Claim Missing Document
Check
Articles

UPAYA PENINGKATAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI DUSUN BANJAREJO, DESA MERAK BATIN, KECAMATAN NATAR, KABUPATEN LAMPUNG SELATAN Sutarto, Sutarto; Wardani, Nanda Fitri; Puspita Sari, Ratna Dewi; Utama, Winda Trijayanthi; Indriyani, Reni
JPM (Jurnal Pengabdian Masyarakat) Ruwa Jurai Vol. 9 No. 2 (2024): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT RUWA JURAI
Publisher : FK Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jpmrj.v9i2.3343

Abstract

Air Susu Ibu (ASI) eksklusif merupakan kebutuhan vital bagi bayi selama enam bulan pertama kehidupan, namun cakupan pemberiannya di Indonesia masih rendah, khususnya di daerah dengan keterbatasan akses informasi kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman ibu hamil dan menyusui tentang pentingnya ASI eksklusif di Dusun Banjarejo, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. Metode yang digunakan dalam kegiatan Pengabdian Masyarakat (PKM) ini terdiri dari tiga tahap: persiapan dengan kajian literatur dan survei awal, pelaksanaan penyuluhan melalui ceramah, tanya jawab, dan demonstrasi praktik, serta evaluasi melalui pre-test dan post-test. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta secara signifikan, dengan rata-rata skor pre-test sebesar 3,33 yang meningkat menjadi 6,73 pada post-test, menghasilkan total peningkatan sebesar 102%. Peningkatan paling signifikan terlihat pada pertanyaan tentang cara mengatasi pembengkakan payudara dan durasi pemberian ASI eksklusif. Hasil ini mengindikasikan keberhasilan metode penyuluhan dalam meningkatkan pemahaman peserta mengenai ASI eksklusif dan praktik menyusui yang benar. Kesimpulannya, kegiatan PKM ini terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan ibu mengenai ASI eksklusif, dan untuk keberlanjutan program, disarankan dilakukan penyuluhan rutin serta penguatan akses terhadap informasi dan fasilitas yang mendukung, agar target kesehatan nasional dapat tercapai dengan baik.
PEMBERDAYAAN DAN SOSIALISASI TENTANG BAHAYA PENGELOLAAN LIMBAH CAIR RUMAH TANGGA PADA KEJADIAN KOMPLIKASI KEHAMILAN PADA IBU HAMIL KELUARGA PETANI DI DESA KALIREJO KECAMATAN NEGERIKATON KABUPATEN PESAWARAN puspita Sari, Ratna Dewi; Utama, Winda Trijayanthi; Sutarto; Putra, Ruchpy Cahya; Mersiana, Putri Febi; Maharani, Calista Putri; Putri, Asyifa Dinda
JPM (Jurnal Pengabdian Masyarakat) Ruwa Jurai Vol. 9 No. 2 (2024): JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT RUWA JURAI
Publisher : FK Unila

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jpmrj.v9i2.3345

Abstract

Sosialisasi mengenai pengelolaan limbah cair rumah tangga sangat penting untuk meningkatkan kesehatan ibu hamil dan bayinya. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Kalirejo, Kecamatan Negri Katon, Kabupaten Pesawaran, dengan tujuan menyampaikan bahaya pengelolaan limbah yang tidak benar dan cara pencegahan yang tepat terhadap komplikasi kehamilan. Dalam program ini, 50 peserta, termasuk ibu hamil dan anggota masyarakat, berinteraksi melalui ceramah dan sesi tanya jawab yang didukung oleh alat bantu presentasi. Survei awal dilakukan dengan pre-test untuk menilai tingkat kesadaran peserta sebelum intervensi, diikuti dengan post-test untuk mengevaluasi peningkatan pengetahuan. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan rata-rata pengetahuan peserta dari 35,8 (pre-test) menjadi 46 (post-test), dengan kenaikan yang signifikan pada hampir semua pertanyaan, terutama terkait bahaya pengelolaan limbah cair. Untuk lebih meningkatkan efektivitas program, penting untuk melibatkan generasi muda dan menyertakan praktik langsung dalam pengelolaan limbah. Pengetahuan yang diperoleh diharapkan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan mengurangi risiko kesehatan yang terkait dengan pengelolaan limbah cair rumah tangga. Upaya berkelanjutan dalam edukasi dan pemberdayaan masyarakat diperlukan untuk mencapai tujuan kesehatan yang lebih baik, terutama bagi ibu hamil dan bayi.
Seorang Wanita 46 Tahun dengan Meigs Syndrome Nindia Dara Utama; Ratna Dewi Puspitasari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 4 No. 1 (2017): Jurnal Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sindrom Meigs merupakan gejala yang terdiri dari tumor ovarium benigna dengan ascites dan efusi pleura yang menghilang setelah reaksi tumor. Tumor ovarium pada Sindrom Meigs adalah jenis fibroma. 10-15% dari semua fibroma berhubungan dengan asites, sedangkan hanya 1% memiliki efusi pleura dan asites. Pasien datang dengan keluhan perdarahan sejak 1 minggu sebelum masuk rumah sakit. Perdarahan terjadi secara tiba-tiba dan awalnya pasien tidak menyadari hal tersebut.Pasien juga merasakan sesak napas, batuk dan dada terasa penuh. Pemeriksaan fisik abdomen didapatkan adanya ascites dan teraba adanya massa abdomen. Pemeriksaan penunjang didapatkan efusi pleura kanan. Pasien didiagnosis sindrom Meigs. Patofisiologi ascites pada sindrom Meigs terjadi akibat iritasi dari peritoneum dari tumor ovarium yang keras dan solid yang menstimulasi produksi cairan peritoneum. Pada pasien dilakukan pungsi pleura dan dilakukan sitology cairan pleura didapatkan hasil sitologi kanker kelas II.Kata kunci: ascites, efusi pleura, sindrom Meigs
Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Penggunan Kondom pada Wanita Pekerja Seksual (WPS) Untuk Pencegahan Infeksi Menular Seksual (IMS) di Klinik Mentari Puskesmas Panjang Bandar Lampung Septina Ashariani; TA Larasati; Ratna Dewi Puspita Sari; Dyah Wulan SR Wardhani
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 4 No. 2 (2017): Jurnal Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Infeksi menular seksual (IMS) adalah merupakan salah satu penyebab utama kesakitan, bahkan kematian di dunia. Salah satu pencegahan yang dapat dilakukan adalah penggunaan kondom terutama oleh wanita pekerja seksual (WPS). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berhubungan dengan penggunaan kondom pada WPS di Panjang. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel yang dilakukan adalah consecutive sampling. Penelitian dilaksanakan pada periode September-Oktober 2015 dan bertempat di Klinik Mentari Puskesmas Panjang. Sampel yang berhasil didapatkan adalah 80 orang. Variabel bebas penelitian ini adalah usia, pendidikan, penghasilan, status pernikahan, pengetahuan, sikap, ketersediaan kondom, dukungan mucikari serta dukungan petugas kesehatan sedangkan variabel terikatnya adalah penggunaan kondom. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 58,1% WPS selalu menggunakan kondom. Dari hasil uji Chi-Square terlihat nilai p dari usia adalah 0,290, status pernikahan 0,308, pendidikan 0,001, penghasilan 0,001, pengetahuan 0,042, sikap 0,094, ketersediaan kondom 0,007, dukungan mucikari 0,947 dan dukungan petugas kesehatan 0,464. Terdapat hubungan yang bermakna antara pendidikan, penghasilan, pengetahuan dan ketersediaan kondom dengan penggunaan kondom pada WPS di Panjang.Kata kunci: infeksi menular seksual, penggunaan kondom, wanita pekerja seksual
Pengaruh Microwave Diathermy dan Latihan Rentang Gerak Sendi pada Osteoarthritis Lutut di Bandar Lampung Rizky Indria Lestari; Ahmad Fauzi; Ratna Dewi Puspita Sari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 4 No. 2 (2017): Jurnal Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Osteoarthritis lutut merupakan suatu penyakit degeneratif yang disebabkan oleh banyak faktor. Osteoarthritis mengakibatkan penurunan rentang gerak sendi, selain adanya nyeri dan kekakuan yang mempengaruhi aktivitas keseharian penderitanya. Perawatan konservatif terdiri dari pengobatan dan fisioterapi seperti terapi microwave diathermy dan latihan rentang gerak sendi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fisioterapi pada peningkatan rentang gerak sendi. Penelitian ini dilakukan selama satu bulan di Rumah Sakit Abdul Moeloek dan Rumah Sakit Ahmad Dadi Tjokrodipo di Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kohort dengan 24 responden dan didominasi oleh wanita berusia rata-rata 62 tahun. Nilai p untuk fisioterapi adalah <0,05 bagi masing-masing kemampuan fleksi dan ekstensi lutut responden. Kesimpulan, microwave diathermy dan latihan rentang gerak sendi, secara efektif mempengaruhi rentang gerak sendi.Kata kunci: latihan rentang gerak sendi, microwave diathermy, osteoarthritis lutut, rentang gerak sendi
Neuroprotektif pada Kehamilan Prematur Elma Sandya; Ratna Dewi Puspita Sari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 5 No. 02 (2018): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persalinan prematur merupakan persalinan yang terjadi pada kehamilan kurang dari 37 minggu (antara 20-37 minggu) atau dengan berat janin kurang dari 2500 gram. Kelahiran prematur merupakan salah satu penyumbang terbesar pada kematian perinatal. Bayi prematur mempunyai risiko kematian lebih tinggi dibandingkan dengan bayi yang lahir cukup bulan. Hal ini disebabkan mereka mempunyai kesulitan untuk beradaptasi dengan kehidupan di luar rahim akibat ketidakmatangan sistem organ tubuhnya. Masalah lain yang dapat timbul akibat kelahiran prematur adalah masalah perkembangan neurologi yang bervariasi dari gangguan neurologis berat, seperti kebutaan, gangguan penglihatan, dan tuli. Sehingga dibutuhkan suplementasi untuk melindungi perkembangan neurologi bayi prematur dengan pemberian neuroproteksi yaitu magnesium sulfat. Kelahiran prematur sangat berhubungan dengan meningkatnya infeksi intra-amniotik, yang menyebabkan peradangan ibu. Selain itu, peradangan pada ibu seperti peningkatan kadar interleukin 6 dalam cairan amnion dikaitkan dengan hasil perinatal yang merugikan. Janin juga bisa mengalami respon inflamasi yang menyebabkan cedera neurologis. Sindrom respon inflamasi janin dicirikan dengan meningkatnya plasma interleukin 6 sehingga intervensi terhadap uterus sangat penting dalam pencegahan sequelae neurologis. Magnesium sulfat mempunyai efek yang menguntungkan pada sel mati dengan menurunkan sitokin proinflammasi atau radikal bebas yang terbentuk selama proses hypoxic ischemia reperfusion dan proses inflammasi dalam kehamilan. Magnesium menjaga eksitotoksik calsium yang menyebabkan kerusakan jaringan, dengan non competitive voltage-dependent inhibition dari N-methyl- D-aspartate (NMDA) reseptor ke glutamat mengurangi masuknya kalsium ke dalam sel dan otak janin yang lebih rentan terhadap kerusakan oleh glutamat. Dengan memblokir reseptor glutamat oleh agen seperti magnesium sulfat dapat menurunkan risiko terjadinya kerusakan jaringan otak pada periode perinatal.Kata Kunci: magnesium sulfat , neuroprotektif, prematur
Efek Protektif Thymoquinone Terhadap Gambaran Histopatologi Ginjal Tikus Putih (Rattus norvegicus) Galur Spraque dawley yang Diinduksi Rifampisin Rika Oktaria; Susianti Susianti; Ratna Dewi Puspita Sari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 6 No. 1 (2019): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rifampisin merupakan salah satu terapi lini pertama dari tuberkulosis. Peningkatan kasus tuberkulosis setiap tahun menyebabkan penggunaan rifampisin juga sangat tinggi. Penggunaan rifampisin yang berlebihan menyebabkan efek samping berupa kerusakan ginjal. Kerusakan pada ginjal tersebut dapat diatasi dengan senyawa antioksidan. Salah satu antioksidan yang dapat digunakan adalah thymoquinone. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah thymoquinone dapat memberikan efek protektif terhadap gambaran histopatologi ginjal tikus putih (Rattus novergicus) galur Sprague dawley yang diinduksi rifampisin. Penelitian ini merupakan penelitian ekperimental menggunakan 25 ekor tikus putih galur Sprague dawley yang dibagi ke dalam 5 kelompok, yaitu kontrol 1 (K1) tikus yang tidak diberikan perlakuan, kontrol 2 (K2) diberikan rifampisin dosis 100 mg/100gBB serta P1, P2 dan P3 diberikan rifampisin 100 mg/100gBB dan thymoquinone dengan dosis berbeda yaitu 5 mg/kgBB, 10 mg/kgBB dan 20 mg/kgBB dalam waktu 14 hari. Hasil penelitian menunjukan bahwa rerata skor kerusakan ginjal pada K1: 1,28, K2: 3,16, P1: 2,08, P2: 2,12, P3: 2,88. Data yang diperoleh, diuji dengan u j i Kruskal-Wallis, didapatkan perbedaan bermakna p= 0,02 (p<0,05). Terdapat efek protektif thymoquinone terhadap gambaran histopatologi ginjal tikus putih (Rattus novergicus) galur Sprague dawley yang diinduksi rifampisin.Kata kunci: histopatologi ginjal, rifampisin, thymoquinone.
Hubungan Tingkat Preeklampsia dengan Kejadian Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Periode 1 Oktober 2015 - 1 Oktober 2016 Shafira Fauzia; Ratna Dewi Puspita Sari; Soraya Rahmanisa
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 6 No. 2 (2019): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Angka kematian bayi dan ibu masih merupakan suatu masalah yang serius, dimana penyebab terbesar kematian bayi perinatal dan neonatal di Provinsi Lampung tahun 2014, disebabkan oleh bayi berat lahir rendah (BBLR). Salah satu faktor penyebab terjadinya BBLR adalah faktor penyakit ibu, salah satunya adalah preeklampsia. Preeklampsia adalah suatu sindrom khas kehamilan, dengan kriteria minimum tekanan darah ≥ 140/90 mmHg yang terjadi setelah kehamilan 20 minggu dan proteinuria, dimana terdapat 300 mg atau lebih protein urin per 24 jam atau 30 mg/dL (1+ pada dipstick) dalam sampel urin acak. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat preeklampsia dan BBLR. Penelitian ini merupakan analitik observasional dengan rancangan cross sectional dalam periode 1 Oktober 2015 – 1 Oktober 2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Hasil penelitian berdasarkan uji Chi Square menunjukkan adanya hubungan yang bermakna dengan p=0,026 dan odds ratio sebesar 2,042. Hal ini menunjukkan bahwaterjadi peningkatan risiko untuk lahirnya BBLR pada ibu yang mengalami preeklampsia, terutama preeklampsia berat. Terdapat hubungan tingkat preeklampsia dengan kejadian BBLR pada ibu bersalin di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung periode 1 Oktober 2015 – 1 Oktober 2016.Kata kunci: bayi berat lahir rendah, proteinuria, tingkat preeklampsia.
Manfaat Rambut Jagung (Zea mays L.) Terhadap Penurunan Kadar Asam Urat dalam Darah: Tinjauan Pustaka Muhammad Kaisar Febriantara; Rasmi Zakiah Oktarlina; M. Fitra Wardhana; Ratna Dewi Puspita Sari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 8 No. 2 (2021): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemerintah Indonesia berupaya meningkatkan produktivitas sektor pertanian terutama subsektor tanaman pangan. Potensi peningkatan produksi jagung di Indonesia cukup besar.  Produksi jagung cenderung meningkat sejak 2010-2018. Pada tahun 2015, Provinsi Lampung merupakan salah satu daerah penghasil jagung terbesar ke lima di Indonesia.Jagung merupakan salah satu bahan pangan yang penting di Indonesia karena  sumber karbohidrat ke dua setelah beras. Morfologi tanaman jagung terdiri atas akar, batang, daun, bunga dan buah. Tanaman jagung memiliki bunga betina menghasilkan rambut jagung. Rambut jagung mengandung senyawa metabolit sekunder seperti fenol, flavonoid, tanin, alkaloid, saponin. Senyawa dalam rambut jagung memiliki peran yang dapat menurunkan kadar asam urat dengan mengurangi aktivitas enzim xantin oksidase dalam serum dan meningkatkan konsentrasi asam urat dalam urin.Kata Kunci: Asam Urat, Rambut Jagung, Tanaman Pangan.
Literature Review HbA1c Sebagai Prediktor Diabetes Pasca Diabetes Melitus Gestasional Kenos Stefanus; Intanri Kurniati; Ratna Dewi Puspita Sari
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 9 No. 1 (2022): Jurnal Kesehatan dan Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes melitus atau juga dikenal dengan singkatan DM merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering ditemukan  di dunia. Bila kita melihat penyebabnya, DM dapat dikelompokan menjadi empat jenis, yaitu DM tipe 1, DM tipe 2, DM gestasional dan DM tipe lain. Pemeriksaan HbA1c masuk ke dalam salah satu kriteria diagnosis Diabetes Melitus. Seseorangdidiagnosis DM bila memiliki nilai HbA1c ≥ 6,5%.  Monitor lanjutan setelah melahirkan dari kehamilan dengan DM gestasional penting dilakukan karena penderita memiliki risiko yang berlipat kali ganda untuk mengalami DM tipe 2 pasca persalinan. HbA1c belum digunakan untuk alat skrining DM gestasional, sedangkan HbA1c memiliki beberapa keuntungandalam pemeriksaanya karena tidak memerlukan puasa dan tidak serumit Tes Toleransi Glukosa Oral (TTGO), oleh karena itu disusunlah literature review ini untuk memberikan informasi penggunaan HbA1c sebagai prediktor diabetes pasca diabetes melitus gestasional. Kata kunci: Diabetes melitus gestasional, HbA1c.
Co-Authors Ahmad Fauzi Alghani, Sulthan Rafi Alvira Balqis Soraya Aminuyati Amir, Anzela Ananda, Amallia Andinatania, Marcella Ari Irawan Romulya Ari Wahyuni Arif Yudho Prabowo Arli Suryawinata Arwin, Leonardo Asep Sukohar Bajuri, Annisa Nur Oktavia Bakrie, Samsul Balqis, Gasela Zalianti Bawono, Aloysius Krishartadi Damar Budiman, Dicky Citra Yuliyanda Pardilawati Daulay, Suryani Agustina Dedy Miswar Desta Stallaza Alifka Dewi Nur Fiana Dian Isti Angraini Dian Novita Dian Pratiwi Diana Mayasari Dinda Annisa Fitria Dwi Rani Sukma Dyah Wulan SR Wardhani Dyah Wulan Sumekar Rengganis Wardani Dyah Wulan Sumekar Rengganis Wardani Efriyan Imantika Elma Sandya Ergidona Nurizqi Syiffatulhaya Ety Apriliana Ety Apriliana Evi Kurniawati, Evi Evriana Citra Fakhri Wisa Amrulloh Fatahillah, Fatahillah Fatharanni, Mentari Olivia Fauzia, Nikma Syalsabiela Febrina Halimatunisa nisa Femmy Andrifianie Ferdian, Ruben Fiana Deswita Fidela Anindya Atha Fitriani Antika Dhamayanti Hafizh, Ahmad Fauzan Hafshah, Hafshah Happy, Terza Aflika Haq, Rais Amaral Hardiyanti, Rahma Helmi Ismunandar Hisbul Waton Indah Salsabila Indriyani, Reni Intanri Kurniati Islamy, Suryadi Jeffrey Surya jefri irawan Jezmy, Beby Kelidia JM Seno Adjie Karina Azlia Amanda Karunia Santi Kenos Stefanus Khairun Nisa Kurniati, Intan M. Fitra Wardhana Maharani, Calista Putri Mallarangeng, Andi Nafisah Tendri Adjeng Mediansyah, Aulian Meilisa Hidayah Putri Mersiana, Putri Febi Morfi, Chicy Widya Muchtiar, Mulyadi Muhammad Hasbi Sahbani Muhammad Kaisar Febriantara Muhartono Muhartono Muslikh Muslikh Napitupulu, Cindy Cecilia Anasthasya Natasha, Messya Naza Tsasbita Hayuning Adila Nindia Dara Utama Nirfandi, Haikal Nirwan, Qurratul Aini Nurliwayka Qodri, Amari Nurul Islamy Nurul Islamy Nurul Utami Nurul Utami Oktadoni Saputra Oktafany, Oktafany Prabowo, Arif Yudho Prambudi Rukmono Prayogi, Norbertus Marcell Prianti, Vreyza Putra, Ruchpy Cahya Putri, Asyifa Dinda Putri, Tiara Triwansa Putu Ristyaning Ayu Rachmi Lestari Rukmono Rahmatullah, Muhammad Rayza Ramadhana Komala Rani Himayani Rasmi Zakiah Oktarlina Ratna, Maya Ganda Ratu Nirmala Wahyunindita Regina Pingkan Reni Indriyani Reni Indriyani Reni Indriyani Reni Indriyani Reni Zuraida Retno Arienta Sari Rika Lisiswanti Rika Oktaria Ringgi Tantra Setiawan Risti Graharti Rizki Hanriko Rizky Indria Lestari Rodiani Rodiani, Rodiani Romulya, Ari Irawan Rudiyanto, Waluyo Sabila, Ghina Sabrina, Michelle Sahputra, Rahmat Tridhandy Samsul Bakri Samsul Bakrie Sangging, Putu Ristyaning Ayu Saragih, Reynhard Saragih, Reynhard Theodorus Septia Eva Lusina Septiani, Linda Septina Ashariani Shafira Fauzia Shinta Nareswari, Shinta Sirait, Naomi Elfriede Situmorang, Cindy Miranda Sofyan Musabiq Wijaya Sofyan Musyabiq Wijaya Sono, Rafa Habiba Soraya Rahmanisa Suarto, Sutarto Suhaili, Gadis Bunga Suharyani Suharyani Suharyani Suryawinata, Arli Susan Yulia Laura Howay Susianti Susianti Sutarto Sutarto Sutarto Sutarto Sutarto Sutyarso Sutyarso Sutyarso Syazili Mustofa TA Larasati Taufiqurrahman Rahim Tesya Agustin Tiara Cornela Azqinar Tri Lamtiur Pakpahan Tri Umiana Soleha Trijayanthi Utama, Winda Trijayanthi, Winda Utama, Winda Winda Trijayanthi Wardani, Nanda Fitri Widjaja, Jovan Wijaya, Sofyan Musabiq Winda Trijayanthi Utama, Winda Trijayanthi Winda Trijjayanthi Utama Wulansari, Rifda Zahra Dewi Difa