Articles
MENINGKATKAN KREATIVITAS MELALUI KEGIATANMENGGAMBAR PADA ANAK USIA DINI DI TAMAN KANAK-KANAKISLAM TERPADU INSAN KAMIL
Lusiana Lusiana;
Kartini Kartini;
Waridah Waridah
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (411.222 KB)
|
DOI: 10.46368/.v1i1.404
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) meningkatkan pelaksanaan pembelajaran kreativitas melalui kegiatan menggambar; dan(2) meningkatkan kreativitas anak dengan menggunakan kegiatan menggambar. Jenis penelitian ini adalah penelitiantindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah anak kelompok B yang ada di Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu InsanKamil yang berjumlah 25 anak. Objek. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasidan instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi. Teknik analisi data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari hasil kreativitas anak dilihat pada siklus pertama pertemuan I mencapai nilairata-rata 52,63% dengan kategori anak sudah mulai berkembang, pada pertemuan kedua siklus I nilai rata-rata mencapai68,88%, sedangkan rata-rata perolehan persentase pade siklus I mencapai 58,96% dengan katagori berkembang sesuaiharapan. Pada siklus kedua pertemuan pertama nilai rata–rata yang di peroleh sebesar 74,44% dan pada siklus II pertemuankedua mencapai nilai rata-rata 83,88%. Sedangkan rata–rata perolehan persentase pada siklus ke II mencapai nilai sebesar79,17% dengan katagori berkembang sangat baik. Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa hasil lembarobservasi siklus I masih dikatakan belum berhasil karena perolehan persentase siswa belum mencapai nilai keberhasilanyang diharapkan dengan demikian peneliti dilanjutkan lagi pada siklus II dan pada siklus ke II ini perolehan persentasesudah mencapai kriteria keberhasilan yang di harapkan yaitu 75%. Dengan demikian bahwa melalui kegiatan menggambarkreativitas anak usia dini kelas B di Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu Insan Kamil dapat meningkat.Kata Kunci: Kreativitas, Menggambar, Anak Usia Dini
PERSEPSI ORANG TUA PESERTA DIDIK PAUD TUNAS HARAPAN DESA PEKAWAI KECAMATAN SAYAN TERHADAP KEBIJAKAN PEMERINTAH MELIBURKAN PROSES BELAJAR DI MASA COVID-19
Nining Kurniati;
Septian Peterianus;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (319.899 KB)
|
DOI: 10.46368/.v1i2.801
Penelitiaan ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan persepsi orang tua peserta didik PAUD Tunas Harapan terhadap kebijakan pemerintah meliburkan proses belajar di masa covid-19.Penelitian dilaksanakan berdasarkan latar belakang penelitian, yaitu pandemi covid-19 adalah krisis kesehatan yang pertama dan terutama di dunia. Banyak negara yang memutuskan untuk menutup sekolah, perguruan tinggi dan universitas dan penutupan sekolah juga terjadi lebih dari puluhan negara karena wabah covid-19.Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan variasi pendekatan fenomenologi. subjek penelitian ini orang tua peserta didik PAUD Tunas Harapan Desa Pekawai Kecamatan Sayan dengan jumlah 10 orang tua peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan yaitu lembar wawancara.Hasil penelitian ini mendeskripsikan hasil wawancara dengan orang tua peserta didik tentang persepsi orang tua peserta didik PAUD Tunas Harapan terhadap kebijakan pemerintah meliburkan proses belajar di masa covid-19. Diketahui bahwa orang tua peseta didik setuju dan ada pula yang tidak setuju atas kebijakan Pemerintah meliburkan proses belajar di pada masa pandemi covid-19.
KEMAMPUAN SOSIAL EMOSIONAL ANAK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL GOBAK SODOR PADA ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN DI TK PELANGI
Theresia Desi;
Kartini Kartini;
Indria Susilawati
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (187.712 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v2i1.737
Penelitian ini bertujuan mengetahui kemampuan sosial emosional anak melalui permainan tradisional gobak sodor pada anak usia dini 5-6 tahun di TK Pelangi dan pelaksanaan pembelajaran permainan gobak sodor pada anak usia dini 5-6 tahun di TK Pelangi Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini yaitu anak usia dini 5-6 tahun di TK Pelangi. Pengumpulan data diambil melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Peneliti berperan sebagai pewawancara langsung untuk menggali data melalui guru dan siswa di TK Pelangi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran gobak sodor yang dilakukan telah sesuai dengan aturan permainan dan terlaksana dengan baik dan menyenangkan hanya saja masih ditemukanya dalam hal fisik yaitu kekurangannya lahan yang luas dan hanya bisa untuk satu lapangan yang mengakibatkan siswa lain untuk menunggu pergantian setiap bermain karena mengingat jumlah siswa yang melebihi batas aturan permainan sehigga pelaksanaan permainan gobak sodor masih belum efektif. Dan kondisi awal kemampuan sosial emosional anak sebelum diberikan tindakan yang masuk dalam kriteria skor tiga ada 35%. Pada siklus I guru menggunakan permaianan gobak sodor, dalam permaianan tersebut diberikan cotoh perbuatan yang seharusnya dilakukan oleh anak, setelah itu anak mempraktikkan kegiatan seperti yang telah dicontohkan yaitu anak mau meminjamkan miliknya, anak mau berbagi dengan teman dan anak saling membantu sesama teman. Pada siklus I anak yang memperoleh skor 3 terdapat 51,6%, pada siklus II peningkatan kemampuan sosial emosional menjadi 91,6%. Dapat dilihat pada tingkat keberhasilan kegiatan yang dilakukan pada setiap tahapan siklus yang mengalami peningkatan.
UPAYA GURU DALAM MENUMBUHKAN PERKEMBANGAN MORAL AGAMA PADA ANAK USIA DINI DI PAUD MANTAS TOLAS
Nomiyati Nomiyati;
Kartini Kartini;
Suyatmin Suyatmin
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (474.435 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v2i2.810
Penelitian dilatar belakangi menumbuhkan perkembangan moral agama pada anak usia dini. Penelitian bertujuan untuk mengetahui upaya guru dalam menumbuhkan perkembangan moral agama pada anak usia dini di PAUD Mantas Tolas Desa Bora Kecamatan Sayan. Metode dalam penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriftif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan Kepala PAUD. Prosedur dalam penelitian ini meliputi tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap akhir penelitian. Instrumen penelitian menggunakan lembar wawancara dan lembar observasi. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian diperoleh bahwa upaya guru dalam menumbuhkan perkembangan moral agama pada anak usia dini di PAUD Mantas Tolas Desa Bora dengan memasukan pembelajaran agama kedalam RPPH dengan metode bercerita dan bermain, membiasakan anak berdoa sebelum belajar dan sesudah belajar serta berdoa sebelum makan, memberikan pemahaman dan penjelasan kepada anak-anak tentang ajaran agama yang dianut. Pada aspek menanamkan karakter jujur, peduli, sopan, hormat, sportif dengan memberikan cerita yang memotivasi serta memberikan contoh kepada peserta didik. Pada aspek menanamkan sikap menjaga kebersihan diri dan lingkungan yaitu mengajarkan anak mencuci tangan, berpakaian rapi dan bersih, tidak boleh berkuku panjang serta tidak membuang sampah sembarangan. Strategi yang dilakukan guru dalam mengenalkan hari besar agama pada anak seperti ikut merayakan dan melakukan lomba tentang hari-hari besar keagamaan. Dalam menanamkan sikap toleransi pada peserta didik upaya yang dilakukan guru dengan mengajarkan anak berdoa sesuai dengan keyakinan masing-masing, menceritakan dan memberikan bimbingan kepada anak-anak.
PENERAPAN METODE BERMAIN KARTU HURUF BERGAMBARUNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL HURUF PADA ANAK USIA DINI DI TK TUNAS JAYA
Sri Susanti;
Waridah Waridah;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (178.924 KB)
|
DOI: 10.46368/.v1i1.466
Penelitian bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal huruf pada anak usia dini menggunakan metode bermain kartu huruf bergambar di TK Tunas Jaya. Subjek pada penelitian ini yaitu 24 anak yang terdiri dari 12 orang anak perempuan dan 12 orang anak laki-laki.Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas dengan dua siklus yakni Siklus I dan siklus II. Objek pada penelitian ini adalah metode bermain kartu huruf bergambar. Kemudian teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi dan dokumentasi, instrumen penelitian menggunakan lembar observasi dan dokumentasi yang dapat dinilai dengan mencari persentase yang diperoleh dari lembar observasi.Kemampuan mengenal huruf anak meningkat setelah diterapkan metode bermain kartu huruf bergambar, dapat dilihat pada siklus I mencapai 27.08% dan pencapaian pada siklus II mencapai 87.50%. Sehingga adanya peningkatan rata-rata dari siklus I ke II yaitu sebesar 60.42%.
MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK HALUS PADA ANAK KELOMPOK B DI PAUD PERMATA SEGILIK KECAMATAN SAYAN
Citra Lestari;
Kurnia Dyah Anggorowati;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (471.095 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v1i2.802
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran melipat kertas pada keterampilan motorik halus, untuk mengetahui keterampilan motorik halus dengan melalui kegiatan melipat kertas, di PAUD Permata Segilik Kecamatan Sayan tahun ajaran 2020/2021. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok B di PAUD Permata Segilik tahun ajaran 2020/2021 yang berjumlah 6 anak. Penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif antara peneliti dengan guru kelas.Metode penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas (PTK) instrument penelitian yang digunakan yaitu bentuk instrument non tes yang digunakan adalah lembar observasi digunakan sebagai pedoman untuk melaksanakan pengamatan di dalam kelas, teknik analisis data yang digunakan menggunakan deskriptik kualitatif. Data yang diperoleh skor perolehan dengan menggunakan lembar observasi kegiatam keterampilan motorik halus muncul pada saat proses kegiatan melipat anak sesuai pernyataan dari setiap indicator-indikator perkembangan motorik halus dan dokumentasi berupa foto saat kegiatan belajar dan bermain. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada siklus I memperoleh nilai 24,99% dan pada siklus II terdapat peningkatan keterampilan motorik halus pada anak memperoreh 74,99% oleh karena itu, Keterampilan motorik halus anak sudah meningkat pada kreterian Berkembang Sangat Baik. Keterampilan motorik halus di PAUD Permata Segilik meningkat.
ANALISIS PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK USIA DINI DENGAN BERMAIN LARI KRAYON DI PAUD MUTIARA HATI KELAKIK
Wewenti Wewenti;
Suyatmin Suyatmin;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 2 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (339.674 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v1i2.797
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perkembangan kognitif anak yaitu,kemampuan mengenal bentuk warna dengan kegiatan bermain lari krayon. Selain itu tujuan penelitianini adalah untuk mengetahui tahapan analisis perkembangan kognitif, dengan metode bermain diPAUD Mutiara Hati Kelakik.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Dengan pendekatandeskriftif. Jenis peneliti studi kasus di mana, menguraikan suatu masalah. Sedangkan subjek penelitianini adalah siswa PAUD Mutiara Hati Kelakik. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaituobservasi, angket dan dokumentasi.Hasil dari kegiatan yang telah dilaksanakan selama penelitian bahwa perkembangan kognitif anakdapat bertumbuh dengan baik, secara bertahap. Pertama, siswa belajar dengan memilih warna. Keduamampu menunjukkan nama warna yang dimaksud. Ketiga dapat menyebutkan nama warna.Kesimpulan bahwa perkembangan kognitif anak di PAUD Mutiara Hati Kelakik, dapat berrtumbuhdengan baik melalui kegiatan bermain lari krayon.
ANALISIS KESULITAN GURU DALAM MENERAPKAN KURIKULUM 2013 DI KELOMPOK B TAMAN KANAK-KANAK ISLAM TERPADU INSAN KAMIL NANGA PINOH
Indah Indah;
Asep Eka Nugraha;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 2, No 2 (2022)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (285.488 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v2i2.803
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan guru dalam mengimplentasikan kurikulum 2013 PAUD dalam pembelajaran di Kelompok B Taman Kanak-kanak Islam Terpadu Insan Kamil Nanga Pinoh. Subjek pada penelitian ini yaitu Kepala TK, bidang kurikulum dan guru kelompok B Taman Kanak-kanak Islam Terpadu Insan Kamil Nanga Pinoh. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, kemudian teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi, instrumen penelitian menggunakan lembar wawancara. Hasil penelitian disimpulkan bahwa kesulitan guru dalam menerapkan kurikulum 2013 PAUD dalam pembelajaran di Kelompok B Taman Kanak-kanak Islam Terpadu Insan Kamil Nanga Pinoh yaitu kurangnya penilaian dan persiapan guru dalam merencanakan pembelajaran. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi kesulitan adalah adalah memahami kembali materi yang diajarkan, mengatur jadwal dan mengerjakan penilaian peserta didik serta membuat media pembelajaran.
MENINGKATKAN PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA BONEKA TANGAN PADA KELOMPOK BERMAIN “MAMA BABY CARE” NANGA PINOH
Yeti Yeti;
Apima Tirsa;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (494.492 KB)
|
DOI: 10.46368/mkjpaud.v2i1.734
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa anak usia dini pada Kelompok Bermain Mama Baby Care Nanga Pinoh menggunakan media boneka tangan. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) instrumen penelitian yang digunakan yaitu bentuk instrumen non tes yang digunakan adalah lembar observasi digunakan sebagai pedoman untuk melaksanakan pengamatan di dalam kelas teknik anlisis data yang digunakan menggunakan deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Data yang diperoleh menggunakan lembar observasi kegiatan bercerita menggunakan boneka tangan yaitu perkembangan bahasa yang muncul saat proses pembelajaran sesuai pernyataan dari setiap indikator-indikator perkembangan bahasa dan dokumentasi berupa foto saat kegiatan belajar dan bermain. Hasil kemampuan kegiatan bercerita menggunakan boneka tangan pada Siklus I APKG 1 memperoleh persentase sebesar 60,38 % sedangkan siklus II memperoleh persentase sebesar 81,76 % berarti dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 21,38 % kemudia peningkatan persentase hasil dari lembar observasi keterlaksanaan RPPH APKG II dari siklus I ke siklus II. Siklus I memperoleh persentase sebesar 61,6 %sedangkan siklus II memperoleh persentase sebesar 81,75 % berarti dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 20,15 % sedangkan peningkatan persentase hasil dari lembar observasi kemampuan perkembangan bahasa dari siklus I ke siklus II. Siklus I memperoleh persentase sebesar 0,00 % sedangkan siklus II memperoleh persentase sebesar 100 % berarti dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 100 %..
PENINGKATAN KECERDASAN KINESTETIK MELALUI GERAK DAN LAGU PADA ANAK USIA DINI 4 -5 TAHUN DI TAMAN KANAK- KANAK NEGERI PEMBINA NANGA PINOH
Rini Puspitasari;
Waridah Waridah;
Kartini Kartini
Masa Keemasan: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 1, No 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini STKIP Melawi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (264.603 KB)
|
DOI: 10.46368/.v1i1.468
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pelaksanaan pembelajaran kinestetik melali gerak dan lagu; dan (2) peningkatan kecerdasan kinestetik melalui gerak dan lagu pada anak usia dini 4 – 5 Tahun di TK Negeri Pembina Nanga Pinoh Kabupaten Melawi. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah anak kelompok A yang ada di TK Negeri Pembina yang berjumlah 15anak. Objekpenelitian ini adalah kecerdasan kinestetik peserta didik yang ada di TK Negeri Pembina Nanga Pinoh Kabupaten Melawi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi. Teknik analisi data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil dalam penelitian ini adalah dimana pada siklus I mendapatkan jumlah klasikan sebesar 853 dengan Kriteria keberhasilan mencapai 56,87 masih di katakan anak mulai berkembang,.Sedangkan pada siklus II jumlah klasikal yang di peroleh sebesar 1203 dengan kriteria keberhasilan mencapai 80,2 dengan kategori berkembang sangat baik. Pada siklus II nilai keberhasilan sudah mencapai 80,2 atau dengan kata lain telah mencapai kategori yang di harapkan sudah sangat memuaskan karena kriteria yang di peroleh sudah lebih dari kriteria 80%. Dengan demikian ada peningkatan kecerdasan kinestetika anak yang dilakua melalui gerak dan lagudi TK Negeri Pembina Nanga Pinoh Kabupaten Melawi.