Tujuan penelitian ini yaitu untuk menciptakan media pembelajran kamus tematik tiga bahasa (Indonesia, Arab, Inggris). Jenis penelitian ini yaitu penelitian pengembangan dengan menggunakan desain model ADDIE. Subjek penelitian ini yaitu 4 orang ahli yang meliputi 2 ahli materi pembelajaran, dan 2 ahli media pembelajaran. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data pada penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan kuesioner. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data yaitu kuesioner. Teknik yang digunakan dalam menganalisis data yaitu analisis deskritif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian yaitu penilaian dari ahli isi pelajaran, diperoleh nilai 1,00 (validitas sangat tinggi), dan penilaian dari ahli media pembelajaran yaitu 1,00 (validitas sangat tinggi). Dapat disimpulkan bahwa media kamus tematik tiga bahasa layak digunakan untuk menstimulasi kemampuan mengingat anak. Implikasi penelitian ini yaitu media yang dikembangkan dalam bentuk media pembelajaran kamus tematik tiga bahasa (Indonesia, Arab, Inggris) dapat dimanfaatkan guru untuk mempermudah proses pembelajaran khususnya dalam kemampuan mengingat. Kamus kamus tematik tiga bahasa (Indonesia, Arab, Inggris) dapat meningkatkan kemampuan mengingat pada anak usia dini.