Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS STRATEGI BERSAING DALAM USAHA MODERN FUSION TEA DI ERA DIGITAL (Studi Kasus Menantea Di Kota Bandung) Laurensia Sri Yubilanti; Tomy Perdana; Dini Rochdiani; Gunardi Judawinata
Mimbar Agribisnis : Jurnal Pemikiran Masyarakat Ilmiah Berwawasan Agribisnis Vol 9, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ma.v9i1.8434

Abstract

Tea is a drink with a unique taste that has health benefits and is known as a refreshing plant. Modern fushion brand is one way of serving tea by combining new ingredients or drinks with innovative flavors. The digital era is one factor that plays a role in creating innovation and product marketing. For this reason, the use of technology in the form of social media that continues to develop can help companies and become an opportunity for entrepreneurs to run their businesses. Menantea is one of the new companies that experiences problems in its sales, one of which is because there are competitors. Therefore, alternative strategies are needed to deal with business competition. The research method used is qualitative with case study research techniques. The analytical tools used in this study are the IFE matrix, EFE, IE, and QSPM. Based on the results of the IFE and EFE matrices it is known that the Menantea company has strong internal conditions and high external conditions. The results on the IE matrix show that the Menantea company is in growth and building a position in quadrant 1. Thus, companies should carry out alternative strategies according to the results of the QSPM analysis, namely by increasing sales promotion activities using social media digital platforms, expanding product distribution by opening stores in various regions in Indonesia, innovating and developing products, as well as maintaining the company's characteristics and increasing competitive advantage.
STRATEGI PEMASARAN JAMUR TIRAM PUTIH (Pluerotus Ostreatus) (Studi Kasus pada Home Industry Ustadz Jamur Desa Sidamulya Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap) Dewi Yuliana; Dini Rochdiani; Tiktiek Kurniawati
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.8882

Abstract

Dalam mengelola usaha jamur tiram putih faktor internal dan eksternal turut memberikan dampak terhadap usaha atau bisnis yang sedang dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui faktor kekuatan, kelemahan, ancaman dan peluang. 2) untuk mengetahui strategi apa yang dapat diterapkan pada home industry ustadz jamur(UJ). Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan menggunakan data primer dan sekunder.  Analisis data menggunakan IFE, EFE, Diagram SWOT dan Matriks SWOT. Hasil dari penelitian ini menunjukan 1) faktor kekuatan yaitu tenaga kerja ahli dibidangnya, jamur tiram putih dijual dalam keadaan segar, jamur tiram yang diproduksi memiliki kualitas yang baik, jamur tiram cukup terkenal, harga terjangkau. Faktor kelemahan yaitu lokasi kurang strategis, modal terbatas, belum memiliki izin usaha, proses produksi masih tradisional, belum bisa memenuhi target pasar. Faktor peluang yaitu memiliki pelanggan teta, jamur tiram memiliki peminat yang banyak, memiliki peluang pasa yang baik. Faktor ancaman yaitu kondisi cuaca dan iklim yang tidak menentu, kesulitan dalam menemukan bahan baku dan bahan lainnya, persaingan dengan komoditas yang sama. 2) Strategi yang tepat yang dapat diterapkan yaitu Mempertahankan kondisi jamur tiram putih dalam keadaan segar dengan kualitas yang baik pada saat dijual, memanfaatkan peluang pasar yang ada dengan menambah pelanggan tetap untuk menjual jamur tiram
STRATEGI PEMASARAN SALE PISANG AMBON Muhamad Iqbal Rifaldi; Dini Rochdiani; Budi Setia
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.8383

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor internal (kekuatan dan kelemahan) dan eksternal (peluang dan ancaman), merumuskan alternatif strategi pemasaran sale pisang ambon pada Agroindustri Mekar Sari Rasa. Metode penelitian pada penelitian ini adalah studi kasus pada Agroindustri Mekar Sari Rasa Desa Cigayam Kabupaten Ciamis. Responden pada penelitian ini terdiri dari 4 orang pelaku agroindustri secara sampel jenuh, dan konsumen sale pisang sebanyak 3 orang secara purposive. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Stength, weakneses, opportunity, threts (SWOT)Analysis. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor internal pada Agroindustri Mekar Sari Rasa kekuatannya modal usaha, lokasi strategis, tenaga kerja terampil, kualitas produk, harga terjangkau. Kelemahan : promosi dan iklan masih belum maksimal, belum adanya pembukuan yang jelas, tidak ada variasi produk. Faktor eksternal dalam pemasaran sale pisang peluangnya adalah permintaan sale pisang banyak, tidak ada pesaing, perkembangan teknologi, pelanggan setia.Ancaman : kurangnya pendampingan pemerintah terhadap UKM, naiknya harga bahan baku yang tidak bisa di prediksi, banyaknya alternatif makanan selain sale pisang. Alternatif strategi pemasaran yang harus dilakukan oleh Agroindustri Mekar Sari Rasa dalam memasarkan sale pisang ambonnya adalah meningkatkan produksi sale pisang serta mempertahankan kualitas produk dan memperluas jaringan pemasaran agar agroindustri sale pisang ambon mekarsari rasa dapat terus berkembang dalam pemasaran sale pisang ambonnya.
STRATEGI PENGEMBANGAN AYAM RAS PETELUR DI DESA CIBATU KECAMATAN KARANGNUNGGAL Kartika Mutiara Dewi; Dini Rochdiani; Sudrajat - Sudrajat
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.9053

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang dihadapi oleh Desa Cibatu, Kecamatan Karangnugal, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, dalam produksi ayam pedaging, serta untuk mengidentifikasi dan menganalisis praktik terbaik untuk mengatasi ancaman dan kelemahan tersebut. yang ada di daerah, dan merumuskan strategi pembangunan yang tepat. bisnis ayam. Analisis data yang digunakan adalah analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats) yang digunakan untuk mengidentifikasi faktor lingkungan internal (kekuatan dan kelemahan) dan faktor lingkungan eksternal (peluang dan ancaman) wilayah. Berdasarkan identitas internal (IFE) dan eksternal (EFE), analisis internal memiliki skor keseluruhan 5,7 dan analisis eksternal memiliki skor keseluruhan 5,96. Hasil analisis dijelaskan dalam kuadran SWOT dan diinterpretasikan dalam matriks SWOT, menunjukkan keadaan dan arah pembangunan daerah dan strategi alternatif yang layak. Menurut hasil survei, posisi perusahaan berada pada Kuadran II yaitu posisi yang menghadapi berbagai ancaman, namun perusahaan lapisan masih memiliki kekuatan internal. Strateginya adalah meningkatkan kualitas produk dengan pengendalian dan pemantauan hama dan penyakit ayam serta meningkatkan kontak dengan konsumen dan kios besar.Kata Kunci : Strategi Pengembangan, Usaha Ayam Ras, Analisis SWOT. 
NILAI TAMBAH UBI KAYU MENJADI KERIPIK PAKSENG Nurul Rozaki; Dini Rochdiani; Muhamad Nurdin Yusuf
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.8846

Abstract

Keripik pakseng merupakan olahan pangan lokal dengan bahan baku utamanya ubi kayu yang dibuat menjadi olahan makanan ringan berbentuk bulat tipis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai tambah ubi kayu menjadi keripik pakseng di Desa Werasari Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dan kuesioner, sedangkan data sekunder diperoleh dari intansi yang terkait seperti Dinas Pertanian, Kantor Kecamatan, serta intansi lainnya. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja dengan pertimbangan banyak diusahakan oleh masyarakat di Desa Werasari Kecamatan Sadananya. Sementara sampling responden ditentukan secara sensus sebanyak 14 orang perajin. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif kualitatif menggunakan analisis nilai tambah. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai tambah ubi kayu menjadi keripik pakseng di Desa Werasari Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis adalah Rp 3.177,58 per kilogram.
KELAYAKAN AGROINDUSTRI KERUPUK RUMPUT LAUT WINANAZ DI DESA BAGOLO KECAMATAN KALIPUCANG KABUPATEN PANGANDARAN Kicki Helmy Kurnia; Dini Rochdiani; Agus Yuniawan Isyanto
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.8444

Abstract

ABSTRAKKerupuk rumput laut merupakan makanan ringan berbahan dasar rumput laut yang diproduksi oleh agroindustri kerupuk rumput laut winanaz yang berada di Desa Bagolo Kecamatan Kalipucang Kabupaten Pangandaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui biaya, penerimaan, pendapatan, dan kelayakan Agroindustri kerupuk rumput laut winanaz. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Teknik penarikan sampel menggunakan purposive sampling, dengan pertimbangan agroindustri kerupuk rumput laut winanaz merupakan satu satunya yang mengolah rumput laut menjadi kerupuk rumput laut. (1) Biaya yang dikeluarkan yaitu Rp 2.021.514 untuk satu kali produksi, (2) penerimaan Rp 5.000.000 untuk satu kali produksi, (3) pendapatan Rp 2.978.486 untuk satu kali produksi, (4) kelayakan agroindustri kerupuk rumput laut winanaz menghasilkan nilai R/C 2.47, hal ini menunjukan bahwa agroindustri kerupuk rumput laut winanaz layak untuk diusahakan dan di kembangkan.Kata kunci: Agroindustri, biaya, penerimaan, pendapatan, kelayakan usahaABSTRACTSeaweed crackers are seaweed based snack produced by the winanaz seaweed crackers agroindustry located in Bagolo Vilage, Kalipucang District, Pangandaran Regency. This study aims to determine the costs, revenues, and feasibility of the winanaz seaweed cracker agroindustry. The type of research used is a case study. The data used are primary and secondary data. The sampling technicque used purposive sampling, with the consideration that winanaz seaweed crackers agroindustry is the only one proceses seaweed into seaweed crackers. (1) Costs incurred are Rp 2.021.514 for one time of production, (2) revenue of Rp 5.000.000 for one production, (3) income of Rp 2.978.486 for one production, (4) feasibility of agroindustry winanaz seaweed crackers produced an R/C value of 2.47, this shows that the winanaz seaweed crackers agroindustry is feasible to cultivate and develop. Keywords: Agroindustry, costs, revenue, income,business feasibility
STRATEGI PENGEMBANGAN AGROINDUSTRI TIKAR MENDONG DI DESA KAMULYAN KECAMATAN MANONJAYA KABUPATEN TASIKMALAYA Rizki Ramdani; Dini Rochdiani; Ivan Sayid Nurahman
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.9194

Abstract

Minat buruh tikar yang kurang dan pendapatan buruh yang sedikit di Desa Kamulyan karenakan sebagain orang memilih kerja diluar kota yang penghasilannya lebih besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor yang menjadi kekuatan dan kelemahan dalam pengembangan agroindustri tikar mendong di Desa Kamulyan Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, Faktor yang menjadi peluang dan ancaman dalam pengembangan agroindustri tikar mendong di Desa Kamulyan Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya dan Alternatif strategi yang harus diterapkan untuk mengembangkan agroindustri tikar mendong di Desa Kamulyan Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode survey, data yang dikumpulkan bersumber dari data primer dan data sekunder penelitian ini. Penarikan sampel yaitu menggunakan dengan sampling  jenuh dengan melakukan wawancara dengan pengrajin agroindustri tikar mendong yaitu 18 pengrajin agroindustri tikar mendong. Hasil dari IFAS menunjukan bahwa nilai dari kekuatan dan kelemahan adalah 2,92. Hasil dari EFAS menunjukkan bahwa nilai dari peluang dan ancaman adalah 2,54. Matriks SWOT strategi yang harus diterapkan dalam pengembangan tikar mendong yaitu meningkatkan jumlah produksi, mempertahankan kualitas dan kuantitas tikar mendong dan meningkatkan/menggunakan sistem informasi manajemen modern promosi. Strategi terpilih QSP strategi yang terpilih dalam penelitian ini adalah harus terbuka lagi dalam inovasi baru dalam usaha tikar mendong.
RENTABILITAS DAN PENYERAPAN TENAGA KERJA AGROINDUSTRI TENGTENG DI DESA PANYINGKIRAN KECAMATAN CIAMIS KABUPATEN CIAMIS Kamila Nurhayati; Dini Rochdiani; Muhamad Nurdin Yusuf; Dede Abdul Rojak
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 10, No 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/jimag.v10i1.8757

Abstract

Agroindustri tengteng “Kembar Arjuna” sudah berjalan selama 9 tahun diharapkan berperan dalam upaya perluasan lapangan pekerjaan, pemberdayaan produksi dalam negeri, dan juga memperbaiki perekonomian masyarakat pedesaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Biaya, peneriman dan pendapatan, 2) Rentabilitas, 3) Penyerapan tenaga kerja agroindustri tengteng “Kembar Arjuna”. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder. Teknik penarikan sampel pada penelitian ini dilakukan secara purposive sampling. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis biaya, analisis penerimaan, analisis pendapatan, analisis rentabilitas dan analisis tingkat penyerapan tenaga kerja. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Biaya yang dikeluarkan oleh agroindustri temgteng “Kembar Arjuna” yaitu sebesar Rp 5.393.269,43 dalam satu kali proses produksi, penerimaan sebesar Rp 6.206.000 dalam satu kali proses produksi dan pendapatan yang diperoleh sebesar Rp 812.730,57 dalam satu kali proses produksi, 2) Nilai rentabilitas sebesar 15,07% yang artinya agroindustri tengteng tersebut dapat menghasilkan laba sebesar 15,07% dari modal yang dikeluarkan dalam satu kali proses produksi, 3) Penyerapan tenaga kerja yang diserap oleh agroindustri tengteng “Kembar Arjuna” yaitu sebesar 0,41% dari jumlah angkatan kerja di Desa Panyingkiran Kecamatan Ciamis Kabupaten Ciamis.
The Influence of Price, Product Quality, and Brand Image on Online Purchasing Decisions for Aquaponic Products at PT Tanikota Delia Nada Suryana; Dini Rochdiani
Jurnal Agrinika: Jurnal Agroteknologi dan Agribisnis Vol 7 No 1 (2023): MARCH
Publisher : Kadiri University - Faculty of Agriculture

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/agrinika.v7i1.2394

Abstract

The COVID-19 pandemic has encouraged all activities to be carried out completely online, including purchasing fresh products to meet daily food needs. PT Tanikota is a company located in Bandung that sells aquaponic products online. Behind the existing business potential, consumers of fresh produce are still not sure to make purchases online because they cannot see or choose directly the products they want to buy, given their perishable characteristics. The purpose of this study was to analyze the effect of price, product quality, and brand image on online purchasing decisions for aquaponics at PT Tanikota. The design of this research is using mixed methods. The results showed that price and product quality had an effect on purchasing decisions for aquaponics products online at PT Tanikota, while brand image had no significant effect. Price, product quality, and brand image simultaneously have a significant effect on online product purchase decisions at PT Tanikota. The influence of price is 18.2%, product quality is 23.4% and brand image is 9.4%.
Keragaan Usahatani Ubi Jalar (Ipomoea Batatas L.) (Studi Kasus Kelompok Tani Hurip, Desa Cikarawang, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor) Fara Listyora; M Gunardi Judawinata; Dini Rochdiani; Tuti Karyani
Jurnal Agrimanex: Agribusiness, Rural Management, and Development Extension Vol. 3 No. 2 (2023): Maret
Publisher : Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35706/agrimanex.v3i2.8730

Abstract

Desa Cikarawang terletak disekitar wilayah lembaga pendidikan yaitu Institut Pertanian Bogor (IPB). Dengan adanya lembaga pendidikan berpotensi terjadinya peningkatan jumlah penduduk dan perkembangan pada desa tersebut. Selain itu, perkembangan akan pembangunan tempat tinggal seperti kost-kostan serta apartemen dan pembangunan tempat-tempat umum. Sehingga lahan pertanian di Desa Cikarawang, Kecamatan Dramaga mengalami penurunan dan sumberdaya yang berkaitan dengan bidang pertanian juga ikut berkurang. Namun ditengah terjadinya masalah tersebut, masih terdapat sekumpulan orang yang mempertahankan lahannya untuk berusahatani ubi jalar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan karakteristik petani, mengetahui cara mengelola usahatani ubi jalar serta menganalisis tingkat keuntungan yang diperoleh. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif-kuantitatif melalui studi kasus. Kesimpulan hasil penelitian ini yaitu usahatani ubi jalar yang dijalankan petani yang tergabung kedalam Kelompok Tani Hurip cenderung menguntungkan, dengan karakteristik petani yang berusia produktif walaupun tergolong kedalam petani kecil. Aspek budidaya yang digunakan sudah sesuai dengan anjuran, hubungan sesama petani yang harmonis dan memiliki pasarnya sendiri, tetapi masih mempunyai beberapa keterbatasan yaitu sumber daya manusia yang berkualitas menipis dan terkadang kekurangan pasokan ubi jalar.
Co-Authors Aan Mahaerani Abik Fatoni Ade Fitri A'syaroh Ade Sapaat Aditya Permana Rahman Agif Agriansyah Gunadhi Agna Wahyu Maulana Agna Wahyu Maulana Agus Kurniawan Agus Yuniawan Isyanto Ahmad Fauzan Ahmad Fauzi Ahmad Muklisin Ahmad Nurul Qomar Aji Ruzhan Bachtiar Alek Hermawan Alharitsza, Elshafira Andi Maulana Andi Nugroho Andi Nurhidayat Ane Novianty Anggun Nugraha Anita Arga Putri Sitio Anjalita, Rahma Maulida Anne Charina Apang Haris Arfah, Dika Ari Nurhidayat Arie Surtiadi Arif Budiman Arip Solihin Ashillah, Regita Cahyani Putri Ayu Atikah Putri Azis, Saepul Bachtiar, Reza Kurnia Adhya Badrudin, Iban Bagaskara, Fadil Bambang Yudi Ariadi Bangbang Subangkit Bayu Rohmatulloh Benidzar M. Andrie Bobby Rachmat Saefudin Briani Fahriah Ramadhani Purnomo Budi Setia Budi Setia Budi Setia Budi Setia Budi Setia Budi Setia budi setia Budi Setia Candra Desiana Candra Ramdhona Carkini Carkini Cecep Pardani Cecep Pardani Cep Hari Purnama Cepi Hendiana Nugraha Dani Saputra Dede Abdul Rozak Dede Yeni Maryani Dedi Fitriadi Delia Nada Suryana Denda Zainul Arifin dendi ruswendi Desi Sulistianengsih Dewi Yuliana Dhany Esperanza Dharmawan, Bangkit Prasetya Diani Heryanti Dika Arfah Djafar Shiddiq, Djafar Dudin Aliyudin Ega Sanjaya Eka Purna Yudha Eliana Wulandari Elly Rasmikayati Elsa Tiani Nuryana Devis Endah Djuwendah Erna Rachmawati Ernah, Ernah Erwin Bunyamin Eti Suminartika Fadhilah, Miftahul Fadilla Deviani Fanky Soehyono Fara Listyora Farulian Purba Fauziah Arda Humaira Febriani, Alifia Febrica Handryani Ferdiansyah Ferdi Dwi Permana Fitri Yuroh Fitria Ulfah Gema Wibawa Mukti Gema Wibawa Mukti Gema Wibawa Mukti Ghifari, Faris Gilang Permana Gita Gustiani Gita Novia Nugraha Gumelar, Anjar Gunardi Judawinata Haq, Annas Rahmatul Hasbi Assidiki Heri Mulyadi Hesty Nurul Utami Iis Mulyati Ilyas Ilyas Ima Siti Amalia Imana, Salsabila Iftikhar Indri Puspa Dewi Irfan Hendriawan Irma Setiawati Isep Enda Nurhidayat Ismatul Alawiah Itmam Jauharul Huda Iwan Setiawan Iyan Maulana, Iyan Izzuddin, Fahmi Akbar Jenal Adam Darmawan Jenal Mustopa Jeni Jeni Juliana, Nana K, Maman Haeruman Kamila Nurhayati Kartika Mutiara Dewi Kenal Junius Suranta Kharisma Chairunnisa Kicki Helmy Kurnia Kuswarini Kusno Kuswarini Kusno Kuswarini Kusno Laksono Trisnantoro Latifa, Nadya Hasna Laurensia Sri Yubilanti Lies Sulistyowati Lucyana Trimo, Lucyana Luqi Heistuwino Lutfi Zulfikar Luthfi U Setyawati M Gunardi Judawinata M. Andrie, Benidzar M.Andrie, Benidzar Mahendra, Fauzan Maisa, Tina Maulana, Krisna Maya Puspita Sari Mayang Santi Mulyani Melani Angger Dyasturi Meti Supriatin Miftahul Fadhilah Mila Karmila Millah, Rio Fauzi Saeful Mimbar, Jihad Mochamad Ramdan, Mochamad Mochammad Ramdan Muchtaridi Muchtaridi Muhamad Fiqri Muharam Muhamad Iqbal Rifaldi Muhamad Nurdin Yusuf Muhammad Ilham Muhammad Indra Pratama Ariin Muhroil Muhroil Nadya Hasna Latifa Nadya Hasna Latifa Nadyla Rizka Nur Amelia Nasruloh Jamaludin Nendi Nugraha Nendi Setiawan Nengsih, Pian Ratna Neni Nirwana Nofri Amin Noor Rahman, Muhammad Faisal Novianty, Ane Nurhasanah, Atih Nurjanah, Enok Nurlina Nurlina Nursalis Nursalis Nurul Rozaki Oktaviandi, Sandi Pahlupi, Lutfi Pandi Pardian Parama, Robby Permadi, Nida Fathi Pinandhito, Aryo Pirman Ramdan Gifari Purba, Farulian Purba, Farulian Putri, Maura Zhafira Qanti, Sara Ratna Qianti, Sara Ratna Rachman, Muhammad Alfi Rahayu, Tika Rai Rainurhikmah, Lala Rajab Subagja Randhani, Adi Wahyu Rani Andriani Budi Kusumo Rapika Pamela Ray Samwal Alfariqi Resa Hairun Nisa Resa Riski Yuniati Rian Kurnia Rian Kurnia, Rian Rifai, Yulida Avan Rinda Rinda Rini Pitriani Risda R Islamiyati Rizka Aulia Putri Rizki Darmawan Karmana Rizki Ramdani Rizky Fitria Hartuti Rizqi Primaputra Rohendi Rohendi Ronnie Susman Natawidjaja Rosida Susanti Rustandi, Imam Saepuloh Saepuloh Salapudin, Asep Sahlan Samudra, Agung Imam Sari, Tina Sayid Nurahman, Ivan Septiawan Septiawan Setia, Budi Sidiq, Wahyu Silpi Nurpajar Sintia Dewi Santika Sintia Sintia Sintya Zahra Aulya Siti Aminah Sodiah Siti Nurdasanti Siva Faujiah Sri Fatimah Sri Fatimah Sri Mulyati Sri Rahmawati Sudarman Sudarman Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat Sudradjat, Sudrajat Sudrajat - Sudrajat Sudrajat Sudrajat Sudrajat sudrajat Sulistyodewi Nur Wiyono Suparman, Silvany Afriliani Haryana SUPYANDI, DIKA Syam Sutarman Syamsul Arifin Tiktiek Kurniawati Tito Hardiyanto Tito Hardiyanto Tomy Perdana Trian Abdul Gofur Tuhpawana P. Sendjaja Tuhpawana Priatna Sendjaja Tuti Karyani Tuti Karyani Ugih Sugiarto Ugih Sugiarto Vina Fandini Wahidayana, Wanda WARID ALI QOSIM Wibawa Mukti, Gema Widia Kintan Sabila Firdaus Widiyanto, Chandra Wika Restika Wini Siti Wahyuni Wiwit Nurhidayah Yaya Sunarya Yayan Rismayanti Yesi Susanti Yopanda Aditya Pradina Yosini Deliana Yosini Deliana Yuli Nurmayanti Yulita, Rena Yunda Pratiwi, Riska Yunus Kurniawan Yusuf, Ghina Amelia Zakiya, Ikhwan Zulfikar Noormansyah Zulfikar Noormansyah Zulfikar Noormansyah Zumi Saidah