Penelitian ini bertujuan mengevaluasi efektivitas penerapan metode Quantum Teaching dalam pembentukan akhlak siswa pada mata pelajaran Al-Islam di SMP Muhammadiyah Nature School, Lampung Selatan. Penelitian kualitatif ini melibatkan 1 guru dan 30 siswa sebagai informan, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam, angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Quantum Teaching efektif mendorong internalisasi nilai kejujuran, tanggung jawab, disiplin, dan kepedulian sosial. Sebanyak 85% siswa menyatakan lebih bersemangat mengikuti pembelajaran, dan 80% merasa lebih percaya diri mengemukakan pendapat. Guru berperan sebagai fasilitator kreatif dengan memanfaatkan media cerita inspiratif, simulasi, serta integrasi lingkungan alam sekolah. Temuan ini memperkuat bukti bahwa Quantum Teaching dapat menjadi pendekatan pedagogis inovatif dalam pendidikan karakter Islami.