Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan tafsir al-Qur’an 18:17,25 untuk mengkaji konteks sosial, Sejarah, dan perjuangan bangsa Indonesia. Beberapa mufasir Al-Qur’an dari masa-ke masa belum menemukan dalam penelitiannya secara eksplisit dan spesifik menafsirkan tentang al-Qur’an18:17, 25 sebagai sebuah ayat, tanda, atau tonggak sejarah lahirnya bangsa Indonesia. Maka peneliti tertarik untuk meneliti tafsir surat Al-Kahfi 18;17,25 yang berkisah tentang para pemuda yang tinggal di gua selama kurun waktu 309 tahun. Pendekatan historis dan metode tafsir tematik digunakan dalam penelitian ini yang bertujuan untuk menyoroti hubungan antara tafsir al-Qur'ani dan realitas perjuangan bangsa Indonesia. Penelitian ini akan menggali bagaimana kedua ayat tersebut dapat diaplikasikan dalam konteks sosial dan sejarah lahirnya bangsa Indonesia. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukan adanya pesan yang tersirat dalam al-Qur’an 18:17, 25 dengan sejarah lahirnya bangsa Indonesia.