Perairan Indonesia dinilai memiliki tingkat keragaman hayati (biodiversity) paling tinggi. Sumber daya ikan yang tinggi di perairan Indonesia harus juga dikelola dengan baik, maka dari itu di perlukan informasi tentang jenis-jenis ikan agar potensi sumber daya ikan tetap terjaga dan lestari,. Tujuan dari penelitian ialah untuk memperoleh informasi ilmiah tentang jenis-jenis ikan hasil tangkapan nelayan tradisional Desa Salahaji Kabupaten Langkat. Manfaat dari penelitian ini ialah memberikan informasi mengenai jenis-jenis dan morfologi ikan hasil tangkapan nelayan tradisional Desa Salahaji Kabupaten Langkat. Kegiatan sampling dilakukan dengan melakukan survei langsung di tempat pendaratan nelayan tradisional di Desa Salahaji Kabupaten Langkat. Jenis ikan yang memiliki nilai ekonomi tertinggi ialah ikan belanak, karna ikan tersebut sangat disukai oleh masyarakat untuk di konsumsi. Ikan yang memiliki nilai ekonomi terendah ialah ikan cucut, karena ikan tersebut tidak di gemari masyarakat untuk dikonsumsi.