Articles
Rancangan Bangun Alat Pakan Otomatis untuk Ikan Cupang Menggunakan Logika Fuzzy
Tata Sutabri;
Tri Octavianto;
Yohanes Bowo Widodo
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v7i2.643
Pada saat ini teknologi dan sistem informasi mengalami perkembangan yang sangat pesat. Seiring dengan perkembangan teknologi, manusia semakin dituntut kreatif untuk membuat peralatan yang memanfaatkan teknologi untuk meringankan kehidupannya. Internet Of Things adalah suatu konsep atau program dimana sebuah objek memiliki kemampuan untuk mentransmisikan atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa menggunakan bantuan perangkat komputer dan manusia. Internet Of Things atau sering disebut dengan IoT saat ini mengalami banyak perkembangan. Sekarang ini ikan cupang sangat banyak dibudidayakan di masyarakat, tetapi banyak dari peternak atau pemelihara ikan cupang mengalami kesulitan pada saat memberi makan, karena ikan cupang adalah salah satu ikan yang jika diternak atau dipelihara tidak bisa ditempatkan dalam satu wadah yang sama. Sebab naluri bertarung ikan cupang yang cukup tinggi membuat ikan cupang harus dipisahkan satu sama lain. Hal ini membuat para peternak ikan cupang atau pemelihara membutuhkan waktu yang sangat lama untuk memberi makan, karena harus diberi makan satu per satu.Dengan menggunakan algoritma berbasis logika fuzzy, akan dibuat program untuk memberi pakan ikan cupang otomatis. Penggunaan logika fuzzy membuat prorogram jauh lebih terstruktur dan terencana sehingga mampu memodelkan fungsi nonlinier yang kompleks dimana alat tersebut dapat memberi makan ikan cupang dengan pakan kutu air secara otomatis dan dapat dikontrol melalui aplikasi Blynk di smartphone. Alat ini dirancang menggunakan NodeMCU ESP8266 ditambah dengan motor Servo sebagai output dalam pemberian makan ikan cupang.
PENGEMBANGAN APLIKASI GAME EDUKASI MENGAJI DENGAN METODE BELAJAR ALBARQI DASAR PADA YAYASAN MARHAMATUR RIDHO BERBASIS ANDROID
Nurul Rudotul Saddiah Siregar;
Tata Sutabri
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v5i1.245
Perkembangan teknologi saat ini menjadikansebuah produk teknologi menjadi barangpenting untuk menunjang produktivitaskehidupan sehari-hari. Smartphone adalah salahsatu andalan yang sudah menjadi kebutuhansetiap orang di era teknologi sekarang ini danjuga sudah menjadi identitas sekunder bagisekian banyak masyarakat penggunanya didaerah perkotaan. Karna pada era ini setiaporang lebih menginginkan sesuatu yang di dapatsecara instant dan cepat oleh karena ituSmartphone menjadi sebuah pilihan yangmenyenangkan di berbagai usia dan jenispekerjaan. Penelitian ini bertujuan untukmerancang suatu aplikasi mobile edukasiberbasis android, mengimplementasikan danmemeberikan pelajaran kepada setiap anak sertamengenalkan metode pembelajaran Albarqidengan mudah dan menyenangkan kepadapengguna. Bedasarkan dengan implementasiyang telah di uraikan , peneliti menyimpulkanbeberapa pengembangan dalam metodepembelajaran huruf hijaiyah dengan metodebelajar Albarqi berbasis android agarmemepermudah dalam menghafalkan hurufhijaiyah dengan smartphone. Karenapenggunaannya sangat mudah membuat aplikasiini dapat digunakan dimanapun dan kapapunoleh setiap anak.
Analisis Pendistribusian Bandwidth pada Video Streaming dengan Metode Unicast dan Multicast pada Teknologi Gigabit Passive Optical Network
Nandi Nandi;
Tata Sutabri;
Muhammad Ridwan
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v5i1.223
Bandwidth tidak bisa dipsahkan dari yang namanyainternet, dengan adanya internet kita dapat mengaksescontent-conten online sebagai kebutuhan dalammencari informasi maupun hiburan yang salahsatunya adalah video live streaming atau live TV,dalam pengaplikasian video live streaming atau liveTV membutuhkan bandwidth yang cukup besar.Tentu dengan ini penulis akan melakukan sebuahpenelitian untuk mengetahui kebutuhan bandwidth
Pengembangan Aplikasi E-Reimbursement Karyawan Berbasis Android Pada PT Bringin Inti Teknologi
Yohanes Bowo Widodo;
Aulia Anindya;
Tata Sutabri
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v7i2.644
Aplikasi E-Reimbursement merupakan aplikasi online berbasis Android yang berfungsi sebagai sarana klaim atau reimbursement karyawan PT Bringin Inti Teknologi. Kondisi pendemi saat ini yang mengharuskan karyawan dan atasan melakukan Work From Home demi mengikuti peraturan pemerintah. Hal tersebut membuat proses reimbursement bisa tertunda karna diperlukannya dokumen fisik dan tanda tangan basah di atas laporan. Namun dengan adanya aplikasi E-Reimbursement karyawan dengan mudah dan cepat dapat melakukan proses reimbursement karena bisa dilakukan secara online. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan Android Studio dan Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Java serta sistem manajemen basis data menggunakan MySQL.Hasil yang diharapkan dari aplikasi ini adalah agar proses reimbursement dapat berjalan dengan cepat dan efektif tapi tetap disesuaikan dengan standar operasional perusahaan yang sedang berlaku saat ini. Diharapkan juga kedepannya tidak terjadi duplikasi penyimpanan arsip untuk dokumen reimbursement karena data reimbursement sudah tersimpan di database. Selain meminimalisir penggunaan ruang arsip yang berlebih, pencarian dokumen reimbursement saat diperlukan bisa melalui database tanpa harus membuka dokumen fisik.
Perancangan Sistem Smart Home Dengan Konsep Internet Of Things Hybrid Berbasis Protokol Message Queuing Telemetry Transport
Yohanes Bowo Widodo;
Ade Muhammad Ichsan;
Tata Sutabri
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v6i2.302
Penelitian ini bertujuan untuk memberikan rasa kenyamanan, keamanan dan efisiensi bagi user atau pemilik rumah dalam mengendalikan dan memonitoring peralatan elektronik yang digunakan dirumah dengan pemanfaatan teknologi smartphone dan koneksi internet agar dapat melakukan pengendalian dari jarak jauh. Dengan tujuan tersebut, maka dibuatlah perancangan sistem Smarthome dengan konsep Internet of Things Hybrid berbasis Protokol Message Queuing Telemetry Transport (MQTT).Pada penelitian ini, dikembangkan suatu sistem User interface yang terdiri dari aplikasi berbasis android yang terhubung dengan aplikasi google assistant. Sistem ini menggunakan protokol MQTT karena menggunakan energi yang sangat sedikit dibandingkan dengan protokol lainnya, dan dapat bekerja dengan baik di dalam lingkungan yang memiliki bandwidth rendah dan latency yang tinggi.Untuk mengevaluasi performa dari sistem ini, dilakukan pengujian dengan menggunakan metode prototyping yang terhubung dengan aplikasi berbasis android dan terintegrasi dengan aplikasi google assistant. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, sistem ini dapat dikendalikan dari jarak jauh menggunakan perintah tombol maupun perintah suara dan dapat berfungsi sebagaimana dengan tujuan awal penelitian ini.
Rancang Bangun Alat Kendali Smart Building Berbasis Wemos Pada PT. Citra Solusi Pratama
Tata Sutabri;
Muhammad Bahrul Lutfianto;
Yohanes Bowo Widodo;
Rio Andriyat Krisdiawan
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v8i1.851
Perkembangan teknologi informasi yang pesat mempengaruhi perkembangan industri elektronika. Perubahan sistem analog menjadi sistem digital merupakan salah satu hal yang menjadikan perkembangan perangkat elektronik menjadi sangat cepat. Salah satu perangkat elektronik yang berkembang pesat saat ini adalah perangkat elektorinik untuk smart building. Dari latar belakang tersebut peneliti tertarik untuk membuat alat kendali smart building dengan menggunakan Wemos D1 mini dan berbasis web kontrol. Smart building dirancang dengan menggunakan perangkat keras seperti Wemos D1 mini, modul relay, kabel jamper, lampu serta laptop untuk menampilkan web kontrol monitoring lampu dan alat elektronik lainnya. Modul relay akan mengendalikan lampu yang akan dikontrol oleh Wemos D1 mini sebagai mikrokontrolernya. Selanjutnya dari Wemos D1 mini akan menyimpan program yang sudah dibuat untuk menjalankan relay dan lampu secara realtime dari laptop menggunakan media koneksivitas internet. Aplikasi smart building di laptop akan menampilkan dan menyimpan data yang telah diterima dari software arduino.
Perancangan Aplikasi Posyandu Digital Berbasis Android
Tata Sutabri;
Yudhazaldi Nuki Putrasandi;
Yohanes Bowo Widodo
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v6i2.301
Aplikasi Posyandu Digital merupakan suatu sistem untuk memudahkan proses pendaftaran peserta pada Posyandu Maleo Kelurahan Medan Satria Bekasi. Sistem ini telah diterapkan pada Posyandu namun dengan kondisi petugas yang mendaftarkan peserta melalui aplikasi website. Permasalahan yang sering terjadi saat proses pendaftaran peserta yang dilakukan oleh petugas memakan waktu yang cukup lama sehingga mengurangi waktu kegiatan posyandu itu sendiri. Oleh karena itu, pada penelitian ini akan dibangun suatu aplikasi pendaftaran peserta berbasis android hybrid, sehingga proses pendaftaran dapat dilakukan oleh calon peserta sendiri sehingga mengurangi beban pekerjaan petugas posyandu dan menghemat waktu sehingga menambah waktu untuk kegiatan posyandu yang lain. Metode pengumpulan data dalam penulisan skripsi, penulis menggunakan teknik studi lapangan, wawancara, dan menggunakan metode penelitian kepustakaan dengan data sekunder sebagai sumber datanya.
Perancangan Sistem Monitoring Nutrisi pada Tanaman Hidroponik Berbasis Arduino Uno
Yohanes Bowo Widodo;
Ahmad Gunawan;
Tata Sutabri
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v8i1.850
Tanaman hidroponik merupakan budi daya tanaman yang memanfaatkan air, untuk menggantikan media tanah sebagai penanaman. Dikarenakan hidroponik menggunakan media air sebagai media utamanya, untuk itu tanaman hidroponik ditekankan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sebagai pengganti sumber nutrisi dari media tanah. Tanaman hidroponik akan tumbuh lebih unggul dari pada tanaman biasa. Untuk itu tanaman hidroponik membutuhkan Sistem Monitoring Nutrisi. Sistem ini menggunakan Arduino Uno yang bekerja secara real timeagar nutrisi pada tanaman hidroponik tetap terjaga dengan baik. Nutrisi yang baik akan menghasilkan pertumbuhan tanaman hidroponik yang maksimal. Alat yang dirancang menggunakan Ardunino Uno sebagai pengendali, sensor TDS Meter untuk mengukur nilai TDS (Total Dissolved Solids), Keypad sebagai parameter minimal nilai analog TDS, LCD (Liquid Crystal Display) I2C 16x2 menampilkan hasil dari sensor dan hasil parameter yang sudah diprogram pada Arduino Uno. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilaksanakan menunjukkan hasil persentase kesalahan sebesar 6,23% dan hasil dari pengukuran sensor TDS dapat ditampilkan pada LCD yang sudah diprogram untuk menampilkan informasi cukup atau tidaknya kandungan nutrisi pada tanaman hidroponik tersebut.
Tempat Sampah Pintar Dengan Notifikasi Berbasis IOT
Yohanes Bowo Widodo;
Tata Sutabri;
Leo Faturahman
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v5i2.175
Pengelolaan sampah menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat. Sampah yang dibiarkan terlalu lama menumpuk dan pengambilan sampah yang tidak teratur menjadi masalah yang sering terjadi. Proses pengumpulan sampah yang dilakukan dengan melakukan pemeriksaan tempat penampungan sampah satu persatu menyebabkan pekerjaan yang tidak efektif dan efisien karena menghabiskan banyak waktu, tenaga dan biaya. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini yaitu cara membangun kotak sampah pintar menggunakan sensor ultrasonik berbasis mikrokontroler WeMos D1 Mini yang dapat mendeteksi apakah kotak sampah telah penuh atau belum. Penelitian ini bertujuan untuk membuat perancangan purwarupa deteksi isi kotak sampah menggunakan sensor ultrasonik, apabila isi kotak sampah telah mencapai ≥80% maka sistem akan mengirimkan pemberitahuan berupa e-mail kepada petugas kebersihan yang akan mengumpulkan sampah.
Implementasi BAS (Building Automatic System) Menggunakan Replikasi Prototype Control Lighting Dengan Mikrokontroller Arduino
Tata Sutabri;
Purnomo Purnomo;
Yohanes Bowo Widodo
Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Teknologi Informatika dan Komputer
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37012/jtik.v7i1.501
Efisiensi, efektifitas, penghematan energi listrik telah menjadi topik penelitian yang menarik banyak peneliti sekarang ini. Model teknologi telah banyak yang diusulkan untuk meningkatkan efektifitas dan hemat energi listrik bagi Perusahaan. Salah satu contohnya adalah model BAS (building automatic system) mengunakan perangkat Arduino. Pada penelitian ini, implementasi system BAS menggunakan replikasi prototype control lighting dengan Mikrokontroller Arduino. Penelitian dilakukan pada PT. Betawi Jaya Mandiri. Sistem BAS yang diusulkan dikendalikan secara terpusat oleh sebuah komputer. Komputer dapat mengontrol hidup atau matinya lampu dengan menggunakan Ardiuno Client. Komputer juga dapat mengetahui arus listrik yang terpakai mengunakan arduino server. Kelebihan alat ini dapat mengontrol semua lampu atau beban lain dalam gedung bertingkat dari satu tempat yaitu server berupa local host. Penerapan sistem BAS pada PT. Betawi Jaya mandiri menjadikan operasional pemantauan gedung sangat efektif. Dengan sistem BAS ini jam operasional bisa diatur dengan mudah dengan kontrol dari laptop melalui tombol on/off. Seluruh lampu di setiap lantai bisa dipantau dengan baik.