Penelitian ini bertujuan yaitu (1) Untuk mengetahui kualitas pelayanan pada puskesmas Bonegunu Kabupaten Buton Utara. (2) Untuk mengetahui kinerja pegawai dalam memberikan pelayanan kesehatan Puskesmas Bonegunu Kabupaten Buton Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknis analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kualitas pelayanan kesehatan puskesmas Bonegunu dikatakan masih kurang berkualitas. Pada indikator ketanggapan petugas dalam memenuhi kebutuhan pasien masih kurang sehingga perlu ditingkatkan. (2) Kinerja pegawai dalam memberikan pelayanan kesehatan Puskesmas Bonegunu cukup baik dengan menerapkan Indikator Nasional Mutu Puskesmas akan tetapi pasien atau masyarakat merasa kurang puas dengan pelayanan yang diberikan. Berdasarkan hasil penelitian dan wawancara yang dilakukan oleh peneliti dengan beberapa informan ditemukan pernyataan bahwa petugas masih lambat dalam memberikan pelayanan, petugas terlambat berada ditempat sehingga membuang waktu pasien atau penerima layanan.