Claim Missing Document
Check
Articles

RANCANG BANGUN ANTENA KALENG (WAVEGUIDE) DALAM MENINGKATKAN SINYAL 4G PADA WIFI ADAPTER SEBAGAI PENUNJANG BELAJAR MENGAJAR DI DESA SIAK Fajar Ramadhani; Fitri Imansyah; Leonardus Sandy Ade Putra; Jannus Marpaung; Eka Kusumawardhani
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 10, No 1: Januari 2022
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v10i1.52394

Abstract

Salah satu sistem komunikasi yang merupakan andalan bagi terselenggaranya integrasi sistem telekomunikasi secara global adalah sistem komunikasi nir-kabel. Teknologi nirkabel banyak digunakan oleh masyarakat karena harganya yang sangat terjangkau. Tingginya kebutuhan internet pada perkembangan zaman pada saat ini untuk menunjang efektifitas dan efisiensi pengguna terutama pada saat ini dunia khususnya Indonesia sedang  dilanda musibah corona virus19 (covid19) yang mengharuskan semua menghentikan aktifitas normal, sehingga aktifitas bekerja sekolah maupun perkuliahan mahasiswa yang biasanya dilakukan tatap muka diganti secara daring (dalam jaringan) yang dilakukan dari rumah masing-masing. Akan tetapi perkembangan informasi tersebut tidak dapat dirasakan bagi masyarakat khususnya yang tinggal di area sinyal yang tidak stabil, sehingga sangat mengganggu aktifitas belajar mengajar mahasiswa yang di lakukan secara daring karena sulitnya mengakses jaringan internet di area yang tidak stabil tersebut khususnya di Desa Siak Kampung Jawa tengah. Tujuan penelitian ini untuk merancang dan mengiplementasikan antena kaleng di desa siak kampung jawa tengah supaya berguna bagi masyarakat disana sebagai penunjang akses belajar mengajar di masa pandemi ini. Hasil dari pengukuran antena Kaleng dilakukan pada lokasi yang telah ditetapkan, lokasi yang telah ditetapkan berjarak 5 hingga 7 km dari lokasi BTS Telkomsel, XL dan Smartfren dengan asumsi di lokasi tersebut masih bisa menerima sinyal 4G namun level dayanya sangat rendah dan tidak dapat menerima sinyal internet dengan baik jika menggunakan antena Kaleng dapat menerima sinyal internet yang cukup. Antena Kaleng digunakan sebagai penguat jaringan internet dengan dengan mengubah jaringan GSM yang berfrekuensi 1850 MHz menjadi sinyal Mi-Fi yang berfrekuensi 2415 MHz. Pada saat pengujian kecepatan internet menggunakan aplikasi Speedtest untuk mendapatkan nilai parameter RSSI, jitter, download dan upload. Hasil dari pengukuran menggunakan aplikasi Speedtest dengan ketinggian 10 meter dari 3 kartu yang berbeda Telkomsel, XL dan Smartfren. Nilai parameter menggunakan kartu Telkomsel pada antena Kaleng Ping  sebesar 54ms dengan nilai jitter 4 ms  kecepatan download sebesar 34,0Mbps dan kecepatan upload 0,66 Mbps, nilai parameter menggunakan kartu XL pada antena Kaleng, Ping  sebesar 83ms dengan nilai jitter 137 ms  kecepatan download sebesar 4,23Mbps dan kecepatan upload 0,06 Mbps, dan nilai parameter menggunakan kartu Smartfren pada antena Kaleng , Ping  sebesar 60ms dengan nilai jitter 69ms  kecepatan download sebesar 19,2Mbps dan kecepatan upload 0,15Mbps.
ANALISIS KINERJA KOMUNIKASI MODUL TRANSCIVER ESP32 PADA FREKUENSI 2,4 GHz YANG AKAN DI TERAPKAN PADA JARINGAN IoT Muhammad Syamsuddin; Fitri Imansyah; Jannus Marpaung; Redi Ratiandi Yacoub; F. Trias Pontia W
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 10, No 1: Januari 2022
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v10i1.52637

Abstract

Salah satu faktor penting dalam pemeliharaan ikan di akuarium adalah pemberian pakan yang teratur, yang secara langsung mempengaruhi pertumbuhan dan daya tahan ikan. Maka, perlu melakukan pemberian pakan secara intensif yakni dengan merancang alat pemberian pakan yang bisa dilakukan dari mana saja dan kapan saja dengan menggunakan teknologi ESP32. Tujuan penelitian ini merancang perangkat pemberian pakan untuk ikan di akuarium menggunakan teknologi ESP32, untuk mengetahui keberhasilan dari penelitian ini maka di lakukan pengukuran dari jarak 1 – 100 meter di laboratorium telekomunikasi dan di lakukan juga dengan jarak jauh mengunakan aplikasi blynk. Nilai RSSI yang rata 54,7 dBm dengan SSID Untan dan Pengoprasian feeding case dapat di lakukan dengan menggunakan aplikasi Blynk sehinggah lebih memudahkan pengopasian sistem lebih optimal dalam pemberian pakan.
ANALISIS QUALITY OF SERVICE PADA JARINGAN ICONNET MENGGUNAKAN APLIKASI WIRESHARK Nova Argita Damayanti; Fitri Imansyah; Leonardus Sandy Ade Putra; Jannus Marpaung; F. Trias Pontia W
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 10, No 1: Januari 2022
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v10i1.55591

Abstract

Iconnet merupakan layanan internet dengan jaringan Fiber Optic yang handal. Solusi konektifitas yang diberikan berupa komunikasi data yang menghubungkan lokasi pelanggan di berbagai wilayah Indonesia. Aktivitaskecepatan transfer data sangat mempengaruhi laju trafik agar menghasilkan parameter (QoS) Quality of Service yang baik. Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah membandingkan kualitas kecepatan transfer data pada paket Iconnet pada saat melakukan Video Call dan   bermain Game Online dengan menggunakan aplikasi wireshark berdasarkan parameter throughput, packet loss, delay dan jitter. Penelitian ini dilakukan di Kota Pontianak, dan datadiambil   di 3 waktu yaitu pagi hari,siang hari dan sore hari. Kualitas kecepatan transfer data tersebut di ujimenggunakan aplikasi wireshark dengan cara menghubungkan laptop ke wifi pada setiap rumah pelanggan Iconnet melalui aktivitas internet pada saat melakukan Video Call dan bermain Game Online. Kualitas jaringan di sore hari merupakan titik waktu lalu lintas jaringan sangat padat atau traffic pada jaringan penuh (full traffic) yang dimana banyak pengguna pada saat jam-jam tersebut. Kualitas kecepatan transfer data dinilai dengan angka 1 s/d 5, angka 1 merupakan hasil terburuk, sedangkan angka 5 merupakan hasil terbaik. Dari semua rekapitulasi kualitas kecepa tan transfer data pada paket 10 Mbps, 20 Mbps dan 50 Mbps dapat disimpulkan bahwa nilai setiap parameter Quality of Service berbeda-beda pada setiap paket, pada parameter packet loss 20 mbps user Tasya bernilai 0,34%, Jesica bernilai0,8% dan Aris bernilai 0,96%, hal ini berarti walaupun besar paketnya sama tidak menjamin bahwa kualitas kecepatan transfer data nya juga sama.
ANALISIS KINERJA MODUL TRANSCEIVER SX1278 PADA SISTEM MONITORING DENGAN MODEL JARINGAN STAR Mochamad Setya Fajar; Fitri Imansyah; Jannus Marpaung
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 9, No 2: Juli 2021
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v9i2.48524

Abstract

Modul Transceiver SX1278, yaitu sebuah modul seri LoRa (Long Range) dengan kualitas tinggi, seperti penggunaan daya rendah, tahan interferensi, serta jangkauan komunikasi yang jauh. Pada penelitian ini menggunakan modul Transceiver SX1278 untuk menampilkan kinerja komunikasi dengan parameter-parameter transmisi, yaitu spreading factor, bandwidth, dan coding rate terhadap hasil performansi, yaitu RSSI (Received Signal Strength Indicator), SNR (Signal to Noise Ratio), PDR (Packet Delivery Ratio), PLE (PathLoss Exponent), dan ToA (Time on Air) dengan kondisi LOS dan NLOS serta hasil implementasi sistem monitoring pada model jaringan star dengan 4 perangkat node mengirimkan data ke 1 perangkat sentral. Pada pengujian komunikasi modul SX1278 terdapat perubahan hasil performansi, yaitu pada spreading factor, jarak jangkauan semakin panjang, namun hasil RSSI dan SNR yang dihasilkan berkurang dan memperpanjang hasil ToA. Pada bandwidth, hasil RSSI bertambah dan memperpendek hasil ToA, namun jarak jangkauan semakin pendek. Pada coding rate, jarak jangkauan tidak berubah dan ToA semakin bertambah, namun hasil RSSI bertambah serta hasil SNR berkurang pada komunikasi LOS dan bertambah pada komunikasi NLOS. Hasil PDR pada ketiga parameter menghasilkan rasio 100% atau semua data dapat diterima dengan baik, namun pada kondisi tertentu menghasilkan rasio 93% serta hasil PLE pada kondisi LOS dan NLOS berupa free space dan shadowed urban area. Hasil implementasi sistem monitoring jaringan star yang terdiri dari 1 perangkat sentral dan 4 perangkat node dengan data sensor yang berbeda, yaitu data suhu dan kelembaban, data deteksi suara, data deteksi pergerakan, dan data deteksi gas CO. Pada hasil implementasinya, keempat data sensor dari masing-masing node dapat dibaca dengan baik oleh sentral meskipun ditempatkan dilokasi yang berbeda yang membentuk jaringan star.
IDENTIFIKASI PENGUKURAN INTENSITAS RADIASI GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK PEMANCAR RADIO DAN PENGARUH TERHADAP KESEHATAN MANUSIA Jecksen Fresley; Fitri Imansyah; F. Trias Pontia W; Redi Ratiandi Yacoub; Jannus Marpaung
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 11, No 1: Januari 2023
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v11i1.62999

Abstract

Perkembangan radio dimulai dari penemuan phonograph (gramofon), yang juga bisa digunakan memainkan rekaman, oleh Edison pada tahun 1877. Setiap stasiun pemancar memiliki kekuatan pemancar (daya) tersendiri, penentuan kekuatan pemancar ditentukan oleh pihak stasiun radio berdasarkan jumlah penduduk atau pemirsa radio dan luas wilayah, Namun tidak dapat dipungkiri bahwa pancaran gelombang lektromagnetik dapat berpengaruh terhadap kesehatan manusia.Bahan penelitian yang digunakan yaitu berupa pendekatan metode pengukuran nilai intensitas radiasi gelombang elektromagnetik pada pemancar Radio yang berada pada di kota Pontianak. Mengukur nilai intensitas radiasi gelombang elektromagnetik pada Pemancar Radio menggunakan alat Radiation Elektromagnetik Detector.Hasil Pengukuran Pada pemancar Radio Duta Kharisma Pontianak nilai E-field (V/m) untuk jarak 10-30 meter maksimal nilainya 2, Radio Volare dan Gita Kenari Ceria maksimal nilainya 2, Radio Diah Rosanti maksimal nilainya 5, Radio Suara Manusa Indah maksimal nilainya 3, Radio Swara Mas Mujahidin maksimal nilainya 2 dan RRI Pontianak maksimal nilainya 3.Besar pancaran radiasi dari berbagai lokasi adalah mulai dari 1 V⁄m paling kecil terukur sampai 5 V⁄m paling besar terukur, nilai dari rata rata pada seluruh antena pemancar radio FM yang ada di kota Pontianak memiliki standarisasi aman sesuai dari standar lembaga WHO yaitu ICNIRP yaitu 28 V/m-1 untuk frekuensi 100-400 MHz.
ANALISIS QUALITY OF SERVICE JARINGAN INTERNET 4G PROVIDER AXIS UNTUK MENDUKUNG PEMBELAJARAN DARING DI KOTA PONTIANAK Muhammad Angga; Redi Ratiandi Yacoub; Jannus Marpaung; Elang Derdian Marindani; Fitri Imansyah
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 11, No 1: Januari 2023
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v11i1.66618

Abstract

Ketersediaan internet menjadi mutlak pada era serba digital seperti saat ini. Kebutuhan akan informasi yang cepat membuat internet sangat penting, kebutuhan tersebut harus didukung dengan adanya internet yang selalu tersedia dan stabil. Ketersediaan internet yang stabil dan baik pada provider Axis dibutuhkan untuk mendukung pembelajaran daring di Kota Pontianak. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis kualitas jaringan internet pada provider Axis. Analisis dilakukan menggunakan metode Quality of Service (QoS) untuk mengetahui kemampuan kinerja jaringan yang ada. Pengujian menggunakan Wireshark untuk mendapatkan nilai parameter throughput, jitter, delay dan packet loss. Hasil Penelitian menunjukkan kuliatas jaringan internet provider Axis sangat bagus di Universitas Nahdlatul Ulama Jl. Parit Derabak, Sungai Raya, Kec. Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Dengan nilai Throughput = 850,624 dengan nilai cukup bagus dengan indeks 2 kbps, packet loss = 0% dengan nilai sangat bagus dengan indeks 4 yaitu data yang hilang mendekati nol, delay 9,57 ms dengan nilai sangat bagus dengan indeks 4 dan jitter = 9,57 ms dengan indeks 3 bagus.
IDENTIFIKASI PENGARUH OBSTACLE PROPAGASI TERHADAP KINERJA TRANSCEIVER SX1278 PADA FREKUENSI 433 MHZ DALAM MENTRANSMISIKAN PAKET DATA DIGITAL Reza Yansah; Jannus Marpaung; Redi Ratiandi Yacoub; Fitri Imansyah; Ferry Hadary
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 10, No 1: Januari 2022
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v10i1.52587

Abstract

Dunia telekomunikasi mengalami perkembangan yang sangat pesat dengan adanya sebuah modul telekomunikasi yang saat ini banyak digunakan untuk proses penelitian dan  termasuk ke dalam bagian dari teknologi  wirelles yang menggunakan gelombang elektromagnetik di udara bebas, yaitu modul Transceiver SX1278. Modul Transceiver SX1278 merupakan suatu modul seri LoRa (Long range) yang mempunyai kualitas tinggi seperti jangkauan komunikasi nya yang jauh, tahan interferensi, dan memiliki penggunaan daya yang rendah. Tapi pada saat proses transmisi biasanya terdapat suatu penghalang atau penghambat yang membuat proses pentransmisian menjadi terganggu yang di sebut obstacle. Hujan merupakan salah satu obstacle biasanya dikenal dengan redaman hujan, di Indonesia sendiri hujan bukan lagi hal asing  karena Indonesia merupakan negara yang mempunyai iklim tropis. Pada penelitian ini menggunakan modul Transceiver SX1278 untuk mengetahui kinerja telekomunikasi dengan mengetahui perubahan Spreading Factor, Bandwidth, dan Coding rate terhadap hasil performansi pada penerima yaitu RSSI (Received Signal Strengt Indicator), SNR (Signal To Noise ratio) dan ToA (Time On Air) pada saat tidak hujan, hujan ringan, hujan sedang, dan hujan lebat, untuk mengetahui apakah redaman hujan berpengaruh terhadap proses pentransmisian paket data digital dari Transmitter ke Receiver dengan kondisi Komunikasi LOS dan NLOS pada jarak yang ditentukan yaitu 50 m dan 100 m. pada pengujian modul Transceiver SX1278 terdapat perubahan performansi pada setiap perubahan parameter Spreading Factor dari 7 ke 12  jarak jangkauan menjadi semakin luas tapi nilai RSSI dan SNR semakin berkurang dan ToA yang semakin bertambah. Karena pada penelitian ini menggunakan Bandwidth 500KHZ dan CR 4/5 jadi tidak ada Analisa secara lebih tentang keduanya. Pada saat kondisi hujan rata-rata nilai RSSI dan SNR juga berkurang dibanding dengan kondisi saat tidak hujan baik dalam kondisi komunikasi LOS dan NLOS, kecuali pada ToA, tidak terlalu ada perubahan yang signifikan pada saat tidak hujan dan 3 kondisi hujan lainnya, berarti redaman hujan tidak mempengaruhi nilai ToA, tapi mempengaruhi nilai dari RSSI dan SNR baik dalam jarak dan kondisi LOS atau NLOS yang ditentukan.
ANALISIS KESTABILAN SISTEM LAYANAN INDIHOME DENGAN PENSETTINGAN ROUTER MENGGUNAKAN ADMINISTRATOR ONT Ilham Tambuan Putra; Fitri Imansyah; F. Trias Pontia W
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 9, No 2: Juli 2021
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v9i2.48391

Abstract

Dalam mengembangkan dan memberikan wawasan kepada pengguna jaringan indihome akses FTTH pada konsumen  yang akan menggunakan jaringan 10 Mbps, sebuah metode  untuk menghindari sewaktu-waktu terjadinya perubahan desain ataupun jalur fiber optik yang disebabkan oleh meningkatnya jumlah pelanggan, apabila pensettingan jaringan didesain sesuai permintaan calon pelanggan mengakibatkan jalur awal yang telah ditentukan akan terjadinya delay yang berkelanjutan dan pembangunan infrastruktur akan diulangi sehingga mengakibatkan investasi ulang untuk proyek di kawasan tersebut. Agar jaringan FTTH terhindar dari perubahan jalur dan pembangunan ulang yang disebabkan meningkatnya jumlah pelanggan maka diperlukan optimalisai pada jaringan tersebut. Dilakukan perancangan dengan 4 alternatif dan setiap alternatif tersebut melewati proses perancangan menggunakan Router Administrator dan ONT Semua alternatif yang melalui proses perhitungan hanya alternatif 4 dikategorikan layak karena memenuhi ketentuan untuk dilakukan pensettingan data awal dan akhir. Altenatif 4 adalah hasil akhir dari pensettingan Router Administrator sangat berpengaruh untuk  kualitas jaringan dari proses mencari rute terpendek menggunakan Router Administrator ONT, didapat langkah langkah hasil dari pensttingan ONT dari Perangkat Router Administrator ke Google Crome dengan nilai awal  9,30 mbps, 9,28 mbps dan di analisis oleh perangkat Speedtes untuk mengetahui nilai akhir dari pensettingan Router Administrator. panjang kabel dari ODP ke ONT sepanjang 0,350 Km menjadi 9,856 Km. Setelah didapat data awal dilakukan perhitungan Power Link Budget dengan menghitung redaman total Downlink sebesar 11,4 Mbps, Sensitivitas Penerima sebesar -29,840 dBm dan Margin sebesar 1,160 dBm, dikatakan layak karena nilai margin lebih besar dari 0. Sedangkan hasil perhitungan redaman total upload sebesar 2,90 Mbps Sensitivitas Penerima sebesar -20,530 dBm dan Margin sebesar 0,470 dB, dikatakan layak karena nilai margin lebih besar dari 0.
IDENTIFIKASI INTERFERENSI ANTAR CHANNEL PADA FREKUENSI 5,8 GHZ MENGGUNAKAN UBIQUITI ROCKET M5 TERHADAP PERFORMA JARINGAN INTERNET Edwardus Roby; Fitri Imansyah; Dedy Suryadi
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 7, No 2: Juli 2019
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v7i2.35372

Abstract

PT. Jawa Pos National Network Medialink merupakan perusahaan yang bergerak dalam layanan jasa yang berbasis teknologi jaringan internet untuk masyarakat di Pontianak pada umumnya. Bagi suatu perusahaan yang bergerak di bidang penyedia jaringan internet, memberikan kualitas jaringan yang terbaik adalah sebuah kewajiban. Permasalahan yang umumnya dimiliki oleh client adalah mereka tidak mengetahui apakah kualitas layanan jaringan internet yang mereka peroleh dari Internet Service Provider (ISP) langganan mereka sesuai dengan kebutuhan atau tidak. Tujuan penelitian ini adalah menganalisa kualitas layanan jaringan internet client PT. JPNN Medialink Pontianak dengan menggunakan parameter Quality of Service (QoS) dan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi kualitas layanan jaringan internet tersebut, sehingga PT. JPNN Medialink Pontianak dapat meningkatkan kinerja layanan mereka yang memenuhi standard QoS. Penelitian ini di lakukan di 10 client PT. JPNN Medialink Pontianak yang mana ujicoba itu dilakukan sebanyak dua kali pada masing-masing client dengan tujuan untuk mendapatkan beberapa perbandingan data hasil penelitian. Hasil rata-rata pengujian parameter QoS untuk 10 client adalah nilai throughput sebesar 10,68 % dengan indeks 1 kategori jelek, nilai packet loss sebesar 0 % dengan indeks 4 kategori sangat bagus, nilai delay sebesar 63,72 ms dengan indeks 3 kategori bagus, nilai jitter sebesar 63,43 ms dengan indeks 3 kategori bagus, nilai kecepatan akses internet yaitu kecepatan download sebesar 98,85 % dengan indeks 4 kategori sangat bagus dan kecepatan upload sebesar 86,2 % dengan indeks 4 kategori sangat bagus. Sedangkan indeks rata-rata untuk standar TIPHON semua parameter QoS adalah 3 dengan kategori bagus. Faktor-faktor yang dapat menyebabkan nilai QoS menurun adalah sumber daya yang digunakan, kondisi perangkat jaringan, jenis frekuensi jaringan yang digunakan, traficc pengunaan frekuensi pada radio yg menggunakan frekuensi 5,8 GHz semakin banyak. Diharapkan bagi PT. JPNN Medialink Pontianak untuk melakukan pengecekan kondisi perangkat jaringan client secara berkala agar kondisi jaringan internet client tidak mengalami gangguan.
RANCANG BANGUN ALAT MONITORING SUHU DAN KELEMBABAN TANAH BERBASIS LORA END DEVICE fathi Raziq Ashari; Jannus Marpaung; F. Trias Pontia W; Fitri Imansyah; Redi Ratiandi Yacoub
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT) Vol 10, No 1: Januari 2022
Publisher : Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/j3eit.v10i1.52515

Abstract

Kondisi lahan pertanian seperti suhu dan kelembaban tanah sangat penting untuk dimonitoring agar pertumbuhan tanaman menjadi lebih baik sehingga akan meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil produksi. LoRa merupakan teknologi wireless yang memiliki jangkauan luas, sehingga cocok diterapkan sebagai media transmisi data monitoring kondisi lahan pertanian di Indonesia yang dikenal dengan negara agraris karena luasnya lahan pertanian. Pada kasus ini peneliti berhasil mengimplementasikan teknologi LoRa untuk dimanfaatkan sebagai media transmisi data monitoring suhu dan kelembaban tanah dengan modul end device RFM95W. Sensor suhu mampu mengakuisisi data dengan akurasi 96.96% dan sensor kelembaban tanah mampu mengakuisisi data dengan akurasi 90.91%. Perubahan parameter transmisi LoRa untuk data monitoring berakibat pada perubahan hasil performasinya. Pada pengujian dengan variasi Bandwidth (BW) dari 31,25 kHz, 62,50 kHz, 125 khz, 250 kHz, dan 500 kHz pada jarak 100m, nilai SNR dan RSSI terbaik diperoleh BW 31,25 kHz dengan nilai 5,35 dB dan -82,50 dBm. Sedangkan ToA terbaik diperoleh BW 500 kHz dengan nilai 28,30 ms. Pada pengujian dengan variasi Coding Rate (CR) dari CR 4/5, 4/6, 4/7, dan 4/8 pada jarak 100m, nilai SNR dan RSSI terbaik diperoleh CR 4/8 dengan nilai 3,85 dB dan -80,20 dBm. Sedangkan ToA terbaik diperoleh CR 4/5 dengan nilai 112,60 ms. Pada pengujian dengan variasi Spreading Factor (SF) dari SF7, SF9, dan SF12, semakin tinggi nilai SF yang pakai maka area jangkauan komunikasi data akan semakin luas. Konfigurasi SF7 dan SF9 hanya mampu menjangkau jarak 300m, sedangkan SF12 mampu menjangkau jarak 500m.
Co-Authors - Jalaludin - Jekki - Kamaludin - Martripagelardo - Masdi - Padlillah - Salimun -, Syaifurrahman A.A. Ketut Agung Cahyawan W Achmadi Achmadi Ade Elbani Ade Irawan Ade Mirza Ade Putra, Leonardus Aditya Rizky Wildani Adytia Warman Afrizal - Agung Budianto Agustina Listiawati Ahmad Supriyogo Ajeng Triana Agus Legitawati Aktris Nuryanti, Aktris Al Muflihin, Amru Hisyam Alfarizi, Pandu Alhadiansyah Alpianto Noti Lante Amanda Setia Wani Aminuyati Andi Ihwan Andi, Supratman Angga Kusuma Yuda Anggela, Pepy Apriza, Uray Dini Ari Pardani Arpiandi, Muhammad Rizky Arsyad, M Iqbal Arsyad, Muhammad Iqbal Asep Nursangaji Aswandi - Aulia, Nizza Ayong Hiendro Azhar, Muhammad Reynaldi Azis, Rahman B Arnold Simangunsong Badriansyah, M. Billie Limnan Bistari Bomo Wibowo Sanjaya Bonar Sirait Christian Handoko Damanik, Aufar Martanggi Damayanti, Elok Danial - Darmadi, Dedy Dedi Suryadi Dedy Darmadi Dedy Suryadi Dedy Suryadi Delima Saptun Susilawati Sinaga Delsy Zarnavannie Sagita Dewi Sinta Djanggu, Noveicalistus H. Djuachiriaty, Yuni Doddy Cahyadi Saputra Dul Fitri Dwi Zulfita Edwardus Roby Edy Suasono Eka Priadi Eko Julianto Eko Sarwono Elang Derdian Marindani Elki Dwi Yanto Elly Suharlina Erni Djun Astuti Eva Dolorosa F. Trias Pontia W Fahmi, M. Agil Faisal, Muhammad Fahmi Fajar Ramadhani Fakhry Hizballah fathi Raziq Ashari Fauziah, Hanifah Nur Febri Prima Febrianti, Putri Adhelia Ferry Hadary Fikri Shaumanadri Fransiskus, - Gusti Hardiansyah Hadary, Ferry Hafzoh Batubara Hajirin, - Hamdani - Handoko, Christian Hari Haryani Haryani, Hari Herawati, Tita Heri Priyanto Herry Sujaini Herry Sujaini I Gusti Bagus Wiksuana Igo Zepriyadi Ilham Tambuan Putra Imam Ghozali Iqbal Arsyad Iqbal Arsyad Iqbal Arsyad Iqbal Arsyad Irfan Mahdi Ismail Yusuf, Ismail Ismawartati - Ivan Sujana Ivan sujana Ivan Sujana Ivan Sujana Ivan Sujana Ivan Sujana Ivan Sujana Jalaludin, - James Oloan Panggabean Jannus Marpaung Jannus Marpaung Jecksen Fresley Jekki, - Jemi Ristiawan Johan Johari Johari, Johan Juliani Okta Farida, Juliani Okta Kamaludin, - kamaruzaman, syarif KHARISMA ARIO SETIADI Kharisma Juda, Imam Firdaus Kristian Umbu Lakinau Kusumawardhani, Eka Lante, Alpianto Noti Lora Simir Lukmanul Hakim M. Agil Fahmi M. Iqbal Arsyad M. Iqbal Arsyad Mariyadi mariyadi Masdi, - Maulana, Fachri Maulana, Rigo Maulana, Sadikin Meiran Panggabean Meliani Benedikta Memet Agustiar Miftahul Huda Mochamad Setya Fajar Mochammad Meddy Danial Muanuddin - Mubaarak, Mochammad Rifqi Muhammad Angga Muhammad Fahmi Muhammad Nugrah Kusumah Muhammad Saleh Muhammad Saleh Muhammad Syamsuddin Muhammad Taufiqurrahman Muhammad Taufiqurrahman, Muhammad Muhammad Yusuf Muhsin Muhsin Mulyana, Syarifuddin Muzammil, Ahmad Rabi’ul Nabila Dwi Laksono Nachwan Mufti Adriansyah Nadia Arista Neilcy Tjahja Mooniarsih Ningsih, Kurnia Noraldo, Advendri Nova Argita Damayanti Noveicalistus H Djanggu Noveicalistus H. Djanggu Nurmainah - Nurus Sabah Oktariani, Ade Padlillah, - Pakpahan, Kristin Karuniawaty Pangalayo, Jhoni David Pardani, Ari Pepy Anggela Pitri, Putra Aditya Pontia W, F. Trias Pontia, Trias Pradhesta, Lena Endriana Pratama, Aditya Cahya Pratama, Bayu Angga Pratomo, Muhammad Riski Prio Utomo Priyo Saptomo Pulungan, Annisa Kynamehule Purwaningsih - Purwoharjono Purwoharjono Putra, Leonardus Sandy Ade Putra, Ramadhan Thalib Putri, Venny Manca Rachmawati Rahmidiyani - Rajaguguk , Managam Ramadhani, Rizky Rangga Hari Utama Ratna Herawatiningsih Redi Ratiandi Yacoub Remianda, - Reza Yansah Ria Guswana Riduansyah - Rina Pudji Astuti Ristiawan, Jemi Rizki Hakiki, Alif Nur Islam Gemilang Rizki, Muhammad Nur Roby, Edwardus Rohmat Wiyono Rommy Patra Rudi Kurnianto Rudy Gianto, Rudy Sabah, Nurus Sagita, Delsy Zarnavannie Salimun, - Saputra, Aldi Rio Seda, Yudokus Frans Setia Budi SETIADI, KHARISMA ARIO Setyawan, Wondo Eki Sholva, Yus Silaban, Taripar David Silvia Uslianti Sinta, Dewi Siregar, Niko Siti Hadijah Siti Halidjah Stepanus Sahala Sitompul Steven Pragestu, Steven Suhardi . Sujana , Ivan Supratman Andi Supriadi, - Surachman - Susilawati Sinaga, Delima Saptun Sy. Hasyim Azizurrahman Syahlianti, Safitri Syaifurrahman Syaifurrahman Syamsul Anwar Syamsul Anwar, Syamsul Syamswisna , Syarifuddin Mulyana Tatama, Victor Theodorus Barahama, Alfodaniel Tomy Aswin Tri Wahyudi Usman A. Gani Utama, Rangga Hari Uti Asikin Vivi Bachtiar W, F. Trias Pontia Wahyudi, Tri Warman, Adytia Wendy Widi Agezi Wigyarianto, F.Trias Pontia Wijayanto, Dedi Windhu Putra Witarsa - Wiyono, Rohmat Wondo Eki Setyawan Wulandari, Nuria Yacoub, Redi Yacoub, Redi Retiandi Yohanes Gatot Sutapa Yosua Perdana Sianturi Yudhi Wiranto Yuline - Yulis Jamiah Yusuf, M. Ismail Zubaidah R