dan menggunakan informasi dari sumber digital menjadi kunci. Artikel ini juga membahas dampak teknologi terhadap pendidikan orang dewasa, termasuk perkembangan pembelajaran digital yang memungkinkan akses lebih luas terhadap pendidikan, tetapi juga menantang dalam memilah informasi yang benar dan menghindari informasi palsu. Dengan demikian, pendidikan orang dewasa di era digital memerlukan integrasi yang baik antara konsep andragogi dan literasi digital untuk meningkatkan kualitas kehidupan dan adaptasi sosial orang dewasa.
Relevansi Life-long Learning dalam Pengembangan Guru Pembelajar di Era Society 5.0 Saputri, Eki Nining; Putra, Alif Yunanda; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas hubungan antara life-long learning dengan pengembangan guru pembelajar di era society 5.0. Life-long learning atau pendidikan seumur hidup adalah kerangka pendidikan luar sekolah yang membawa sebuah konsep belajar terus menerus dan berkesinambungan (continuining-learning) dari buaian sampai akhir hayat. Guru pembelajar ialah mereka yang membentuk dirinya sendiri secara terus-menerus, disebut sebagai life long learner. Oleh karena itu, dalam menghadapi era Society 5.0, dunia pendidikan berperan penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga para guru harus memiliki keterampilan dibidang digital dan berpikir kreatif. Relevansi life-long learning dalam pengembangan guru pembelajar seharusnya semakin besar untuk digerakkan di era society 5.0 ini. Mengingat hal ini berbanding lurus dengan kemajuan teknologi. Dengan demikian seorang guru dapat menjalankan perannya secara professional.
Konseptualisasi Struktur Organisasi dan Organisasi Keprofesian Syuhada, Syuhada; Saputra, Ade; Saputra, Ramli; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Organisasi adalah suatu wadah atau ruang kosong tempat orang-orang berkumpul dan bekerjasama secara logis, kompak, metodis, terencana, terorganisir, terarah, dan teratur. Dalam pengorganisasian harus ada konsep agar pelaksanaan kegiatan dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Konsep organisasi dalam pendidikan antara lain: pengorganisasian harus mempunyai tujuan yang jelas; harus ada pembagian kerja dan penugasan kerja; keseimbangan antara tugas, tanggung jawab, dan wewenang; mempunyai pemimpin yang mampu menggerakkan dan mengarahkan anggotanya; adanya pertanggungjawaban yang berkesinambungan atas hasil pekerjaan yang diperoleh; Pengorganisasian harus fleksibel dan seimbang. Sedangkan organisasi profesi adalah organisasi yang didirikan oleh dua orang atau lebih yang mempunyai profesi yang sama dengan tujuan mencapai tujuan bersama.
Strategi Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kompetensi Guru di Sekolah Dasar Islam Terpadu Raissalam Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu Syahputra, Andri; Syaifuddin, Muhammad; Afriza, Afriza
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 3 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui strategi kepala sekolah dalam peningkatan kompetensi guru SDIT Raissalam Rokan Hulu, 2) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam peningkatan kompetensi guru. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif dengan pendekatan deskriptif Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikkan kesimpulan. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Strategi Kepala Sekolah dalam peningkatan kompetensi guru sudah berjalan dengan baik seperti pengamatan lingkungan, perumusan strategi, implementasi startegi, evaluasi dan kontrol. 2) Adapun Faktor pendukung Strategi Kepala Sekolah dalam meningkatkan kompetensi guru yaitu: a) Kepala sekolah dan yayasan mendukung penuh kegiatan-kegiatan dalam rangka peningkatan kompetensi guru. b) tenaga pendidik adalah sarjana pendidikan strata satu dan sebagian besar memiliki pengalaman dalam mengajar. c) adanya bimbinga dan pengawasan dari dinas pendidikan Kabupaten Rokan Hulu. Sedangkan faktor penghambat startegi kepala sekolah dalam digitalisasi pendidikan . a) memilih waktu pelaksanaan yang tidak mengganggu kegiatan belajar mengajar anak. b) adanya tenaga pendidik yang baru lulus kuliah dan merupakan bukan sarjana pendidikan guru. c) peraturan pemerintah yang berubah- ubah mengenai kurikulum pendidikan, d) kurangnya sarana prasarana yang menunjang pengimplementasian peningkatan kompetensi guru di kelas.
Co-Authors A. Munir A., Faizal Ade saputra Aflizah, Nur Agustiar agustiar ALGUSYAIRI, PARISYI ALWIZAR ALWIZAR, ALWIZAR Aminudi Busro Amyus, Randi Saputra Anggriawan, Ficho Arbi, Arbi Attoillah, Muhammad Farhan Azwanda, Yuri El Hanif Azwar Azwar Baharuddin, Abdul Rasyid Beggy, Miranda Bermawy Munthe Busra, Aminudin Dahrani Dahrani, Dahrani Dewi, Eva E. Hulawa, Djeprin Ellya Roza Fadel, Moh Fadel, Mohammad Fadila, Yosi Fahrezi, Dewi Wulandari Faujiah, Syifa Fauzi, Fikri Irpan Firdaus Firdaus Gusrianto, Danil Hafis, Gustianto Nur Hakmi Wahyudi Hamami, Abdul Rasyid Hasan Basri Hatni, Hatni Hendrizal Hendrizal Hestivik, Chelsi Hidayah, Hikmatul Hidayat, Rizki Husnah Husnah Iriani, Umi Jon Pamil Khairina Khairina, Khairina Kodarni, Kodarni M. Syaifuddin, M. M. Yusuf, Kadar Madaniyah, Madaniyah Makmuri, Muhammad Mardhiyah, Mardhiyah Mardiana Mardiana Muhammad Syaifuddin Murniati, Andi Muslimin Muslimin Muti'ah, Siti mutiah, siti Muttaqin Muttaqin Nurhafizah Nurhafizah Nurhasanah Nurhasanah NURHASNAWATI NURHASNAWATI Nurhayuni, Nurhayuni Nurwijayanti Putra, Alif Yunanda Putra, M. Rezi Muda PUTRA, VEBRI PRADINATA Putri, Salsabillah PUTRI, TAMA ERLANDA Ratih Kusumastuti RIALIS, RIALIS Rini Syamia Rizadiliyawati, Rizadiliyawati Rohadi Rohadi RR. Ella Evrita Hestiandari Sahrul Ramadhan Salim, Muhammad Saputra, Ade Saputra Saputra, Ramli Saputri, Eki Nining Satyaningrum, Dewanti Dwi Serly Meilani Shihabuddin, Ahmad Sindo, Pablo Siregar, G.F Gustina Sri Murhayati SRI RAHAYU Sri Wulandari Sriwahyuni, Eka suardi suardi Sukma, Arif Bahtera Sumiati Sumiati Syafaruddin Syafaruddin Syahputra, Andri Syuhada Syuhada Tuti Andriani Wahyu Wahyu Wulandari Fahrezi, Dewi Yudistira, Srikandi Yulaekah, Yulaekah Yunanda, Alif Zaitun Zaitun Ziqri, Muhammad Zuanda, Sary