Articles
IMPLEMENTASI ALGORITMA K-MEANS DAN K-MEDOIDS DALAM PENGELOMPOKAN NILAI UJIAN NASIONAL TINGKAT SMK
Ninda Nurul Rhamadani;
Ahmad Fauzi;
Euis Nurlaelasar;
Adi Rizky Pratama
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2020 "Peranan Strategis Teknologi Dalam Kehidupan di Era New Normal"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pusat Penilaian Pendidikan melakukan evaluasi standar pendidikan setiap tahunnya dengan menyelenggarakan Ujian Nasional pada jenjang SD, SMP, SMA/K dan sederajat. Data hasil nilai UN dapat dilihat melalui website resmi Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMDIKBUD) akan tetapi data yang disajikan tidak memiliki peringkat tertentu atau kelompok berdasarkan kategori nilai UN sehingga masyarakat tidak memiliki acuan saat mendaftarkan putra-putri mereka untuk menempuh pendidikan selanjutnya. Pada penelitian ini akan melakukan pengelompokan sekolah menjadi 3 kategori yaitu baik, sedang dan cukup untuk memudahkan peserta didik mendapatkan informasi kategori sekolah mereka dengan menerapkan algoritma K-Means dan K-Medoid. Hasil pengelompokan menggunakan algoritma k-means menghasilkan klaster baik sebanyak 14 anggota, klaster sedang 46 anggota dan klaster cukup 49 anggota. Lalu, pada algoritma k-medoids diperoleh hasil klaster baik 27 anggota, klaster sedang 43 anggota dan klaster cukup 39 anggota. Perbedaan jumlah klaster pada kinerja tiap algoritma memiliki pola perhitungan yang berbeda pada masing-masing iterasi tergantung pada dataset yang digunakan serta titik centroid yang dijadikan perhitungan pada algoritma.
PERFORMA OPTIMAL PENERAPAN ALGORITMA GENETIKA PADA PENJADWALAN MATA KULIAH
Heri Hermawan;
Ahmad Fauzi;
Yana Cahyana;
Hanny Hikmayanti Handayani
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2020 "Peranan Strategis Teknologi Dalam Kehidupan di Era New Normal"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penjadwalan mata kuliah sangat diperlukan dalam perkuliahan, terdapat beberapa kendala dalam proses penjadwalan mata kuliah di universitas. Ketersediaan ruangan dan slot waktu perlu diperhitungkan karena hal tersebut merupakan faktor yang dapat mempersulit proses penjadwalan dan dapat terjadi bentrok dalam jadwal. Pada penelitian ini, algoritma genetika digunakan untuk menyelesaikan permasalahan optimasi penjdawalan mata kuliah. Data yang digunakan adalah data perkuliahan seperti data mata kuliah, data dosen, data ruangan dan waktu. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan terhadap nilai parameter, jumlah generasi dan nilai fitness algoritma genetika yaitu 157 individu, jumlah generasi 11, probabilitas crossover 0,1, dan probabilitas mutasi 0,3 menghasilkan penjadwalan mata kuliah yang optimal dengan nilai fitness terbaik 1 tanpa terjadi bentrok. Hasil penjadawalan mata kuliah yang optimal tersebut tidak terlepas dari optimalnya parameter yang digunakan.
Konsep Muallaf dalam Islam (Studi Kritis Terhadap Ijtihad Umar bin Khattab)
Ahmad Fauzi
Madania: Jurnal Ilmu-Ilmu Keislaman Vol 11, No 1 (2021): Madania
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24014/jiik.v11i1.13920
Ijtihad Umar bin Khattab belum terlalu banyak diteliti dan dipahami oleh masyarakat, karena pada prinsipnya Umar tidak pernah menyusun dan menulis kitab fiqih hasil ijtihad yang dilakukannya. Fatwa-fatwanya bersifat praktis-aplikatif dan yurisprudensi. Namun, umar bin Khattab juga dikenal sebagai tokoh yang banyak menimbulkan kontroversi dikalangan sahabat. Pada masa pemerintahannya, Umar tidak mendistribusikan zakat kepada seluruh ashnaf yang 8 (delapan). Disaat kondisi pemerintahan yang stabil dan membaiknya umat Islam, Umar bin Khattab justru menghentikan pendistribusian zakat kepada muallaf bukan saja kepada orang-orang yang dahulunya pernah menerima, tetapi juga kepada orang lain sebagaimana telah disebutkan diatas. Dari penemuan awal ini, perlu dilakukan penelitian lebih dalam bagaimana konsep muallaf yang sesuai dengan Al-Qur’an dan Hadis dan bagaimana konsep muallaf tersebut menurut pemikiran (ijtihad) Umar bin Khattab. Hal tersebut bertujuan untuk memperjelas konsep muallaf dalam Islam dan menganalisis hasil pemikiran (ijtihad) Umar bin Khattab terkait konsep tersebut. penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kepustakaan (Library Reasearch) dengan metode analisisnya adalah penelitian kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan kepustakaan, yaitu melakukan kajian dan analisis terhadap bahan-bahan yang bersumber dari kepustakaan, yaitu buku, jurnal, hasil penelitian dan sejenisnya. Sifat penelitian ini termasuk dalam deskriptif-analitik, dimana peneliti menggambaran bagaimana pemikiran (ijtihad) umar bin khattab tentang konsep muallaf, Kemudian peneliti menganalisis dan mengkritisi hasil pemikiran tersebut dengan data-data kepustakaan primer maupun sekunder. Adapun hasil penelitian ini adalah konsep muallaf yang sudah ada dalam Al-Qu’an dan Hadis lebih baik dibandingkan konsep muallaf menurut Umar Bin Khattab yang seolah-olah melemahkan konsep yang telah ada dalam Islam.
Rheumatoid Arthritis
Ahmad Fauzi
Jurnal Kedokteran Universitas Lampung Vol 3, No 1 (2019): JK Unila
Publisher : Fakultas Kedokteran
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.23960/jk unila.v3i1.2222
Rheumatoid arthritis (RA) adalah penyakit inflamasi tersering yang mengenai 1-3% populasi dewasa. Keterlibatan sendi multipel, penyakit sistemik komorbid, polifarmasi dengan obat-obatan imunomodulator, memberikan tantangan baru pada ahli bedah. Terapi operatif pada RA memerlukan pendekatan multidisiplin. Managemen preoperatif meliputi evaluasi seluruh sendi, rencana terapi operatif yang akan dilakukan, serta evaluasi kondisi medis untuk operasi dan anestesi. Obat-obatan harus dilanjutkan perioperatif dengan adekuat replacement therapy pada pasien dengan kortikosteroid. Perioperatif juga meliputi obat profilaksis untuk infeksi dan komplikasi gastrointestinal. Penanganan yang hati-hati terhadap jaringan lunak dan tulang amat diperlukan saat operasi. Bagian dengan kulit yang tipis dan tertekan memerlukan bantuan dan alas. Keberhasilan rehabilitasi pasca operasi meliputi mobilisasi segera, masukan dari terapis okupasi dan fisioterapi, serta pemantauan dari orang-orang terdekat. Kata Kunci : Penatalaksanaan, rheumatoid arthritis,terapi operatif
Parodi Sebagai Strategi Kreatif Iklan di Indonesia (Studi Kasus Iklan Ovo X Grab Versi Rhoma Irama)
Ahmad Fauzi;
Wulan Purnama Sari
Prologia Vol 3, No 1 (2019): Prologia
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24912/pr.v3i1.6111
Saat ini banyak iklan yang menggunakan parodi. Parodi adalah suatu peniruan bentuk atau jenis cerita yang digunakan untuk menyindir atau untuk menciptakan efek humor dan gelak tawa. Salah satunya adalah iklan OVO x GRAB Versi Rhoma Irama. Iklan layanan transportasi online Grab ini punya konsep yang unik sekaligus menggelitik. Isinya bak adegan film legendaris Rhoma Irama. Permasalahan yang dihadapi adalah bagaimana formulasi strategi iklan parodi atas iklan OVO X GRAB versi Rhoma Irama. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif bertujuan untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan dan lain-lain seara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata da bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep kreatif yang memadukan unsur pendekatan parodi adalah suatu teknik periklanan yang sangat menarik dan dapat diterapkan dengan baik dalam suatu produk. Hal ini menjadi bukti adanya keseriusan Iklan OVO x GRAB versi Rhoma Irama dalam menggaet khalayak ramai atau konsumen dengan menggunakan konsep kreatif yang baik, sehingga produk-produknya dikenal publik atau masyarakat luas. Dalam merumuskan konsep kreatif, tim kreatif Ambilhati agency melakukan formulasi strategi iklan dalam tiga tahapan yaitu dengan cara mengumpulkan dan mempersiapkan segala informasi pemasaran yang dibutuhkan dan mampu mengolah informasi yang didapat guna penetapan suatu positioning secara tepat dan penetapan tujuan iklan serta presentasi produk di hadapan klien guna mendapatkan persetujuan sebelum proses eksekusi dilakukan.
Pelatihan Entrepreneurship Pengelolaan Ekstrak Jahe Bagi Anggota Muslimat Desa Mumbulsari Jember Jawa Timur
Agus Ainul Yaqin;
Ahmad Fauzi
Al-Khidmah Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2021): OKTOBER
Publisher : Institute for Research and Community Service (LPPM) of the Islamic University of Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (908.133 KB)
|
DOI: 10.56013/jak.v1i1.1292
Pemberdayaan sumber daya manusia selayaknya dioptimalkan hingga ke pelosok desa. Optimalisasi ini diperlukan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat khususnya di kawasan pedesaan yang jarang tersentuh pelatihan dan pendampingan. Salah satu kiat untuk pemberdayaan itu adalah dengan pelatihan kewirausahaan atau entrepreneurship bagi anggota Muslimat desa Mumbulsari Jember Jawa Timur. Pelatihan berupa pembuatan ekstrak jahe dan mengemas hingga siap jual. Metode pelaksanaan dalam pengabdian ini adalah dengan cara presentasi, demonstrasi, dialog, dan praktik. Hasil pelatihan sangat menggembirakan. Peserta aktif bertanya dan di sesi praktik peserta mampu membuat ekstrak jahe.
Wacana Mahasiswa Universitas Islam Jember dalam Penggunaan Media Sosial Facebook
Ahmad Fauzi
JURNAL PARADIGMA MADANI Vol. 3 No. 2 (2016): November
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Islam Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (387.36 KB)
Fenomena keterbukaan atau pengungkapan diri seakan menjadi hal yang biasayang dilakukan mahasiswa Universitas Islam Jember melalui media Sosial Facebook. Facebook sebenarnya diciptakan serta diharapkan sebagai media komunikasi positif, ternyata telah memberikan dampak negatif bagi beberapa kalangan terutama kaum muda di Universitas Islam Jemberbahkan, kaum muda Indonesia umumnya. Hal itu dibuktikan oleh beberapa kasus yang sering terjadi, baik berupa penculikan, perkosaan dan sebagainya dengan latar belakang perkenalan melalui Facebook. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, berupa update status facebook objek peneliti. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif denganmenggunakan metodeanalisisdeskriptif.Dimanadatayangtelah terkumpul kemudian dianalisissecaranonstatistic, dengan dataprimer sebagai sumberdatautamadan sumberdatasekunder sebagaisumberdatapendukung. Yaknianalisisuntukmengungkapkan gagasanpemikirantokohyang diteliti serta interpretasi data sebagai pendukung dalam menyampaikan pendapatdanpemikirantokohyangditeliti.Kesimpulan yang di dapatkan dari penelitian ini, yaitu mahasiswa Universitas Islam Jember cenderung menggunakan wacana intelektual untuk memenuhi kebutuhan afiliasi semata. Karena pada dasarnya pengguna facebook berbeda dengan kehidupan dunia nyata, besar harapannya bahwa pengguna media sosial facebook membutuhkan pergaulan dengan orang lain. Dengan menggunakan media sosial facebook, pengguna mengharapkan dapat mencari solusi terkait dengan wacana yang diangkat dalam facebook, tempat kritik dan saran, mencari dukungan, mencari popularitas, serta mencari informasi.
Konstruksi Realitas Nilai-Nilai ASWAJA dalam Film Sang Kyai
Ahmad Fauzi;
Abdul Hadi
JURNAL PARADIGMA MADANI Vol. 2 No. 2 (2015): November
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Islam Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (552.343 KB)
Melihat kondisi bangsa Indonesia ini seakan lebih buruk dari pada zaman penjajahan. Kini bangsa Indonesia kembali dijajah, bukan dengan senjata atau nuklir namun dijajah karena kebodohan yang dimiliki bangsa ini. Bodoh karena selalu memperdebatkan perbedaan dan berdampak pada perpecahan. Bodoh karena lebih mengutamakan harta kekayaan dari pada ilmu, sehingga yang terjadi adalah persaingan bisnis yang memanas yang kemudian berdampak pada kerusakan alam. Bodoh pula karena lebih mencintai atau menggemari budaya luar, dari pada menjunjung tinggi budaya bangsa. Sehingga kemudian tidak aneh ketika anak remaja lebih mengenal girlband atau boyband dari pada pahlawan bangsa, bahkan mengingat gurunya. Bahkan lagu-lagu warisan budaya yang serat akan nilai moral kalah pamor dengan lagu-lagu barat dan korea yang selalu menghiasi panggung hiburan tanah air kita. Film ini bukan hanya sekedar film, namun benar-benar sejarah bangsa Indonesia dalam perjuangan kemerdekaan. “Sang Kiai” adalah saksi sejarah untuk refleksi pendidikan Indonesia. Keistimewaan pada sosok Kiai menjadikan sebuah cermin yang berharga bagi para pendidik di zaman sekarang. Karena sekarang ini banyak guru yang tidak bisa menghargai muridnya, dan banyak pula murid yang tidak menghormati gurunya. Padahal keduanya adalah hal yang tidak bisa dipisahkan. Karena terjadinya transformasi keilmuan selalu membutuhkan peran keduanya.
Perilaku Komunikasi Suami Istri Pelayar dalam Membina Keharmonisan Rumah Tangga di Kecamatan Puger Kabupaten Jember
Ahmad Fauzi;
Dahliah Dahliah
JURNAL PARADIGMA MADANI Vol. 4 No. 2 (2017): November
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Islam Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (372.6 KB)
Menjaga keutuhan dari sebuah pernikahan tidak semudah membalikkan telapak tangan, banyak yang dilalui dalam kehidupan ini. Dalam hubungan rumah tangga yang harmonis dan seimbang suami istri berupaya saling melengkapi dan menyempurnakan serta sebaliknya. Mereka menyatu dan ikut merasakan apa yang dirasakan anggota keluarga yang lain. Mereka saling mengobati, saling membahagiakan dan menyatukan langkah dan tujuan, keduanya menyiapkan sarana untuk menggapai kelurga yang harmonis.Dari hasil penelitian ini memperoleh bahwa perlaku komunikasi suami istri pelayar dalam menjaga keharonisan keluarga, dalam beromunikasi ditanamkan saling mengerti, menghargai, dan saling mempercayai, serta terpenuhnya kebutuhan biologis, adapun hambatannya dalam komunikasi berawal dari saling tidak memahami pesan komunikasi, dan sulitnya bekomunikasi jarak jauh.
RELATIONSHIP BETWEEN KPS AND BMT AT THE MODERN ISLAMIC BOARDING SCHOOL AL-RIFA'IE 2 MALANG
Fitriyah Mahdali;
Ahmad Fauzi
Jurnal Penelitian Ilmiah INTAJ Vol. 6 No. 1 (2022): limit
Publisher : LP3M IAI Al-Qolam
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35897/intaj.v6i1.774
This study is a comparative analysis between savings and loan cooperatives and Islamic financial services cooperatives Baitul Maal wat Tamwil or BMT. This analysis was conducted to determine the relationship between cooperatives and BMT, so that they could provide real answers to the community, especially the public, that cooperatives and BMT are different entities. BMT is a microfinance institution that deals with middle- and lower-class entrepreneurs to help start up their business activities. BMT is intended to help the middle- and lower-class economies so that they can set up businesses without being caught up in loan sharks. Today, people often regard conventional cooperatives and BMT as financial institutions that are closely related to banks and interest. So they experience a deep dilemma when the need for business capital is not directly proportional to their mindset, they are in a dilemma if they have to pay interest and deal with moneylenders. This study is a field study (field research) with a qualitative approach conducted at Modern Islamic Boardng School al-Rifa'ie 2 Gondanglegi Malang Regency. Al-Rifa'ie has syari'ah cooperatives and BMTs that have won the trust of some people as financial service institutions that comply with Islamic law. The findings in the discussion resulted that cooperative and BMT in this case at Modern Islamic Boarding School al-Rifa'ie 2 have relations and differences. The relationship between the two lies in the legality of the institution, where BMT is under the auspices of the cooperative under its legal protection. The differences between the two are described in the comparative analysis table contained in the discussion chapter. This finding is expected to be able to provide a theoretical contribution to answer the community's doubts between conventional cooperatives and BMT.